Blog

  • Bus TransJakarta Tak Bisa Terobos Banjir, Cerita Tyo Terpaksa Diturunkan di Tengah Jalan

    Bus TransJakarta Tak Bisa Terobos Banjir, Cerita Tyo Terpaksa Diturunkan di Tengah Jalan

    Jalan tergenang 33 ruas jalan, data wilayah terdampak sebagai berikut:

    1. Jl. Anggrek, Kel. Rawa Badak Utara

    2. Jl. Walang Baru VII A, Kel. Tugu Utara

    3. Jl. Rorotan 10, Kel. Rorotan Depan Masjid Tanwirul Ikhsan, Kel. Rorotan

    4. Jalan Taman Stasiun, Kel. Tanjung Priok

    5. Jln . Pegangsaan Dua (depan Yakobus), Kel. Pegangsaan Dua

    6. Jln . Rawa Indah RT.03/03, Kel. Pegangsaan Dua

    7. Jln . Pegangsaan Dua Depan (Aprt. Greenhill), Kel. Pegangsaan Dua

    8. Jln. Hybrida, Kel. Pegangsaan Dua

    9. Jln. Pegangsaan Dua ( Depan RJTM ), Kel. Pegangsaan Dua

    10. Jln. Arteri, Kel. Pegangsaan Dua

    11. Jl. Agung Karya VI, Kel. Sungai Bambu

    12 .Jl. Jampea RW 007, Depan Maqom Mbah Priok, Kel. Koja

    13. Jl. Deli RW 007, Kel. Koja

    14. Lorong 22 RW 007, Kel. Koja

    15. Jl. Mawar RW 002, Kel. Koja

    16. Jl. Cipeucang V RW 013, Kel. Koja

    17. Lorong Z RW 001 , Kel. Koja

    18. Jl. Muara Baru, Pluit Sea View , Kel. Penjaringan

    19. Jl. Yos Sudarso Depan Altira , Kel. Sunter Jaya

    20. Jl. Sunter Indah Raya, Kel. Sunter Jaya

    21. Jl. Swasembada Raya Rw 14 , Kel. Kebon Bawang

    22. Jl. Raya Bakti Rt 001 Rw 14, Kel. Kebon Bawang

    23. Jl. Kebon Bawang Vl Rt 002 Rw 13, Kel. Kebon Bawang

    24. Jl. Swasembada Barat XXll Rt 04 Rw 12, Kel. Kebon Bawang

    25. Jln. Boulevar Barat Raya (depan Bank BCA), Kel. Kelapa Gading Barat

    26. Jl. Cakung Cilincing Raya, Kel. Rorotan

    27. Jl. Plumpang Semper, Kel. Rawa Badak Selatan

    28. Jl. Mahoni (depan Kelurahan Tugu Utara), Kel. Tugu Utara

    29. Jl. Kampung Bahari No. A11 RT 003 RW 006, Kel. Tanjung Priok

    30. Jl Raya Jagakarsa Titik Kenal Depan Lahan Kementerian Pertanian, Kel. Jagakarsa

    31. Jl. Balai Rakyat, Kel. Jagakarsa

    32. Jl. Pelita No 13 Rt/Rw 04/12, Kel. Lubang Buaya

    33. Jl. Depsos/Hadjidji RT 012/002, Kel. Rambutan

     

    Ketinggian: 10 s.d 55 cm

    Penyebab: Curah Hujan Tinggi

    Situasi: Masih dalam penanganan

  • Panda Nababan: Setahun Ini Saya Tidak Melihat Prabowo yang Sebenarnya

    Panda Nababan: Setahun Ini Saya Tidak Melihat Prabowo yang Sebenarnya

    FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Eks Jurnalis dan politisi PDIP, Panda Nababan menilai Presiden Prabowo Subianto tak menjadi dirinya yang sebenarnya. Selama setahun terakhir sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan.

    Itu dia ungkapakan dalam siniar yang tayang di YouTube Keadilan TV. Mulanya, Panda mengatakan dirinya enggan dijuluki pengkritik keras Prabowo, sekalipun memang kerap mengomentari kebijakannya.

    “Sebenarnya kalau dibilang pengkritik keras, enggak terlampau juga,” kata Panda dikutip Senin (12/1/2026).

    Dia mengatakan, kritik keras itu karena dirinya melihat bahwa Prabowo tak menjadi dirinya.

    “Saya mengkritik keras itu karena banyak yang harapan atau keinginan bahkan gambaran, bahwa dalam perjalanan ini, awal satu tahun ini, saya tidak melihat Prabowo yang sebenarnya,” ujar Panda.

    Dia menyebut Prabowo yang sebenarnya, sebagaimana yang dia kenal.

    “Apa itu Prabowo yang sebenarnya? Orangnya tegas, problem solving, kemudian mengejar apa yang kalau dia mau,” ucapnya.

    “Nah, di dalam kerangka ini, rangkaian ini, saya belum melihat Prabowo yang sebenarnya. The real Prabowo itu saya belum melihat. Apa itu the real Prabowo yang sebenarnya, orang yang tegas, cepat mengambil keputusan gitu loh,” sambungnya.

    Hal tersebut, kata dia, sesuai dengan latar belakang Prabowo. Yakni sebagai tentara pasukan khusus.

    “Kemudian sangat juga bertumpu dipengaruhi latar belakangnya, dia tentara yang betul-betul dari pasukan tempur. Bukan bagian biasa begitu saja gitu loh,” imbuhnya.

    Padahal, kata dia, Prabowo bisa belajar dari bekas presiden sebelumnya. Dimulai dari Soeharto sampai Jokowi.

  • Islah Bahrawi ‘Dikeroyok’ 2 Kader PSI: 58 Persen Pendukung Prabowo-Gibran Optimis 2 Periode

    Islah Bahrawi ‘Dikeroyok’ 2 Kader PSI: 58 Persen Pendukung Prabowo-Gibran Optimis 2 Periode

    FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Pernyataan Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Islah Bahrawi, mengenai Pilpres 2024, dikeroyok oleh dua kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

    Politikus PSI, Sigit Widodo, meminta pendukung yang kalah di Pilpres 2024 agar legowo menerima kenyataan meskipun pahit.

    Hal ini diungkapkan Sigit merespons pernyataan Islah Bahrawi, yang mengaku sebagai pendukung Ganjar-Mahfud.

    “Anda sudah berbesar hati mengakui kalau pasangan capres dukungan anda hanya didukung 16 persen pemilih,” ujar Sigit di X @sigitwid (12/1/2026).

    Berangkat dari pengakuan itu, ia berharap agar pendukung pasangan calon (Paslon) yang kalah mengikhlaskan Prabowo-Gibran memimpin Indonesia.

    “Saya berharap anda dan kelompok Anda juga mau mulai legowo membiarkan Pak Prabowo dan Mas Gibran yang sudah mendapat mandat rakyat Indonesia melalui free and fair election untuk bekerja menjalankan program-program selama lima tahun,” ucapnya.

    Yakin dengan program Prabowo-Gibran mampu membuat rakyat Indonesia sejahtera, Sigit bilang bahwa keduanya bakal maju kembali di 2029.

    “Nanti InsyaAllah saat di Pemilu 2029 Pak Prabowo dan Mas Gibran maju lagi sebagai paslon di Pilpres,” Sigit menuturkan.

    “Anda bisa berjuang lagi untuk paslon yang anda dukung,” tambahnya.

    Sebelumnya, Islah mengatakan bahwa meskipun dirinya bukan kader PDIP, namun ia bagian dari pendukung Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024 lalu.

    “Saya bukan PDIP, tapi saya pendukung Ganjar Mahfud,” ucap Islah.

    Ia menegaskan, meskipun hanya meraup 16 persen suara, namun ia tetap bangga karena bukan bagian dari pendukung Jokowi.

  • Israel Siaga Tinggi untuk Kemungkinan AS Intervensi Iran

    Israel Siaga Tinggi untuk Kemungkinan AS Intervensi Iran

    Tel Aviv

    Israel berada dalam kondisi siaga tinggi terhadap kemungkinan intervensi Amerika Serikat (AS) di Iran, yang dilanda aksi unjuk rasa antipemerintah terbesar dalam beberapa tahun terakhir.

    Presiden AS Donald Trump, dalam beberapa hari terakhir, telah berulang kali mengancam akan melakukan intervensi terhadap situasi unjuk rasa yang diwarnai kerusuhan di Iran. Trump bahkan memperingatkan penguasa Iran agar tidak menggunakan kekerasan terhadap para demonstran.

    Pada Sabtu (10/1) waktu setempat, Trump mengatakan bahwa AS dalam posisi “siap membantu”.

    Menurut tiga sumber Israel yang yang hadir dalam konsultasi keamanan Israel yang digelar akhir pekan, seperti dilansir Reuters, Senin (12/1/2026), Israel kini sedang dalam kondisi siaga tinggi atas potensi langkah AS mengintervensi Iran.

    Namun, ketiga sumber itu tidak menjelaskan lebih lanjut soal makna “siaga tinggi” Israel dalam praktiknya.

    Sebelumnya pada Juni tahun lalu, Israel dan Iran terlibat perang selama 12 hari, di mana AS bergabung dengan Israel dalam melancarkan pengeboman terhadap fasilitas nuklir Iran.

    Dalam percakapan telepon pada Sabtu (10/1) waktu setempat, menurut seorang sumber Israel yang turut hadir saat percakapan dilakukan, Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu dan Menteri Luar Negeri AS Marco Rubio membahas kemungkinan intervensi AS di Iran.

    Situasi demo rusuh di Teheran, Iran Foto: UGC via AP

    Seorang pejabat AS, yang tidak disebut namanya, mengonfirmasi bahwa Netanyahu dan Rubio memang berbicara via telepon, namun enggan mengungkapkan topik percakapan keduanya.

    Sebelumnya, ketua parlemen Iran, Mohammad Bagher Ghalibaf, mengatakan, pada Minggu (11/1) waktu setempat, jika AS menyerang terlebih dahulu, maka “baik wilayah pendudukan maupun pusat-pusat militer dan kapal-kapal AS akan menjadi target sah kami”.

    Ghalibaf tampaknya merujuk pada Israel, yang tidak diakui oleh Iran dan dianggap sebagai wilayah Palestina yang diduduki.

    Sejauh ini, Israel belum memberikan sinyal keinginan mereka untuk juga mengintervensi situasi di Iran saat unjuk rasa besar-besaran mengguncang negara, yang merupakan musuh bebuyutannya tersebut. Ketegangan antara Tel Aviv dan Teheran masih meningkat karena kekhawatiran Israel soal program nuklir dan rudal Iran.

    Dalam wawancara dengan media The Economist yang diterbitkan pada Jumat (9/1) pekan lalu, Netanyahu mengatakan bahwa akan ada konsekuensi mengerikan bagi Iran jika mereka menyerang Israel.

    Merujuk pada unjuk rasa yang marak di Iran, Netanyahu berkata: “Untuk hal-hal lainnya, saya pikir kita harus melihat apa yang terjadi di dalam Iran.”

    Halaman 2 dari 2

    (nvc/ita)

  • Detail Pernikahan Anak Tommy Suharto dan Tata Cahyani yang Sarat Nuansa Jawa: Dari Siraman hingga Brian McKnight

    Detail Pernikahan Anak Tommy Suharto dan Tata Cahyani yang Sarat Nuansa Jawa: Dari Siraman hingga Brian McKnight

    Jakarta (beritajatim.com)- Darma Mangkuluhur Hutomo, putra sulung dari pasangan Tommy Suharto dan Tata Cahyani, resmi menjadi suami dari kekasihnya, Patricia Schuldtz, dalam sebuah pernikahan yang sarat nuansa adat dan makna kekeluargaan tinggi.

    Prosesi berlangsung meriah di kawasan Sentul, Jawa Barat pada Minggu, 11 Januari 2026, dengan rangkaian acara adat Jawa yang kental sejak siraman, pengajian, hingga akad nikah yang hikmat.

    Rangkaian Ritual Adat & Kehadiran Keluarga Cendana
    Prosesi pra-pernikahan dimulai sehari lebih awal dengan siraman, sungkeman, dan pengajian yang digelar pada 9–10 Januari 2026.

    Melansir dari akun Instagram @mamiehairdo yang didapuk menjadi perias dalam momen sakral tersebut, ada banyak momen haru tersebut memperlihatkan kedekatan keluarga meski orang tua Darma, yakni Tommy Suharto dan Tata Cahyani, sudah lama berpisah sejak 2006.

    Keduanya tampak duduk bersama mendampingi sang putra dalam prosesi sakral tersebut, mencuri perhatian publik karena menunjukkan keharmonisan keluarga Cendana yang solid di hari penting anak mereka.

    Sikap Tata Cahyani terlihat mengharukan ketika menyiramkan bunga kepada Darma, yang kemudian melakukan sungkeman sebagai simbol restu dan penghormatan kepada orang tua.

    Tommy Suharto sendiri turut serta dalam ritual adat ini, ikut menyiramkan air bunga kepada Darma dan memberikan dukungan penuh sang anak lelakinya.

    Akad nikah pasangan Darma dan Patricia digelar megah penuh khidmat. Darma tampil mengenakan beskap putih khas adat Jawa ketika melafalkan ijab kabul, sedangkan Patricia yang memiliki keturunan Indonesia-Jerman-Tionghoa tampil anggun dalam balutan kebaya tradisional.

    Setelah akad, resepsi diteruskan dengan suasana penuh kegembiraan. Salah satu sorotan utama adalah kehadiran penyanyi R&B internasional Brian McKnight sebagai bintang tamu yang menghibur pasangan dan para undangan malam harinya, menambah istimewa momen perayaan tersebut.

    Darma Mangkuluhur dikenal sebagai figur muda berpengaruh dalam dunia bisnis Indonesia, termasuk menjabat sebagai komisaris dan terlibat dalam sejumlah usaha besar.

    Pasangan Patricia Schuldtz sendiri telah menjalin hubungan asmara dengan Darma selama lebih dari enam tahun sebelum akhirnya memutuskan maju ke jenjang pernikahan.

    Kehadiran kedua orang tua Darma bersama dalam pesta adat dan pernikahan menjadi gambaran nyata bahwa hubungan keluarga tetap kuat meski menghadapi perjalanan hidup yang panjang.

    Momen siraman dan sungkeman sampai resepsi telah menjadi bukti bahwa nilai kekeluargaan dan budaya tetap dijunjung tinggi keluarga besar ini. [aje]

  • Marak Teror dan Kriminalisasi Kebebasan Berekspresi, Todung Mulya Lubis: Saya Bersedia Turun Gunung

    Marak Teror dan Kriminalisasi Kebebasan Berekspresi, Todung Mulya Lubis: Saya Bersedia Turun Gunung

    FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Pengacara kondang Todung Mulya Lubis menegaskan dirinya membela kebebasan berekspresi. Terutama untuk kepetingan umum.

    Itu diungkapkan menanggapi berbagai teror dan upaya kriminalisasi terhadap warga negara yang menyalurkan kebebasan ekspresinya.

    “Kebebasan pers, kebebasan kreatif, kebebasan berekspresi untuk kepentingan umum harus dibela,” kata Todung dikutip dari unggahannya di X, Senin (12/1/2026).

    Bekas Duta Besar Indonesia untuk Norwegia itu menyebut, memperjuangkan kebebasan berekspresi merupakan fokusnya sejak dulu.

    “Ini adalah concern saya sejak dulu,” terangnya.

    Jika dibutuhkan, lulusan Harvard University itu siap membela pihak yang kebebasan berekspresinya dibatasi.

    “Saya bersedia turun gunung,” ucapnya.

    Siapa Todung Mulya Lubis?

    Todung Mulya Lubis adalah seorang pengacara senior Indonesia yang dikenal luas sebagai pejuang hak asasi manusia. Ia lahir di Sibolga, Sumatera Utara, pada 26 November 1954.

    Namanya mulai dikenal publik sejak aktif membela korban pelanggaran HAM dan kasus-kasus yang menyentuh kepentingan rakyat kecil.

    Dia menempuh pendidikan hukum di Universitas Indonesia dan melanjutkan studi ke luar negeri. Todung meraih gelar master dan doktor di bidang hukum internasional dari University of California, Berkeley, Amerika Serikat.

    Latar belakang akademiknya membuatnya memiliki pandangan kuat soal keadilan dan supremasi hukum.

    Todung merupakan pendiri Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta dan juga pernah menjabat sebagai Direktur Eksekutif Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI).

  • Rawat Kimberly dan Zefanya Cara Lapas Mojokerto Dukung 15 Aksi KEMENIMIPAS

    Rawat Kimberly dan Zefanya Cara Lapas Mojokerto Dukung 15 Aksi KEMENIMIPAS

    Mojokerto (beritajatim.com) – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Mojokerto terus memperkuat pembinaan berbasis kemandirian bagi warga binaan. Salah satunya melalui pengembangan program ketahanan pangan yang sejalan dengan 15 Aksi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (KEMENIMIPAS).

    Komitmen tersebut diwujudkan dengan optimalisasi area ketahanan pangan di lingkungan Lapas yang dikelola secara berkelanjutan. Di lokasi ini, warga binaan dilibatkan langsung dalam perawatan ternak kambing serta pengelolaan tanaman hidroponik. Setiap kambing ini diberinama Kimberly, Zefanya dan beberapa nama menarik lain.

    Seluruh kegiatan dijalankan secara rutin oleh warga binaan dengan pendampingan dan pengawasan petugas kegiatan kerja Lapas Mojokerto. Program ini tidak hanya berfokus pada pemenuhan kebutuhan pangan internal, tetapi juga menjadi bagian dari pembinaan keterampilan dan mental warga binaan.

    Melalui aktivitas produktif tersebut, warga binaan dilatih untuk bekerja secara disiplin, bertanggung jawab, serta memiliki keahlian yang dapat menjadi bekal saat kembali ke masyarakat. Suasana Lapas pun menjadi lebih kondusif dan produktif.

    Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIB Mojokerto, Rudi Kristiawan mengatakan, bahwa program kemandirian pangan merupakan implementasi konkret kebijakan pemasyarakatan yang berorientasi pada pemberdayaan. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan nyata terhadap 15 Aksi KEMENIMIPAS.

    “Selain itu, kami ingin membekali warga binaan dengan keterampilan yang bermanfaat dan bernilai ekonomi setelah mereka bebas nanti,” ungkapnya.

    Menurut Rudi, keterlibatan aktif warga binaan dalam program ketahanan pangan juga memberikan dampak positif bagi keberlangsungan Lapas. Hasil dari peternakan dan pertanian hidroponik dapat membantu memenuhi kebutuhan pangan secara mandiri.

    Dengan penguatan program ini, Lapas Mojokerto berharap mampu terus berkontribusi dalam mendukung 15 Aksi KEMENIMIPAS sekaligus mewujudkan pembinaan pemasyarakatan yang menekankan kemandirian, produktivitas, dan keberlanjutan. [tin/aje]

  • Mantan Dirut ASDP Ira Puspadewi Datang ke Sidang, Beri Semangat Nadiem Makarim

    Mantan Dirut ASDP Ira Puspadewi Datang ke Sidang, Beri Semangat Nadiem Makarim

    Liputan6.com, Jakarta – Mantan Direktur Utama PT ASDP, Ira Puspadewi, menghadiri sidang lanjutan perkara dugaan korupsi pengadaan laptop Chromebook yang menjerat eks Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim. Sidang digelar di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (12/1/2026).

    Ira tiba di ruang sidang sekitar pukul 11.12 WIB. Ia duduk di barisan depan bersama Franka Franklin serta ibu Nadiem, Atika Algadri. Ketiganya tampak berbincang singkat saat majelis hakim membacakan amar putusan sela.

    Saat hakim memutuskan perkara dilanjutkan ke tahap pembuktian, Ira terlihat memberi semangat kepada istri Nadiem dengan menggenggam tangannya erat. Kehadiran Ira sebagai bentuk dukungan moril kepada keluarga terdakwa.

    “Saya teman keluarganya Mas Nadiem. Sudah lama. Datang sebagai teman,” kata dia saat ditemui, Senin (12/1/2026).

    Ira menyampaikan dirinya telah lama berteman dengan keluarga besar Nadiem. Ia datang ke pengadilan semata-mata untuk memberi dukungan dan doa. Pernyataan tersebut juga diamini oleh Franka Franklin yang duduk di sampingnya.

    “Untuk mendoakan yang terbaik,” ucap Ira.

    “Mendoakan,” ditimpali Franka Franklin

  • Awalnya Niat Belanja di Kios, Perempuan ini Justru Curi Uang dan HP

    Awalnya Niat Belanja di Kios, Perempuan ini Justru Curi Uang dan HP

    Liputan6.com, Jakarta – YLT (32), seorang wanita di Kabupaten Sumba Timur, NTT ditangkap karena diduga melakukan pencurian di sebuah kios yang berada di Kelurahan Matawai, Kota Waingapu, Sumba Timur.

    Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 05.30 Wita di sebuah kios yang beroperasi selama 24 jam. Saat kejadian, kios tersebut dijaga oleh seorang karyawan bernama Viki. Sementara karyawan lainnya, Dayat, sedang tidak berada di lokasi. 

    YLT awalnya datang untuk berbelanja. Namun melihat penjaga kios tertidur, dia kemudian memanfaatkan situasi itu untuk mengambil sejumlah uang tunai dan handphone. 

    Tak lama kemudian, penjaga kios terbangun dan mendapati laci kasir dalam keadaan terbuka serta uang telah hilang.

    Saat itu, penjaga kios sempat melihat YLT masih berada di depan kios dan hendak meninggalkan lokasi menggunakan sepeda motor. Penjaga kios lalu berteriak meminta pertolongan warga sekitar. 

    Teriakan tersebut mengundang perhatian masyarakat dan pedagang di sekitar pasar dan berhasil mengamankan pelaku. 

    Setelah dilakukan pemeriksaan, ponsel dan sejumlah uang ditemukan tersimpan di dalam jok sepeda motor milik YLT. 

    Warga langsung melapor pada Polisi. Tak lama berselang, anggota Polres Sumba Timur datang dan membawa terlapor ke kantor polisi untuk menjalani proses hukum lebih lanjut.

    Kapolres Sumba Timur AKBP Gede Harimbawa, mengaku telah menerima laporan dan mengamankan terduga pelaku.

    “Benar, telah terjadi dugaan tindak pidana pencurian di sebuah kios di dekat Pasar Matawai. Terduga pelaku sudah diamankan dan saat ini sedang menjalani pemeriksaan,” ujar Kapolres Senin (12/1/2026). 

    Kasus itu tengah ditangani penyidik Satreskrim Polres Sumba Timur. Ia mengimbau masyarakat untuk tetap waspada serta segera melapor apabila menemukan tindak pidana di lingkungan sekitar.

  • Skema Kredit Honda Vario 125 Terbaru, Cicilan Rp 1 Jutaan

    Skema Kredit Honda Vario 125 Terbaru, Cicilan Rp 1 Jutaan

    Jakarta

    Honda Vario 125 menjadi salah satu opsi buat konsumen di segmen entry level. Motor ini cocok buat konsumen yang ingin naik kelas dari Honda BeAT. Apalagi Vario baru saja mendapatkan penyegaran akhir tahun lalu. Konsumen bisa meminang Vario terbaru dengan cicilan Rp 1 jutaan.

    Generasi terbaru Honda Vario 125 ditawarkan dalam tiga varian, yakni CBS ACC, CBS ISS ACC, dan satu varian baru Street ACC yang punya tongkrongan ala motor petualang dengan model setang telanjang. Varian Street cocok buat konsumen Vario 125 yang senang berkendara jarak jauh alias touring.

    Mengutip laman Wahana Honda, skema kredit Honda Vario 125 ditawarkan dengan banyak opsi tenor, mulai jangka 11 bulan hingga jangka 35 bulan. Dengan uang muka Rp 5 jutaan dan tenor angsuran 35 bulan, motor ini sudah bisa dicicil dengan uang Rp 1 jutaan per bulan.

    Skema Cicilan Honda Vario 125

    1. New Vario 125 CBS ACC (Rp 25.153.000)

    Uang muka: Rp 5.500.000Tenor: 35 bulanAngsuran: Rp 1.108.000Uang muka: Rp 5.500.000Tenor: 11 bulanAngsuran: Rp 2.373.000

    2. New Vario 125 CBS ISS ACC (Rp 26.808.000)

    Uang muka: Rp 5.800.000Tenor: 35 bulanAngsuran: Rp 1.179.000Uang muka: Rp 5.800.000Tenor: 11 bulanAngsuran: Rp 2.525.000

    3. New Vario 125 Street ACC (Rp 27.242.000)

    Uang muka: Rp 5.900.000Tenor: Rp 35 bulanAngsuran: Rp 1.196.000Uang muka: Rp 5.900.000Tenor: 11 bulanAngsuran: Rp 2.562.000

    Spesifikasi New Honda Vario 125

    All New Honda Vario 125 meluncur akhir 2025 lalu dengan tampilan yang lebih segar dan modern. Sementara untuk jantung pacunya masih ditenagai mesin kapasitas 125 cc liquid-cooled dengan teknologi eSP yang menawarkan konsumsi BBM irit hingga 51,7 km/liter.

    Motor ini juga punya akomodasi yang bagus dengan kapasitas bagasi 18 liter yang memberikan ruang penyimpanan luas untuk menyimpan helm maupun mantel hujan. Tidak hanya itu, terdapat juga hook fungsional yang memudahkan pengendara membawa berbagai kebutuhan dengan lebih aman dan fleksibel.

    Fitur lainnya meliputi panel meter full digital menampilkan beragam informasi penting seperti indikator kecepatan, jarak tempuh, bahan bakar, jam digital, indikator tegangan baterai, pengingat penggantian oli, trip meter, serta indikator ISS dan Honda Smart Key untuk tipe CBS-ISS dan Street.

    (lua/din)