Seragam Pramugari Batik Air Dijual Bebas di Online, Segini Harganya

Seragam Pramugari Batik Air Dijual Bebas di Online, Segini Harganya

Jakarta: Kasus wanita menjadi pramugari Batik Air gadungan yang belakangan viral di media sosial. Publik dikejutkan dengan aksi nekat seorang wanita yang tidak hanya berfoto tapi juga ikut dalam penerbangan dengan mengenakan seragam pramugari lengkap.

Wanita asal palembang yang diketahui bernama Khairunnisa viral di sosial media lantaran berpura-pura menjadi pramugari maskapai Batik Air. Menurut pengakuannya, wanita ini membeli perlengkapan atribut awak kabin lewat e-commerce, karena ternyata atribut ini dijual bebas di sana.

“Saya menggunakan atribut pramugari beserta seragamnya, dan sesungguhnya saya bukan lah pramugari Batik Air, dengan ini saya memohon maaf sebesar-besarnya kepada pihak maskapai Batik Air maupun Lion Group,” ujar Khairunnisa.

Penelusuran di beberapa marketplace besar di Indonesia menunjukkan bahwa seragam yang menyerupai maskapai besar seperti Batik Air, Lion Air, hingga Garuda Indonesia dijual secara terang-terangan. Cukup dengan mengetikkan kata kunci seperti “Seragam Pramugari Batik” atau “Baju Kerja Kru Kabin”, pembeli akan disuguhi berbagai pilihan model dan ukuran.
 

 

Harga Seragam Pramugari Satu Set
Dilansir dari beberapa marketplace online, atribut ini memiliki harga yang bervariasi. Harga yang ditawarkan ternyata relatif sangat terjangkau, jauh dari kesan eksklusif yang selama ini melekat pada profesi pramugari. 

Satu Set Lengkap (Atasan & Bawahan) dibanderol mulai dari Rp300 ribu hingga Rp600 ribu, tergantung kualitas bahan dan kemiripan corak batik. Ada juga yang menjual set seragam tersebut sampai menyentuh angka Rp2,5 juta.

(Fany Wirda Putri)

Jakarta: Kasus wanita menjadi pramugari Batik Air gadungan yang belakangan viral di media sosial. Publik dikejutkan dengan aksi nekat seorang wanita yang tidak hanya berfoto tapi juga ikut dalam penerbangan dengan mengenakan seragam pramugari lengkap.
 
Wanita asal palembang yang diketahui bernama Khairunnisa viral di sosial media lantaran berpura-pura menjadi pramugari maskapai Batik Air. Menurut pengakuannya, wanita ini membeli perlengkapan atribut awak kabin lewat e-commerce, karena ternyata atribut ini dijual bebas di sana.
 
“Saya menggunakan atribut pramugari beserta seragamnya, dan sesungguhnya saya bukan lah pramugari Batik Air, dengan ini saya memohon maaf sebesar-besarnya kepada pihak maskapai Batik Air maupun Lion Group,” ujar Khairunnisa.

Penelusuran di beberapa marketplace besar di Indonesia menunjukkan bahwa seragam yang menyerupai maskapai besar seperti Batik Air, Lion Air, hingga Garuda Indonesia dijual secara terang-terangan. Cukup dengan mengetikkan kata kunci seperti “Seragam Pramugari Batik” atau “Baju Kerja Kru Kabin”, pembeli akan disuguhi berbagai pilihan model dan ukuran.
 

 

Harga Seragam Pramugari Satu Set
Dilansir dari beberapa marketplace online, atribut ini memiliki harga yang bervariasi. Harga yang ditawarkan ternyata relatif sangat terjangkau, jauh dari kesan eksklusif yang selama ini melekat pada profesi pramugari. 
 
Satu Set Lengkap (Atasan & Bawahan) dibanderol mulai dari Rp300 ribu hingga Rp600 ribu, tergantung kualitas bahan dan kemiripan corak batik. Ada juga yang menjual set seragam tersebut sampai menyentuh angka Rp2,5 juta.
 
(Fany Wirda Putri)

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di

Google News

(RUL)