Tag: Baim Wong

  • Takut Direkam, Pantas Paula Verhoeven Tak Pernah Video Call Anak, Baim Wong Heran: Gak Melarang

    Takut Direkam, Pantas Paula Verhoeven Tak Pernah Video Call Anak, Baim Wong Heran: Gak Melarang

    TRIBUNJATIM.COM – Artis Baim Wong dan Paula Verhoeven kini tengah menjalani sidang perceraian.

    Di tengah kasus tersebut, Paula disebut tak pernah video call anaknya.

    Paula menyebut ia takut direkam karena memiliki pengalaman yang tak mengenakkan.

    Mengetahui alasan Paula, Baim mengaku heran sekaligus bingung.

    Jika alasannya takut direkam, menurut Baim Wong hal tersebut tidak fair. 

    Masalahnya, setiap Paula Verhoeven ke kantor Bapau Entertainment, Paula juga selalu merekam.

    “Dia selama ini gak pernah video call. Saya malah tanya sama dia, kenapa gak video call? Ya dia bilang takut kalau direkam. Bingung, sedangkan dia kalau ke kantor ngerekam terus,” kata Baim dengan nada heran, dikutip dari Tribun Jateng pada Minggu (8/12/2024).

    Baim Wong menegaskan Paula bisa bertemu atau menghabiskan waktu bersama Kiano dan Kenzo. 

    “Kapanpun mau ambil, mau tidur bareng, mau ketemu kapanpun boleh. Harus tanya anaknya aja, itu dia. Saya gak pernah melarang,” tegasnya.

    Kuasa hukum Paula, Alvon Palma Kurniawan menjelaskan kliennya memilih untuk membatasi video call dengan anak-anaknya karena pengalaman buruk sebelumnya.

    “Ya, memang pengakuannya begitu. Ada faktanya begitu direkam, nah jadi ada kekhawatiran,” ujar Alvon dalam wawancara di YouTube TRANS TV Official.

    Selain itu, Alvon mengungkapkan Paula merasa dipersulit untuk bertemu dengan anak-anaknya.

    “Kalau pengakuan dari Paula, sampai dengan beberapa hari ini ya itu memang tidak pernah diakses sama sekali,” kata Alvon.

    Alvon menambahkan Paula tidak diblokir tetapi kesulitan untuk menghubungi anak-anaknya.

    Baim Wong dan Paula Verhoeven yang sedang menghadapi proses perceraian. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

    Alvon juga menyebutkan Paula telah melakukan berbagai upaya untuk berkomunikasi, termasuk melalui sekolah dan pengadilan, namun semua usaha tersebut tidak berjalan lancar.

    “Tapi kan itu tidak berjalan,” jelasnya.

    Sebelumnya, Baim membawa 71 bukti untuk menguatkan gugatan cerainya terhadap Paula.

    Baim juga girang bisa meluapkan isi hatinya di persidangan tersebut.

    Sebab diakuinya, ia bisa leluasa berbicara tanpa harus dipotong.

    Ia juga menyinggung kebohongan Paula yang disebutkan sulit bertemu kedua anaknya.

    Menurut Baim, hal tersebut tidaklah benar.

    Ia memastikan bahwa Paula diperbolehkan bertemu dan membawa kedua anaknya kapanpun.

    “Hari ini menyenangkan sekali kenapa? Hakim itu meleluasakan saya untuk berbicara tanpa dipotong ya. Wah ini menyenangkan buat saya, karena saya bisa bicara semuanya,” kata Baim Wong di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (4/12/2024), dikutip dari Banjarmasin Post.

    Disebutkannya hal terpenting yang ia sampaikan adalah terkait Paula yang dikabarkan sulit bertemu dan membawa kedua putranya.

    Dia menegaskan itu kebohongan Paula Verhoeven.

    “Karena saya bisa bicara semuanya, salah satunya juga ya pembicaraan di media (soal Paula Tak Bisa Bertemu Anak). Ya saya bilang semuanya 360 derajat tidak benar,” ucapnya.

    Baim tak mau membukanya di publik karena takutnya, pihak Paula salah mengartikannya. 

    Tapi, ia memastikan Paula diperbolehkan untuk bertemu dan membawa kedua anaknya kapan pun.

    “Kapan pun ya Allah kapan pun mau ambil mau tidur bareng mau ketemu Anaknya boleh. Tapi harus tanya anaknya, itu dia. Saya ga pernah melarang,” jelasnya.

    Bahkan, di dalam persidangan, Baim sampai meminta hakim untuk menanyakan hal tersebut kepada Paula, jika datang ke persidangan sehingga tau apa yang sebenarnya terjadi.

    “Jadi saya ga mengarang ngarang. Kalau anak ini mau yaallah ga mungkin lah kita itu malah menghalangi, malah senang bgt, suatu saat dia pasti, bukan suatu saat, selamanya juga dia akan sama ibunya,” ujar Baim.

    Sementara itu, Fahmi Bachmid selaku kuasa hukum Baim menyampaikan pihaknya membawa 71 bukti berbentuk video, yang bisa menguatkan gugatan cerai Baim terhadap Paula.

    Fahmi menegaskan kalau Baim juga memberikan penjelasan dengan detil terkait 71 bukti video yang dibuka di dalam persidangan.

    “Sidang berikutnya bukti dan saksi, saya juga akan menghadirkan 3 ahli, ini tidak main-main untuk memberikan pendapat terkait dengan persoalan yang saat ini terjadi,” kata Fahmi Bachmid.

    Adapun proses perceraian Paula Verhoeven dan Baim Wong berlangsung di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.

    Di sisi lain, kuasa hukum Paula Verhoeven, Alvon Kurnia Palma menjawab perihal kliennya sulit bertemu anak.

    “Ingin menyampaikan bahwa Paula itu pengin sekali bertemu dengan anak-anak,” ungkap Alvon, dikutip dari YouTube Mantra News, Rabu (4/12/2024).

    Alvon kemudian menyinggung soal Pengadilan yang kini belum memutus soal hal asuh anak.

    Pihaknya menyayangkan keberadaan anak-anak Paula yang kini bukan berada di wilayah netral.

    “Yang namanya pengadilan belum memutus siapa yang memiliki hak asuh anak.”

    “Kalau dikatakan ada kesulitan yang dirasakan oleh klien kami itu lebih kepada persoalan itu bukan ada di wilayah netral.”

    “Dalam artian itu kan kantor, bukan rumah,” jelas Alvon.

    Sebagai ibu, Paula sendiri ingin memiliki waktu yang lebih untuk bersama dengan anak-anaknya.

    Untuk itu, Paula berharap bisa diberikan waktu yang utuh bertemu anak-anak termasuk menginap bersama.

    Bahkan Paula juga sudah melakukan upaya-upaya tersebut untuk mendapatkan haknya bertemu dengan anak-anak.

    “Kalau dia menginginkan ketika dia sebagai seorang ibu pengin bertemu dengan anak-anak secara utuh, bukan dikatakan ada alasan ini itu.”

    “Tapi itu silahkan untuk diberikan hak Paula untuk bisa bertemu secara utuh, bahkan sampai menginap,” terang Alvon. 

    “Ya sebenarnya udah ada upaya-upaya ya kan,” imbuhnya.

    Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews Tribunjatim.com

  • Paula Verhoeven Takut Direkam saat Video Call, Bikin Baim Wong Bingung, Kuak Kebiasaan di Kantor

    Paula Verhoeven Takut Direkam saat Video Call, Bikin Baim Wong Bingung, Kuak Kebiasaan di Kantor

    TRIBUNJATIM.COM – Baim Wong menguak alasan kenapa Paula Verhoeven tak pernah video call anaknya saat di luar negeri.

    Ternyata, alasan Paula sampai membuat Baim Wong bingung.

    Sebab, Paula ketakutan jika video call anaknya ketika di luar negeri.

    Paula Verhoeven menyebut dirinya takut direkam Baim Wong saat dirinya video call.

     “Nah itu yang saya bingung. Dia selama ini nggak pernah video call,” kata Baim Wong di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (4/12/2024).

    Namun Paula mengaku pada Baim Wong memiliki ketakutan tersendiri.

    Rupanya ibu dua anak ini mengatakan dia takut direkam sang suami.

    “Ya dia bilang takut kalau direkam. Bingung. Sedangkan dia kalau ke kantor ngerekam terus.”

    “Itu dia sebenarnya yang saya suka bingung. Saya bingung lah. Jadi saya ini salah itu salah, saya bingung kalau ada ketakutan seperti itu bisa menyimpulkan,” ujarnya lagi.

    Baim Wong mengatakan ia sebenarnya hanya ingin berpisah secara baik-baik dengan Paula Verhoeven.

    “Iyalah dan pengin selesai baik-baik dari awal kita mau selesaikan baik-baik.”

    “Ingat semua ini sudah ada perdamaian dan sudah diiyakan oleh pihaknya Paula. Jadi ketika berbicara sudah ada (omngan cerai) tapi materi tidak disepakati (pihak Paula),” tandas Paula.

    Sebagai informasi, Baim Wong mengajukan cerai terhadap Paula Verhoeven pada 8 Oktober 2024.

    Dia menduga istrinya, Paula Verheoven berselingkuh.

    Baim Wong Masih Sebut Paula Verhoeven sebagai Istrinya

    Artis Baim Wong sempat dihujat oleh netizen imbas membongkar soal peselingkuhan Paula Verhoeven dengan seorang pria berinisial NS.

    Baim Wong dituding cari perhatian dan sengaja memojokkan Paula Verhoeven. 

    Namun, Baim Wong memberikan pembelaan usai terlanjur sakit dikhianati. 

    “Saya memang dikhianati dua orang terdekat. Pihak perempuan sama laki-laki. Laki-laki ini teman dekat saya sendiri,” ujar Baim Wong, Kamis (28/11/2024).

    “Saya itu juga cuma berdoa mudah-mudahan dapat hidayah, mudah-mudahan dikasih jalan yang benar, itu aja. Saya nggak mau ada dendam sama dia sebenarnya,” sambungnya.

    Meski akhirnya dihujat, Baim berusaha untuk tetap legowo.

    Ia berdoa agar dirinya dengan Paula masih berhubungan baik. 

    “Alhamdulillah doain aja, doakan yang baik-baik untuk saya, keluarga dan juga Paula, Insya-Allah. Jadi kalau saya yang terbaik buat keluarga. InsyaAllah kalau kita mah kalau sudah jujur, saya apa adanya,” imbuh ayah dua anak ini.

    Menariknya, Baim masih sempat menyebut Paula sebagai istrinya.

    Ketika ditanya soal rujuk, kerabat Raffi Ahmad itu malah tertawa.

    “Saya nggak pernah nyangka bisa seperti ini, cuma ya sudah doain aja, masih WA,” katanya.

    “Jadi gosip, ya itu aja. Doain aja yang terbaik.  Alhamdulillah kita pasti mau yang terbaik untuk istri kita,” tandas Baim.

  • Soal Rujuk dengan Paula Verhoeven, Kuasa Hukum Baim Wong: Itu Semua Adalah Mustahil

    Soal Rujuk dengan Paula Verhoeven, Kuasa Hukum Baim Wong: Itu Semua Adalah Mustahil

    Jakarta, Beritasatu.com – Kuasa hukum Baim Wong, Fahmi Bachmid memastikan, Baim Wong tidak akan mencabut gugatan perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Selatan sampai majelis hakim ketok palu.

    “Saya katakan dan saya menggunakan bahasa yang gampang untuk dicerna dan di mengerti. Yang mengajukan gugatan perceraian adalah saudara Muhammad Ibrahim, jadi mustahil dia melakukan yang selama ini beredar isu bahwa perdamaian ditolak, ingin rujuk, itu semua adalah mustahil,” tegas Kuasa hukum Baim Wong, Fahmi Bachmid dikutip dari channel YouTube, Rabu (4/12/2024).

    “Apabila Baim Wong ingin rujuk, dia tinggal mencabut gugatan. Itu selesai,” jelasnya.

    Fahmi Bachmid menyebut, Baim Wong masih dalam pendiriannya yaitu tetap ingin bercerai dari Paula Verhoeven.

    “Tidak ada kata rujuk, Baim tetap ingin bercerai. Gugatannya seperti itu, yang mengajukan gugatan adalah Baim. Kalau dia mau rujuk, tentu kapan saja dia mau tinggal dicabut sebelum putusan pengadilan,” lanjutnya.

    Fahmi Bachmid membenarkan adanya kesepakatan bersama yang terjadi antara Baim Wong dengan Paula Verhoeven. Ia menyebut, kesepakatan itu adalah untuk kedua putranya, Kiano dan Kenzo bukan buat rujuk.

    “Di pengadilan ada yang namanya mediasi atau perdamaian, tetapi di situ tidak ada kesepakatan. Pada mediasi memang ada kesepakatan, tetapi bukan soal kesepakatan untuk rujuk melainkan kesepakatan soal anak,” tandasnya.

  • Pengakuan Mengejutkan Baim Wong, Sebut Paula Verhoeven Tak Pamit Saat ke Belanda

    Pengakuan Mengejutkan Baim Wong, Sebut Paula Verhoeven Tak Pamit Saat ke Belanda

    Jakarta, Beritasatu.com – Netizen dikejutkan dengan pengakuan dari Baim Wong yang menyebut Paula Verhoeven tidak pamit kepada kedua putranya, Kiano dan Kenzo, saat pergi ke Belanda.

    “Kalian mau jawaban jujur kan? Dia tidak pamit (bicara ke Kiano dan Kenzo untuk pergi ke Belanda),” ujar Baim Wong dikutip dari channel YouTube, Rabu (4/12/2024).

    Selain tidak pamit saat bepergian ke Belanda, Baim Wong juga membongkar sifat dan kelakuan Paula Verhoeven yang seakan tidak perduli dengan Kiano dan Kenzo.

    “Saya juga harus bicara di sini, dia (Paula Verhoeven) tidak pernah sama sekali melakukan komunikasi baik melalui video call maupun telepon kepada Kiano dan Kenzo,” jelasnya lagi.

    Baim Wong mengaku, telah bertanya kepada Paula Verhoeven mengapa tidak pernah berkomunikasi pada Kiano dan Kenzo.

    “Saya malah balik bertanya, kenapa tidak video call atau telepon. Mereka itu kan anak kamu?” katanya.

    “Dia (Paula Verhoeven) bilang takut kalau direkam, lho? Saya malah bingung, saya mah bingung. Dia kan ibunya anak-anak, kenapa harus takut?” ungkap Baim Wong menggelengkan kepalanya.

  • Dituduh Menghalangi Kiano dan Kenzo Jumpa Paula Verhoeven, Baim Wong: Silakan Pihak Pengadilan Datang ke Tempat Saya

    Dituduh Menghalangi Kiano dan Kenzo Jumpa Paula Verhoeven, Baim Wong: Silakan Pihak Pengadilan Datang ke Tempat Saya

    Jakarta, Beritasatu.com – Selebritas Baim Wong meminta kepada pihak pengadilan hingga tim dari Paula Verhoeven untuk datang ke rumah agar bisa mengetahui secara jelas perihal tuduhan menghalangi maupun membatasi putranya, Kiano dan Kenzo untuk bertemu ibunya.

    “Saya sudah bilang ke majelis hakim, kalau istri saya Paula mau datang. Tolong sekalian ajak pengacaranya juga, saya juga meminta tolong kepada pihak pengadilan untuk ikut datang biar bisa melihat apa yang terjadi antara anak-anak dengan ibunya,” jelas Baim Wong dikutip dari channel YouTube, Rabu (4/12/2024).

    Baim Wong menyebut, tidak ada sedikit pun niat maupun doktrin larangan bagi kedua putranya, Kiano dan Kenzo, untuk bertemu Paula Verhoeven.

    “Saya tidak mau melarang, kalau anak-anak mau sama ibunya. Jujur, ya saya malah senang banget. Saya tidak mau menghalangi hubungan antara anak dan orang tua. Suatu saat, akan selamanya anak-anak sama ibunya,” ucapnya.

    Menurutnya, keputusan untuk bertemu Paula Verhoeven merupakan hak dan kewajiban kedua putranya, Kiano dan Kenzo.

    “Saya menyerahkan kepada anak-anak, karena saya sedikit pun tidak pernah melarang anak-anak maupun mencampuri anak-anak untuk bertemu ibunya,” lanjutnya.

    Sekali lagi, Baim Wong menegaskan tidak pernah mengajarkan Kiano dan Kenzo untuk menolak menghabiskan waktu bersama Paula Verhoeven.

    “Kapan pun, istri saya mau ngambil, mau tidur bareng, mau bertemu, mau jalan bareng. Pokoknya itu semua boleh. Saya tidak pernah melarang istri saya untuk bertemu anak-anak, begitu pula sebaliknya,” tandasnya.

  • Geram Disebut Batasi Kiano dan Kenzo Bertemu Paula Verhoeven, Baim Wong: Jangan Ngarang Kalian

    Geram Disebut Batasi Kiano dan Kenzo Bertemu Paula Verhoeven, Baim Wong: Jangan Ngarang Kalian

    Jakarta, Beritasatu.com – Selebritas Baim Wong geram ketika dituduh menghalangi putranya, Kiano dan Kenzo untuk bertemu Paula Verhoeven.

    “Jangan ngarang kalian. Mana pernah saya bertindak seperti itu (menghalangi Kiano dan Kenzo bertemu Paula Verhoeven) pada anak-anak,” jelas Baim Wong dikutip dari channel YouTube, Rabu (4/12/2024).

    Baim Wong tidak pernah sekalipun untuk mencoba mendoktrin ataupun mengajarkan Kiano dan Kenzo untuk menghabiskan waktu bersama Paula Verhoeven.

    “Kapan pun, istri saya mau ngambil, mau tidur bareng, mau bertemu, mau jalan bareng. Pokoknya itu semua boleh. Saya tidak pernah melarang istri saya untuk bertemu anak-anak, begitu pula sebaliknya,” jelasnya.

    Menurutnya, keputusan untuk bertemu Paula Verhoeven merupakan hak dan kewajiban kedua putranya, Kiano dan Kenzo.

    “Saya menyerahkan kepada anak-anak, karena saya sedikit pun tidak pernah melarang anak-anak maupun mencampuri anak-anak untuk bertemu ibunya,” lanjutnya.

    Bahkan untuk meluruskan apa yang beredar di luaran, terkait tuduhan yang datang kepadanya soal pelarangan Kiano dan Kenzo bertemu Paula Verhoeven, Baim Wong meminta pihak pengadilan untuk datang sebagai saksi atas ucapannya selama ini.

    “Saya sudah bilang ke majelis hakim, kalau istri saya Paula mau datang. Tolong sekalian ajak pengacaranya juga, saya juga meminta tolong kepada pihak pengadilan untuk ikut datang biar bisa melihat apa yang terjadi antara anak-anak dengan ibunya,” tuturnya.

    “Saya tidak mau melarang, kalau anak-anak mau sama ibunya. Jujur, ya saya malah senang banget. Saya tidak mau menghalangi hubungan antara anak dan orang tua. Suatu saat, akan selamanya anak-anak sama ibunya,” tandasnya.

  • Perceraian Baim Wong-Paula Verhoeven Berdampak ke Karyawan, Bakal Dipecat?

    Perceraian Baim Wong-Paula Verhoeven Berdampak ke Karyawan, Bakal Dipecat?

    Jakarta, Beritasatu.com – Selain rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven yang tampaknya berakhir di meja hijau. Netizen pun semakin penasaran dengan nasib karyawan Baim Wong yang dipekerjakan khusus untuk YouTube milik Baim Wong dan Paula Verhoeven.

    Pasalnya, selama berumah tangga, Baim Wong dan Paula Verhoeven sempat memiliki channel YouTube yang dibuatnya secara bersama.

    Tak itu saja, Baim Wong dan Paula Verhoeven juga menggaet sejumlah karyawan baru untuk mengelola YouTube mereka berdua. Selain itu, Baim Wong yang sedang disibukkan melakukan promosi secara gencar terhadap film Lembayung yang digarapnya itu juga mau tidak mau membuat channel YouTube-nya menjadi terbengkalai.

    Berdasarkan pantauan Beritasatu.com, channel YouTube Baim Wong dan Paula Verhoeven yang bernama Baim Paula pun baru diunggah dua bulan lalu. Aktifitas Baim Wong dan Paula Verhoeven hampir tidak lagi terlihat secara bersama. Bahkan, belakangan ini Baim Wong hanya mengurus promo film Lembayung yang ia garap.

    Keretakan hubungan rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven, tidak hanya berdampak pada kehidupan anak-anaknya, yakni Kiano dan Kenzo saja.

    Melainkan, juga berdampak pada karyawan atau pekerja keduanya itu. Tak ingin menjadi kisruh berkepanjangan, Baim Wong pun mencurahkan isi hatinya kepada Nikita Mirzani.

    “Mungkin mau dipecat-pecatin kali,” kata Baim Wong kepada Nikita Mirzani di YouTube Nikita Mirzani, Selasa (3/12/2024).

    “Seriusan, Baim?” jawab Nikita Mirzani.

    “Enggak, gue bercanda saja,” jelas Baim Wong lagi.

    Ayah Kiano dan Kenzo itu menyebut, karyawan yang bekerja untuk produksi YouTube-nya akan dialihtugaskan ke tempat yang lain.

    “Mereka dipindahkan ke bagian lain, karena mereka bisa ke bagian itu,” ungkap Baim Wong.

  • Baim Wong Keceplosan Soal Paula Verhoeven Saat Diwawancara Media Malaysia

    Baim Wong Keceplosan Soal Paula Verhoeven Saat Diwawancara Media Malaysia

    Jakarta, Beritasatu.com – Perceraian antara Baim Wong dan Paula Verhoeven turut menjadi perhatian publik Malaysia. Bahkan, saat diwawancara media Malaysia Baim keceplosan soal Paula terkait masalah rumah tangganya.

    Dalam wawancara itu, Baim Wong mengungkapkan bahwa dirinya merasa sangat terluka karena tidak menduga akan dikhianati oleh orang yang sangat dekat dengannya.

    “Saya memang dikhianati oleh dua orang yang dekat dengan saya. Seorang perempuan dan seorang laki-laki. Laki-laki itu adalah teman dekat saya sendiri,” kata Baim Wong dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @hibglam.com.my dikutip Beritasatu.com, Sabtu (30/11/2024).

    “Saya cuma berdoa semoga diberi hidayah dan diberikan jalan yang benar, itu saja. Saya tidak ingin menyimpan dendam kepada mereka,” tambahnya.

    Baim Wong yang sempat keceplosan soal Paula Verhoeven saat diwawancara media Malaysia, kini ia mengaku sudah berusaha untuk lebih menerima keadaan dan memohon doa terbaik untuk kehidupannya.

    “Saya tidak pernah menyangka bisa seperti ini, tetapi yang bisa saya lakukan hanya mendoakan yang terbaik. Masih (komunikasi) lewat WA. (Rujuk?) Haha, itu hanya gosip, doakan yang terbaik saja,” jelasnya.

    “Alhamdulillah, kita tentu saja ingin yang terbaik untuk istri kita,” tambahnya.

    Baim Wong juga menyampaikan tanggapannya mengenai komentar negatif dari netizen.

    “Ada yang perlu dibaca, ada yang tidak. Saya orangnya sensitif, kadang kalau saya baca itu bisa membuat saya berpikir, lebih baik tidak. Namun, saya tidak pernah menyalahkan orang, dan saya tidak akan pernah menyimpan dendam kepada orang yang berkata seperti itu, karena energi negatif itu nanti kembali lagi,” tuturnya.

    Baim mengatakan, kini ia menjalani hidup dengan apa adanya, fokus pada kerja dan tidak melakukan hal-hal yang aneh. Dirinya juga menyebutkan bahwa kekuatannya terletak pada kemampuan untuk berdamai dengan diri sendiri dan tidak membenci siapa pun. 

    Sementara itu, selama wawancara dengan media Malaysia, Baim Wong sempat tidak sengaja menyebut Paula Verhoeven sebagai istrinya. Namun, ketika ditanya mengenai kemungkinan rujuk, Baim hanya tertawa.

  • Proses Sidang Cerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Berdoa Agar Allah Jaga Kiano

    Proses Sidang Cerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Berdoa Agar Allah Jaga Kiano

    Jakarta, Beritasatu.com – Di tengah proses cerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven mendoakan agar anak-anaknya mendapat lindungan dari Allah Swt. Hal ini ia ungkap pada unggahan Instagram Story-nya dikutip Beritasatu.com, Jumat (29/11/2024).

    Pada unggahannya, tampak anak pertama Paula dan Baim, Kiano Tiger Wong, yang khawatir terhadap mamanya, Paula. Momen itu direkam Paula dan diunggah di media sosial pribadinya.

    Ia pun memberikan caption doa untuk Kiano dan berharap Allah Swt menjaga Kiano.

    “Allahumma barik. Mashallah, Kiano yang selalu menemani mama. Allah jaga Kiano yah, Allah maha baik ya nak,” ucap Paula pada caption unggahan tersebut.

    Diketahui, saat ini Paula Verhoeven sedang berada di Belanda untuk menghadiri sebuah acara. Berada jauh dari kedua anaknya, Paula pun mengungkap rasa rindu ke Kiano dan Kenzo. Ia juga membagikan momen saat bersama kedua anaknya tersebut.

    “Mama kangen sekali sama Kiano dan Kenzo. Lihat video-video lama kita dulu sedikit mengobati rasa kangen mama. Mama harus kerja dulu yah ke Belanda. Sayangnya mamah belum bisa ajak anak-anak mamah ikut,” tulis Paula.

    Paula pun berjanji akan mengajak anak-anaknya berlibur apabila suatu saat bisa berkumpul kembali. Diakui Paula, rasa rindunya semakin menggebu kepada Kiano dan Kenzo karena diduga masih belum leluasa bertemu dengan mereka.

    “Insyaallah, kita bisa jalan-jalan lagi sama mama dan kumpul lagi bertiga lagi, Semoga Allah tolong, aamiin, bismillah,” ucap Paula Verhoeven.

  • Ayah Baim Wong Jatuh Sakit, Netizen Singgung Cara Memuliakan Orang Tua dan Paula Verhoeven

    Ayah Baim Wong Jatuh Sakit, Netizen Singgung Cara Memuliakan Orang Tua dan Paula Verhoeven

    Jakarta, Beritasatu.com – Baim Wong baru-baru ini membagikan kabar yang kurang menyenangkan mengenai kondisi kesehatan ayahnya, Johnny Wong, yang sedang sakit dan kini dirawat di rumah sakit.

    Dalam unggahan yang dibagikan, Baim memperlihatkan potret sang ayah yang terbaring lemah di tempat tidur rumah sakit.

    Meski tidak mengungkapkan secara terperinci mengenai penyakit yang diderita Johnny Wong, Baim hanya menyampaikan pamit dan berjanji sambil mencium tangannya dan berjanji akan kembali lagi untuk menemani keesokan harinya.

    Baim mengatakan, sejak kecil ia tidak pernah lupa meminta doa kepada ayahnya. Begitu juga belakangan ini, Baim tengah dihadapkan dengan persoalan rumah tangga bersama Paula Verhoeven.

    “Dari kecil selalu minta doa papah sebelum berangkat sekolah dan pergi. Baim pulang dahulu, besok balik lagi ya,” tulis Baim Wong dikutip dari akun Instagramnya, Jumat (29/11/2024).

    Selain itu, tidak sedikit netizen yang memberikan doa agar ayah Baim Wong segera sembuh dan pulih seperti sediakala.

    Namun, beberapa netizen juga ada yang melontarkan kritik terhadap Baim Wong, dengan dugaan bahwa sakitnya sang ayah mungkin dipicu oleh stres akibat masalah rumah tangga Baim dengan Paula Verhoeven yang sedang di ujung perceraian.

    Selain itu, netizen juga menyindir Baim dengan mengingatkan, meskipun ia sangat menghormati orang tuanya, sikap yang sama diharapkan juga ditunjukkan kepada istrinya. 

    Hal tersebut merujuk pada rumor yang beredar bahwa Baim dikenal pelit kepada istrinya sendiri, Paula dan jarang menghargainya.

    “Sebagai mana engkau memuliakan kedua orang tua mu, begitu juga seharusnya kau memulai istri mu. Ingat derajat mu di angkat oleh Allah karena kau memuliakan istrimu,” kata salah satu netizen.

    Diketahui, hingga kini proses perceraian Baim Wong dan Paula masih berlanjut. Bahkan, saat mediasi pun mereka tidak menemukan titik terang atas permasalahan dalam rumah tangga pasangan selebritas tersebut.

    Ayah Baim Wong  yang tengah jatuh sakit pun diduga karena terlalu memikirkan kondisi rumah tangga anaknya, Baim dan Paula hingga menimbulkan berbagai spekulasi di kalangan masyarakat.