Organisasi: API

  • Ibu di Jatim Meninggal Saat Nonton Sound Horeg, Dokter Jantung Singgung Efek Bising

    Ibu di Jatim Meninggal Saat Nonton Sound Horeg, Dokter Jantung Singgung Efek Bising

    Jakarta

    Ibu muda bernama Anik Mutmainah (38) warga Desa Selok Awar-awar, Kecamatan Pasirian, Lumajang meninggal dunia saat menonton karnaval sound horeg. Pihak RSUD Pasirian, tempat Anik dilarikan, mengatakan pasien mengalami henti jantung dan henti napas.

    Tapi, apakah kebisingan ekstrem dari sound horeg dapat membahayakan kesehatan tubuh, terutama organ jantung?

    Menjawab hal ini, spesialis jantung dr Yuri Afifah, SpJP mengatakan suara dengan desibel tinggi, di atas 50 dB bisa mengakibatkan penyakit jantung dan pembuluh darah.

    “Tapi apakah dalam waktu singkat? tentunya nggak ya, butuh waktu yang lama untuk noise pollution menjadi cardiovascular disease,” kata dr Yuri saat dihubungi detikcom, Selasa (5/8/2025).

    “Henti jantung berhubungan sama masalah kelistrikan jantung atau aritmia. Misal dengar suara yang kenceng terus memicu aritmia seseorang muncul, masih mungkin bikin henti jantung ya,” sambungnya.

    dr Yuri menambahkan penelitian menunjukkan bahwa kebisingan yang ‘tidak biasa’ seperti suara pesawat, kereta api, hingga jalan raya memiliki hubungan yang bergantung pada dosis dengan peningkatan morbiditas dan mortalitas kardiovaskular.

    “Kalau dari jurnal luar negeri lebih ke penelitian ke arah transportation noise ya, yang kita tau desibelnya tidak lebih tinggi dari sound horeg,” katanya.

    Untuk diketahui, tingkat suara yang dihasilkan saat pesawat lepas landas ada di angka 120 dB, sementara sound horeg sendiri bisa mencapai 120-135 dB.

    Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan bahwa ambang batas aman paparan suara adalah 85 dB selama maksimal 8 jam per hari. Paparan suara di atas 100 dB digambarkan sebagai suara yang sangat keras dan berpotensi membahayakan.

    Tingkat suara 120 dB adalah tingkat desibel yang menggambarkan suara sangat keras. Faktanya, pada grafik desibel, 120 dB menandai batas suara yang menyakitkan dan sangat berbahaya bagi telinga manusia. Ini seperti mendengarkan sirine dan batas aman berada di dekatnya hanya 12 detik.

    Halaman 2 dari 2

    (dpy/up)

  • Kriminal kemarin, penodongan senjata api hingga penyiraman air keras

    Kriminal kemarin, penodongan senjata api hingga penyiraman air keras

    Jakarta (ANTARA) –

    Sejumlah peristiwa yang berkaitan dengan keamanan terjadi di Jakarta pada Senin (4/8), mulai dari penodongan senjata api di Jakarta Timur hingga penyiraman air keras di Jakarta Utara.

    Berikut berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca kembali.

    1. Polisi selidiki pria todongkan senjata api ke pemotor di Jaktim

    Jakarta (ANTARA) – Polisi menyelidiki pria pengemudi mobil yang menodongkan senjata api ke pemotor di kawasan Pondok Kopi, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Minggu (3/8) sore.

    “Terkait pengemudi mobil yang mengeluarkan senjata api di Banjir Kanal Timur (BKT), kami masih selidiki,” kata Kapolsek Duren Sawit AKP Sutikno saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin.

    Berita selengkapnya di sini

    2. Empat pelajar di Jakarta Utara jadi tersangka penyiram air keras

    Jakarta (ANTARA) – Unit Reserse Kriminal Polsek Tanjung Priok menetapkan empat pelajar berinisial AR, YA, JBS dan MA sebagai tersangka penyiram air keras terhadap pelajar berinisial AP (17) di Jalan Sungai Bambu, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (1/8).

    “Keempat tersangka dijerat Pasal 80 UU Nomor 35 tahun 2014 tentang Perlindungan Anak dan pasal 170 ayat 2 kedua KUHP Jo Pasal 55 ayat 1 KUHP dengan ancaman hukuman penjara maksimal sembilan tahun,” kata Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Tanjung Priok AKP Handam Samudro di Jakarta, Senin.

    Berita selengkapnya di sini

    3. Fariz RM dituntut enam tahun penjara atas kasus narkoba

    Jakarta (ANTARA) – Jaksa Penuntut Umum (JPU) Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menuntut terdakwa Fariz Roestam Munaf (Fariz RM) selama enam tahun penjara atas kasus penyalahgunaan narkotika, psikotropika dan bahan adiktif lainnya (narkoba) jenis sabu.

    “Menjatuhkan terdakwa dengan pidana penjara selama enam tahun dikurangi selama terdakwa berada dalam tahanan sementara tetap ditahan,” kata salah satu JPU, Indah Puspitarani dalam sidang pembacaan tuntutan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin.

    Berita selengkapnya di sini

    4. Pencurian motor beruntun di Jakarta Barat diusut polisi

    Jakarta (ANTARA) – Kepolisian mengusut kasus pencurian sepeda motor beruntun pada dua titik di Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Minggu (3/8) dini hari.

    “Masih kita lakukan penyelidikan. Korban dan saksi-saksi sudah kita periksa. Kemudian CCTV di dua lokasi, juga sudah kita ambil untuk bahan penyelidikan,” kata Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk AKP Ganda Jaya Sibarani saat dihubungi di Jakarta, Senin.

    Berita selengkapnya di sini

    5. Ini penjelasan SPBU Jakbar soal motor pengendara mogok usai isi BBM

    Jakarta (ANTARA) – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 34.116.12 Pertamina di Jalan Kembang Kerep, Kembangan, Jakarta Barat (Jakbar) mengakui adanya kelalaian petugas berakibat sepeda motor sejumlah pengendara mogok usai mengisi bahan bakar di tempat itu.

    “Terjadi kesalahan pengisian dari mobil tangki ke tabung BBM (bahan bakar minyak) Biosolar masuk ke Pertalite. Itu, kesalahan dari pengawas yang melakukan kegiatan tersebut, tidak memindahkan selangnya ke tangki sehingga motor pelanggan mogok,” ucap Manajer SPBU 34.116.12 Pertamina, Ramses Sitorus di Jakarta, Senin.

    Berita selengkapnya di sini

    Pewarta: Mario Sofia Nasution
    Editor: Rr. Cornea Khairany
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • KAI Buka Refund 100 Persen Dampak KA Argo Bromo Anjlok

    KAI Buka Refund 100 Persen Dampak KA Argo Bromo Anjlok

    Yogyakarta, Beritasatu.com – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 Yogyakarta mengumumkan bahwa pengembalian bea tiket 100% masih dibuka bagi penumpang yang terdampak keterlambatan perjalanan akibat anjloknya KA Argo Bromo Anggrek di Stasiun Pegadenbaru, Cirebon, pada Jumat (1/8/2025).

    Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami penumpang.

    “Kami menginformasikan pengembalian bea tiket sebesar 100% di luar bea pemesanan bagi pelanggan yang terdampak dan batal berangkat sesuai ketentuan yang berlaku,” ujar Feni di Yogyakarta, Senin (4/8/2025).

    KAI memberikan kemudahan proses refund bagi pelanggan yang memilih batal berangkat:

    1. Refund 100% di luar bea pesan untuk jadwal keberangkatan 1–3 Agustus 2025.

    2. Berlaku bagi penumpang yang tidak jadi berangkat akibat keterlambatan atau penundaan perjalanan.

    3. Proses refund:

    Tunai di loket stasiun online: Stasiun Yogyakarta, Lempuyangan, dan Solo Balapan.Transfer melalui Call Center 121, ponsel, atau menu bantuan di aplikasi Access by KAI.

    4. Penumpang harus menyiapkan kode booking, NIK, nama penumpang, nomor rekening, nomor telepon, dan e-mail.

    5. Batas waktu pengajuan refund adalah 7×24 jam sejak tanggal keberangkatan yang tertera di tiket.

    Feni menegaskan bahwa langkah ini merupakan bentuk tanggung jawab KAI untuk menjaga kenyamanan dan kepercayaan pelanggan.

    “KAI berkomitmen memberikan pelayanan terbaik, memastikan keselamatan, dan memudahkan penumpang terdampak untuk mendapatkan haknya,” tutupnya.

    Dengan adanya refund tiket KAI 100%, diharapkan penumpang yang perjalanannya terganggu tetap merasa terlayani dengan baik.

  • Bengkayang jadi tuan rumah Anugerah Pesona Indonesia Award 2025

    Bengkayang jadi tuan rumah Anugerah Pesona Indonesia Award 2025

    Ajang API Award ini momentum untuk memperkenalkan lebih luas seluruh pariwisata yang kita miliki, mulai dari wisata alam, budaya hingga wisata sungai

    Bengkayang (ANTARA) – Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, menjadi tuan rumah pelaksanaan ajang nasional Anugerah Pesona Indonesia (API) Award 2025 yang dijadwalkan berlangsung pada November.

    Bupati Bengkayang Sebastianus Darwis mengatakan bahwa penunjukan Kabupaten Bengkayang sebagai tuan rumah merupakan kehormatan sekaligus peluang untuk mempromosikan kekayaan wisata di wilayah perbatasan RI-Malaysia di Kalbar tersebut.

    “Ajang API Award ini menjadi momentum untuk memperkenalkan lebih luas seluruh sektor pariwisata yang kita miliki, mulai dari wisata alam, budaya, hingga wisata sungai yang tersebar di seluruh kecamatan,” ujar Bupati Darwis di Bengkayang, Senin.

    Ia mengatakan Kabupaten Bengkayang memiliki ratusan objek wisata yang tersebar di 122 desa di 17 kecamatan, mulai dari wisata pegunungan, pantai, pulau-pulau eksotis di wilayah pesisir, hingga ribuan aliran sungai yang berpotensi dikembangkan menjadi destinasi wisata.

    Selain itu, Bengkayang juga memiliki keunikan sebagai wilayah yang berbatasan langsung dengan Malaysia di Jagoi Babang, yang memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.

    API Award merupakan ajang tahunan yang diselenggarakan untuk mempromosikan pariwisata nasional serta meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di berbagai daerah.

    Saat ini, kata Bupati, berbagai persiapan terus dimatangkan, termasuk penentuan lokasi utama acara yang direncanakan digelar di depan Kantor Bupati Bengkayang.

    “Karena nanti selain malam penganugerahan, acara juga akan diramaikan dengan penampilan kesenian daerah dan pertunjukan artis nasional, sebagai bagian dari upaya memperkuat daya tarik dan promosi pariwisata lokal,” ujarnya.

    Pemerintah daerah berharap pelaksanaan API Award 2025 di Bengkayang dapat berlangsung lancar dan sukses, serta membawa dampak positif terhadap peningkatan kunjungan wisatawan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat.

    Menurut Darwis, API Award merupakan ajang penghargaan tahunan yang strategis dalam rangka mempromosikan pariwisata daerah di tingkat nasional.

    Ia berharap kepercayaan yang diberikan kepada Kabupaten Bengkayang dapat dimanfaatkan maksimal untuk menunjukkan keunggulan sektor pariwisata dan budaya lokal.

    “Ajang ini sekaligus mendorong keterlibatan aktif semua pihak, baik pemerintah daerah maupun masyarakat, dalam mengembangkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” ujarnya.

    Pewarta: Narwati
    Editor: Agus Salim
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut gelar training safetyman bagi pengawas SPBU

    Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut gelar training safetyman bagi pengawas SPBU

    Sumber foto: Diurnawan/elshinta.com.

    Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut gelar training safetyman bagi pengawas SPBU
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Senin, 04 Agustus 2025 – 16:23 WIB

    Elshinta.com – PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut menyelenggarakan training safetyman atau pelatihan aspek Health, Safety, Security and Environment (HSSE) kepada operator dan pengawas Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan memastikan pengawasan operasional sesuai standar Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

    Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Fahrougi Andriani Sumampouw mengatakan pihaknya telah melaksanakan training safetyman kepada seluruh pengawas SPBU terkait dengan pentingnya aspek HSSE. Program ini merupakan tanggung jawab Pertamina Patra Niaga dalam mengembangkan budaya safety kepada seluruh SPBU Pertamina khususnya dalam menjaga keamanan dan keselamatan operasional SPBU. 

    “Melalui pelatihan HSSE, para operator dan pengawas SPBU dibekali pengetahuan dan keterampilan serta memastikan pengawasan operasional sesuai dengan standar K3. Para peserta sangat antusias mengikuti setiap tahapan pelatihan mulai dari teori hingga praktik penggunaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR),” ujar Fahrougi.

    Training Safetyman ini dilaksanakan oleh Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut melalui Sales Area Retail Sibolga dan diikuti sebanyak 72 pengawas SPBU pada 21-22 Juli 2025. Kemudian, pelatihan ini juga dilakukan oleh Sales Area Retail Medan dan dihadiri oleh 75 pengawas SPBU pada 28-29 Juli 2025. Seluruh kegiatan pelatihan ini berlangsung di Kantor Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Medan.

    Pada kesempatan tersebut, para peserta juga diberi pelatihan penggunaan APAR. Sebelum praktik pemadam kebakaran, para peserta diberi pengarahan oleh Tim HSSE Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut tentang cara mengatasi kebakaran dan penggunaan APAR. Para peserta juga memiliki kesempatan untuk melakukan simulasi pemadam api ringan pada titik api yang telah disiapkan.

    “Harapannya, pengawas SPBU ini menjadi representatif kita menjadi seorang safety man yang nanti bisa menjadi garda terdepan untuk bisa memastikan standar safety, health dan seluruh aspek-aspek operasional di SPBU dapat diterapkan dengan baik demi kepuasan pelanggan,” kata Fahrougi.

    Sementara itu, peserta training safetyman, Muhammad Ardi yang juga merupakan pengawas SPBU di Deli Serdang menyampaikan apresiasinya terhadap training safetyman. Ia menilai pelatihan HSSE yang diselenggarakan Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut ini sangat bermanfaat dan penting untuk meningkatkan wawasan dan kemampuan HSSE.

    “Pelatihan ini sangat bagus, membuka wawasan kami akan pentingnya keselamatan kerja. Mudah-mudahan kegiatan pelatihan ini dapat berkelanjutan untuk lebih meningkatkan kewaspadaan kami di wilayah kerja,” kata Ardi seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Diurnawan, Senin (4/8).  

    Sumber : Radio Elshinta

  • Mobil Carry Diduga Pengedar BBM Subsidi di Situbondo Tiba-tiba Terbakar
                
                    
                        
                            Surabaya
                        
                        4 Agustus 2025

    Mobil Carry Diduga Pengedar BBM Subsidi di Situbondo Tiba-tiba Terbakar Surabaya 4 Agustus 2025

    Mobil Carry Diduga Pengedar BBM Subsidi di Situbondo Tiba-tiba Terbakar
    Tim Redaksi
    SITUBONDO, KOMPAS.com
    – Sebuah mobil Suzuki Carry dengan pelat nomor P 1864 D terbakar secara tiba-tiba di Desa Kalianget, Kecamatan Banyuglugur, Kabupaten
    Situbondo
    , Provinsi Jawa Timur, Senin (4/8/2025).
    Kapolsek Banyuglugur, AKP Teguh Santoso, mengonfirmasi kejadian tersebut dan menyebutkan bahwa mobil diduga terbakar akibat
    korsleting listrik
    yang menyebabkan ledakan dari dalam kendaraan.
    “Dugaan sementara penyebab mobil Suzuki Carry terbakar akibat korsleting listrik di dashboard mobil,” kata Teguh.
    Pengemudi mobil, Abu Yaman (47), warga Desa Jetis, Kecamatan Besuki, Kabupaten Situbondo, diketahui telah mengisi bensin di SPBU Banyuglugur sebelum berhenti sejenak di sebuah warung kopi.
    Namun, secara tiba-tiba api muncul dari dalam mobil.
    Saat ini, Abu Yaman sedang dirawat di RSUD Besuki untuk menjalani perawatan intensif akibat
    luka bakar
    yang dialaminya.
    Beruntung, dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa.
    Rahman (29), warga Desa Kalianget, menyatakan bahwa korban sempat berusaha memadamkan api yang membakar mobilnya, namun usahanya gagal dan justru mengakibatkan luka bakar pada tubuhnya.
    “Korban mengalami luka bakar akibat hendak mematikan api di mobil namun gagal,” ungkap Rahman.
    Rahman juga menambahkan bahwa diduga pemilik mobil adalah pengedar BBM subsidi di SPBU Kalianget.
    Menurutnya, ia sering melihat mobil Suzuki Carry tersebut parkir di daerah itu untuk mengisi bensin yang kemudian dijual kembali.
    “Sering lihat dan biasanya mengisi bensin banyak lalu dijual kembali,” katanya.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Gunung Semeru Letuskan Kolom Abu Setinggi 900 Meter
                
                    
                        
                            Surabaya
                        
                        4 Agustus 2025

    Gunung Semeru Letuskan Kolom Abu Setinggi 900 Meter Surabaya 4 Agustus 2025

    Gunung Semeru Letuskan Kolom Abu Setinggi 900 Meter
    Tim Redaksi

    LUMAJANG, KOMPAS.com

    Gunung Semeru
    di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali mengalami erupsi, Senin (4/8/2025).
    Pos pengamatan Gunung Api (PPGA) Semeru di Gunung Sawur melaporkan, Gunung Semeru mengalami erupsi pukul 17.35 WIB.
    Erupsi yang terjadi berupa letusan kolom abu berintensitas tebal setinggi 900 meter mengarah ke barat dan barat daya.
    Erupsi ini terekam di seismograf milik Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) dengan amplitudo maksimal 22 milimeter dan berlangsung selama 3 menit 31 detik.
    “Terjadi erupsi Gunung Semeru pada hari Senin, 4 Agustus 2025 pukul 17.35 WIB dengan tinggi kolom abu teramati 900 meter diatas puncak,” tulis petugas PPGA Semeru Yadi Yuliandi dalam keterangan tertulis, Senin (4/8/2025).
    Dalam 24 jam terakhir atau pada Minggu (3/8/2025) mulai pukul 00.00-24.00 WIB, Pos Pemantauan Gunung Api (PPGA) Semeru melaporkan erupsi berupa letusan sebanyak 46 kali.
    Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang Yudhi Cahyono mengatakan, belum ada laporan terkait dampak erupsi yang terjadi pagi tadi.
    Menurutnya, dengan status Gunung Semeru yang berada di level II atau waspada, aktivitas letusan-letusan kecil yang terjadi masih dalam skala wajar.
    Meski begitu, ia mengimbau warga untuk tidak melakukan aktivitas di sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 8 kilometer dari puncak.
    Di luar jarak tersebut, masyarakat juga dilarang melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai di sepanjang Besuk Kobokan karena berpotensi terlanda perluasan awan panas dan aliran lahar hingga jarak 13 kilometer dari puncak.
    Terlebih, saat ini sekitar Gunung Semeru kerap diguyur hujan lebat yang berisiko menimbulkan banjir lahar.
    “Waspada terhadap potensi awan panas guguran (APG), guguran lava, dan lahar di sepanjang aliran sungai yang berhulu di puncak Gunung Api Semeru,” katanya. 
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Polisi selidiki pria todongkan senjata api ke pemotor di Jaktim

    Polisi selidiki pria todongkan senjata api ke pemotor di Jaktim

    Jakarta (ANTARA) – Polisi menyelidiki pria pengemudi mobil yang menodongkan senjata api ke pemotor di kawasan Pondok Kopi, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Minggu (3/8) sore.

    “Terkait pengemudi mobil yang mengeluarkan senjata api di Banjir Kanal Timur (BKT), kami masih selidiki,” kata Kapolsek Duren Sawit AKP Sutikno saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin.

    Kejadian tersebut berawal saat pengemudi mobil dan sepeda motor diduga cekcok. Aksi terekam dan viral di media sosial Instagram @kabar.jatim.

    Sutikno menyebut, pihaknya belum bisa memastikan identitas kedua pengendara yang terlibat cekcok.

    “Kemarin, petugas sudah ke tempat kejadian perkara (TKP), memang di BKT ujung dekat Koramil,” ujar Sutikno.

    Selain itu, Sutikno menyebut hingga saat ini belum ada pihak yang melaporkan peristiwa tersebut ke Polsek Duren Sawit sehingga belum bisa diketahui siapa pemilik senjata api tersebut.

    “Sampai saat ini yang bersangkutan, para pihak ini tidak ada yang buat laporan. Jadi, kami selidiki saja,” ungkap Sutikno.

    Sebelumnya, viral video di media sosial menarasikan cekcok antara pengemudi mobil dan sepeda motor diduga karena bersenggolan di kawasan Pondok Kopi, Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (3/8) sore.

    Dalam video yang diunggah akun Instagram @kabar.jaktim, terlihat sejumlah warga mencoba melerai keributan tersebut.

    “Sudah-sudah, bubar saja sudah,” ucap perekam video yang berusaha memisahkan keributan tersebut.

    Video tersebut juga menyebut bahwa pengemudi mobil diduga mengeluarkan senjata api jenis “shotgun”, yang dirancang untuk menembakkan proyektil berupa sekelompok butiran logam kecil (shot) atau peluru tunggal (slug).

    “Pengemudi mobil mengeluarkan senjata diduga ‘shotgun’ itu di Jembatan BKT Pondok Kopi, Duren Sawit Jakarta Timur,” tulis keterangan video yang diunggah @kabar.jaktim.

    Narasi video tersebut menjelaskan, kejadian bermula ketika sepeda motor menabrak bagian belakang mobil. Namun, pengendara motor menolak disalahkan dan terjadi adu mulut.

    Pewarta: Siti Nurhaliza
    Editor: Edy Sujatmiko
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Kerugian akibat kebakaran di Mangga Dua Square capai Rp20 miliar

    Kerugian akibat kebakaran di Mangga Dua Square capai Rp20 miliar

    Petugas Gulkarmat memadamkan api yang membakar ruko di kawasan Mangga Dua Square Jalan Gunung Sahari Nomor 1 Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, pada Senin (4/8/2025) ANTARA/HO-Gulkarmat Jakut dan Kepulauan Seribu

    Kerugian akibat kebakaran di Mangga Dua Square capai Rp20 miliar
    Dalam Negeri   
    Editor: Calista Aziza   
    Senin, 04 Agustus 2025 – 17:29 WIB

    Elshinta.com – Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu memperkirakan kerugian akibat kebakaran yang terjadi di sebuah ruko di kawasan Mangga Dua Square Jalan Gunung Sahari, Kelurahan Ancol, Pademangan, Senin pagi, mencapai Rp20 miliar.

    “Objek yang terbakar gedung Agrees ID di lantai 4 dan lantai 5 dengan luas objek terbakar sekitar 3.000 meter persegi (m2),” kata Kasiops Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu Gatot Sulaeman di Jakarta, Senin.

    Menurut dia, kebakaran ini diduga terjadi akibat fenomena kelistrikan yang terjadi di lantai 4 bangunan tersebut. Dari keterangan saksi di lantai 4, ada keluar bunyi percikan api dan di lokasi kejadian banyak kardus yang mudah terbakar.

    Sejumlah karyawan pun berusaha memadamkan menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) tapi tidak berhasil.

    “Saksi lalu melapor kepada petugas untuk memadamkan api,” kata dia.

    Petugas menerima informasi kebakaran dari masyarakat pukul 10.09 WIB dan petugas sampai di lokasi sekitar pukul 10.15 WIB.

    Sudin Gulkarmat Jakut dan Kepulauan Seribu pun mengerahkan 17 unit mobil pemadam kebakaran dengan 100 personel untuk memadamkan “si jago merah”.

    “Saat ini masih dalam situasi pendinginan,” kata Gatot.

    Sumber : Antara

  • Kesepakatan Tercapai, Truk ODOL Akan Dilarang Total di 2027

    Kesepakatan Tercapai, Truk ODOL Akan Dilarang Total di 2027

    Jakarta

    Pemerintah dan DPR RI resmi menyepakati penerapan kebijakan Zero Over Dimension Over Loading (ODOL) mulai tahun 2027. Kesepakatan tersebut dicapai dalam pertemuan antara sejumlah menteri, pimpinan DPR, dan perwakilan pengemudi logistik di Gedung DPR RI, Senin (4/8/2025).

    “Hari Senin pagi tanggal 4 Agustus 2025, DPR RI bersama Pemerintah dan Asosiasi Pengemudi Logistik Indonesia sepakat mewujudkan kebijakan Zero Over Dimension Over Loading (ODOL) pada tahun 2027,” tulis keterangan resmi Sekretariat Kabinet melalui akun Instagram @sekretariat.kabinet, Senin (4/8/2025).

    Pertemuan itu dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad dan dihadiri oleh Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, serta perwakilan Komisi V dan Aliansi Pengemudi Independen (API).

    Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan bahwa perhatian Presiden Prabowo Subianto terhadap isu ODOL sangat besar, dan kebijakan ini dirancang agar tetap memperhatikan keadilan bagi para pelaku industri logistik.

    “Kebijakan Zero ODOL ini harus diterapkan secara berkeadilan, tidak merugikan para pengemudi, namun tetap menjaga keselamatan dan ketertiban transportasi jalan,” tegas Dasco.

    Menindaklanjuti kesepakatan ini, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menuturkan bahwa pemerintah akan segera menyusun regulasi teknis untuk mendukung implementasi kebijakan tersebut.

    “Pemerintah akan mengawal proses ini dengan dukungan regulasi yang jelas, teknis yang terukur, dan komunikasi yang intensif dengan para pengemudi,” ujarnya.

    Langkah awal akan dilakukan dengan membentuk tim teknis lintas sektor yang melibatkan DPR, kementerian terkait, dan perwakilan pengemudi. Tim ini akan menyusun peta jalan (roadmap) Zero ODOL 2025-2027, termasuk tahapan pemeriksaan kendaraan, penyesuaian dimensi dan muatan, serta skema penegakan hukum yang adil dan bertahap.

    Sebagai catatan, kendaraan ODOL merupakan truk yang memiliki dimensi atau muatan melebihi batas ketentuan. Kehadirannya selama ini dinilai merusak infrastruktur jalan, meningkatkan risiko kecelakaan, serta menciptakan ketimpangan di sektor logistik nasional.

    (hal/rrd)