Mbappe Buktikan Kualitasnya, PSG Gulung Revel dengan Skor 9-0 di Piala Prancis

8 January 2024, 11:11

SUARAMERDEKA.COM – Penyerang PSG, Kylian Mbappe, pantas mendapatkan penghargaan Man of the Match dalam pertandingan melawan Revel pada Senin 8 Januari 2024 dini hari WIB. PSG bertarung melawan Revel di babak 64 besar Piala Prancis di Stade Pierre-Fabre. Di bawah arahan Luis Enrique, tim ini mendominasi penguasaan bola sepanjang pertandingan. Baca Juga: Jelang Duel Laga Tunda Persebaya vs PSIS di Liga 1 Indonesia, Paul Munster Bakal Jadi Ancaman Bagi Laskar Mahesa Jenar Dilansir dari laman PSG, Mbappe tak butuh waktu lama untuk mencetak gol.

Pada menit ke-16, ia mencetak gol dengan tendangan kaki kirinya. Meskipun demikian, PSG tidak segera mencetak gol kedua. Baru pada menit ke-37, mereka menggandakan skor melalui gol bunuh diri Maxence N’Guessan. Baca Juga: Info Loker Jawa Tengah Januari 2024, Ada Lowongan Kerja di Solo dan Kota Semarang Pada menit ke-42, PSG kembali mencetak gol melalui sepakan Marco Asensio dari dalam kotak penalti. Skor pun menjadi 0-3! Saat pertandingan memasuki injury time, Mbappe mencetak gol lagi dengan tandukan, membuat skor menjadi 0-4! Di awal babak kedua, PSG terus menekan. Pada menit ke-47, Mbappe berhasil mencetak hattrick dengan tendangan kaki kanannya dari jarak dekat, menjadikan skor 0-5. Baca Juga: Info Pelunasan Biaya Haji 2024, Jadwal Pembayaran Sisa BPIH Dibagi Dua Tahap PSG kemudian memimpin 0-6 ketika Goncalo Ramos mencetak gol dari titik putih pada menit ke-71. Pada menit ke-75, PSG kembali menggetarkan jaring lawan dengan tembakan kaki kanan Randal Kolo Muani. Mbappe mencetak gol lagi pada menit ke-90, sementara Cher Ndour juga ikut mencatatkan namanya di papan skor. Revel kalah telak 0-9! Mbappe menjadi Man of the Match, tampil trengginas dengan mencetak hattrick dan menjadi kreator bagi gol Cher Ndour. Dengan rating 9.8 dari FotMob, tertinggi di antara pemain lainnya, ia layak mendapatkan penghargaan tersebut. Statistik Mbappe mencatatkan 13 tembakan sepanjang pertandingan, hampir semuanya on target. Sepuluh di antaranya berasal dari dalam kotak penalti. Mbappe juga berhasil melakukan tiga dribel sukses dari lima percobaan, satu umpan panjang, dan memenangkan satu duel udara. Susunan Pemain: Revel: Garcia (c), Briol, Ouhafsa, Mbuluba Ndoh, N’Guessan, Vieu, Palacios, Calmettes, Boyer, Zahil, Ritter. Pelatih: Nicolas Gine. PSG: Navas, Mukiele, Ugarte, Danilo, Beraldo, Ndour, Soler, Kolo Muani, Ramos, K. Mbappé (c), Asensio. Pelatih: Luis Enrique.

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi