Banyuwangi (beritajatim.com) – Seiring adanya revitalisasi Pasar Banyuwangi, sejumlah pedagang akan segera dilakukan relokasi. Mereka akan dipindahkan sementara di lokasi baru yang berada di sekitar Gedung Wanita.
Jaraknya tidak jauh dari Pasar Banyuwangi. Hanya sekitar 500 meter berada di sisi timur Taman Blambangan.
Nantinya, usai pemindahan sementara para pedagang gedung pasar akan segera dibangun.
Saat ini, tempat relokasi bakal segera siap. Meskipun, pemerintah masih akan melakukan langkah penyempurnaan.
Namun demikian, Pemkab menargetkan pengerjaannya bakal rampung dalam sepekan ke depan. Setelah bangunan siap, pedagang sudah bisa menempatinya.
Pemkab Banyuwangi juga akan mengambil langkah yang adil untuk penempatan para pedagang. Ada skema pengundian agar tak terkesan tebang pilih dan carut marut.
“Untuk penempatan los, rencana akan kami undi agar pembagiannya adil,” ungkap Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani usai mengecek kondisi tempat relokasi.
Setelah para pedagang pindah ke tempat relokasi, akan segera dilakukan pembongkaran bangunan Pasar Banyuwangi.
“Kalau semua sudah direlokasi, nanti ada pembongkaran. Kalau sudah, kami akan lapor ke Kementerian PUPR,” pungkas Ipuk.
Rencananya, elama setahun penuh para pedagang akan menempati area relokasi yang disiapkan pemkab tersebut. [rin/aje]