Ranking BWF Tunggal Putra Setelah All England 2024, Ciamik Jojo Naik 4 Peringkat Langsung

18 March 2024, 12:38

SUARAMERDEKA.COM – Berikut merupakan ranking BWF tunggal putra setelah All England 2024. Jonatan Christie yang berhasil menang setelah mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting naik 4 peringkat langsung. Dalam keterangannya pasca pertandingan, ia mengatakan selalu berusaha maksimal memperbaiki kekurangan yang ada. Hasil inilah sebagai buah kebangkitan setelah beberapa waktu naik turun dalam hasil turnamen sebelumnya.
“Mungkin tidak ada yang mengira dengan beberapa hasil turnamen belakangan yang naik turun tapi kita selalu berusaha semaksimal mungkin,” “Kekurangan apa kita perbaiki, kita bangun chemistry dan kita coba lebih solid,” ujarnya, mengutip PP PBSI.

Baca Juga: Arkhan Fikri Terlihat di Penginapan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Bakal Tambah 1 Pemain Jelang Lawan Vietnam? Hasil ini turut menjadi catatan sejarah, setelah sebelumnya 30 tahun terakhir final tunggal putra All England Open mempertemukan dua pemain Indonesia. Terakhir kali laga itu terjadi pada All England 1994 saat Hariyanto Arbi berhadapan dengan Ardy Bernardus Wiranata. Ini juga menjadi ketiga kalinya laga All Indonesian Final terjadi di All England Open. Sebelumnya, pada 2022 silam, ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menang atas Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. Lalu pada tahun 2023 lalu, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga menang atas The Daddies di babak final All England Open. Baca Juga: Dulu Kerja di Bar, Kini Aktris Han So Hee Dibayar Fantastis per Episode! Sementara itu, melansir IG statminton, berikut posisi Ranking BWF Tunggal Putra per tanggal 19 Maret 2024. – Anthony Sinisuka Ginting kembali naik ke peringkat 3, naik 2 peringkat dengan 85101 poin. – Jonatan Christie merangkak ke urutan 5, naik 4 peringkat dengan 81531 poin setelah menang All England. Sementara peringkat pertama masih ditempati oleh Viktor Axelsen dengan 98715 poin. **