Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Samsung Galaxy Tab A9+ Student Package Edition Dirilis, Ini Harga dan Spesifikasinya

Samsung Galaxy Tab A9+ Student Package Edition Dirilis, Ini Harga dan Spesifikasinya

Jakarta

Samsung kembali merilis Galaxy Tab A9+ dalam edisi baru. Setelah sebelumnya hadir dalam Kids Edition, kini Samsung juga memboyong Galaxy Tab A9+ Student Package Edition ke Indonesia.

Keunggulan utama yang membedakan Galaxy Tab A9+ Student Package Edition dengan edisi lainnya adalah bundling keyboard case untuk membantu anak-anak belajar dengan lebih mudah.

Annisa Maulina, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia mengatakan Galaxy Tab A9+ Student Package Edition bisa menjadi alternatif laptop yang lebih ringkas untuk anak-anak.

“Dengan visual jernih dan audio berkualitas, anak-anak bisa mengakses berbagai materi belajar yang menarik dan menyenangkan dengan tablet pertama mereka,” kata Annisa dalam keterangan resmi yang diterima detikINET, Senin (9/12/2024).

Dari segi spesifikasi, Galaxy Tab A9+ Student Package Edition sebenarnya identik dengan Galaxy Tab A9+ reguler. Tablet ini dilengkapi layar berukuran 11 inch dengan resolusi 1.920 x 1.200 (WUXGA) dan refresh rate 90Hz.

Layarnya yang luas memungkinkan multitasking dengan membuka tiga aplikasi sekaligus menggunakan fitur split screen. Galaxy Tab A9+ juga dibekali empat speaker stereo dengan teknologi Dolby Atmos untuk memastikan audio yang jernih saat menikmati konten pembelajaran.

Galaxy Tab A9+ Student Package Edition menggunakan prosesor octa-core yang tidak disebutkan namanya, dengan RAM 8GB dan memori internal 128GB. Samsung juga menyediakan slot microSD hingga 1TB untuk penyimpanan ekstra.

Samsung Galaxy Tab A9+ Student Package Edition Foto: Samsung

Samsung menyematkan satu kamera belakang 8 MP di Galaxy Tab A9+ Student Package Edition. Di sisi depan terdapat kamera 5 MP untuk memenuhi kebutuhan video call dan selfie.

Kinerjanya didukung baterai besar berkapasitas 7.040 mAh. Untuk konektivitasnya, tablet ini hanya didukung jaringan Wi-Fi jadi tidak tersedia slot kartu SIM.

Samsung sudah menyertakan sejumlah aplikasi dan fitur di Galaxy Tab A9+ Student Package Edition untuk melindungi aktivitas anak di dunia online. Tablet ini dilengkapi fitur Samsung Kids yang memudahkan orang tua memantau dan mengontrol aktivitas belajar anak-anak.

Sama seperti perangkat Samsung lainnya, tablet ini sudah dilengkapi platform keamanan Samsung Knox dan Secure Folder di mana anak-anak bisa menyimpan aplikasi dan informasi penting mereka. Orang tua juga bisa memonitor status keamanan perangkat anak mereka di Privacy Dashboard.

Samsung Galaxy Tab A9+ Student Package Edition sudah dapat dibeli dengan harga Rp 4.799.000. Tablet ini hanya tersedia dalam satu pilihan warna yaitu Graphite.

Selama periode promosi 21 November hingga 15 Desember 2024, Samsung menawarkan bonus gratis keyboard cover, dan diskon 25% untuk pembelian Samsung Care+ selama satu tahun untuk Proteksi Total.

(vmp/fay)