Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Pencurian di RSUD Cibinong, Keluarga Pasien Hampir Kehilangan Handphone dan Tas

Pencurian di RSUD Cibinong, Keluarga Pasien Hampir Kehilangan Handphone dan Tas

 

JABAREKPSRES.COM, BOGOR – Kasus pencurian Pencurian di RSUD Cibinong, terjadi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cibinong, Kabupaten Bogor, pada Minggu (23/3) kemarin.

Korban dalam insiden ini adalah NN (59), yang merupakan salah satu keluarga pasien yang sedang dirawat di rumah sakit tersebut.

Kanit Reskrim Polsek Cibinong, AKP Yunli Pangestu, menjelaskan bahwa korban datang untuk merawat suaminya yang sedang sakit. Saat berada di rumah sakit, korban melihat pelaku membawa tas milik suaminya, sehingga ia langsung berteriak dan meminta bantuan petugas keamanan.

“Korban datang untuk merawat suaminya yang sedang sakit. Saat itu, dia melihat pelaku membawa tas suaminya, lalu langsung berteriak dan menghubungi petugas keamanan,” ungkapnya, Senin (24/3).

Pelaku yang berhasil diamankan adalah DW (35), warga Kecamatan Bojonggede. Saat ini, ia masih menjalani pemeriksaan di Polsek Cibinong.

Tas yang berisi handphone dan uang tunai tersebut telah dikembalikan kepada korban. Meski demikian, korban memilih untuk tidak melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib.

“Pelaku masih kami amankan di Polsek, kami menunggu keluarga korban karena korban tidak ingin membuat laporan,” jelas AKP Yunli.

Yunli juga menghimbau agar pihak RSUD Cibinong meningkatkan sistem keamanan di rumah sakit untuk mencegah kejadian serupa di masa depan.

“RSUD Cibinong perlu memperbaiki sistem keamanan agar kejadian seperti ini tidak terulang lagi,” tegasnya.

Merangkum Semua Peristiwa