Jakarta (ANTARA) – Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin mengunjungi Resimen Induk Daerah Militer (Rindam) XV/Pattimura, Ambon untuk memeriksa fasilitas dan infrastruktur militer di Rindam tersebut, Selasa (18/3).
Dalam siaran pers resmi yang diterima ANTARA, Rabu, dijelaskan Sjafrie mengunjungi beberapa area dari mulai tempat latihan hingga kamar tempat prajurit beristirahat.
Sjafrie juga menyoroti beberapa fasilitas yang harus diperbaiki.
Perbaikan itu, lanjut Sjafrie, harus dilakukan dengan cepat demi menunjang kebutuhan prajurit dalam bertugas.
“Perbaikan fasilitas Rindam ini adalah langkah strategis untuk memastikan bahwa prajurit kita memiliki lingkungan yang mendukung untuk berlatih dan berkembang,” kata Sjafrie dalam siaran pers tersebut.
Sjafrie pun meminta meminta Pangdam XV/Pattimura, Mayjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo untuk mempercepat perbaikan beberapa fasilitas yang ada di (Rindam) XV/Pattimura.
“Saya harap Pangdam dapat memastikan bahwa semua rencana ini berjalan sesuai target. Ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk memastikan Rindam XV/Pattimura menjadi contoh yang baik,” kata Sjafrie.
Di saat yang sama, Danrindam XV/Pattimura, Kolonel Inf Budi Santosa, menyampaikan di depan Sjafrie bahwa pihaknya telah menyusun rencana kerja terstruktur untuk memperbaiki dan mengembangkan fasilitas Rindam.
“Kami berkomitmen untuk menyelesaikan tugas ini dalam waktu dekat. Ini adalah tantangan besar, tetapi kami yakin dapat mencapainya dengan dukungan dari semua pihak,” tegas Kolonel Inf Budi.
Pewarta: Walda Marison
Editor: Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2025