Blog

  • TNI Gotong Royong Bangun Talut untuk Petani, Akses ke Sawah Jadi Lebih Mudah!

    TNI Gotong Royong Bangun Talut untuk Petani, Akses ke Sawah Jadi Lebih Mudah!

    TRIBUNJATENG.COM, CILACAP – Sebagai bentuk dukungan terhadap para petani, sejumlah anggota Koramil 12/Kedungreja Kodim 0703/Cilacap ikut serta dalam kerja bakti pembangunan talut, Jumat (24/1/2025).

    Talud di area pesawahan Desa Sidanegara, Kecamatan Kedungreja, Kabupaten Cilacap, ini dibangun untuk mempermudah akses para petani menuju ke sawah.

    Danramil 12/Kedungreja Lettu Czi, Gunadi mengatakan, total ada sebanyak 6 orang anggotanya yang dikerahkan dalam pembangunan talud tersebut.

    Dibangunnya talut di sepanjang jalan usaha tani tersebut diharapkan dapat melindungi jalur akses dari kerusakan akibat erosi dan dapat memperkuat struktur jalan.

    “Tujuan dibangunnya talut tak lain untuk memperlancar akses jalan bagi petani yang seringkali menghadapi kesulitan dalam menjangkau lahan pertanian mereka, khususnya pada musim hujan,” ungkapnya kepada Tribunjateng.com.
     
    Selain memudahkan akses petani, pembangunan talut juga diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya melalui perbaikan infrastruktur yang langsung dirasakan oleh warga.

    “Tugas pokok TNI salah satunya adalah membantu pemerintah daerah, diantaranya membantu percepatan pembangunan desa seperti ini, kami selaku satuan kewilayahan akan selalu mendukung program pemerintah di segala bidang seperti pertanian, pembangunan, kesehatan dan masih banyak lagi,” jelas Danramil.

    Salah satu petani, Sugiono mengaku begitu senang para Babinsa di Koramil 12/Kedungreja turut serta dalam pembangunan talut.

    Dengan adanya talut yang kokoh harapannya akses para petani untuk ke sawah dapat lebih mudah dan aman.

    “Kami sangat mengapresiasi antusias dan dukungan TNI dalam meningkatkan kesejahteraan petani. Harapannya akses petani menuju sawah semakin mudah,” ujarnya.

    Kegiatan ini juga menjadi salah satu bentuk sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam membangun daerah, khususnya di bidang infrastruktur pedesaan yang mendukung sektor pertanian. (pnk)

  • KKP tingkatkan perlindungan hiu-pari lewat kolaborasi internasional

    KKP tingkatkan perlindungan hiu-pari lewat kolaborasi internasional

    Jakarta (ANTARA) – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berkolaborasi dengan pihak internasional untuk meningkatkan upaya perlindungan terhadap spesies penting terutama hiu dan pari.

    Direktur Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut (Dirjen PKRL) KKP Victor Gustaaf Manoppo mengatakan bahwa kolaborasi dalam pengelolaan hiu dan pari sangat penting karena biota ini tidak hanya memiliki peran ekologi namun juga bermigrasi melintasi perairan antarnegara.

    “Ini menjadi tantangan global yang membutuhkan respons lintas batas,” kata Victor dalam keterangan di Jakarta, Jumat.

    Dia menyampaikan bahwa KKP telah resmi meluncurkan program strategis “Penguatan Kapasitas Indonesia untuk Mengurangi Perdagangan Hiu dan Pari Ilegal”.

    Program tersebut hasil kolaborasi dengan Yayasan Rekam Nusantara, Centre for Environment, Fisheries and Aquaculture Science (CEFAS) Inggris, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), serta Liverpool John Moores University, dengan dukungan pendanaan dari IWT Challenge Fund Pemerintah Inggris.

    Menurut Victor, KKP telah menetapkan perlindungan penuh untuk spesies penting seperti hiu paus, hiu berjalan, pari manta, pari gergaji, pari kei, dan pari sungai.

    Sebanyak 28 kawasan konservasi seluas 5,75 juta hektar telah didedikasikan untuk melindungi hiu dan pari sebagai bagian dari komitmen strategis KKP.

    Lebih lanjut Victor menjelaskan program tersebut menekankan tiga aspek utama yaitu legalitas, ketelusuran, dan keberlanjutan.

    “Melalui langkah ini diharapkan dapat memperkuat kelembagaan dan memberikan rekomendasi strategis untuk pengelolaan hiu dan pari secara berkelanjutan di Indonesia,” ucap Victor.

    Ia menambahkan, peluncuran program tersebut menegaskan kebijakan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, dalam memprioritaskan konservasi laut sebagai strategi nasional untuk menjaga kelestarian ekosistem perairan dan mendukung pembangunan berkelanjutan.

    Sementara itu, Ketua Yayasan Rekam Nusantara Irfan Yulianto juga menyebutkan bahwa pendekatan berbasis riset, peningkatan kapasitas masyarakat, dan teknologi inovatif akan menjadi elemen kunci dalam program ini.

    “Kami ingin membangun kolaborasi yang kuat dengan berbagai pemangku kepentingan demi keberhasilan konservasi,” kata Irfan.

    Dukungan juga datang dari Pemerintah Inggris. Perwakilan Duta Besar Inggris untuk Indonesia, Amanda McLoughlin, mengapresiasi komitmen Indonesia sebagai negara perikanan terbesar dan produsen hiu terbanyak ke-8 di dunia.

    “Kami mendukung penuh program ini melalui pendanaan dan kerja sama erat dalam konservasi hiu dan pari,” ujar McLoughlin.

    Sementara, Marine Wildlife Trade and Bycatch Lead CEFAS, Joanna Murray, menerangkan bahwa proyek itu akan mencakup beberapa fokus utama seperti melibatkan sektor swasta untuk meningkatkan kepatuhan, dan mengembangkan program peningkatan kapasitas bagi pemerintah.

    Selanjutnya, sektor swasta, dan masyarakat terkait identifikasi spesies hiu, mitigasi tangkapan sampingan, dan pengumpulan data, standardisasi pengumpulan data untuk mendukung keberlanjutan perikanan lokal dan ekspor dan mengembangkan generasi ahli hiu Indonesia melalui program beasiswa PhD.

    Pewarta: Muhammad Harianto
    Editor: Biqwanto Situmorang
    Copyright © ANTARA 2025

  • Pastikan Pelaksanaan PPL Maksimal, Wakil Dekan II Fakultas Dakwah UIN Saizu Lakukan Monitoring

    Pastikan Pelaksanaan PPL Maksimal, Wakil Dekan II Fakultas Dakwah UIN Saizu Lakukan Monitoring

    TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO – Wakil Dekan II Fakultas Dakwah dan Saintek UIN Prof KH Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto, Dr Alief Budiyono melaksanakan monitoring program PPL, wilayah Semarang.

    Ini untuk memastikan kelancaran dan efektivitas pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Periode 1 2025.

    Dr Alief Budiyono menyampaikan, sejumlah lokasi PPL yang dimonitor antara lain Hasanah Tour dan Travel KCU Semarang, Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Kota Semarang.

    “Monitoring dilakukan untuk mengidentifikasi kendala selama proses PPL, baik yang dialami oleh guru pamong maupun mahasiswa.”

    “Selain itu, kami juga memastikan bahwa pelaksanaan PPL berjalan sesuai dengan yang direncanakan,” jelasnya. 

    Sementara itu, Kepala Laboratorium Fakultas Dakwah dan Saintek UIN Saizu Purwokerto, Ageng Widodo menjelaskan mengenai output dari program PPL ini.

    “Pelaksanaan PPL berlangsung hingga 16 Februari 2025.”

    “Tujuannya adalah menghasilkan output berupa publikasi jurnal ilmiah dan buku ber-ISBN,” ujarnya.

    Untuk mewujudkan hal tersebut, diperlukan kerja sama antara mahasiswa, dosen pembimbing lapangan (DPL), guru pamong, dan pimpinan fakultas.

    PPL Periode 1 Tahun 2025 ini mengusung tema “Realize the Competitive, Creative, Innovative, and Character-Driven Human Resources”.

    Program ini berlangsung mulai 8 Januari hingga 16 Februari 2025.

    Monitoring yang dilakukan oleh pihak fakultas ini menjadi bagian penting dalam memastikan mahasiswa dapat menjalankan PPL secara optimal sekaligus mencapai target yang telah ditetapkan. (*)

  • Dituduh Jadi Mata-mata AS, Pria Rusia Dihukum 17 Tahun Bui

    Dituduh Jadi Mata-mata AS, Pria Rusia Dihukum 17 Tahun Bui

    Moskow

    Seorang pria Rusia diadili atas tuduhan menjadi mata-mata Amerika Serikat (AS) dan dijatuhi hukuman 17 tahun penjara oleh pengadilan setempat. Pria Rusia ini dituduh berupaya menyampaikan informasi rahasia Moskow kepada Washington.

    Seperti dilansir AFP, Jumat (24/1/2025), pria Rusia bernama Dmitry Shatresov ini ditangkap pada Januari 2024 oleh otoritas Moskow.

    Shatresov, menurut kantor berita RIA, telah “secara ilegal memperoleh” rahasia negara dan “bermaksud untuk menyerahkannya ke perwakilan intelijen Amerika” sebelum dia ditangkap oleh aparat penegak hukum.

    Dalam persidangan pada Rabu (22/1) waktu setempat, menurut otoritas pengadilan Moskow, Shatresov dinyatakan bersalah atas dakwaan “pengkhianatan tingkat tinggi” dan dijatuhi hukuman 17 tahun penjara oleh pengadilan.

    Dia akan menjalani masa hukumannya di penjara dengan keamanan tinggi di negara tersebut.

    Rusia tanpa henti memburu orang-orang yang dituduh melakukan spionase dan pengkhianatan sejak negara itu melancarkan invasi skala besar ke Ukraina pada Februari 2022 lalu.

    Hoegeng Awards 2025

    Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu

  • Puan Minta Pemerintah Segera Ungkap Pemilik Pagar Laut di Tangerang

    Puan Minta Pemerintah Segera Ungkap Pemilik Pagar Laut di Tangerang

    Bisnis.com, JAKARTA – Ketua DPR Puan Maharani mendorong Komisi IV untuk segera mengungkap pemilik dari pagar laut sepanjang 30,16 kilometer (km) di wilayah pesisir Tangerang, Banten.

    Dia pun menuturkan hingga saat ini pagar laut tak ‘bertuan’ itu sudah ditindaklanjuti oleh Komisi IV DPR RI.

    “Jadi ya segera ungkap milik siapa, kenapa bisa seperti itu. Jadi tidak ada hal-hal yang menjadi kecurigaan, nanti akan segera ditindaklanjuti dan diungkap oleh komisi IV,” katanya di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (24/1/2025).

    Menurut cucu proklamator RI ini, laut seyogyanya milik negara, artinya juga milik seluruh rakyat Indonesia. Maka dari itu, dia berharap dalang dari hal ini akan segera diungkap oleh komisi yang dipimpin oleh Titiek Soeharto.

    Sebagai informasi, persoalan pagar laut itu kini sudah memasuki babak di mana Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berencana memanggil sejumlah pihak yang berkaitan dengan polemik pagar laut di wilayah pesisir Tangerang, Banten. 

    Perusahaan milik Sugianto Kusuma alias Aguan yakni PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk. (PANI) termasuk pihak yang bakal dipanggil. Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono mengatakan bahwa pihaknya telah memanggil sejumlah pihak terkait pagar laut. 

    Saat dikonfirmasi apakah KKP juga bakal memanggil dua perusahaan terafiliasi Aguan yakni PT Intan Agung Makmur dan PT Cahaya Inti Sentosa, Trenggono menegaskan bahwa pihaknya akan memanggil semua pihak terkait untuk dimintai klarifikasi. 

    “Kalau nama yang mencuat dan seterusnya, bukan hanya nama yang mencuat, siapapun yang terdengar, termasuk yang disampaikan di media, itu kita akan undang, akan kita pertanyakan,” kata Trenggono saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (23/1/2025).

    Sementara itu, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (Menteri ATR/Kepala BPN), Nusron Wahid resmi membatalkan sebagian sertifikat hak guna bangunan (SHGB) milik anak usaha Agung Sedayu Group (ASG) yang berlokasi di sekitar wilayah pagar laut Tangerang, Banten.

    Nusron menjelaskan, dirinya membatalkan setidaknya 50 bidang SHGB milik PT Intan Agung Makmur (IAM). Perusahaan yang terafiliasi Agung Sedayu Group tersebut diketahui memiliki SHGB untuk total 243 bidang di area pagar laut. 

    “Hari ini, ada lah kalau sekitar 50-an sertifikat [yang dibatalkan]. [Sisanya] Insya Allah secepatnya selesai,” kata Nusron saat ditemui di Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Tangerang, Jumat (24/1/2025).

  • Bea Cukai Malang fasilitasi ekspor pellet kayu ke Korea Selatan

    Bea Cukai Malang fasilitasi ekspor pellet kayu ke Korea Selatan

    Malang, Jawa Timur (ANTARA) – Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Cukai Malang memfasilitasi ekspor perdana produk pellet kayu dari salah satu usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) setempat dengan tujuan Korea Selatan.

    Kantor Kepala Kantor Bea Cukai Malang Gunawan Tri Wibowo di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat, mengatakan pada tahap awal total pellet kayu yang dilepas ke pasar Korea Selatan sebanyak satu kontainer dengan nilai devisa ekspor 2.700 dolar Amerika Serikat atau Rp43.578.810.

    “Produk wood pellet sebanyak satu kontainer ke negara tujuan Korea Selatan. Lalu, untuk nilai devisa ekspornya 2.700 dolar Amerika Serikat,” katanya.

    Gunawan menjelaskan pengiriman pellet kayu ke Korea Selatan menjadi rangkaian dari ekspor produk serupa dengan total mencapai 300 kontainer.

    “Dalam dua bulan dengan total nilai devisa ekspor sebesar 810 ribu dolar Amerika Serikat (sekitar Rp13 miliar),” ujarnya.

    Pelepasan produk pellet kayu ke Korea Selatan menjadi bagian dari pemenuhan permintaan pasar. Sebab, serbuk kayu tersebut dapat dimanfaatkan untuk menjadi bahan bakar alternatif ramah lingkungan, pemanas ruangan dan energi penghasil listrik.

    Selain itu, produk tersebut juga berguna untuk memenuhi sumber energi rumah tangga, salah satunya keperluan memasak untuk pemanggangan dan pengasapan.

    Melalui kolaborasi Bea Cukai, lembaga pemerintahan dan swasta dalam pembinaan UMKM setempat, produk pellet kayu tersebut dapat menembus pasar global.

    Sementara itu, Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Malang Dwi Prasetyo Rini menuturkan ekspor pellet kayu merupakan salah satu bentuk komitmen pihaknya dalam mendukung kemajuan iklim UMKM di daerah setempat.

    “Dengan adanya kegiatan pelepasan ekspor ini menunjukkan bahwa UMKM memiliki potensi yang besar untuk menembus pasar internasional,” katanya.

    Pihaknya akan terus memaksimalkan upaya peningkatan kualitas berbagai produk yang dikembangkan oleh UMKM.

    “Klinik Ekspor Bea Cukai Malang siap memberikan pendampingan kepada UMKM agar berhasil merealisasikan ekspornya,” ujarnya.

    Pewarta: Ananto Pradana
    Editor: Martha Herlinawati Simanjuntak
    Copyright © ANTARA 2025

  • Menteri Nusron Resmi Cabut SHGB dan SHM Pagar Laut Tangerang Milik PT Intan Agung Makmur

    Menteri Nusron Resmi Cabut SHGB dan SHM Pagar Laut Tangerang Milik PT Intan Agung Makmur

    Tangerang, Beritasatu.com – Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Badan Pertanahan Nasional (BPN) resmi mencabut status penerbitan sertifikat hak guna bangunan (SHGB) dan sertifikat hak milik (SHM) pagar laut milik PT Intan Agung Makmur (IAM) di Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten.

    “Hari ini kami bersama tim melakukan proses pembatalan sertifikat, baik SHM maupun HGB. Itu tempat terbitnya sertifikat SHGB. Yang kami sebut nama PT IAM,” kata Menteri ATR/BPN Nusron Wahid dalam konferensi pers di Tangerang, Jumat (24/1/2025).

    Nusron mengatakan berdasarkan hasil penelitian dan evaluasi terhadap penerbitan SHGB dan SHM pagar laut di Tangerang, khususnya di Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji brstatus cacat prosedur dan materiil atau batal demi hukum.

    Nusron menambahkan Kementerian ATR/BPN akan secepatnya menuntaskan penyelesaian kasus SHGB dan SHM pagar laut Tangerang, karena sertifikat yang cacat secara prosedural dan materiel jumlahnya cukup banyak, sehingga membutuhkan waktu.

    “Pokoknya mungkin hari ini. Karena ini kan kita bekerja baru hari Senin ya. Ini tidak bisa satu-satu. Tetapi ini prosesnya kita lalui. Jadi, jangan sampai kita membatalkan sesuatu yang kita anggap cacat hukum maupun cacat materiel,” kata dia.

  • Diberi Lukisan Srikandi Memegang Panah, Megawati: Saya Disuruh Memanah Siapa? – Page 3

    Diberi Lukisan Srikandi Memegang Panah, Megawati: Saya Disuruh Memanah Siapa? – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mendapat sejumlah lukisan berwajah dirinya saat menghadiri bimbingan teknis (bimtek) kepada anggota legislatif PDIP di Jiexpo Kemayoran Jakarta Pusat, Jumat (24/1/2025).

    Lukisan itu diberikan sejumlah seniman dalam rangka memperingati ulang tahun Megawati yang ke-78.

    Salah satu seniman melukis sosok Megawati seperti seorang Srikandi yang memakai baju merah. Megawati menyebut Srikandi merupakan pahlawan perempuan dan hebat dalam perang.

    “Srikandi itu pahlawan perempuan. Jadi memang pinter ini dia, pinter ini, bisa, bukan memanah aja, dia pinter perang. Tapi pertanyaannya, Bapak ini, ngapain kok nyarinya pake Srikandi?” kata Megawati.

    Megawati lalu melempar pertanyaan apabila dirinya seorang Srikandi, siapakah yang harus dipanahnya.

    “Saya mau nanya, timbul inspirasi itu. Karena begini, saya orang Jawa juga, jadi ada namanya kayak, jadi begini di orang Jawa kapan sudah ada keinginan itu harus dilaksanakan. Pertanyaan saya, kalau (Srikandi) ini saya, saya disuruh mlinteng sopo (memanah siapa)?” ucap Megawati.

    Srikandi Punya Misi Khusus: Habisi Panglima Lawan dalam Satu Hari

    Seniman itu lalu menjelaskan bahwa Srikandi merupakan satu-satunya prajurit perempuan yang maju di medan perang. Dalam perang, Srikandi memiliki misi khusus untuk menghabisi panglima lawan.

    “Karena yang boleh masuk ke medan perang, perempuan itu hanya Srikandi, lainnya tidak bisa masuk. Dan dia punya misi khusus untuk menghabisi panglima lawan, dalam satu hari. Jadi satu hari misinya harus selesai, kalau enggak, kalah,” jelas seniman itu.

    Baca juga HUT Megawati di Tengah Harapan Pertemuan dengan Prabowo

    Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengkritik program makan siang gratis Prabowo Subianto. Menurut Megawati, Prabowo harus mengkaji ulang biaya makan siang gratis yang senilai 10 ribu Rupiah per porsinya.

  • Metode Canggih Mayapada Hospital Surabaya Atasi Kelainan Katup Jantung

    Metode Canggih Mayapada Hospital Surabaya Atasi Kelainan Katup Jantung

    Jakarta

    Jantung merupakan salah satu organ vital yang sangat mempengaruhi kualitas hidup. Jantung yang terganggu dapat berdampak serius, mengingat tugas jantung untuk memompa darah ke seluruh tubuh.

    Gangguan atau kelainan jantung, salah satunya, dapat terjadi pada katup jantung, di mana kelainan katup jantung ini dapat terjadi tanpa memandang usia. Untuk mengatasinya, metode advanced yang dapat dilakukan adalah dengan penggantian katup jantung atau yang dikenal sebagai MVR (Mitral Valve Replacement).

    Sesuai dengan namanya, prosedur MVR bertujuan untuk menggantikan katup jantung yang mengalami penyempitan atau kerusakan, yang dapat mengganggu aliran darah di jantung, dengan menggunakan katup donor atau katup buatan. Prosedur ini terbukti efektif dalam menghilangkan gejala yang mengganggu, meningkatkan kualitas hidup pasien, serta mencegah berbagai komplikasi lainnya, seperti infeksi pada katup jantung, gagal jantung, dan kerusakan organ lain akibat aliran darah yang tidak lancar.

    Dokter Spesialis Bedah Toraks, Kardiak dan Vaskular di Mayapada Hospital Surabaya, Dr. dr. Yan Sembiring, Sp.B, Sp.BTKV, Subsp. VE (K) membagikan pengalamannya dalam melakukan MVR. Tindakan ini pernah dia lakukan terhadap pasien laki-laki berusia 42 tahun, yang merasakan keluhan sesak napas, napas terasa berat, dan merasakan kelelahan tanpa melakukan aktivitas berat. Setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, ditemukan kebocoran pada katup jantung pasien.

    “Secara teknis, pada prosedur MVR, fungsi alami jantung pada pasien dihentikan sementara dan diambil alih oleh mesin pintas jantung dan paru (bypass jantung). Kemudian katup mitral pada jantung yang rusak diangkat dan digantikan dengan katup buatan dari logam. Melihat dari kondisi medis dan usia pasien masih tergolong muda, kami memutuskan untuk memasang katup buatan dari logam yang dapat bertahan 20 sampai 30 tahun ke depan. Setelah tindakan berhasil dilakukan, pasien mengalami perbaikan signifikan dan pasien dapat beraktivitas kembali tanpa keluhan,” kata dr. Yan dalam keterangan tertulis, Jumat (24/1/2025).

    Keberhasilan prosedur MVR pada pasien ini tidak lepas dari dukungan tim dokter berpengalaman. Ditambah dengan teknologi canggih yang tersedia di Cardiovascular Center, salah satu layanan unggulan Mayapada Hospital Surabaya.

    Pusat layanan ini menyediakan penanganan menyeluruh untuk masalah jantung, mulai dari pencegahan, skrining dan diagnosis, pengobatan, hingga rehabilitasi pascatindakan dengan metode terkini. Tim dokter di Cardiovascular Center Mayapada Hospital memiliki keahlian untuk melakukan prosedur tingkat lanjut dengan tingkat kesulitan tinggi, termasuk prosedur MVR.

    “Layanan Cardiovascular Center Mayapada Hospital memberikan pelayanan terbaik untuk kesehatan jantung, teristimewa untuk menangani masalah jantung kompleks, seperti tindakan bedah jantung CABG (Coronary Artery Bypass Graft) atau Bypass Jantung, perbaikan dan penggantian katup jantung, serta penanganan gangguan pembuluh darah aorta,” jelas Hospital Director Mayapada Hospital Surabaya, dr. Bona Fernando.

    Cardiovascular Center Mayapada Hospital Surabaya menjadi jawaban apabila Anda atau keluarga memiliki keluhan pada jantung dan membutuhkan penanganan yang tepat dari para dokter yang ahli dan berpengalaman. Kini Anda dapat dengan mudah mengatur jadwal konsultasi dengan dokter-dokter andalan Mayapada Hospital Surabaya, hanya dengan membuat jadwal temu dari aplikasi MyCare dari Mayapada Hospital yang telah terintegrasi dengan berbagai metode pembayaran.

    Beragam keuntungan lainnya yang bisa didapat, termasuk penanganan gawat darurat melalui fitur Emergency Call, ragam informasi dan tips kesehatan melalui fitur Health Article & Tips, promo, serta fitur Personal Health yang mendukung Anda memantau rutinitas olahraga seperti langkah, kalori terbakar, detak jantung, dan Body Mass Index. Unduh MyCare dan dapatkan reward point saat registrasi pertama, yang dapat digunakan sebagai potongan harga layanan di seluruh unit Mayapada Hospital.

    (akn/ega)

  • Pemerintah Minta Industri Setor Data Investasi-Pekerja 4 Kali Setahun, Ada Apa?

    Pemerintah Minta Industri Setor Data Investasi-Pekerja 4 Kali Setahun, Ada Apa?

    Jakarta

    Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Eko Cahyanto menyinggung adanya ketidakakuratan data terkait industri manufaktur dalam negeri. Menurut Eko hal itu berpengaruh pada tidak sinkronnya data-data ekonomi yang dipublikasikan.

    Padahal, sebut Eko, industri manufaktur menjadi salah satu penggerak perekonomian Indonesia. Oleh karena itu ke depannya akan dilakukan perbaikan pelaporan data industri dan kawasan industri dalam Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas) agar lebih efektif.

    Pelaporan yang semula dilakukan per semester sekali akan dilakukan per triwulan sekali demi memperoleh data industri yang lebih akurat. Aturannya tertuang dalam Surat Edaran Menteri Perindustrian Nomor 1 Tahun 2025.

    “Pada periode pelaporan terima pertama tahun 2025, diantara bulan Januari sampai Maret, yang akan dilaporkan pada bulan April nanti, ini akan sudah lebih baik lagi. Kami berharap dengan perubahan skema ini, sinkronisasi data ini bisa semakin baik,” ujarnya dalam Sosialisasi Surat Edaran Menteri Perindustrian Nomor 1 Tahun 2025, Jumat (24/1/2025).

    Eko menjelaskan, perhitungan data industri yang sebelumnya dilakukan per semester tidak sinkron dengan perhitungan PDB yang dilakukan per triwulan oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Dalam upaya memperbaiki itu Kemenperin juga menggandeng pihak BPS.

    “Kan selama ini dilakukan per semester, setahun dua kali. Nah sementara penghitungan PDB itu dilakukan dengan skema triwulan, jadi nggak sinkron. Ini mungkin kenapa selama ini miss di situ,” ujarnya.

    Lewat sinkronisasi diharapkan pemerintah mendapatkan data yang lebih akurat yang membantu proses perencanaan dan perumusan kebijakan. Data tersebut juga bisa dimanfaatkan dalam rangka analisa kinerja industri. Adapun data yang dimaksud mencakup investasi, tenaga kerja, bahan baku, dan hal terkait industri lainnya.

    “Nah keinginan pemerintah, Bapak Presiden sudah mencanangkan target pertumbuhan ekonomi kita termasuk juga pertumbuhan industri kita. Oleh karena itu memang yang pertama harus dilakukan penyesuaian adalah melakukan penyempurnaan data-data ini sehingga akurasinya bisa lebih baik lagi,” tutup Eko.

    Tonton juga Video: Pemerintah Targetkan Himpun Investasi Rp 13.032 Triliun dalam 5 Tahun

    (acd/acd)