YOGYAKARTA – Budidaya satwa harapan kini lazim dilakukan masyarakat. Budidaya tersebut diharapkan mampu menghasilkan keuntungan baik ekonomi maupun nonekonomi. Bagi masyarakat yang berencana ikut beternak, sebaiknya pahami dulu apa kunci utama dalam budidaya satwa harapan.
Dengan begitu ternak bisa terus berkelanjutan dan manfaat bisa didapatkan secara terus menerus. Sebelum memahami kunci utama budidaya, sebaiknya pahami dulu apa itu satwa harapan.
Kunci Utama dalam Budidaya Satwa Harapan
Dilansir dari situs resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), satwa harapan adalah hewan yang saat dipelihara atau diternak mampu menghasilkan bahan baku, jasa, atau memberikan manfaat lainnya. Contoh satwa harapan adalah kambing, sapi, ikan, ayam, dan sebagainya.
Manfaat ternak satwa harapan bisa didapatkan oleh peternak jika mampu berhasil melakukan budidaya. Keberhasilan itu tidak lepas dari kunci utama budidaya satwa harapan yakni pemilihan bibit.
Dalam e-book berjudul Aneka Ternak Dan Satwa Harapan yang diterbitkan oleh CV. Patra Media Grafindo Bandung dijelaskan bahwa pemilihan bibit ternak tidak bisa sembarangan. Pemilihan tersebut dilakukan dengan mempertimbangkan sifat unggul. Selain itu memenuhi persyaratan untuk dikembangbiakkan.
Teknik Budidaya Satwa Harapan
Untuk mencapai keberhasilan dalam beternak, peternak perlu menguasai teknik budidaya satwa harapan yakni sebagai berikut.
Pemeliharaan kandang
Pemeliharaan kandang artinya menjaga kandang agar dalam kondisi yang baik dan bersih. Dengan adanya pemeliharaan tersebut kesehatan satwa juga bisa terjaga. Pemeliharaan ini mencakup kandang dan peralatan yang digunakan seperti tempat minum, tambang, dan sebagainya.
Pemilihan bibit
Seperti dijelaskan sebelumnya, pemilihan bibit adalah kunci paling penting dalam ternak satwa harapan. Bibit unggul akan menghasilkan hasil ternak yang unggul pula. Cara pemilihan bibit dilakukan dengan memperhatikan catatan kemampuan produksi tiap ekor satwa. Selain itu pertimbangkan pula fisik, kelincahan, dan kecacatan.
Pemberian pakan
Pakan jadi faktor terpenting yang akan berdampak pada produktivitas ternak. Pakan harus diberikan kepada satwa sesuai dengan pertimbangan jenis, tingkat produktivitas, serta usia ternak.
Pencegahan hama dan penyakit
Hama atau penyakit hewan ternak wajib diperhatikan karena efeknya sangat mengganggu. Hama bisa diantisipasi dengan berbagai cara seperti menjaga kesehatan lingkungan, membuat kandang yang aman dari hama luar, dan masih banyak lagi.
Sarana dan bahan produksi budidaya satwa harapan
Untuk memulai budidaya satwa harapan, peternak harus mempersiapkan segala sesuatu dengan baik. Persiapan termasuk bahan budidaya seperti bibit hewan yang akan diternak, pakan, air, kandang, dan obat-obatan.
Manfaat budidaya satwa harapan
Memelihara satwa harapan sangat disarankan karena memiliki beberapa manfaat yang dapat dirasakan oleh peternak yakni sebagai berikut.
Menjadi sumber protein hewani bagi peternakPeternak bisa mendapatkan bahan penelitian dan pendidikanMenjadi sumber penghasilan, tenaga kerja, dan devisaBisa menjadi hewan hobi dan objek wisataMenjaga keseimbangan ekosistem.Digunakan dalam kegiatan keagamaan dan kepercayaan seperti saat Iduladha.
Itulah informasi terkait kunci utama dalam budidaya satwa harapan. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.
