Situasi Makin Panas! Iran Tutup Wilayah Udara untuk Semua Penerbangan

Situasi Makin Panas! Iran Tutup Wilayah Udara untuk Semua Penerbangan

Jakarta

Iran telah menutup sementara wilayah udaranya untuk semua penerbangan kecuali penerbangan sipil internasional untuk kedatangan dan keberangkatan yang telah mendapat izin resmi sebelumnya. Belum diketahui sampai kapan Iran akan menutup wilayah udaranya.

Dilansir Anadolu Agency, Kamis (15/1/2026), pemberitahuan penutupan wilayah udara ini dimulai hari ini. Iran hanya mengizinkan penerbangan sipil internasional dengan persetujuan dari otoritas penerbangan sipil.

Pembatasan ini berlaku untuk penerbangan yang masuk atau keluar Iran, sementara semua lalu lintas udara lainnya ditangguhkan, kata pemberitahuan tersebut.

Langkah ini dilakukan di tengah meningkatnya ketegangan regional dan domestik, termasuk protes anti-pemerintah di Iran dan meningkatnya pengawasan internasional.

Sebelumnya, Presiden AS Donald Trump mengatakan dia telah diberitahu bahwa eksekusi para demonstran di Iran dihentikan, sambil memperingatkan bahwa Washington akan memantau perkembangan dengan cermat.

Trump telah berulang kali menyatakan dukungan untuk para demonstran dan mengatakan AS dapat mengambil “tindakan yang sangat keras” jika eksekusi tersebut berlanjut.

Para pejabat Iran diketahui menuduh AS dan Israel mendukung pendemo. AS dan Israel disebut mendalangi kerusuhan dan terorisme dalam aksi protes di Iran.

Pihak berwenang Iran belum merilis angka korban resmi, sementara kelompok hak asasi manusia melaporkan ribuan orang tewas dan terluka sejak protes dimulai pada akhir Desember.

(zap/yld)