Tangerang, Beritasatu.com – Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat. Ucapan maaf itu terlontar saat mencanangkan proyek perdana rumah gratis di Sukawali, Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten pada Jumat (1/11/2024).
Kegiatan ini sekaligus menandai dimulainya gerakan nasional gotong-royong membangun rumah untuk rakyat. Ara, sapaan Maruarar, menyebut pencanangan program dilakukan lebih cepat dari seharusnya.
“Saya minta maaf kepada semuanya karena semestinya kita canangkan pada 10 November, tetapi maju lebih cepat jadi pada 1 November. Apa pun alasannya karena tidak sesuai saya minta maaf,” kata Ara.
Dalam acara itu turut hadir juga Sugianto Kusuma atau Aguan selaku pengembang proyek rumah gratis ini. Selain itu, hadir juga perwakilan direksi PT Bumi Samboro Sukses sebagai penghibah tanah lokasi proyek.
Lahan yang disiapkan untuk pembangunan rumah gratis di Kabupaten Tangerang ini memiliki luas sekitar 2,5 hektare. Rumah yang akan dibangun adalah tipe 36 dengan perkiraan luas 60 meter persegi.
Total akan ada 250 unit rumah yang akan dibangun dalam komplek dengan sistem satu gerbang. Selain itu, di dalamnya akan terdapat rumah ibadah berupa masjid dan lapangan olahraga.