Mengisi Nyepi dengan Keindahan Pantai Pall

12 March 2024, 7:05

Warga menghabiskan waktu liburan Nyepi dengan berwisata ke Pantai Pall di Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Senin, (11/3/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, MANADO — Hari libur nasional Nyepi 11 Maret 2024 diisi warga dengan menghabiskan waktu liburan dengan berwisata ke Pantai Pall, di Kabupaten Minahasa Utara, Senin. Warga dari kabupaten dan kota sekitar, seperti Kota Manado, Kabupaten Minahasa, Kota Bitung dan Kota Tomohon lebih banyak memilih berwisata ke pantai dengan pasir putih yang menjadi ciri khasnya.Menuju ke pantai yang tepinya berjejer rumah-rumah usaha mikro kecil dan menengah, cukup nyaman karena sebagian besar akses jalan permukaannya sudah hotmix. Bahkan beberapa kilometer dekat dengan lokasi wisata tersebut pemerintah menyediakan ruas jalan yang representatif, dan permukaannya pun mulus. “Kami memberikan apresiasi kepada pemerintah yang memudahkan masyarakat mengakses lokasi-lokasi wisata termasuk di Pantai Pall dengan infrastruktur jalan yang memadai,” sebut Gracey Emanuella, warga Tomohon. Menurut Gracey, datang ke Pantai Pall tak pernah bosan, karena selain tekstur pasir putih, tersedia kuliner, juga dibentengi dengan pohon yang tumbuh berjejer sebagai tempat berberteduh.”Kami bahkan pernah beberapa kali bermalam bersama dengan keluarga. Pantai ini memang indah, ombaknya juga menantang,” katanya. Lain halnya dengan Markus Fendy Pangalila, warga Kinilow Satu, Kota Tomohon, dia berharap pemerintah membenahi pondok-pondok yang menjadi tempat berteduh wisatawan. “Ada yang dalam kondisi baik, ada yang sudah rusak. Itu harus dibenahi,” katanya.

 

Begitupun dengan bilik-bilik tempat membilas maupun toilet yang menurut dia dibuat lebih nyaman. Hingga sore hari, masih banyak warga yang berkunjung ke pantai itu. Bahkan halaman parkir hampir tak ada ruang untuk diisi kendaraan. 

sumber : Antara

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi