Rekap Hasil Orleans Masters 2023: 4 Wakil RI Amankan Tiket 16 Besar – Ester ke 32 Besar Usai Bungkam 2 Lawan

5 April 2023, 10:10

ORLEANS, suaramerdeka.com – Indonesia memperoleh kemenangan sempurna dalam rekap Hasil pertandingan hari pertama Orleans Masters 2023. Di hari Hasil hari pertama Orleans Masters 2023 ini lima wakil Indonesia berhasil melaju ke babak berikutnya dengan mulus. Adapun lima wakil Indonesia tersebut yaitu Ester Nurumi Tri Wardoyo dari babak kualifikasi tunggal putri. Baca Juga: Update Ranking BWF April 2023 Ganda Putra: Fajar/Rian Kokoh di Puncak, Minions – Bagas/Fikri Kian Merosot
Kemudian ada Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dari sektor ganda putra babak 32 besar. Lalu Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.

Serta Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose dari sektor ganda putri babak 32 besar. Cukup memuaskan Hasil dari para wakil Indonesia di hari pertama Ini, tanpa terkecuali Hasil pertandingan Ester. Baca Juga: Update Ranking BWF April 2023: Ini Peringkat Gregoria – Praveen/Melati di Madrid Spain Masters 2023 Digelar Memulai dari babak kualifikasi membuatnya harus melakoni laga lebih banyak dari wakil Indonesia lain yang sudah aman di 32 besar. Di hari pertama, Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil membungkam dua lawannya. Lawan pertama adalah Daniella Gonda asal Irlandia. Meskipun ia harus melakoni laga rubber game, namun kemenangannya diwarnai skor 1 digit yaitu 21-8 pada set kedua. Baca Juga: Update Ranking BWF Terbaru April 2023 Tunggal Putri: Inilah Kedudukan Gregoria, Putri KW, Bilqis – Mutiara Kemudian, di partai kedua babak kualifikasi Ester Nurumi Tri Wardoyo menghadapi Jennie Gai (USA). Juga dengan rubber game, dan pada babak tersebut, ia diselingi drama skor 25-27. Untuk lebih lengkapnya silahkan simak rangkuman Hasil di bawah ini. Berikut adalah rekap Hasil pertandingan hari pertama Orleans Masters 2023, dilansir dari bwfbadminton.com: Baca Juga: Jadwal Orleans Masters 2023 Rabu 5 April dan Perkiraan Jam Main 10 Wakil RI, Mulai Leo/Daniel – Rehan/Lisa Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menang atas Rory Easton/Zach Russ (Inggris) dengan skor 21-11 dan 21-15. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi menang atas Hu Ling Fang/Lin Xiao Min (Taiwan) dengan skor 21-12 dan 21-14. Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto menang atas Simran Singhi/Ritika Thaker (India) dengan skor 21-14 dan 21-15. Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose menang atas Martina Corsini/Judith Mair (Italia) dengan skor 21-13 dan 21-13. Baca Juga: Daftar 20 Pemain Skuad Indonesia di Badminton Asia Championships 2023, Seluruh ‘Tombak Utama’ Dikerahkan Ester Nurumi Tri Wardoyo menang atas Daniella Gonda (Irlandia) dengan skor 20-22, 21-8 dan 21-13. Ester Nurumi Tri Wardoyo menang atas Jennie Gai (USA) dengan skor 21-19, 25-27 dan 21-14. Itulah rekap Hasil pertandingan hari pertama Orleans Masters 2023. Baca Juga: Jadwal Pertandingan Bulutangkis Sudirman Cup 2023 Lengkap Mulai Babak Penyisihan Grup Hingga Final Jika Anda ingin mengetahaui jadwal dan jam perkiraan jam main wakil Indonesia di pertandingan Orleans Masters 2023. Silahkan klik tautan berikut ini: KLIK DI SINI.***

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi