Jakarta –
Meski tanggal peluncurannya belum terungkap, Konami sudah membeberkan spesifikasi PC yang dibutuhkan gamer bila ingin memainkan game barunya berjudul Silent Hill F. Beruntungnya, jeroan PC yang harus disiapkan tidak perlu keluaran terbaru.
Mengacu pada informasi yang tertera di laman game ini di Steam, minimal PC yang dipakai disokong prosesor Intel Core i5-8400 atau AMD Ryzen 5 2600. Kedua chipset itu merupakan rilisan lama yang hadir pada 2017 dan 2018.
Lalu tak hanya dari segi prosesor yang bisa menggunakan model lama, tapi kartu grafis pun juga sama. Gamer tak perlu membeli GeForce RTX 50 Series seperti 5090, 5080, 5070 Ti, atau 5070.
Dalam hal ini, kemampuan mengangkat visualnya bisa diserahkan kepada Nvidia GeForce GTX 1070 Ti atau AMD Radeon RX 5700. Kedua perangkat keras tersebut resmi diperkenalkan kepada gamer PC pada 2017 dan 2019.
Dikutip dari Gamerant, Rabu (19/3/2025), dengan formasi perangkat keras itu, gamer bisa memainkan Silent Hill F pada resolusi 720p dengan frame rate sebesar 30 FPS. Sementara bila ingin visualnya bergerak di 60 FPS, setidaknya CPU yang dipakai Intel Core i7-9700 dengan kombinasi GPU seperti RTX 2080.
Spesifikasi PC Silent Hill F
Meskipun CPU dan GPU bisa pakai model lama, Konami tetap menyarankan kepada gamer untuk menggunakan solid-state drive (SSD) sebagai ruang penyimpanannya. Kemudian minimal random access memory (RAM) ialah 16GB.
Untuk lebih jelasnya, berikut spesifikasi PC Silent Hill F:
Minimal
Sistem operasi: Windows 64-bitProsesor: Intel Core i5-8400 atau AMD Ryzen 5 2600RAM: 16GBGrafis: Nvidia GeForce GTX 1070 Ti atau AMD Radeon RX 5700DirecX: Versi 12Ruang penyimpanan: 50GB (SSD)
Rekomendasi
Sistem operasi: Windows 64-bitProsesor: Intel Core i7-9700 atau AMD Ryzen 5 5500RAM: 16GBGrafis: Nvidia GeForce RTX 2080 atau AMD Radeon RX 6800XTDirecX: Versi 12Ruang penyimpanan: 50GB (SSD)Apa itu Silent Hill F
Jadi, 2022, Konami mengenalkan game barunya berjudul Silent Hill F selama siaran langsung Silent Hill: Transmission. Diketahui kalau cerita game ini ditulis oleh Ryukishi07, yang menciptakan seri novel visual When They Cry.
Untuk tugas pengembangannya dipercayakan kepada Neobards Entertainment. Studio ini sebelumnya sempat bekerja sama dengan Capcom, dalam upaya mendukung beberapa game Resident Evil termasuk Re: Verse.
Selint Hill F berlatar waktu tahun 1960-an di sebuah kota kecil bernama Ebisugaoka. Pemain akan berperan sebagai Shimizu Hinako dan memecahkan teka-teki rumit yang disisipkan pengembang.
Saat teaser pertama rilis pada 2022, Konami tidak memberikan banyak informasi mengenai game ini. Mereka hanya menampilkan sedikit bocoran bagaimana gambaran kota Ebisugaoka yang menyeramkan setelah kejadian misterius muncul.
Kemudian pada 14 Maret 2025, Konami menghadirkan trailer terbarunya. Pelan-pelan mereka mulai menunjukkan apa saja hal yang akan menimpa Hinako selama permainan berlangsung.
Konami juga mengungkapkan Silent Hill F akan menyambangi gamer di beberapa platform, mulai dari PS5, Xbox Series X/S, dan PC (melalui Steam, Epic Games Store, dan Windows).
(hps/fay)