JAKARTA – Perfect Corp, penyedia solusi Artificial Intelligence (AI) dan Augmented Reality (AR) untuk industri kecantikan, meluncurkan AI API untuk mempermudah pengembang dalam mengintegrasikan teknologi.
API ini menjadi solusi transformatif bagi para pengembang yang tertarik dengan solusi Perfect Corp dan ingin mengintegrasikan teknologinya ke aplikasi maupun produk. Selain di industri kecantikan, AI API ini juga berfungsi pada platform e-commerce atau teknologi lainnya.
Perfect Corp percaya bahwa AI API yang mereka rilis dapat mendorong transformasi di industri teknologi. Pasalnya, antarmuka pemrograman ini dapat menghadirkan pengalaman baru yang dapat menarik konsumen dan menawarkan inovasi bisnis digital terdepan.
“AI API kami dirancang untuk membuat teknologi kecantikan lebih mudah diakses dan memberikan dampak besar bagi perusahaan,” ujar Founder dan CEO Perfect Corp Alice Chang dalam keterangan yang VOI terima. “Dengan solusi ini, para pengembang dapat menciptakan solusi yang lebih kreatif dan inovatif.”
Alice menambahkan bahwa API ini dirancang dengan fleksibilitas dan skalabilitas tinggi sehingga teknologi ini dapat diintegrasikan ke situs web, platform e-commerce, bahkan aplikasi seluler. Untuk mendukung hasil yang lebih baik, berikut ini beberapa fitur di API Perfect Corp.
Text-to-Image: Membuat gambar berkualitas tinggi dan menarik secara langsung berdasarkan petunjuk teks. Ada beberapa opsi yang bisa dipilih untuk menerapkan tema yang ditentukan sebelumnya. AI Coloring: Mengubah gambar berwarna hitam-putih menjadi gambar yang penuh warna secara akurat.AI Image Enhancer: Meningkatkan kejernihan, kecerahan, hingga kualitas foto pada gambar dengan upaya yang minimal.AI Image Background Remover: Menghapus latar belakang gambar untuk menampilkan objek yang lebih bersih dan halus.AI Image Object Remover: Menghilangkan objek yang tidak diinginkan dengan mudah serta menghasilkan gambar yang bebas gangguan.