Blog

  • Prabowo Ungkap Cita-citanya di Akhir Masa Jabatan Sebagai Presiden

    Prabowo Ungkap Cita-citanya di Akhir Masa Jabatan Sebagai Presiden

    Di tengah kondisi dunia yang penuh gejolak dan ketidakpastian, Prabowo mengaku bersyukur Indonesia masih dalam keadaan yang baik, memiliki potensi kemajuan sangat besar dari melimpahnya kekayaan. Meski begitu, mengelola kekayaan negara tidak mudah, bahkan waktu puluhan tahun pun belum cukup

    “Tidak mudah, banyak orang mengejek saya, saya tahu. Sebetulnya tidak banyak, segelintir orang saja. Hanya dia mungkin punya uang, dia punya sarana, dia bisa menyebarkan sinisme, pesimisme, dan kemungkinan besar mereka dibayar oleh kekuatan-kekuatan asing. Itu keyakinan saya, kepercayaan saya,” kata dia.

    Meski begitu, Prabowo juga yakin rakyat Indonesia yang bersih dan jujur pasti dapat menilai mana yang benar dan tidak. Upaya memajukan negeri ini baginya perbuatan baik, salah satunya dengan target besar penyediaan Sekolah Rakyat.

    Peresmian Sekolah Rakyat kali ini sudah mencapai 166 titik di 34 provinsi. Targetnya, pada 2029 mendatang akan ada 500 Sekolah Rakyat dengan total keseluruhan 500 ribu siswa.

    “Jadi sekali lagi, saya mengajak semua, seluruh bangsa Indonesia, mari kita bersatu, mari kita kerja sama untuk menghilangkan kemiskinan dan kelaparan dari Indonesia. Kita bangkitkan semua kehidupan bangsa Indonesia,” ujarnya.

    “Pendidikan adalah sarana, sarana yang paling benar untuk menghilangkan kemiskinan. Tapi pendidikan butuh uang, uang kita kalau dicuri, kalau dikorupsi, kurang untuk membangun semua sekolah yang kita ingin bangun,” Prabowo menandaskan.

     

  • Perjuangan Dinda Sampai ke Kantor: Naik KRL Tersendat, Order Ojol Susah, Terpaksa Naik Baj…

    Perjuangan Dinda Sampai ke Kantor: Naik KRL Tersendat, Order Ojol Susah, Terpaksa Naik Baj…

    Perjuangan Dinda Sampai ke Kantor: Naik KRL Tersendat, Order Ojol Susah, Terpaksa Naik Baj…

  • Prabowo: Saya Lebih Hormat ke Pemulung Dibanding Orang Pintar tapi Curi Uang Rakyat

    Prabowo: Saya Lebih Hormat ke Pemulung Dibanding Orang Pintar tapi Curi Uang Rakyat

    Prabowo: Saya Lebih Hormat ke Pemulung Dibanding Orang Pintar tapi Curi Uang Rakyat
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com –
    Presiden RI Prabowo Subianto mengaku lebih hormat dengan pemulung hingga tukang becak yang bekerja keras, dibandingkan dengan orang-orang pintar yang mencuri uang rakyat.
    Hal ini ditegaskannya saat meresmikan 166 titik
    Sekolah Rakyat
    di Sekolah Rakyat Terpadu (SRT) 9 Banjarbaru di Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan, Senin (12/1/2026).
    “Saya lebih hormat sama
    pemulung
    , saya lebih hormat dengan tukang becak yang kerja dengam keringet daripada mereka yang pinter-pinter tapi mencuri uang rakyat. Saya lebih hormat,” ucap
    Prabowo
    , dikutip dari
    YouTube
    Sekretariat Presiden.
    Prabowo lantas meminta anak-anak Sekolah Rakyat jangan malu dengan kondisi pekerjaan orangtua mereka.
    Sebab, meski orangtua mereka hanya petani atau pemulung, pekerjaan yang dilakoni itu adalah pekerjaan yang mulia.
    “Jangan kau kecil hati. Jangan kau malu orang tua mu hanya buruh atau hanya letani miskin atau hanya pemulung, jangan kau malu. Mereka mulia. Mereka kerja keras halal bekerja dengan keringat untuk masa depanmu. Jangan pernah kecil hati,” tutur dia.
    “Hormati orangtuamu kalau perlu kau pulang, kau sungkem, kau cium kaki orang tuamu,” kata Prabowo.
    Bagi Prabowo, pekerjaan orang tua murid di sekolah rakyat jauh lebih mulia dari para
    koruptor
    .
    “Jangan pernah kau malu. Mereka lebih mulia dari orang-orang pintar tapi koruptor-koruptor yang berkhianat kepada negara dan bangsa,” kata dia.
    Prabowo pun kembali menegskan bahwa ia tidak ingin ada anak yang malu dengan kondisi orang tuanya.
    Ia mengajak setiap anak menghormati orang tuanya.
    “Selalu hormati orang tuamu. Kalau dia belum mampu, bukan salah dia, bukan salah orang tuamu. Memang negara kita belum mampu memberi terbaik untuk semua rakyat,” ucap Prabowo.
    “Tapi kita akan berjuang keras, kita berjuang keras supaya kekayaan negara akan dirasakan oleh seluruh rakyat Indonesia,” imbuh dia.
    Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Praperadilan Gugatan Wakil Wali Kota Bandung Ditolak, Status Erwin Tetap Tersangka

    Praperadilan Gugatan Wakil Wali Kota Bandung Ditolak, Status Erwin Tetap Tersangka

    Liputan6.com, Jakarta – Majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Bandung menolak permohonan yang diajukan oleh Wakil Wali Kota Bandung Erwin dalam sidang praperadilan. Hakim menyebut penetapan tersangka dugaan penyalahgunaan wewenang yang dilakukan oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandung, telah sesuai dengan ketetapan hukum.

    Hakim memutuskan seluruh dalih yang dimohonkan oleh Erwin di persidangan tidak diterima. Sebelumnya, Erwin melalui tim kuasa hukumnya memohon kepada majelis hakim, agar proses hukum kasusnya dihentikan. 

    “Mengadili, menyatakan menolak permohonan praperadilan pemohon untuk seluruhnya,” kata Hakim Tunggal PN Bandung Agus Komarudin saat membacakan putusan praperadilan di PN Bandung, Senin (12/1/2026). 

    Dalam pertimbangannya, Hakim mengatakan, tindakan yang dilakukan Kejari Kota Bandung telah sesuai dengan prosedur dalam penetapan Erwin sebagai tersangka. Sehingga, semua tahapan tersebut telah dilaksanakan.

    “Termohon telah memeriksa dan mendengar 4 saksi, 1 ahli, dan melakukan penggeledahan hingga penyitaan sesuai persetujuan pengadilan. Juga melakukan uji digital forensik, sehingga termohon mendapat kesimpulan permulaan yang cukup untuk penetapan tersangka Erwin dan Rendiana Awangga,” jelas Agus. 

    Diberitakan sebelumnya, Wakil Wali Kota Bandung, Erwin menganggap penetapan tersangka dalam kasus penyalahgunaan wewenang oleh Kejari Bandung banyak yang tidak sesuai aturan. Dia juga meminta agar statusnya sebagai tersangka dibatalkan.

    “Penggeledahan dilakukan tanpa persetujuan dan kehadiran penghuni sah fakta hukum yang terjadi, termohon (Kejari Bandung) melakukan penggeledahan terhadap rumah dinas, namun tidak dihadiri oleh penghuni sah rumah,” ujar salah satu tim pengacara Erwin, Bobby H. Siregar saat membacakan berkas praperadilan.  

    Selain itu, penggeledahan juga dilakukan tanpa persetujuan dari penghuni rumah, dan penggeledahan ditandatangani oleh pihak yang bukan penghuni atau pihak yang tidak memiliki kapasitas hukum. Sehingga, penggeledahan dinilai tidak sesuai dengan aturan. 

    “Dengan demikian, secara faktual dan yuridis, penggeledahan dilakukan tanpa subjek hukum yang berwenang,” kata Bobby. 

  • Produksi Mainan Beruang AI Dihentikan Usai Kasih Nasihat Menyimpang ke Anak

    Produksi Mainan Beruang AI Dihentikan Usai Kasih Nasihat Menyimpang ke Anak

    Bisnis.com, JAKARTA — Mainan bertenaga kecerdasan buatan (AI) masih perlu perbaikan. Dari beberapa kasus yang ada, mainan AI memberikan petunjuk yang salah kepada anak-anak. 

    Para pembuat mainan yang memamerkan produknya di acara Consumer Electronics Show 2026 (CES) mengingatkan mainan berbasis AI harus digunakan dengan hati-hati. Jangan sampai mainan yang seharusnya ramah dengan anak-anak malah memberikan jawaban yang tidak senonoh.

    Kekhawatiran tersebut bermula saat ada laporan dari Public Interest Research Group (PIRG) menemukan hal mengejutkan. Di mana boneka beruang bertenaga AI memberikan nasihat tentang seks bahkan memberi tahu cara menemukan pisau.

    Mengutip Japan Today Senin (12/1/2026), dalam laporan Trouble in Toyland menyatakan boneka beruang dengan sapaan Kumma pernah menyarankan hal yang tidak pantas terkait hubungan seksual. Hal ini menyebabkan protes dari berbagai pihak hingga perusahaan pembuatnya, FoloToy menghentikan sementara penjualan produk tersebut.

    CEO FoloToy menjelaskan masalah itu terjadi dikarenakan model AI yang digunakan belum cukup aman. Saat ini mereka sudah mengganti AI dengan versi yang lebih canggih agar boneka tidak menjawab pertanyaan yang tidak pantas.

    Sementara itu, perusahaan mainan besar lainnya seperti Mattel juga memilih menunda peluncuran mainan AI mereka yang bekerja sama dengan OpenAI.

    Perkembangan AI generatif yang sangat pesat sejak munculnya ChatGPT membuat banyak mainan pintar baru bermunculan. Karena itu, orangtua harus lebih berhati-hati memilih mainan yang tepat untuk anak-anak.

    Salah satu mainan yang diuji oleh PIRG adalah Grok dari perusahaan Curio. Mainan ini berbentuk boneka berkaki empat yang terinspirasi dari roket dan sudah dijual sejak 2024. Grok dinilai cukup baik karena menolak menjawab pertanyaan yang tidak pantas untuk anak kecil.

    Selain itu, Grok juga mempunyai fitur yang membuat orangtua bisa mengatur sendiri rekomendasi, serta melihat riwayat percakapan anak. Mainan ini sudah mendapatkan sertifikat KidSAFE, yang artinya memenuhi standar perlindungan anak.

    Dari beberapa laporan di sekitarnya, membuat perusahaan boneka mewah itu khawatir privasi dan bagaimana data suara tersebut digunakan. Curio mengatakan mereka sedang memperbaiki masalah terkait pembagian data pengguna.

    PIRG juga memberi imbauan,  orang tua perlu ekstra waspada terhadap mainan yang memiliki chatbot, terutama yang menyimpan data anak dan mencoba membangun hubungan jangka panjang dengan mereka.

    Disisi lain, beberapa mainan AI memang bisa memberi manfaat. Misalnya, mainan Sunny dari perusahaan Turki Elaves dirancang untuk membantu anak belajar bahasa. Percakapannya dibatasi waktunya agar tidak berlebihan dan mencegah kesalahan dari AI.

    Perusahaan lain Olli, juga menambahkan fitur keamanan dengan memberi peringatan kepada orang tua jika mainan mendeteksi kata-kata yang tidak pantas.

    Meski begitu, para pengamat menilai bahwa aturan dari pemerintah tetap dibutuhkan. Mereka khawatir jika produsen mainan hanya mengatur diri sendiri, keselamatan anak tidak akan cukup terlindungi. (Nur Amalina)

  • LG Buka CES 2026 dengan “AI in Action”, Hadirkan Kecerdasan Buatan yang Bekerja Nyata

    LG Buka CES 2026 dengan “AI in Action”, Hadirkan Kecerdasan Buatan yang Bekerja Nyata

    Pada CES 2026, LG turut menyiapkan sejumlah produk unggulan yang dibekali inovasi teknologi terkini. Deretan produk ini mencakup TV OLED generasi terbaru hingga jajaran LG SIGNATURE, yang seluruhnya telah dilengkapi kecerdasan buatan canggih untuk meningkatkan performa sekaligus memberikan kemudahan dalam penggunaan sehari-hari.

    1. LG OLED evo W6 Wallpaper TV

    Di segmen TV premium, LG OLED menghadirkan seri terbaru W6 Wallpaper TV. Perangkat ini mengusung desain ultra tipis dengan ketebalan hanya 9 mm, hasil dari proses miniaturisasi komponen utama serta rekayasa ulang arsitektur internal, sehingga mampu menghadirkan tampilan yang elegan tanpa mengorbankan kekokohan.

    Meski tampil sangat tipis, performa LG OLED evo W6 Wallpaper TV tetap dioptimalkan untuk menyajikan pengalaman hiburan maksimal, baik dari sisi visual maupun audio. Dukungan teknologi Hyper Radiant Color memungkinkan kualitas warna yang lebih akurat, hitam yang lebih dalam, serta tingkat kecerahan lebih tinggi dengan pantulan yang rendah. Selain itu, penerapan True Wireless Technology menjadikan perangkat ini sebagai OLED TV nirkabel tertipis, menawarkan kenyamanan dan estetika tanpa kompromi.

    2. The LG SIGNATURE Refrigerator

    Sebagai bagian dari lini premium LG SIGNATURE, kulkas ini mengusung inovasi berbasis kecerdasan buatan untuk menghadirkan pengalaman penggunaan yang lebih personal. Berkat teknologi Conversational AI, perangkat ini mampu memahami bahasa percakapan pengguna dan memberikan rekomendasi yang sesuai dengan kebutuhan.

    Tak hanya itu, fitur Ingredient Recognition memungkinkan kulkas mengenali bahan makanan yang tersedia dan menyarankan resep yang relevan. Dengan kemampuan tersebut, aktivitas memasak menjadi lebih praktis sekaligus memberikan inspirasi baru bagi pengguna.

    3. The LG SIGNATURE Oven Range

    LG SIGNATURE Oven Range kini dilengkapi inovasi berbasis AI melalui fitur Gourmet AI. Teknologi ini dirancang untuk mengidentifikasi bahan masakan dan memberikan rekomendasi lebih dari 80 pilihan resep, sehingga proses memasak sehari-hari dapat berlangsung lebih mudah, intuitif, dan menyenangkan.

  • BYD Jadi Raja Mobil Listrik Dunia Tahun 2025, Segini Penjualan di Indonesia

    BYD Jadi Raja Mobil Listrik Dunia Tahun 2025, Segini Penjualan di Indonesia

    Jakarta

    BYD menjadi raja mobil listrik di dunia. Keperkasaannya tak hanya terasa di pasar internasional, tetapi juga mulai mengguncang industri otomotif Indonesia.

    Berdasarkan laporan tahunan terbaru, BYD mencatatkan performa gemilang dengan pertumbuhan penjualan mobil listrik berbasis baterai (BEV) hampir 28% dibanding tahun sebelumnya. Sepanjang 2025, lebih dari 2,25 juta unit mobil listrik BYD berhasil terjual ke berbagai negara.

    Di pasar Tanah Air, kiprah BYD terbilang impresif meski berstatus pendatang baru. Perlahan tapi pasti, merek yang dipimpin Wang Chuanfu itu langsung menembus papan atas penjualan nasional.

    Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) yang diterima detikOto, penjualan BYD di Indonesia sepanjang 2025 tercatat wholesales (distribusi ke dealer) 46.711 unit dan retail sales (penjualan ke konsumen) 44.342 unit.

    BYD secara total sudah mengambil pangsa pasar di atas 5 persen. Capaian itu cukup agresif untuk merek yang baru seumur jagung di Indonesia, sebab menguasai lebih dari 5 persen pangsa pasar otomotif nasional bukanlah perkara mudah.

    Lonjakan penjualan BYD tak lepas dari kehadiran BYD Atto 1. Model mobil listrik ringkas ini menjadi titik balik yang mengubah peta persaingan.

    Sebelum Atto 1 meluncur, penjualan BYD di Indonesia cenderung stabil di kisaran 2.000-3.000 unit per bulan. Namun situasi berubah drastis memasuki kuartal terakhir 2025.

    Pada Oktober 2025, penjualan BYD menembus angka 10.000 unit. Tren positif berlanjut pada November dengan raihan 9.481 unit, sebelum ditutup Desember dengan penjualan 6.560 unit.

    Berikut ini penjualan BYD di Indonesia sepanjang 2025:

    Wholesales

    Januari: 1.114 unitFebruari: 1.399 unitMaret: 3.205 unitApril: 3.496 unitMei: 2.799 unitJuni: 2.079 unitJuli: 2.335 unitAgustus: 2.562 unitSeptember: 1.088 unitOktober: 10.593 unitNovember: 9.481 unitDesember: 6.560 unit

    Total: 46.711 unit

    Retail sales

    Januari: 1.005 unitFebruari: 1.488 unitMaret: 2.870 unitApril: 3.531 unitMei: 2.639 unitJuni: 2.172 unitJuli: 2.827 unitAgustus: 2.746 unitSeptember: 2.036 unitOktober: 9.732 unitNovember: 8.243 unitDesember: 5.053 unit

    Total: 44.342 unit

    (riar/din)

  • Pilihan Headset Gaming di Bawah Rp500 Ribu untuk Performa Maksimal

    Pilihan Headset Gaming di Bawah Rp500 Ribu untuk Performa Maksimal

    Liputan6.com, Jakarta – Memiliki headset gaming di bawah Rp500 ribu dengan kualitas mumpuni kini bukan lagi sekadar impian. Banyak gamer seringkali mengeluhkan suara langkah kaki musuh yang tidak terdengar jelas atau mikrofon yang terdengar ‘kresek-kresek’ saat berkoordinasi dengan tim. Padahal, audio yang jernih adalah kunci utama untuk memenangkan kompetisi, terutama dalam game FPS atau battle royale yang membutuhkan presisi tinggi.

    Saat ini, pasar perangkat gaming telah diramaikan oleh berbagai brand yang menawarkan teknologi audio canggih tanpa harus menguras kantong. Mulai dari fitur RGB yang estetik, noise cancelling, hingga driver suara yang besar, semuanya bisa didapatkan dengan budget terjangkau. Artikel ini akan mengulas rekomendasi headset terbaik yang cocok untuk gamer kasual maupun kompetitif yang mencari kenyamanan ekstra untuk sesi main lama.

    1. Audio HiFi dan RGB Stylish untuk Sesi Gaming Imersif 

    Perbesar

    BASIKE Headset Gaming Headphone RGB Over Ear

    BASIKE menghadirkan solusi bagi yang menginginkan tampilan keren sekaligus kualitas suara yang nendang. Headset over-ear ini dilengkapi dengan lampu RGB dinamis yang memberikan atmosfer gaming lebih hidup di meja kerja.

    Kenapa Harus Beli? Headset ini menawarkan kenyamanan tanpa tekanan berkat bantalan telinga kulit protein yang lembut, sehingga telinga tidak cepat panas meski digunakan berjam-jam.

    2. Headset In-Ear Praktis dengan Bass Mantap dan Noise Cancelling

    Perbesar

    BASIKE Headset Gaming kabel Type C 3.5mm

    Jika lebih suka perangkat yang ringkas namun tetap bertenaga, varian in-ear dari BASIKE ini adalah pilihan tepat. Sangat cocok untuk gamer mobile yang sering bermain di smartphone atau laptop saat bepergian.

    Kenapa Harus Beli? Selain harganya yang sangat terjangkau, fitur peredam kebisingan pasifnya sangat efektif memblokir gangguan suara luar, membuat lebih bisa fokus 100% pada permainan.

    3. Desain Telinga Kucing Lucu dengan Surround Sound 3D

     

    Perbesar

    ONIKUMA B5 Headset Gaming Cat Ear

    ONIKUMA B5 adalah favorit para streamer dan gamer perempuan. Dengan desain telinga kucing yang ikonik dan lampu RGB, headset ini tidak hanya soal estetika, tapi juga performa nirkabel yang mumpuni.

    Kenapa Harus Beli? Ini adalah paket lengkap untuk yang mencari gaya dan fungsi. Latensi rendahnya menjamin suara tidak akan terlambat dibanding visual di layar.

    4. Headset Gaming Ringan dan Ergonomis untuk Gamer Kasual

     

    Perbesar

    MARS HM-601M Headphone Gaming Headset + Microphone

    Bagi yang mengutamakan kesederhanaan dan durabilitas, MARS HM-601M menawarkan performa solid dengan harga yang sangat ramah di kantong. Desainnya yang ringan membuatnya nyaman dipakai seharian.

    Kenapa Harus Beli? Headset ini sangat praktis dan kompatibel dengan hampir semua perangkat. Pilihan warna Black-Blue dan Black-Red memberikan kesan tangguh khas perangkat gaming.

    5. Performa Bass Powerfull dengan RGB Chroma yang Estetik

    Perbesar

    Fantech CHIEF II HG20 RGB Headset Gaming PC Kabel

    Fantech CHIEF II HG20 adalah salah satu legenda di kelas budget. Dikenal karena bass-nya yang sangat kuat, headset ini akan memberikan pengalaman sinematik saat bermain game aksi atau menonton film.

    Kenapa Harus Beli? Durabilitasnya tidak perlu diragukan dengan kabel sepanjang 2 meter yang kuat. Kontrol volumenya terletak pada earcup, memudahkan mengatur audio saat sedang intens bermain.

    Memilih headset gaming di bawah 500 ribu kini semakin mudah dengan beragam pilihan di atas. Pastikan memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan, apakah itu fleksibilitas wireless atau kekuatan bass kabel. Segera amankan produk pilihan, mumpung promo masih tersedia dan tingkatkan level permainan hari ini!

  • Tidak Ada Sosok Wapres yang Layak Selain Gibran, Kader PSI Beri Pandangannya

    Tidak Ada Sosok Wapres yang Layak Selain Gibran, Kader PSI Beri Pandangannya

    FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Dedy Nur Palakka punya pandangan soal pernyataan dari Mad Ali.

    Pernyataan dari Mad Ali yang diresponnya ini soal tidak adanya sosok lain yang layak menjadi Wakil Presiden selain Gibran Rakabuming Raka.

    “Emang ada Calon Wapres yang lebih baik dari pada Gibran?,” kata Mad Ali.

    Sependat dengan pernyataan ini, Dedy Nur Palakka membagikan padangan lainnya soal sosok Gibran saat hendak menjadi calon wakil Presiden.

    Lewat cuitan di akun media sosial X pribadinya, Dedy Nur membagikan pandangan yang lebih luar menurutnya.

    “Saya membaca pernyataan Mad Ali dalam konteks yang lebih luas dan sesuai dengan dinamika sejarah,” tulisnya dikutip Senin (12/1/2026).

    Nama Gibran di Pemilu 2024 memang muncul belakangan dalam bursa kandidat calon Wakil Presiden kala itu.

    Awal kemunculannya sebagai kandidat karena PDIP yang saat itu menolak untuk jadi orang nomor 2 dan mendorong Ganjar Pranowo maju sebagai kandidat.

    “Kita ingat-ingat lagi bahwa nama Gibran Rakabuming Raka tidak muncul dalam wacana Wapres RI untuk semua kandidat calon presiden yang hendak bertanding,” tuturnya.

    “Nama Gibran Rakabuming Raka baru muncul kepermukaan ketika PDIP menolak menjadi orang nomor dua di Republik Indonesia lewat tokoh politik bernama @ganjarpranowo,” jelasnya.

    Setelah munculnya nama Gibran, pernyataan dari Mad Ali ini disebutnya mulai sesuai.

    Terbukti dengan adanya rebutan dari calon kandidat Presiden yang ingin meminangnya menjadi pendamping.

    “Itulah salah satu alasan fundamental mengapa pernyataan Mad Ali soal Gibran Rakabuming Raka menjadi relevan “emang ada calon wapres yang lebih baik daripada Gibran”?,” paparnya.

  • Hakim Tolak Eksepsi Nadiem, Perkara Dugaan Korupsi Laptop Chromebook Lanjut Tahap pembuktian

    Hakim Tolak Eksepsi Nadiem, Perkara Dugaan Korupsi Laptop Chromebook Lanjut Tahap pembuktian

    Liputan6.com, Jakarta – Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta menolak eksepsi yang diajukan eks Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim. Dengan putusan ini, perkara dugaan korupsi pengadaan Chromebook berlanjut ke tahap pembuktian.

    Putusan sela dibacakan dalam sidang lanjutan yang digelar Senin (12/1/2026). Ketua Majelis Hakim Purwanto Abdullah menyatakan keberatan yang diajukan Nadiem dan tim penasihat hukumnya tidak dapat diterima.

    “Mengadili, menyatakan perlawanan atau eksepsi dari terdakwa Nadiem Anwar Makarim dan penasihat hukumnya tidak dapat diterima,” kata Purwanto.

    Adapun poin-poin eksepsi yang ditolak meliputi unsur memperkaya diri sendiri, besaran kerugian keuangan negara, hingga keterkaitan investasi Google terhadap Gojek dengan proyek pengadaan Chromebook di Kemendikbudristek.

    Selain menolak eksepsi, majelis hakim juga menyatakan surat dakwaan jaksa penuntut umum sah menurut hukum. Dengan demikian, pemeriksaan perkara atas nama Nadiem diperintahkan untuk dilanjutkan.

    “Memerintahkan pemeriksaan perkara terhadap terdakwa Nadiem Anwar Makarim dilanjutkan. Demikianlah diputuskan dalam sidang permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat,” ujar dia.