Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Mudik Gratis Jasa Raharja 2025: Ini Cara Daftar, Syarat, dan Rutenya – Page 3

Mudik Gratis Jasa Raharja 2025: Ini Cara Daftar, Syarat, dan Rutenya – Page 3

Liputan6.com, Jakarta – Jelang Lebaran 2025, PT Jasa Raharja (Persero) kembali menggelar program mudik gratis dengan menyediakan 21.017 kuota untuk pemudik yang ingin pulang kampung tanpa biaya. Program ini menawarkan dua moda transportasi, yaitu bus dan kereta api, dengan total 21.017 kursi yang tersedia.

Pendaftaran mudik gratis dibuka sejak 3 Maret 2025 melalui laman resmi mudik.jasaraharja.co.id dan akan ditutup pada 17 Maret 2025 atau hingga kuota terpenuhi. Keberangkatan dijadwalkan pada Kamis, 27 Maret 2025 (H-4 Lebaran).

“Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2025 bareng Jasa Raharja resmi dibuka pukul 15:00 WIB. Yuk, langsung daftar dengan klik mudik.jasaraharja.co.id sebelum kehabisan kuota! Pastikan kamu sudah menyiapkan dokumen yang dibutuhkan dan mengikuti langkah-langkah pendaftarannya dengan benar. Jangan sampai ketinggalan ya, biar mudik tahun ini makin aman dan nyaman!” tulis keterangan resmi Jasa Raharja, dikutip Rabu (5/3/2025).

Direktur Utama PT Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari target mudik gratis 100.000 orang yang digagas Kementerian BUMN, di mana Jasa Raharja berkontribusi lebih dari 20 ribu kuota.

“Kami akan mengadakan mudik bareng. Mudik gratis ini meliputi dari realisasi yang diharapkan lebih dari 20 ribu di 12 tujuan kota dan nanti juga akan dikoordinasikan bersamaan dengan mudik gratis dengan 78 perusahaan-perusahaan di bawah Kementerian BUMN,” ujar Rivan dalam konferensi pers di Jakarta.

Program mudik gratis Jasa Raharja ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan meningkatkan keselamatan para pemudik selama perjalanan mudik Lebaran. Dengan menyediakan armada bus dan kereta api yang memadai, Jasa Raharja berharap dapat mengurangi beban biaya transportasi bagi masyarakat dan memastikan kepulangan mereka ke kampung halaman berjalan lancar dan aman. Kesempatan ini terbuka bagi seluruh masyarakat Indonesia yang memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan.

Merangkum Semua Peristiwa