Madrid Tertinggal 8 Poin dari Barcelona, Ancelotti: Sangat Menyakitkan

6 February 2023, 7:56

Carlo Ancelotti, pelatih Real Madrid. Foto: REUTERS/Juan MedinaReal Madrid dikalahkan Real Mallorca 0-1 dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2022/23 di Stadion Iberostar pada Minggu (5/2) malam WIB. Dengan hasil ini, Madrid menempati urutan 2 dengan 45 poin, berselisih 8 poin dari Barcelona yang menang 3-0 atas Sevilla di Camp Nou.Carlo Ancelotti buka suara usai kekalahan ini. Baginya, melihat Madrid tertinggal 8 poin dari Barcelona adalah hal menyakitkan. “Ini kekalahan yang sangat menyakitkan dalam hal peringkat [klasemen]. Itu adalah laga yang kami harapkan dan kami persiapkan dengan baik, tapi itu juga laga yang sulit, dengan banyak pelanggaran, dan detail kecil membuat perbedaan,” katanya di situs web resmi Real Madrid. “Kami tidak bermain buruk, tapi itu [pelanggaran] memengaruhi kami. Kami kebobolan begitu cepat dan gagal mencetak gol penalti.”Vinicius Junior dari Real Madrid duel dengan Pablo Maffeo dari Real Mallorca di laga Real Mallorca vs Real Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2022/23 di Stadion Mallorca, Palma, Mallorca, Spanyol. Foto: Juan Medina/Reuters”Permainan, secara keseluruhan, tidak seburuk itu, tapi itu adalah permainan yang tidak biasa, dengan banyak interupsi. Kami tidak memiliki kepala dingin di babak pertama. Kami akan pergi ke Piala Dunia Antarklub dan kami harus fokus sekarang,” tambah Ancelotti.Gol Mallorca tercipta berkat gol bunuh diri Nacho Fernandez di menit 13. Madrid bisa saja menyamakan skor di menit 60, tetapi Marco Asensio gagal mencetak gol via titik penalti.Terkait pelanggaran, Ancelotti menyoroti kinerja wasit. Pelatih asal Italia itu menganggap bahwa ada pemain Real Mallorca yang semestinya dikartu kuning karena melakukan pelanggaran beruntun.“Ada wasit yang memutuskan kapan terjadi pelanggaran atau bukan dan pembagian kartu, tapi hari ini dia lupa menghukum pelanggaran berulang. Kami mengakhiri babak pertama dengan dua kartu kuning dan Mallorca dengan nol,” tandas Ancelotti.

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi