Blog

  • Resmi Turun! Ini Daftar Harga BBM Terbaru di SPBU, Berlaku 8 Mei 2025

    Resmi Turun! Ini Daftar Harga BBM Terbaru di SPBU, Berlaku 8 Mei 2025

    Jakarta, CNBC Indonesia – Seluruh Badan Usaha Penyedia Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU resmi menurunkan harga produk BBM-nya, dimulai 1 Mei 2025 kemarin. Diantara yang menurunkan harga adalah PT Pertamina (Persero), Shell Indonesia, BP-AKR dan juga Vivo Energy Indonesia.

    Sebagai contohnya untuk harga BBM non subsidi di wilayah DKI Jakarta. Misalnya, harga BBM Pertamax atau RON 92 turun menjadi Rp 12.400 per liter dari yang sebelumnya Rp 12.500 per liter. Tak cuma Pertamax, harga Pertamax Turbo juga turun menjadi Rp 13.300 per liter dari sebelumnya Rp 13.500 per liter.

    Adapun untuk Pertamax Green atau RON 95 menjadi Rp 13.150 dari yang sebelumnya Rp 13.250 per liter pada April 2025.

    Nah, untuk jenis BBM solar seperti Dexlite (CN 51) mengalami penurunan menjadi Rp 13.350 per liter dari sebelumnya Rp 14.300 per liter dan Pertamina Dex (CN 53) harganya menjadi Rp 13.750 per liter dari sebelumnya Rp13.900 per liter.

    “PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum,” mengutip pengumuman resmi Pertamina, Rabu (7/5/2025).

    Nah, untuk BBM Shell Indonesia juga turun, harga Shell Super mulai 1 Mei 2025 ini menjadi Rp 12.730 per liter dari sebelumnya Rp 12.920 per liter. Adapun juga untuk Shell V Power menjadi Rp 13.170 per liter dari sebelumnya Rp 13.370 per liter. Sementara itu V-Power Diesel menjadi Rp 13.810 per liter dari sebelumnya Rp 14.060 per liter dan V-Power Nitro+ menjadi Rp 13.360 dari Ro 13.550 per liter.

    Berikut daftar harga BBM di seluruh SPBU RI, berlaku 8 Mei 2025:

    BBM Pertamina (Jakarta)

    Pertalite: Rp 10.000 per liter

    Solar Subsidi: Rp 6.800 per liter

    Pertamax: Rp 12.400 per liter

    Pertamax Turbo: Rp 13.300 per liter

    Pertamax Green: Rp 13.150 per liter

    Pertamina Dex: Rp 13.750 per liter

    BBM Shell (Jakarta)

    Super: Rp 12.730 per liter

    V-Power: Rp 13.170 per liter

    V-Power Diesel: Rp 13.180 per liter

    V-Power Nitro+: Rp 13.360 per liter

    BBM BP-AKR

    BP Ultimate: Rp 13.170 per liter

    BP 92: Rp 12.600 per liter

    BP Ultimate Diesel: Rp 13.810 per liter

    BBM Vivo Energy

    Revvo 90: Rp 12.650 per liter

    Revvo 92: Rp 12.730 per liter

    Revvo 95: Rp 13.170 per liter

    Diesel Primus Plus: Rp 13.810 per liter

    (pgr/pgr)

  • Kejagung Ungkap Peran Bos Buzzer pada Kasus Perintangan Proses Hukum

    Kejagung Ungkap Peran Bos Buzzer pada Kasus Perintangan Proses Hukum

    Bisnis.com, JAKARTA — Kejaksaan Agung (Kejagung) menjelaskan peran Ketua Cyber Army, M Adhiya Muzakki (MAM) dalam perkara dugaan perintangan sejumlah kasus korupsi.

    Sebelumnya, kasus korupsi yang diduga dirintangi itu di antaranya kasus crude palm oil (CPO), kasus tata niaga timah dan kasus importasi gula Tom Lembong.

    Dirdik Jampidsus Kejagung RI, Abdul Qohar mengatakan MAM diduga terlibat aktif dalam upaya perintangan untuk menyudutkan kinerja penyidik korps Adhyaksa.

    “Terdapat permufakatan jahat antara MAM selaku Ketua Tim Cyber Army bersama dengan MS, JS, dan TB selaku direktur pemberitaan JakTV,” ujar Qohar di Kejagung, Rabu (7/5/2025) malam.

    Perbuatan itu dilakukan dengan membuat konten atau berita negatif soal Kejagung. Konten atau berita itu kemudian disebarluaskan oleh MAM dan Tian Bahtiar (TB) melalui media sosial TikTok, Instagram hingga Twitter.

    Kemudian, pembuatan konten itu berdasarkan materi yang diberikan oleh tersangka Marcella Santoso (MS) dan Junaidi Saibih (JS). 

    “Materi yang diberikan oleh tersangka MS dan tersangka JS yang berisikan narasi-narasi mendiskreditkan penanganan perkara a quo yang dilakukan oleh Jampidsus Kejaksaan Agung,” imbuhnya.

    Adapun, Qohar mengatakan bahwa tim Cyber Army yang dikendalikan MAM berjumlah 150 orang. Ratusan orang itu terbagi menjadi lima tim dengan nama Mustofa I, Mustofa II hingga Mustofa V.

    “Tersangka MAM atas permintaan tersangka MS bersepakat untuk membuat Tim Cyber Army dan membagi tim tersebut menjadi 5, yaitu Tim Mustafa I, Tim Mustafa II, Tim Mustafa III, Tim Mustafa IV, dan Tim Mustafa V yang berjumlah sekitar 150 orang buzzer,” pungkasnya.

    Atas perbuatannya itu, MAM dipersangkakan pasal 21 UU No. 31/1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi sebagaimana diubah dengan UU No. 20/1991 Juncto Pasal 55 Ayat 1 ke-1 KUHP.

  • Fadjar Churniawan gunakan angkutan umum ikuti pelantikan jadi bupati

    Fadjar Churniawan gunakan angkutan umum ikuti pelantikan jadi bupati

    Muhammad Fadjar Churniawan (kanan) menaiki bus Transjakarta untuk mengikuti pelantikan dirinya sebagai Bupati Kepulauan Seribu oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung di Balai Kota DKI Jakarta pada Rabu (7/5/2025). ANTARA/HO-Pemkab Kepulauan Seribu

    Fadjar Churniawan gunakan angkutan umum ikuti pelantikan jadi bupati
    Dalam Negeri   
    Editor: Novelia Tri Ananda   
    Kamis, 08 Mei 2025 – 06:00 WIB

    Elshinta.com – Bupati Kepulauan Seribu Muhammad Fadjar Churniawan menggunakan angkutan umum bus Transjakarta saat mengikuti acara pelantikan pejabat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Balai Kota Jakarta pada Rabu (7/5).

    “Hari yang berkesan bagi saya karena menggunakan transportasi umum untuk hadir ke acara pelantikan,” kata Muhammad Fadjar Churniawan sebelum acara pelantikan oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung di Jakarta, Rabu.

    Ia mengaku tidak sendiri menggunakan transportasi umum, tetapi bersama dengan teman-teman kepala dinas lainnya. Menurut Fadjar usai mengikuti Diklat Visitasi Kepemimpinan Nasional (VKN) di Tavia Heritage Hotel, Cempaka Putih, Jakarta, dirinya naik bus Transjakarta ke lokasi pelantikan di Balai Kota DKI Jakarta dengan berpakaian seragam putih kepala daerah.

    Ia menjelaskan penggunaan transportasi umum ini sesuai dengan Instruksi Gubernur DKI Jakarta Nomor 6 Tahun 2025 tentang Penggunaan Angkutan Umum Massal Bagi Pegawai di Lingkungan Pemprov DKI Jakarta Pada Hari Rabu yang mewajibkan ASN menggunakan transportasi umum massal.

    “Ini menjadi contoh dan diharapkan juga dilakukan masyarakat,” kata dia.

    Ia menilai, dengan kebiasaan menggunakan transportasi umum dapat mengurangi kemacetan dan emisi gas buang yang menyebabkan polusi di DKI Jakarta. Selain itu, tradisi penggunaan transportasi umum yang baik ini harus dibudidayakan, termasuk bagi ASN yang ada di pulau juga diingatkan agar menggunakan transportasi umum.

    Fadjar menyampaikan setelah dilantik, dirinya akan segera memenuhi kebutuhan dasar masyarakat Kepulauan Seribu, seperti air bersih.

    “Setelah mengikuti diklat, saya akan langsung melaksanakan tugas untuk memenuhi kebutuhan warga. Sebelumnya saya juga sudah mengecek langsung SWRO (sea water reverse osmosis) di tiap pulau agar air bersih warga tercukupi,” katanya.

    Sebagai wilayah pariwisata, pihaknya akan menambah destinasi wisata di Kepulauan Seribu, salah satunya mengembangkan Pulau Kucing sesuai dengan mandat Gubernur. Kemudian melakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan DKI Jakarta terkait memperbanyak transportasi ke Kepulauan Seribu sehingga wisatawan dan warga semakin mudah untuk berwisata ke Kepulauan Seribu.

    “Rencananya akan ada penambahan jalur wisata. Saya berharap, warga di Kepulauan Seribu semakin sejahtera dan kebutuhan mereka bisa tercukupi,” kata dia.

    Muhammad Fadjar Churniawan pada Rabu (7/5), dilantik sebagai Bupati Kepulauan Seribu oleh Gubernur DKI Jakarta PramonoAnung, setelah sebelumnya menjabat sebagai Plt Bupati Kepulauan Seribu. Bersama Fadjar, juga dilantik Aceng Zaeni sebagai Wakil Bupati Kepulauan Seribu dan Tri Indrawan sebagai Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kepulauan Seribu.

    Sumber : Antara

  • Kebakaran Rumah di Pademangan, 2 Orang Meninggal, 1 Luka Bakar – Page 3

    Kebakaran Rumah di Pademangan, 2 Orang Meninggal, 1 Luka Bakar – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta Dua orang tewas dalam kebakaran rumah yang terjadi di Jalan Gang E RT 06 Pademangan Barat, Jakarta Utara, pada Kamis dini hari, 8 Mei 2025.

    “Saat melakukan proses pendinginan ditemukan dua jasad yang ikut terbakar,” kata Kasiops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Gatot Sulaeman dilansir Antara.

    Untuk menjinakkan api, Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu mengerahkan 11 unit mobil pemadam kebakaran dengan 55 personel.

    “Kami mengerahkan 55 personel dan sebelas unit mobil pemadam untuk memadamkan api,” kata Gatot.

    Gaot menjelaskan, petugas mendapatkan informasi kebakaran rumah pada pukul 03.21 WIB melalui panggilan telepon. Begitu mendapat informasi, petugas langsung terjun ke lokasi untuk memadamkan api.

    “Hingga saat ini, masih lakukan proses pendinginan,” kata Gatot.

    Sudin Gulkarmat Jakut dan Kepulaan Seribu masih mengumpulkan informasi terkait penyebab dan kerugian akibat kebakaran tersebut.

     

    Mobil Pengangsu Pertalite Terbakar di Tambak Banyumas

  • Diminta Mundur Hasto dari Caleg, Saksi Riezky Sebut Ditawari Jabatan di Komnas HAM

    Diminta Mundur Hasto dari Caleg, Saksi Riezky Sebut Ditawari Jabatan di Komnas HAM

    Bisnis.com, JAKARTA — Mantan Anggota DPR RI Fraksi PDIP Riezky Aprilia mengaku sempat ditawarkan sejumlah jabatan setelah diminta mundur dari jabatannya.

    Hal tersebut disampaikan Riezky saat dihadirkan sebagai saksi untuk kasus dugaan suap dan perintangan terdakwa Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto di PN Tipikor, Jakarta, Rabu (7/5/2025).

    Awalnya, jaksa penuntut umum (JPU) menanyakan soal tawaran yang diberikan ke Riezky saat diminta mundur oleh eks Kader PDIP Saeful Bahri dan Advokat PDIP Donny Tri Istiqomah.

    Kemudian, Kader PDIP ini mengaku tawaran tersebut muncul sebelum pertemuan dirinya dengan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto pada (27/9/2019).

    “Itu mundur lagi ke belakang berarti pada saat ketemu Donny pada saat [bertemu] Saeful saya ditawari,” ujar Riezky.

    Dalam pertemuan itu, Riezky mengaku bahwa Saeful sempat menawarkan jabatan Komnas HAM kepada dirinya. Selain itu, Donny juga menawarkan terkait jabatan komisaris di perusahaan.

    “Ya ini sebentar lagi ada pergantian Komnas HAM nanti kita dorong jadi Komnas HAM gitu-gitu. Kalau Donny menyampaikan kan nanti bisa jadi Komisaris macam-macam. Walaupun konteksnya saya tidak tau serius atau bercanda gitu, loh,” tutur Riezky.

    Sekadar informasi, Hasto didakwa telah melakukan perintangan penyidikan dalam kasus suap penetapan anggota DPR 2019–2024 Harun Masiku.

    Perbuatan merintangi proses hukum itu di antaranya memerintahkan Harun Masiku melalui Nur Hasan untuk merendam telepon genggam miliknya ke dalam air. Perintah itu dilakukan setelah tim KPK melakukan tangkap tangan terhadap anggota KPU 2017–2022, Wahyu Setiawan. 

    Selain itu, Hasto juga diduga telah memberikan suap SGD 57.350 atau sekitar Rp600 juta kepada Wahyu. Tujuannya, agar Wahyu bersama dengan Agustina Tio Fridelina bisa menyetujui permohonan pergantian antarwaktu (PAW) DPR 2019-2024 caleg terpilih Dapil Sumatera Selatan I dari Riezky Aprilia diganti dengan Harun Masiku.

  • KAI Jakarta uji coba akses baru ke Stasiun Tanjung Barat 

    KAI Jakarta uji coba akses baru ke Stasiun Tanjung Barat 

    Jakarta (ANTARA) – PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 1 Jakarta pada hari ini memulai uji coba pembukaan akses baru Stasiun Tanjung Barat yang terhubung langsung dengan kawasan apartemen.

    “Uji coba akses baru ini merupakan bentuk integrasi antara moda transportasi publik dengan kawasan hunian,” ujar Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko di Jakarta, Kamis.

    Akses tersebut dirancang untuk memberikan jalur alternatif bagi pengguna KRL, khususnya penghuni Apartemen Samesta Mahata dan masyarakat sekitar agar dapat langsung menuju peron Stasiun Tanjung Barat.

    Ixfan menyampaikan pembukaan akses baru ini merupakan bagian dari komitmen KAI dalam mendukung pengembangan kawasan berorientasi transit (Transit Oriented Development/TOD) yang memudahkan akses masyarakat terhadap transportasi publik.

    “Kami berharap, langkah ini dapat meningkatkan kenyamanan pengguna, mengurangi kepadatan di pintu utama stasiun, dan mendorong masyarakat untuk lebih memilih transportasi massal yang efisien,” kata dia.

    Akses baru dibuka sesuai jam operasional KRL dan diawasi oleh petugas untuk memastikan kelancaran serta keamanan selama masa uji coba.

    Ixfan menambahkan, KAI Daop 1 Jakarta akan melakukan evaluasi berkala dengan memperhatikan masukan dari pengguna serta pihak terkait lainnya.

    Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
    Editor: Syaiful Hakim
    Copyright © ANTARA 2025

  • Google Mulai Gelombang PHK, Ratusan Pekerjaan Ini Kena

    Google Mulai Gelombang PHK, Ratusan Pekerjaan Ini Kena

    Jakarta, CNBC Indonesia – Raksasa teknologi Google dilaporkan memangkas sekitar 200 pekerjaan di seluruh unit bisnis globalnya, Selasa (6/5/2025). Hal ini dilaporkan media The Infomation yang dikutip Reuters, Kamis (8/5/2025).

    Dari informasi seorang sumber di perusahaan, pemangkasan dilakukan kepada karyawan yang bertanggung jawab atas penjualan dan kemitraan. Diketahui, perusahaan Amerika Serikat (AS) itu telah mengalihkan pengeluaran ke pusat data dan pengembangan AI, sambil mengurangi investasi di area lain.

    “Kami membuat sejumlah kecil perubahan di seluruh tim untuk mendorong kolaborasi yang lebih besar dan memperluas kemampuan kami untuk melayani pelanggan dengan cepat dan efektif,” kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan.

    Pemangkasan ini terjadi setelah bulan lalu Google memberhentikan ratusan karyawan di unit platform dan perangkatnya, yang menaungi platform Android, ponsel Pixel, dan Chrome di antara aplikasi lainnya.

    Pada bulan Januari 2023, induk perusahaan Google, Alphabet, mengumumkan rencana untuk memangkas 12.000 pekerjaan, atau 6% dari tenaga kerja globalnya. Diketahui, saat ini perusahaan tersebut memiliki 183.323 karyawan per 31 Desember 2024, menurut laporan pada bulan Februari.

    Di antara pemutusan hubungan kerja besar lainnya, induk perusahaan Facebook, Meta, memberhentikan sekitar 5% dari “karyawan dengan kinerja terendah” pada bulan Januari, sembari terus mempercepat perekrutan teknisi pembelajaran mesin.

    Microsoft juga memangkas 650 pekerjaan di unit Xbox pada bulan September. Amazon memberhentikan karyawan di beberapa unit, termasuk komunikasi, sementara Apple menghilangkan sekitar 100 peran dalam grup layanan digitalnya tahun lalu.

    (tps/tps)

  • Kevin Diks dan Dean James Berpotensi Absen Bulan Juni, Erick Thohir Sebut Penggantinya Sudah Disiapkan

    Kevin Diks dan Dean James Berpotensi Absen Bulan Juni, Erick Thohir Sebut Penggantinya Sudah Disiapkan

    FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Perjuangan Timnas Indonesia dilanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Ronde Ketiga bulan Juni ini tampaknya tanpa skuad penuh.

    Dua pemain yaitu Kevin Diks dan Dean James hampir pasti dipastikan absen karena masih mengalami cedera.

    Menanggapi kondisi itu, Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir berjanji akan menyediakan pemain pengganti yang secara kualitas tak kalah dengan Diks dan Dean James.

    Adapun untuk Kevin Diks mengalami cedera hamstring saat membela FC Copenhagen melawan Brondby IF pada 13 April lalu.

    Sementara Dean James juga mengalami cedera hamstring ketika membela Go Ahead Eagles melawan FC Utrecht pada 6 April 2025.

    Terkait dua pemain ini yang berpotensi absen, Erick menyebut tim pelatih tentunya sudah menyiapkan pengganti yang sepadan.

    “Memang, dengan cederanya Kevin Diks ataupun Dean James yang qualified ke sebelas pertama, ya memang perlu menjadi pertimbangan untuk pemain subtitusi,” kata Erick dikutip Kamis (8/5/2025).

    Erick pun menyebut adanya kedalaman skuad menjadi salah satu jawaban ketika tim menghadapi situasi seperti ini.

    Di mana, pemain inti dan cadangan memiliki kualitas yang sama baiknya.

    “Yang namanya risiko cedera pasti terjadi di seluruh pemain. Sejak dahulu saya bilang kenapa kita perlu penebalan tim senior 2×11 pemain. Bahkan, di bawah itu (kelompok umur) 3×11. Karena ini memang talent pool kita harus tebal,” sebutnya.

    “Karena ya risiko cedera itu bisa terjadi. Belum lagi ketika ada penumpukan turnamen. Timnas senior dan U-23 bertanding di bulan yang sama misalnya. Itu juga yang kita ketahui tim senior banyak juga yang masih lolos kualifikasi untuk bisa bermain di U-23, tambah tipis lagi. Jadi, kita harus siap dengan segala risiko,” terangnya.

  • KPK Ngotot Berwenang Tangani Kasus Korupsi, Meski Ada UU BUMN

    KPK Ngotot Berwenang Tangani Kasus Korupsi, Meski Ada UU BUMN

    Bisnis.com, JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tetap ngotot memiliki kewenangan untuk menangani kasus korupsi di tubuh perusahaan pelat merah meski ada aturan BUMN yang baru.

    KPK berkukuh jika mereka yang berada pada jabatan direksi BUMN merupakan seorang pejabat negara. Untuk itu, penanganan kasus korupsi masih dapat ditangani komisi anti rasuah.

    KPK Setyo Budiyanto menyebut pihaknya mengapresiasi langkah pemerintah yang ingin memperkuat peran BUMN dalam mengelola sektor-sektor penting demi kesejahteraan rakyat. Dia menyebut lembaganya memiliki tugas pokok dan fungsi terkait dengan pemberantasan korupsi.

    Namun, Setyo mengakui terdapat sejumlah aturan baru pada Undang-Undang (UU) No. 1/2025 tentang BUMN yang dianggap akan membatasi kewenangan KPK dalam mengusut kasus korupsi.

    “KPK memaknai ada beberapa ketentuan yang dianggap akan membatasi kewenangan KPK dalam melakukan penyelidikan, penyidikan dan penuntutan tindak pidana korupsi yang terjadi di BUMN,” ujarnya melalui keterangan resmi, Rabu (7/5/2025).

    Untuk itu, lanjut Setyo, KPK menyampaikan tanggapannya secara khusus pada dua pasal di UU BUMN. Yaitu terkait dengan hilangnya status penyelenggara negara bagi direksi, komisaris dan dewan pengawas BUMN, serta mengenai kerugian BUMN dianggap bukan kerugian negara.

    Mengenai aturan bahwa anggota direksi/dewan komisaris/dewan pengawas BUMN bukan status penyelenggara negara, yang diatur dalam pasal 9G UU No. 1/2025, Setyo menyebut ketentuan itu kontradiktif dengan ruang lingkup penyelenggara negara yang diatur dalam UU No. 28/1999 tentang Penyelenggaraan Negara yang Bersih dan Bebas dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN).

    Utamanya, pasal 1 angka 1 serta pasal 2 angka 7 beserta penjelasannya yang tertuang dalam UU No. 28/1999.

    Perwira tinggi Polri bintang tiga itu menjelaskan, UU No.28/1999 merupakan hukum administrasi khusus yang bertujuan untuk mengurangi adanya KKN. Oleh sebab itu, dia menegaskan penegakan hukum kasus korupsi berkenaan dengan penyelenggara negara akan berpedoman pada UU tersebut. 

    Di sisi lain, pasal 9G UU BUMN yang baru dalam penjelasannya menyebut: “Tidak dimaknai bahwa bukan merupakan penyelenggara negara yang menjadi pengurus BUMN statusnya sebagai penyelenggara negara akan hilang.”

    Ketentuan demikian, lanjut Setyo, dapat dimaknai bahwa status Penyelenggara Negara tidak akan hilang ketika seseorang menjadi pengurus BUMN.

    “Dengan demikian, KPK berkesimpulan bahwa Anggota Direksi/Dewan Komisaris/Dewan Pengawas BUMN tetap merupakan Penyelenggara Negara sesuai UU Nomor 28 Tahun 1999,” tegas Setyo.

    Oleh sebab itu, dengan sikap tersebut, maka direksi/komisaris/dewan pengawas BUMN tetap wajib melaporkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) serta penerimaan gratifikasi.

    Sementara itu, mengenai pasal 4B UU BUMN yang mengatur bahwa kerugian BUMN bukan kerugian keuangan negara, serta pasal 4 ayat (5) berkenaan dengan modal negara pada BUMN merupakan kekayaan BUMN.

    Atas aturan tersebut, KPK menyatakan bahwa putusan Mahkamah Konstitusi (MK) menjadi acuan dan telah menjadi akhir dari polemik kekayaan negara yang dipisahkan. Putusan MK dimaksud yakni No.48/PUU-XXI/2013 dan No.62/PUU-XI/2013 yang kemudian dikuatkan dengan masing-masing putusan No.59/PUU-XVI/2018 dan No.26/PUU-XIX/2021.

    Setyo menerangkan bahwa MK telah memutuskan bahwa konstitusionalitas keuangan negara yang dipisahkan tetap merupakan bagian dari keuangan negara, termasuk dalam hal ini BUMN, yang merupakan derivasi penguasaan negara.

    “Dengan demikian, KPK menyimpulkan bahwa kerugian BUMN merupakan kerugian keuangan Negara yang dapat dibebankan pertanggungjawabannya secara pidana (TPK) kepada Direksi/Komisaris/Pengawas BUMN,” lanjut Setyo.

    Meski demikian, Setyo mengingatkan bahwa kerugian keuangan negara di BUMN dapat dipidanakan sesuai UU Tipikor selama itu akibat dari perbuatan melawan hukum/penyalahgunaan wewenang/penyimpangan atas prinsip Business Judgement Rule (BJR).

    Prinsip BJR itu tertuang pada pasal 3Y dan 9F UU No.1/2025, di mana diatur bahwa kerugian keuangan negara yang dapat dipidanakan harus diakibatkan oleh fraud, suap, ketiadaan itikad baik, konflik kepentingan serta kelalaian dalam mencegah timbulnya kerugian keuangan negara oleh para petinggi BUMN.

    “Dari uraian tersebut, KPK berpandangan bahwa KPK tetap memiliki kewenangan untuk melakukan Penyelidikan, Penyidikan dan Penuntutan TPK yang dilakukan oleh Direksi/Komisaris/Pengawas di BUMN,” pungkas Setyo.

  • Khawatir Harga Mobil Listrik saat Dijual Lagi Anjlok? Ini Jaminan Polytron

    Khawatir Harga Mobil Listrik saat Dijual Lagi Anjlok? Ini Jaminan Polytron

    Jakarta

    Polytron memberikan jaminan harga jual kembali mobil listrik pertamanya tetap tinggi. Polytron sadar kekhawatiran harga mobil bekas yang anjlok masih jadi pertimbangan orang Indonesia dalam membeli mobil.

    “Salah satu yang menjadi kendala orang pindah ke mobil listrik adalah resale value, ada cerita banyak beli satu tahun sudah turun 50 persen, karena pembeli tidak percaya dengan kesehatan baterainya,” kata Direktur Komersial Polytron Tekno Wibowo di Jakarta, Selasa (6/5/2025).

    Jadi, Polytron memberikan jaminan nilai jual kembali sebesar 70 persen setelah 3 tahun. Polytron coba memberikan rasa aman kepada pembeli bahwa nilai kendaraan tidak akan turun drastis.

    “Kita jamin, pakai mobil Polytron, depresiasinya maksimal 30 persen. Jadi dalam waktu 36 bulan, konsumen mau menjual, mengganti mobil baru, kita akan buyback,” tambah dia.

    Jaminan buyback 70 persen sebenarnya sudah dilakukan oleh beragam pabrikan mobil di Indonesia, mulai dari Hyundai, Chery, dan Wuling. Langkah buyback ini menarik bagi konsumen yang khawatir soal depresiasi.

    Sebagai pemain baru, Polytron juga menyediakan opsi pembelian baterai dengan garansi 8 tahun atau 180.000 km, serta garansi kendaraan hingga 5 tahun atau 150.000 km.

    Adapun mobil listrik Polytron ini menggendong baterai Lithium Ferro Phospate (LFP) berkapasitas 51.916 kWh dan power 150 kW. Sementara torsinya 320 Nm, khas mobil listrik yang punya akselerasi instan.

    Mobil listrik ini juga memiliki ground clearance 158 mm. Dilirik dari ukurannya, mobil listrik ini punya dimensi yang bisa mengakomodir jalanan di Indonesia.

    Soal kemampuannya, dua varian itu memiliki jarak tempuh 402 kilometer (CLTC). Kecepatan tertingginya 150 km/jam. Di atas kertas dari titik nol ke 100 km per jam bisa berlari selama 9,6 detik.

    (riar/din)