Blog

  • Bos Danantara Ungkap Proyek Hilirisasi yang Groundbreaking di Februari 2026

    Bos Danantara Ungkap Proyek Hilirisasi yang Groundbreaking di Februari 2026

    JAKARTA – Chief Executive Officer (CEO) BPI Danantara, Rosan Roeslani mengungkapkan sederet proyek bernilai besar yang siap menggelar groundbreaking pada Februari 2026.

    Proyek-proyek tersebut mencakup sektor mineral, energi hingga pangan.

    Rosan menyebut terdapat enam proyek hilirisasi yang akan memulai konstruksi. Total investasi yang digelontorkan mencapai 6 miliar dolar AS atau sekitar Rp100,8 triliun (asumsi kurs Rp16.800 per dolar AS).

    “Itu ada bauksit, aluminium di Balikpapan, kemudian ada bioavtur, kemudian ada refinery juga. Kemudian ada unggas di lima tempat,” ujar Rosan kepada wartawan, di Jakarta, Rabu, 14 Januari.

    Kata Rosan, rangkaian investasi itu disebut menjadi bagian dari strategi besar Danantara untuk mempercepat industrialisasi dan memperkuat kapasitas produksi dalam negeri, terutama di sektor yang selama ini masih bergantung pada impor.

    Rosan turut menyinggung proyek konversi batu bara menjadi Dimethyl Ether (DME), yang juga disiapkan sebagai substitusi Liquefied Petroleum Gas (LPG). Kata dia, tim teknis Danantara saat ini sedang memfinalisasi pemilihan teknologi terbaik untuk mengolah batu bara menjadi DME.

    “Kalau enggak salah itu Februari (Groundbreaking). Kalau teknologinya kita dianaliasa oleh Chief Teknologi Officer kita Pak Sigit. Jadi kita baru mau meeting sih hari ini,” katanya.

    Sekadar informasi, sebelumnya Satgas Hilirisasi yang dipimpin Menteri ESDM Bahlil Lahadalia sudah menyerahkan 18 dokumen pra feasibility study (pra-FS) proyek hilirisasi kepada Menteri Investasi dan Hilirisasi sekaligus CEO Danantara Rosan Perkasa Roeslani.

    Berikut rincian 18 proyek yang akan didanai oleh Danantara:

    1. Industri Smelter Aluminium (Bauksit) Mempawah, Kalimantan Barat dengan nilai investasi Rp60 triliun.

    2. Industri DME (batu bara) di Bulungan, Kutai Timur, Kota Baru, Muara Enim, Pali, Banyuasin dengan nilai investasi Rp164 triliun.

    3. Industri aspal di Buton, Sulawesi Tenggara dengan nilai investasi Rp1,49 triliun.

    4. Industri Mangan Sulfat di Kupang Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan nilai investasi Rp3,05 triliun.

    5. Industri Stainless Steel Slab (Nikel) di Kawasan Indutri Morowali, Sulawesi Tengah dengan nilai investasi Rp38,4 Triliun.

    6. Industri Cooper Rod, WIre & Tube (katoda tembaga) di Gesik, Jawa Timur dengan nilai investasi Rp19,2 triliun.

    7. Industri Besi Baja (Pasir Besi) di Kabupaten Sarmi, Papua dengan nilai investasi Rp19 triliun.

    8. Industri Chemical Grade Alumina (Bauksit) di Kendawangan, Kalimantan Barat dengan nilai investasi Rp17,3 triliun.

    9. Industri Olresin (Pala), di Kabupaten Fakfak, Papua Barat dengan nilai investasi Rp1,8 triliun.

    10. Industri Oleofood (Kelapa Sawit) di KEK Maloy Batuta Trans Kalimantan Timur (MBTK) Rp3 triliun.

    11. Industri Nata de Coco, Medium-Chain Triglycerides (MTC), Coconut Flour, Activated Carbon (Kelapa) di Kawasan Industri Tenayan, Riau dengan nilai investasi Rp2,3 triliun.

    12. Industri Chlor Alkali Plant (Garam) di Aceh, Kalimantan Timur, Jawa Timur, Sumatera Selatan, Riau, Banten, dan NTT dengan nilai transaksi Rp16 triliun.

    13. Industri Fillet Tilapia (Ikan Tilapia) di Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur dengan nilai investasi Rp1 triliun.

    14. Industri Carrageenan (Rumput Laut) di Kupang, NTT dengan nilai investasi sebesar Rp212 miliar.

    15. Oil Refinery di Lhokseumawe, Sibolga, Natuna, Cilegon, Sukabumi, Semarang, Surabaya, Sampang, Pontianak, Badung, Bima, Ende, Makassar, Donggala, Bitung, Ambon, Halmahera Utara dan Fakfak dengan nilai investasi sebesar Rp160 Triliun.

    16. Oil Storage Tanks di 15. Lhokseumawe, Sibolga, Natuna, Cilegon, Sukabumi, Semarang, Surabaya, Sampang, Pontianak, Badung, Bima, Ende, Makassar, Donggala, Bitung, Ambon, Halmahera Utara dan Fakfak dengan nilai investasi sebesar Rp72 triliun.

    17. Modul Surya Terintegrasi (Bauksit dan Silika) di Kawasan Industri Batang, Jawa Tengah dengan nilai investasi Rp24 triliun.

    18. Industri Boavtur (Used Cooking Oil) di KBN Marunda, Kawasan Industri Cikarang dan Kawasan Industri Karawang dengan nilai investasi Rp16 triliun.

  • Diperiksa Polda Jatim, Nenek Elina Sampaikan Fakta Pemalsuan Dokumen Rumahnya
                
                    
                        
                            Surabaya
                        
                        15 Januari 2026

    Diperiksa Polda Jatim, Nenek Elina Sampaikan Fakta Pemalsuan Dokumen Rumahnya Surabaya 15 Januari 2026

    Diperiksa Polda Jatim, Nenek Elina Sampaikan Fakta Pemalsuan Dokumen Rumahnya
    Tim Redaksi
    SURABAYA, KOMPAS.com
    – Elina Widjajanti, nenek 80 tahun di Surabaya menjalani pemeriksaan sebagai saksi soal kasus dugaan pemalsuan dokumen obyek tanahnya di Polda Jatim.
    Didampingi keluarga dan kuasa hukum,
    Nenek Elina
    mendatangi Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dit Reskrimum)
    Polda Jatim
    pada Rabu (14/1/2026) sekitar pukul 09.00 WIB. Dia baru keluar sekitar pukul 14.30 WIB.
    Selama hampir lima jam lebih, Nenek Elina dicecar sebanyak 48 pertanyaan oleh tim penyidik.
    Mulai dari hubungannya dengan Samuel, orang yang mengklaim membeli tanahnya, hingga penerbitan keterangan tanah dari kelurahan.
    Nenek Elina mengaku mendapat sebanyak 48 pertanyaan dari penyidik Polda Jatim, mulai dari sejak kapan tinggal di rumah yang kini sudah dibongkar paksa oleh Samuel hingga hubungannya dengan Samuel.
    “Tadi ada 48 pertanyaan, ditanya sudah tinggal di sana berapa lama, saya jawab sejak 2011 sampai 2025,” kata Nenek Elina kepada awak media, Rabu (14/1/2026).
    Lebih lanjut, kuasa hukum Nenek Elina, Wellem Mintarja mengatakan, kliennya ditanya dalam kurun waktu 2011 hingga 2025 apakah ada protes dari pihak Samuel.
    “Apakah selama ini ditempati 2011 sampai 2025 terdapat keberatan atau komplain dari pihak ketiga? Tidak sama sekali,” jelasnya.
    Selain itu, Nenek Elina juga ditanya apakah sebelumnya mengenal saudara Samuel, pihak yang mengklaim membeli obyek tanah rumah tersebut sejak 2014.
    “Kemudian kenal sama bersangkutan (Samuel) kapan? ya tahunya pada Agustus 2025,” terang Wellem.
    Pertanyaan lainnya adalah soal penerbitan surat keterangan tanah atau Letter C dari pihak Kelurahan Lontar.
    “Ditanya apakah nenek pernah konfirmasi ke pihak kelurahan,” kata Wellem.
    Nenek Elina menyampaikan bahwa pihaknya telah mendatangi Kelurahan Lontar sebanyak tiga kali untuk memastikan kepemilikan tanah. Bulan September dua kali, dan satu kali pada Oktober 2025.
    Saat ke pihak Kelurahan Lontar, keluarga Nenek Elina pernah menanyakan perubahan nama pada seluruh dokumen justru terjadi di tahun 2025, padahal Samuel mengklaim telah membeli di tahun 2014.
    “Pada 19 September 2025 masih atas nama Elisa Irawati (Kakak Elina) belum beralih ke siapa pun. Tapi tanggal 23 September sudah berubah nama. Jadi semua kejadiannya 2025,” jelasnya.
    Wellem Mintarja mengatakan, pihaknya menunjukkan 15 lembar dokumen kepada tim penyidik selama 5,5 jam pemeriksaan.
    “Ada 15 lembar yang kita ajukan,” kata Wellem.
    Ia tak menjelaskan secara rinci dokumen apa saya yang ditunjukkan kepada tim penyidik. Namun, beberapa di antaranya berupa surat ahli waris dan mutasi obyek pajak.
    “Surat keterangan waris, terus mengenai daftar mutasi obyek pajak dan berkaitan surat keterangan tanah dari kelurahan yang menerbitkan tahun 2025,” katanya.
    Setidaknya, keluarga Nenek Elina sudah melapor ke Polda Jatim sebanyak tiga kali. Mulai dari Pasal 170 KUHP dan sudah ditetapkan tersangka. Lalu pelayanan tidak mengenakkan saat mengadu ke Polsek Lakarsantri.
    Terakhir, dugaan pemalsuan dokumen akta autentik yang dilakukan Samuel untuk memuluskan penerbitan surat keterangan tanah.
    Melalui kuasa hukumnya, Nenek Elina berharap laporan dugaan pemalsuan dokumen dapat diselidiki dengan tuntas hingga ada penetapan tersangka.
    “Saya berharap proses hukum mengenai pelaporan dugaan pemalsuan dokumen ini sampai tuntas supaya tidak terjadi lagi kejadian seperti nenek, kasihan masyarakat kecil,” kata Wellem.
    Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Cara Mudah Mendapatkan Domain Sendiri Lewat iCloud

    Cara Mudah Mendapatkan Domain Sendiri Lewat iCloud

    Bisnis.com, JAKARTA — Pengguna iCloud+ dari Apple dapat memiliki alamat email keren menggunakan nama domain sendiri.

    Biasanya, kita menggunakan email seperti @gmail.com atau @outlook.com. Memang praktis, tapi jika ingin terlihat lebih profesional dan berbeda, kamu bisa memakai email dengan domain sendiri, misalnya nama@namakamu.com.

    Membuat email dengan domain sendiri biasanya cukup ribet dan mahal karena harus menyewa layanan email khusus. Namun, bagi pengguna iCloud+, Apple menawarkan cara yang lebih mudah dan murah.

    Melansir dari MUO Rabu (14/1/2026), iCloud+ adalah layanan berbayar dari Apple. Salah satu fiturnya memungkinkan pengguna membuat email dengan domain sendiri tanpa harus repot mengatur teknis yang rumit. Fitur ini tersedia di semua paket iCloud+ berbayar, dengan harga mulai dari US$1 atau sekitar Rp16.000 per bulan.

    Apple membantu mengatur dan memverifikasi domain email secara otomatis melalui sistem DNS, sehingga pengguna tidak perlu repot mengurus pengaturan teknis. Pengguna tetap bisa menggunakan iCloud Mail seperti biasa.

    Bagi yang sudah berlangganan iCloud+, fitur ini bisa langsung dipakai tanpa biaya tambahan. Untuk yang belum menggunakan iCloud+, US$12 per tahun adalah pilihan termurah yang bisa kamu dapatkan.

    Sebelum membuat email dengan domain sendiri, pastikan kamu memenuhi syarat diantaranya, akun Apple sudah mengaktifkan verifikasi dua langkah, sudah mengaktifkan iCloud Mail, dan domain yang digunakan belum dipakai oleh akun Apple lain.

    Langkah Membuat Email Domain Sendiri

    – Pertama, masuk ke icloud.com/icloudplus dan klik menu Domain Email Kustom.

    – Lalu, pilih opsi: membeli domain baru atau menggunakan domain yang sudah dimiliki.

    Jika sudah punya domain, ikuti langkah-langkah untuk menambahkannya, termasuk mengonfirmasi alamat email yang ada dan memperbarui catatan DNS agar email diarahkan ke iCloud.

    Jika belum punya domain, Apple akan mengarahkan ke Cloudflare untuk membeli domain. Kamu juga bisa membandingkan harga di situs lain agar mendapatkan penawaran terbaik.

    Pilih nama domain yang mudah diucapkan dan diingat supaya orang lain gampang mengenali kamu. Domain .com paling aman dan terpercaya. Untuk lebih hemat, domain .xyz atau .top bisa dicoba, meski risikonya email atau situs lebih sering dianggap spam. Alternatif lain yang aman dan unik adalah domain .me, .family, atau sejenisnya. 

    Setelah domain dibeli, domain akan otomatis terhubung ke iCloud Mail. Kamu bisa menentukan apakah email hanya untuk diri sendiri atau dibagikan kepada keluarga, maksimal 5 orang, dengan setiap orang bisa memiliki hingga 3 alamat email. Kamu juga bisa mengaktifkan fitur “terima semua email”, sehingga email yang salah ketik tetap masuk ke inbox utama.

    Dengan email domain iCloud, semua pesan masuk akan langsung ke kotak masuk iCloud Mail yang biasa kamu gunakan. Saat mengirim email, kamu bisa memilih alamat pengirim sesuai domain yang dibuat. Meskipun tidak ada inbox terpisah, email dapat diatur dengan folder agar tetap rapi, dan penggunaan email tetap mengurangi kuota penyimpanan iCloud. (Nur Amalina)

  • Menanti Rapat KPU Usai Salinan Ijazah Jokowi Berstatus Informasi Publik, 9 Item Harus Dibuka

    Menanti Rapat KPU Usai Salinan Ijazah Jokowi Berstatus Informasi Publik, 9 Item Harus Dibuka

    Menanti Rapat KPU Usai Salinan Ijazah Jokowi Berstatus Informasi Publik, 9 Item Harus Dibuka
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com
    – Majelis Komisi Informasi Pusat (KIP) telah memutuskan untuk menerima permohonan dari pengamat kebijakan publik Bonatua Silalahi.
    Bonatua diketahui meminta
    ijazah
    Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) kepada Komisi Pemilihan Umum (
    KPU
    ) RI.
    Putusan tersebut diambil dalam sidang dengan agenda pembacaan putusan atas perkara Nomor 074/X/
    KIP
    -PSI/2025 yang digelar pada Selasa (13/1/2026).
    “Amar putusan, memutuskan, menerima permohonan untuk seluruhnya,” ujar Ketua Majelis Handoko Agung Saputro, Selasa (13/1/2026).
    Majelis KIP pun menegaskan bahwa salinan
    ijazah Jokowi
    untuk pencalonan presiden pada Pilpres 2014 dan 2019 sebagai informasi yang terbuka.
    “Menyatakan informasi salinan ijazah atas nama Joko Widodo yang digunakan sebagai pencalonan Presiden RI periode 2014-2019 dan 2019-2024 merupakan informasi yang terbuka,” ujar Handoko.
    Meski demikian, KPU tetap dituntut untuk membuka sembilan item yang disembunyikan dari ijazah Jokowi.
    KPU pun angkat bicara perihal putusan KIP yang menjadikan ijazah Jokowi sebagai informasi publik tersebut.
    Pengamat kebijakan publik
    Bonatua Silalahi
    menegaskan sembilan item informasi yang disembunyikan KPU dalam salinan ijazah kelulusan Jokowi dari Universitas Gadjah Mada (
    UGM
    ) harus dibuka.
    Sembilan hal yang disembunyikan KPU RI dalam salinan ijazah Jokowi adalah nomor ijazah; nomor induk mahasiswa; tanggal lahir; tempat lahir; tanda tangan pejabat legalisasi; tanggal dilegalisir; tanda tangan rektor UGM, dan tanda tangan dekan Fakultas Kehutanan UGM.
    “Terus terang, kita bahagia perjuangan kita ini…Sebenarnya bahwa ini bukan untuk saya, ini untuk publik. Dan ini kemenangan publik. Artinya, sembilan item yang ditutupi-tutupi ini harus terbuka untuk publik,” ujar Bonatua.
    Bonatua menuturkan, dengan kemenangan ini, maka seluruh rakyat yang memiliki ijazah UGM bakal membandingkan ijazah mereka dengan Jokowi.
    Dia pun mendesak agar semua informasi yang masih disembunyikan dari ijazah Jokowi harus dibuka.
    “Dengan begitu, publik bisa tahu nanti membedakan. Apalagi yang punya ijazah UGM, yang punya ijazah legalisasi UGM. Dia bisa langsung bandingin, ‘punya saya tanda tangannya kok sama’, atau, ‘kok beda. Kok dekannya tanda tangannya begini’. Itu nanti akan dibukakan semuanya yang sembilan item ini. Termasuk tanggal legalisasi. Kapan dilegalisir. Tanggalnya ada. Ini kan banyak disembunyiin,” ujar dia.
    Dengan demikian, Bonatua kembali mengingatkan bahwa apa yang dia perjuangkan selama beberapa bulan ini adalah kemenangan publik.
    Jika ada rakyat yang mau mengetahui ijazah seorang pejabat publik, maka mereka tinggal bersurat saja.
    “Jadi pada intinya ini adalah kemenangan publik. Semoga nanti publik, mau siapapun orangnya, mau dia presiden, gubernur, dewan, kalau dia merasa memang pengen tahu ijazah pejabat, dia harus berkirim surat ke PPID,” imbuh Bonatua.
    Majelis KIP sendiri juga memerintahkan KPU sebagai Termohon menyerahkan salinan ijazah Jokowi kepada Bonatua Silalahi selaku Pemohon.
    “Meminta kepada Termohon untuk memberikan informasi paragraf 62 kepada Pemohon setelah keputusan ini berkekuatan hukum tetap,” ujar Handoko.
    Komisioner KPU Iffa Rosita angkat bicara mengenai KIP yang telah memutuskan ijazah Jokowi sebagai informasi terbuka.
    Iffa menuturkan, dirinya sudah berkoordinasi dengan Biro Hukum KPU mengenai putusan KIP tersebut.
    “Saya sudah berkoordinasi dengan Kepala Biro Hukum KPU RI apakah telah menerima salinan putusan perkara KIP nomor 074 sebagai bahan untuk kami pelajari,” ujar Iffa, kepada Kompas.com, Rabu (14/1/2026).
    Hanya saja, Iffa menyebut, seluruh Komisioner KPU belum bisa berkumpul untuk membahas putusan KIP itu.
    Sehingga, kata dia, KPU baru akan mengambil langkah setelah mereka bersama-sama membuat keputusan melalui pleno.
    “Dan kebetulan kami bertujuh belum kumpul lengkap pasca-putusan sidang KIP ini. Karena sebagian masih bertugas di luar kota,” ucap dia.
    “Segera setelah itu kami putuskan dalam pleno untuk langkah selanjutnya,” imbuh Iffa.
    Pada November 2025 lalu, KPU sendiri sudah pernah menjelaskan alasan pihaknya menyembunyikan sembilan informasi dalam salinan ijazah kelulusan Jokowi dari Universitas Gadjah Mada (UGM).
    Perwakilan KPU yang hadir dalam sidang menyampaikan, lembaganya sebagai badan publik mengedepankan prinsip kehati-hatian dalam melindungi data pribadi.
    “Oleh karena itu, kami memedomani dalam undang-undang, misalnya kayak administrasi kependudukan, jadi menurut kami tanda tangan dan nomor-nomor yang disebutkan sembilan item tadi memang kami hitamkan,” ujar perwakilan KPU, dalam sidang sengketa informasi publik yang digelar KIP, dikutip dari tayangan Kompas TV, Senin (24/11/2025).
    Ketua Majelis Sidang kemudian bertanya, apa alasan KPU RI menyembunyikan atau mengaburkan sembilan informasi dari salinan ijazah Jokowi.
    Sebab, penyembunyian sembilan informasi tersebut bisa saja merupakan bentuk pengecualian terhadap ijazah Jokowi.
    “Jadi kan Anda menghitamkan, oke. Anda beralasan bahwa itu untuk melindungi data pribadi dan lain-lain, gitu kan. Berarti kan Anda mengecualikan? Betul?” tanya Ketua Majelis Sidang.
    Perwakilan KPU RI kemudian menjawab bahwa salinan ijazah Jokowi merupakan dokumen publik yang terbuka, tetapi informasi yang ditampilkan terbatas.
    “Terbatas yang kami maksud adalah ada bagian-bagian tertentu yang itu merupakan data pribadi. Oleh karena itu kita hitamkan,” ujar perwakilan KPU RI.
    Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Sampai Hakim Turun Tangan Cek Langsung Ferrari dan Moge Kasus Migor

    Sampai Hakim Turun Tangan Cek Langsung Ferrari dan Moge Kasus Migor

    Jakarta

    Ada momen menarik dalam proses persidangan kasus dugaan suap dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) perkara minyak goreng (migor). Majelis hakim mengecek langsung barang bukti mobil Ferrari hingga motor Harley Davidson secara langsung.

    Diketahui, kendaraan itu dipajang di halaman Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (14/1). Barang bukti itu dihadirkan oleh jaksa penuntut umum (JPU).

    Juru bicara PN Tipikor Jakarta Pusat Sunoto mengatakan dua kendaraan itu dibawa ke pengadilan sebagai tindak lanjut dari perintah majelis hakim. Hal itu dilakukan untuk mencari kebenaran materiil dalam perkara migor ini.

    “Bahwa benar, JPU menghadirkan dua unit kendaraan (mobil dan motor) yang berupa bagian dari barang bukti kasus TPPU Ariyanto dan Marcella,” kata Sunoto.

    Pantauan detikcom di lokasi, majelis hakim keluar dari ruang sidang untuk mengecek langsung Ferrari dan dua unit Harley-Davidson yang dihadirkan jaksa di halaman depan Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat.

    Momen Majelis Hakim Cek Ferrari-Harley

    Saat itu, hakim menanyakan kepemilikan Ferrari dan Harley-Davidson tersebut. Ariyanto mengakui kendaraan itu miliknya.

    “Ini betul ya, Pak Ari, mobilnya yang disita oleh Kejaksaan. Motor yang disana juga?” tanya ketua majelis hakim Efendi.

    “Iya (mengangguk),” jawab Ariyanto.

    Marcella dan Ariyanto juga sempat mengecek detail mobil Ferrari tersebut. Mereka mengecek ada atau tidaknya kerusakan pada mobil tersebut.

    “Saya mau lihat, muterin, katanya ada cacat. Waktu dikirim, ada yang dirusak,” ujar Ariyanto.

    “Ada yang dirusak mobilnya. Saya boleh muterin?” ujar Marcella.

    Hakim bertanya ke jaksa terkait barang bukti lain yang dihadirkan di persidangan. Kemudian hakim, jaksa, dan para terdakwa kembali masuk ke ruang persidangan.

    “Masih ada (barang bukti) lagi?” tanya hakim.

    “Tidak ada, Yang Mulia,” jawab jaksa.

    Alasan Hakim

    Sunoto mengatakan hakim yang memerintahkan langsung ke jaksa untuk menghadirkan barang bukti terkait pembuktian suap serta TPPU kasus tersebut.

    “Hal itu sebagai tindak lanjut dari perintah majelis hakim yang semata-mata untuk kepentingan pembuktian guna mencari kebenaran materiil,” ujarnya.

    Sebagai informasi, pengacara Marcella Santoso didakwa memberikan suap Rp 40 miliar untuk vonis lepas perkara korupsi pengurusan izin ekspor crude palm oil (CPO) atau bahan minyak goreng. Jaksa mengatakan suap itu diberikan Marcella secara bersama-sama.

    Marcella didakwa memberikan suap Rp 40 miliar ke hakim bersama tiga terdakwa lain, yakni Ariyanto, Juanedi Saibih, serta M Syafei selaku perwakilan pihak korporasi Wilmar Group, Permata Hijau Group, dan Musim Mas Group. Jaksa juga mendakwa Marcella, Ariyanto, dan M Syafei melakukan tindak pidana pencucian uang (TPPU).

    Selain itu, terdakwa Juanedi Saibih, M Adhiya Muzzaki, dan Tian Bahtiar selaku Direktur JakTV didakwa merintangi penyidikan tiga perkara. Jaksa mengatakan Junaedi dkk membuat program dan konten yang bertujuan membentuk opini negatif di publik terkait penanganan tiga perkara tersebut.

    Tiga perkara itu adalah kasus korupsi tata kelola komoditas timah, korupsi impor gula di Kementerian Perdagangan serta perkara korupsi pengurusan izin ekspor crude palm oil. Jaksa mengatakan Junaedi dkk menjalankan skema non-yuridis di luar persidangan dengan tujuan membentuk opini negatif seolah-olah penanganan perkara tersebut dilakukan dengan tidak benar.

    Halaman 2 dari 3

    (azh/rfs)

  • Polisi Lepaskan Calo Bus Terminal Purabaya yang Patok Rp 250.000 Tujuan Malang
                
                    
                        
                            Surabaya
                        
                        15 Januari 2026

    Polisi Lepaskan Calo Bus Terminal Purabaya yang Patok Rp 250.000 Tujuan Malang Surabaya 15 Januari 2026

    Polisi Lepaskan Calo Bus Terminal Purabaya yang Patok Rp 250.000 Tujuan Malang
    Tim Redaksi
    SIDOARJO, KOMPAS.com
    – Calo bus di Terminal Purabaya, Bungurasih, Sidoarjo, Jawa Timur, yang ditangkap pada Minggu (11/1/2026) karena mematok tarif Rp 250.000 untuk rute Surabaya-Malang, kini dilepas.
    Polisi menerapkan
    restorative justice
    hingga pelaku berinisial A bebas dari jeratan hukum.
    A merupakan warga Wonokromo,
    Surabaya
    . Ia tidak setiap hari beraksi di Terminal Purabaya untuk menipu calon penumpang.
    “Korbannya satu orang. Pelaku kadang di situ kadang enggak, dia warga Wonokromo,” kata Kapolsek Waru, Kompol Miftahul Amin kepada
    Kompas.com
    , Rabu (14/1/3026).
    Setelah diperiksa oleh polisi, calo tersebut tidak diberi sanksi apa pun. Amin menyebut korban memilih langkah
    restorative justice
    .
    “Dinas Perhubungan Terminal Purabaya mengamankan di sana, terus kita bawa ke kantor. Kita lakukan
    restorative justice
    ,” ucapnya.
    Amin mengatakan bahwa korban tidak melanjutkan proses hukum dan memilih untuk menuntut pelaku agar mengembalikan penuh uangnya.
    “Damai, enggak nuntut dia akhirnya dikembalikan aja (ganti rugi). Kita amankan RC (restorative justice), tidak ada (wajib lapor),” jelasnya.
    Polisi mengimbau agar penumpang tidak menunggu bus di pintu keluar terminal. Lebih baik, penumpang menunggu di dalam peron lalu membeli tiket saat sudah menaiki bus.
    “Kalau mau beli tiket lebih baik langsung ke atas (naik bus). Tidak usah nunggu bus di pintu keluar, masuk peron saja itu sudah aman. Masyarakat kita harus lebih hati-hati,” pungkasnya.
    Sebelumnya diberitakan, calon bus berinisial A diamankan petugas Terminal Purabaya atau Terminal Bungurasih, Sidoarjo, Jawa Timur.
    Calo itu menarik tarif sebesar Rp 250.000 kepada penumpang tujuan Malang. Padahal, untuk bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) rute Surabaya-Malang tarifnya berkisar antara Rp 35.000 hingga Rp 40.000.
    Modusnya, pelaku menawarkan keberangkatan dan meminta pembayaran dilakukan sebelum penumpang atau korban menaiki bus.
    Korban merasa curiga terlebih setelah melihat karcis resmi di dalam bus yang nominalnya berbeda bahkan jauh lebih rendah. Merasa dirugikan, korban langsung melapor kepada petugas terminal.
    Petugas pun segera menindaklanjuti dan memeriksa pelaku tersebut. Pihak TTA Purabaya memastikan bahwa pelaku bukan kru atau pegawai dari perusahaan otobus (PO) manapun.
    Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Rekomendasi HP OPPO Harga Rp2 Jutaan Januari 2026

    Rekomendasi HP OPPO Harga Rp2 Jutaan Januari 2026

    Bisnis.com, JAKARTA — Produsen HP asal China, Oppo, memiliki fokus untuk menjadi juara di kelas mid-range Indonesia dengan menawarkan tiga varian dari lini seri A yang mengkombinasi harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni.

    Berdasarkan data spesifikasi produk yang dihimpun dari laman resmi Rabu (14/1/2026), terdapat tiga varian utama yang patut menjadi pertimbangan konsumen, yakni OPPO A5i Pro, OPPO A5, dan OPPO A78 5G. Ketiga perangkat ini memiliki segmentasi fitur yang berbeda, mulai dari ketahan baterai jumbo hingga dukungan jaringan 5G.

    Secara umum, lini seri A terbaru ini menonjolkan durabilitas fisik dengan klaim “Tahan Banting Kelas Militer” serta kapasitas daya yang dirancang untuk penggunaan jangka panjang. Berikut adalah rincian spesifikasi dan harga terkini untuk ketiga HP tersebut:

    OPPO A5i Pro

    Untuk opsi paling ekonomis, OPPO A5i Pro dibanderol dengan harga promo Rp2.199.000, atau turun 12% dari harga normal Rp2.499.000. Perangkat ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 6s 4G Gen 1 dengan konfigurasi memori RAM 8GB dan ROM 128GB.

    Nilai jual utama HP ini terletak pada sektor daya, di mana OPPO menyematkan baterai berkapasitas tipikal 6000mAh yang didukung pengisian cepat 45W SUPERVOOC. Teknologi ini diklaim mampu mendukung penggunaan panjang serta pengisian daya yang efisien bagi pengguna dengan mobilitas tinggi.

    Dari sisi visual, A5i Pro mengusung layar LCD 6,67 inci dengan refresh rate maksimum 90Hz dan tingkat kecerahan puncak mencapai 1000 nit. Perangkat yang menjalankan sistem operasi ColorOS 15.0 ini juga dilengkapi kamera utama 50MP dan kamera monokrom 2MP.

    OPPO A5

    Bagi pengguna yang membutuhkan ruang penyimpanan data lebih besar, OPPO A5 hadir sebagai opsi tengah dengan harga Rp2.899.000. Varian ini menawarkan kapasitas memori internal 256GB yang dipadukan dengan RAM 8GB.

    Serupa dengan versi A5i Pro, OPPO A5 juga mengunggulkan fitur “Tahan Banting Kelas Militer” dan baterai berkapasitas besar 6000mAh dengan pengisian 45W. Ponsel ini juga telah mendukung fitur NFC, yang memudahan transaksi digital dan akses kartu elektronik.

    Kinerja perangkat ini ditopang oleh prosesor Snapdragon 6s 4G Gen 1 dan berjalan di atas sistem operasi terbaru ColorOS 15.0. Layar perangkat ini memiliki spesifikasi identik dengan saudaranya, yakni resolusi 720 x 1604 piksel.

    OPPO A78 5G

    Di sisi lain, OPPO A78 5G juga menawarkan keunggulan konektivitas jaringan 5G dengan harga yang kini setara dengan OPPO A5, yakni Rp2.899.000 setelah diskon 27% dari harga awal Rp3.999.000. 

    Berbeda dari dua seri sebelumnya, OPPO A78 5G mengandalkan SoC MediaTek 6833 dengan CPU 8 inti berkecepatan hingga 2,2GHz. Kapasitas baterainya sedikit lebih kecil yakni 5000mAh dengan dukungan pengisian daya 33W SUPERVOOC.

    Sektor fotografi perangkat ini didukung kamera utama 50MP yang dilengkapi fitur kecerdasan artifisial (AI) untuk berbagai mode pemotretan seperti Extra HD dan Pemindai Teks. Perangkat ini beroperasi menggunakan sistem ColorOS 13 dan memiliki fitur NFC serta sensor sidik jari samping untuk keamanan. (Muhammad Diva Farel Ramadhan)

  • Yogyakarta Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana, Prediksi Puncak Musim Hujan Jadi Pertimbangan
                
                    
                        
                            Yogyakarta
                        
                        15 Januari 2026

    Yogyakarta Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana, Prediksi Puncak Musim Hujan Jadi Pertimbangan Yogyakarta 15 Januari 2026

    Yogyakarta Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana, Prediksi Puncak Musim Hujan Jadi Pertimbangan
    Tim Redaksi
    YOGYAKARTA, KOMPAS.com
    – Pemerintah Kota Yogyakarta memperpanjang status siaga darurat bencana banjir, talut longsor, dan cuaca ekstrem hingga Februari 2026, menyusul prediksi puncak musim hujan pada Januari hingga Februari.
    Perpanjangan status ini tertuang dalam Keputusan Wali Kota Yogyakarta Nomor 490 Tahun 2025.
    Ketua Tim Kerja Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Yogyakarta, Petrus Singgih Purnomo, menyatakan status siaga darurat bencana yang seharusnya berakhir pada Desember 2025, diperpanjang hingga Februari 2026.
    Perpanjangan ini didasarkan pada rilis perkembangan iklim dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi DIY, yang memprediksi puncak musim hujan di wilayah tersebut terjadi pada Januari-Februari 2026.
    “Untuk Kota Yogyakarta siaga darurat bencana sudah diperpanjang sampai Februari 2026. Mengingat prediksi puncak musim hujan pada bulan Januari-Februari 2026,” kata Singgih saat dikonfirmasi, Rabu (14/1/2026).
    Perpanjangan status siaga darurat bencana bertujuan untuk mengantisipasi dan mengurangi risiko bencana, serta mempermudah penanganan.
    Hal ini juga penting untuk mengkoordinasikan perangkat daerah terkait di Pemkot Yogyakarta dalam menyusun program kegiatan antisipasi bencana.
    “Jadi ini untuk mempermudah dan mempercepat penanganan bencana,” ujarnya.

    BPBD Kota Yogyakarta mencatat sepanjang tahun 2025 terjadi 138 kejadian pohon tumbang, 66 atap rusak akibat angin kencang atau cuaca ekstrem, 26 kejadian tanah atau talut longsor, 12 kejadian banjir luapan, dan 1 kejadian gempa bumi.
    Contoh kejadian banjir luapan terjadi pada awal Desember 2025 di Bener, Tegalrejo, dan Pakuncen akibat meluapnya Sungai Winongo.
    “Selama ini kejadian di Kota Yogya paling banyak pohon tumbang. Januari ini juga ada beberapa pohon tumbang. Makanya kami imbau warga untuk mengurangi atau memangkas sebagian pohon yang rimbun dan lapuk untuk mencegah pohon tumbang,” terang Singgih.
    BPBD Kota Yogyakarta juga mencatat dampak hujan lebat dan angin pada 13 Januari 2026 berupa dahan pohon patah di halaman rumah warga di Jatimulyo Kricak dan atap kanopi roboh di Notoprajan Ngampilan.
    Tim Reaksi Cepat BPBD Kota Yogyakarta, relawan, Kampung Tangguh Bencana, dan masyarakat segera bergotong royong melakukan evakuasi pohon tumbang tersebut.
    Sementara itu, berdasarkan rilis resmi BMKG pada 10 Januari 2026 dari laman Stasiun Klimatologi Yogyakarta, Kepala Stasiun Klimatologi DIY, Reni Kraningtyas, menjelaskan puncak musim hujan di DIY diprediksi pada Januari-Februari 2026.
    Curah hujan dasarian II Januari 2026 diprediksi dalam kategori menengah hingga tinggi, berkisar antara 75 hingga 200 mm per dasarian, dengan sifat hujan normal hingga atas normal.
    Curah hujan dasarian III Januari 2026 diprediksi dalam kategori menengah hingga tinggi, berkisar antara 50 hingga 200 mm per dasarian, dengan sifat hujan bawah normal hingga normal.
    Untuk curah hujan dasarian I Februari 2026 diprediksi dalam kategori menengah, berkisar antara 50 hingga 150 mm per dasarian, dengan sifat hujan bawah normal.
    “BMKG mengimbau kepada pemerintah daerah, institusi terkait dan seluruh masyarakat untuk lebih siap dan antisipatif terhadap waspada puncak musim hujan. Terutama di wilayah rawan banjir, tanah longsor dan angin kencang dengan melakukan tindakan mitigasi bencana meliputi membersihkan saluran-saluran air, memangkas dahan pohon, memastikan kekuatan baliho-baliho di jalan dan tindakan-tindakan mitigasi bencana lainnya,” jelas Reni.
    Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Menlu Denmark Usai Pertemuan di Gedung Putih: Trump Ingin Taklukkan Greenland

    Menlu Denmark Usai Pertemuan di Gedung Putih: Trump Ingin Taklukkan Greenland

    Jakarta

    Menteri Luar Negeri Denmark Lars Lokke Rasmussen mengatakan bahwa ia gagal mengubah pikiran pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump tentang ancaman merebut Greenland setelah pertemuan di Gedung Putih. Lokke mengatakan Trump ingin menaklukkan Greenland.

    Dilansir AFP, Kamis (15/1/2025), Menteri Luar Negeri Denmark dan Greenland, wilayah otonom Kopenhagen, bertemu dengan Wakil Presiden JD Vance dan Menteri Luar Negeri Marco Rubio dalam pertemuan yang mereka harapkan dapat mengklarifikasi “kesalahpahaman” setelah bahasa agresif Trump terhadap sekutu NATO tersebut.

    “Kami tidak berhasil mengubah posisi Amerika. Jelas bahwa presiden memiliki keinginan untuk menaklukkan Greenland,” kata Menteri Luar Negeri Denmark Lars Lokke Rasmussen kepada wartawan setelah pertemuan tersebut.

    “Dan kami telah menjelaskan dengan sangat, sangat jelas bahwa ini bukan untuk kepentingan kerajaan,” tambahnya.

    Lokke mengatakan pengambilalihan Greenland oleh AS, di mana Washington telah lama memiliki pangkalan militer, “sama sekali tidak perlu.” Ia mengatakan isu tersebut “sangat emosional” bagi rakyat Greenland dan Denmark, sekutu setia AS yang pasukannya gugur bersama Amerika di Afghanistan dan, secara kontroversial, di Irak.

    “Gagasan yang tidak menghormati integritas teritorial Kerajaan Denmark dan hak penentuan nasib sendiri rakyat Greenland, tentu saja, sama sekali tidak dapat diterima,” kata Lokke.

    “Oleh karena itu, kita masih memiliki perbedaan pendapat mendasar, tetapi kita juga sepakat untuk tidak sepakat,” ujarnya.

    Ia mengatakan kedua pihak akan membentuk komite yang akan bertemu dalam beberapa minggu untuk melihat apakah ada kemungkinan kemajuan.

    Trump bersikeras beberapa jam sebelum pembicaraan bahwa NATO harus mendukung upaya AS untuk mengambil kendali Greenland, meskipun sekutu utama Eropa semuanya telah berbaris untuk mendukung Denmark.

    Trump mengatakan Greenland “sangat penting” untuk sistem pertahanan udara dan rudal Golden Dome yang direncanakannya. “Apa pun yang kurang dari itu tidak dapat diterima,” tulisnya di jaringan Truth Social miliknya.

    Saat pembicaraan sedang berlangsung, Gedung Putih memposting di X: “Ke mana arahmu, orang Greenland?”

    Unggahan tersebut menyertakan gambar dua kereta luncur anjing–satu menuju Gedung Putih dan bendera AS yang besar, dan yang lainnya menuju bendera Tiongkok dan Rusia di atas Kremlin dan Tembok Besar Tiongkok yang disinari kilat.

    Baik Denmark maupun Greenland tidak mengklaim Greenland, dan Lokke mengatakan tidak ada kapal Tiongkok yang terlihat di sana selama satu dekade. Denmark berjanji sebelum pertemuan untuk meningkatkan kehadiran militer lebih lanjut di pulau yang luas, jarang penduduknya, dan berlokasi strategis tersebut.

    Trump telah mengejek upaya Denmark baru-baru ini untuk meningkatkan keamanan Greenland sebagai “dua kereta luncur anjing.” Denmark mengatakan telah menginvestasikan hampir $14 miliar untuk keamanan Arktik.

    Perselisihan mengenai Greenland telah mengguncang hubungan transatlantik secara mendalam. Baik Denmark maupun Greenland bersikeras bahwa hanya warga Greenland yang berhak memutuskan nasib pulau otonom tersebut.

    Di jalan-jalan yang tenang di ibu kota Nuuk, bendera Greenland berwarna merah dan putih berkibar di jendela toko, balkon apartemen, dan di mobil serta bus, sebagai wujud persatuan nasional saat pembicaraan dimulai.

    “Kita berdiri bersama di masa-masa ketika kita mungkin merasa rentan,” tulis pemerintah kota Nuuk di Facebook.

    Pemimpin Greenland mengatakan bahwa pulau itu lebih memilih untuk tetap menjadi bagian dari Denmark, yang mendorong Trump untuk mengatakan “itu akan menjadi masalah besar baginya.”

    Vance, yang mengecam Denmark sebagai “sekutu yang buruk” selama kunjungan ke Greenland tahun lalu, dikenal karena sikapnya yang keras, yang terlihat ketika ia secara terbuka mencela Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di Ruang Oval Februari lalu. Namun, pertemuan tersebut tertutup bagi pers, yang berarti tidak ada konfrontasi di depan kamera.

    Halaman 2 dari 2

    (rfs/rfs)

  • Anak Indigo dari Cilacap Bantu Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet, Ini Alasannya
                
                    
                        
                            Regional
                        
                        15 Januari 2026

    Anak Indigo dari Cilacap Bantu Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet, Ini Alasannya Regional 15 Januari 2026

    Anak Indigo dari Cilacap Bantu Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet, Ini Alasannya
    Editor
    PEMALANG, KOMPAS.com –
    Pencarian pendaki Gunung Slamet, Syafiq Ridhan Ali Razan (18), sempat melibatkan anak indigo untuk menelusuri titik terakhir keberadaannya. 
    Anak dengan kemampuan khusus itu turut dilibatkan karena Syafiq tak kunjung ditemukan meski seluruh area sudah disisir tim SAR dan relawan.
    Amrul (20), pendaki yang membantu pencarian, mengatakan proses pencarian memang penuh kejanggalan.
    “Dari hari ke-2 pencarian sampai hari ke-17 ditemukan tidak ditemukan pendaki Syafiq meskipun seluruh area sudah pernah dilalui tim pencarian,” kata Amrul, Rabu (14/1/2026).
    Menurut Amrul, tim pencarian dibantu
    anak indigo
    yang didatangkan dari Cilacap, Jawa Tengah, untuk membantu menelusuri titik terakhir Syafiq.
    “Saya bersama tim relawan independen juga anak indigo ditugaskan di pos 9, tidak sampai pada lokasi ditemukan jasad Syafiq,” ujarnya.
    Anak indigo pada umumnya mempunyai kemampuan unik, yang menurut para ahli terkait gelombang otak lambda dengan frekuensi lebih dari 200 Hz, sehingga memungkinkan mereka bersinggungan dengan dunia supranatural dan metafisika.
    Secara bergantian, tim relawan independen bersama anak indigo menelusuri jalur pendakian yang ekstrem, namun jasad Syafiq baru bisa ditemukan pada hari ke-17, Rabu (14/1/2025).
    “Kata anak indigonya sih almarhum tertutup alam gaib yang tidak terlihat dan hanya menjelaskan orangnya dibalik bebatuan,” kata Amrul.
    Lokasi hilangnya Syafiq berada di lereng bebatuan dan tanah tandus, dengan banyak aliran sungai kecil.
    Dari foto yang diterima Kompas.com, Syafiq ditemukan tertelungkup di antara bebatuan.
    Jaket dan celana pendek masih menempel, sementara celana panjang terlepas separuh dari badan.
    Selain jasad, relawan juga menemukan sepatu, dompet, dan handphone milik Syafiq.
    Ali Syafiq dan rekannya Himawan diketahui masih bersama saat mendaki
    Gunung Slamet
    melalui jalur Dipajaya, Desa Clekatakan, Kabupaten Pemalang, pada 28 Desember 2025.
    Keduanya sempat beristirahat di Pos 5. Di lokasi tersebut, kaki Himawan mengalami kram sehingga tidak dapat melanjutkan perjalanan dengan lancar.
    Melihat kondisi rekannya, Syafiq kemudian memutuskan turun lebih dulu untuk mencari bantuan. Ia meminta Himawan menunggu di Pos 5.
    Namun, setelah berpisah, Syafiq tak kunjung kembali. Hingga malam hari, Himawan masih menunggu, tetapi kontak dengan Syafiq terputus.
    Karena Syafiq tidak kembali, Himawan akhirnya memutuskan bergerak naik menuju Pos 9 Gunung Slamet yang berada di ketinggian sekitar 3.183 meter di atas permukaan laut (mdpl).
    Dari Pos 9, jarak menuju puncak Gunung Slamet diperkirakan sekitar 300 hingga 600 meter.
    Himawan bertahan di Pos 9 hingga Selasa (30/12/2025) pagi, sebelum akhirnya ditemukan oleh tim relawan dan dievakuasi melalui Basecamp Dipajaya dalam kondisi selamat.
    Sementara itu, pencarian terhadap Syafiq terus dilakukan hingga akhirnya ia ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di kawasan yang tidak jauh dari lokasi Himawan bertahan.
    (Penulis: Dedi Muhsoni)
    Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.