Liputan6.com, Jakarta Universitas Terbuka (UT) Jakarta menggelar Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) Semester Genap Tahun 2024/2025. Kegiatan ini menjadi langkah awal bagi mahasiswa baru UT untuk mengenal sistem perkuliahan jarak jauh yang fleksibel dan inovatif. Sebagai agenda rutin setiap semester, OSMB bertujuan memberikan pemahaman mendalam tentang sistem belajar mandiri di UT.
OSMB UT Jakarta diselenggarakan secara bertahap dalam beberapa gelombang yang berlangsung pada hari Sabtu atau Minggu. Pada semester ini, hampir 14 ribu mahasiswa baru dari program Pendidikan Dasar (Pendas) dan Non-Pendidikan Dasar (Non-Pendas) resmi bergabung dengan UT Jakarta.
Gelombang pertama OSMB Semester Genap 2024/2025 dihadiri oleh 1.770 mahasiswa baru dari total 2.600 mahasiswa yang diundang. Acara ini diselenggarakan di Universitas Terbuka Jakarta Convention Center (UTCC), Pondok Cabe, Tangerang, pada Sabtu (8/3/2025).
Sebagai simbol resmi dimulainya kegiatan OSMB, Wakil Rektor Bidang Keuangan, Sumber Daya, dan Umum UT, Prof. Dr. Ali Muktiyanto, S.E., M.Si., bersama Direktur UT Jakarta, Ir. Edward Zubir, M.M., menyematan jaket almamater kebanggaan UT kepada sejumlah mahasiswa baru.
Dalam sambutannya, Wakil Rektor Bidang Keuangan, Sumber Daya, dan Umum UT, Prof. Dr. Ali Muktiyanto, S.E., M.Si., menyampaikan rasa bangga dan bahagia atas kehadiran para mahasiswa baru yang telah memilih untuk menimba ilmu di UT.
“Menjadi mahasiswa UT adalah sebuah kebanggaan. Tidak mudah untuk menjadi mahasiswa pada umumnya, tetapi UT mempermudah semua orang untuk meraih pendidikan tinggi,” kata Prof. Dr. Ali Muktiyanto saat pembukaan OSMB Universitas Terbuka Semester Genap 2024/2025 di UTCC, Pondok Cabe, Sabtu (8/3/2025).
Prof. Dr. Ali Muktiyanto mengatakan Universitas Terbuka (UT) hadir sebagai solusi bagi mereka yang memiliki berbagai kendala, seperti keterbatasan waktu, jarak, dan komitmen sosial.
“Sebagai universitas terbuka dan berbasis pembelajaran jarak jauh, UT memberikan kesempatan kepada siapa saja untuk mengenyam pendidikan tanpa batasan ruang dan waktu. Terbuka bukan berarti tanpa atap, tetapi terbuka bagi siapa saja, terbuka untuk tempat, bahkan terbuka bagi ide-ide besar yang akan lahir dari mahasiswa UT,” ujarnya.
Lebih lanjut, Prof. Dr. Ali Muktiyanto juga merasa bangga melihat mayoritas peserta OSMB kali ini berasal dari generasi milenial dan Gen Z yang telah bekerja. “Dulu, UT identik dengan mahasiswa yang membawa minyak kayu putih, tetapi hari ini saya melihat mayoritas mahasiswa UT Jakarta adalah anak-anak muda yang penuh semangat,” ungkapnya.