Survei: Orang Indonesia Yakin Danantara Bisa Kelola Investasi Transparan – Page 3

Survei: Orang Indonesia Yakin Danantara Bisa Kelola Investasi Transparan – Page 3

Liputan6.com, Jakarta – Masyarakat Indonesia percaya bahwa Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) dapat mengelola investasi secara transparan. Hal ini terlihat dari hasil survei Lembaga KedaiKOPI bertajuk “Pola Penggunaan Produk Investasi”.

Dalam Survei tersebut, sebanyak 62,3 persen responden percaya Danantara dapat mengelola investasi secara transparan. Responden yang optimistis menyebut kinerja pemerintah (27,2 persen), pengawasan lebih baik (19,4 persen), dan profesionalisme pengelola (10 persen) sebagai alasan.

“Survei kami menunjukkan 62,3 persen responden percaya dengan transparansi Danantara, sementara 37,7 persen masih meragukan kinerjanya, terutama karena kekhawatiran akan korupsi dan kurangnya sosialisasi regulasi,” ujar Direktur Riset dan Komunikasi Lembaga Survei KedaiKOPI, Ibnu Dwi Cahyo dalam keterangan tertulis, Rabu (12/3/2025).

Danantara adalah badan pengelola investasi nasional yang mengelola aset negara untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan menciptakan investasi strategis jangka panjang.

Tujuan pembentukan Danantara adalah untuk menciptakan investasi yang terintegrasi dan efisien, serta mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Minat Investasi

Tak hanya itu, survei KedaiKOPI juga mengungkap minat investasi masyarakat saat ini. Ibnu mengatakan, berdasarkan hasil survei, masyarakat kini lebih tertarik berinvestasi pada emas perhiasan.

“Investasi terbanyak saat ini adalah emas perhiasan sebanyak 49,9 persen, diikuti saham 38,4 persen, reksa dana 36,6 persen, dan emas batangan 35,6 persen. Cryptocurrency dipilih 22,1 persen responden, sementara properti 28,9 persen,” jelas Ibnu.

“Emas, baik batangan maupun perhiasan, dianggap paling efisien dengan persentase 28,7 persen dan 20,1 persen, diikuti properti 12,2 persen dan saham 10,4 persen.” lanjutnya.