Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Katy Perry Meluncur ke Luar Angkasa Malam Ini, Cek Link Nontonnya – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Katy Perry Meluncur ke Luar Angkasa Malam Ini, Cek Link Nontonnya

Katy Perry Meluncur ke Luar Angkasa Malam Ini, Cek Link Nontonnya

Jakarta, CNBC Indonesia – Penyanyi kawakan Katy Perry akan meluncur ke luar angkasa pada malam ini, Senin (14/4/2025). Ia bergabung dalam kru perjalanan luar angkasa Blue Origin dengan roket New Shepard yang dipimpin Lauren Sánchez.

Sebagai informasi, Sánchez merupakan tunangan dari pendiri Amazon dan Blue Origin, Jeff Bezos.

Sánchez merekrut segerombolan selebritas, ilmuwan, dan jurnalis, untuk bergabung dalam misi terbaru Blue Origin. Semuanya kru pada penerbangan kali ini adalah perempuan.

Blue Origin memang fokus melayani perjalanan luar angkasa komersil bagi turis sipil alias bukan astronaut profesional.

Sánchez dan Perry akan meluncur dalam penerbangan antariksa suborbital dari landasan Blue Origin di Texas Barat bersama CEO STEMBoard dan mantan ilmuwan roket NASA Aisha Bowe, produser film Kerianne Flynn, pembawa acara CBS Mornings Gayle King, dan ilmuwan penelitian bioastronautika Amanda Nguyen.

Selain itu, ada dua anggota pendukung yang disebut sebagai Anggota Kru Tujuh: satu memberikan panduan berkelanjutan kepada para astronaut, sementara yang lain menjaga komunikasi dari ruang kendali selama misi berlangsung, dikutip dari BBC, Senin (14/4/2025).

Penerbangan ini adalah misi pertama dengan kru yang semuanya perempuan (all-female crew), sejak Uni Soviet menerbangkan kosmonaut Valentina Tereshkova ke orbit sebagai perempuan pertama di antariksa pada 1963 silam.

Blue Origin mengatakan Sánchez berharap misi ini akan menginspirasi para pelancong luar angkasa generasi berikutnya, dikutip dari Space.

Tampil dengan Baju Rancangan Monse

Dalam misi ini, Sánchez memastikan para kru tampil dengan gaya fesyen berkelas. Ia merekrut perancang Monse untuk memodifikasi baju penerbangan Blue Origin.

“Menurut saya bajunya elegan, tetapi juga membawa warna baru ke antariksa,” kata Sánchez kepada The New York Times.

Baju penerbangan asli Blue Origin berbahay polyester bernuansa biru dengan beberapa aksen hitam di sekitar lutut, siku, bahu dan badan.

Sementara baju yang telah dimodifikasi Monse tampak ramping dan terbuat dari “neoprena elastis tahan api,” menurut Times. Setelan ini tidak memiliki bantalan bahu dan aksen hitam di lengan dan kaki.

Setelan ini dirancang oleh para pendiri Monse, Fernando Garcia dan Laura Kim, yang mendesain pakaian Met Gala 2024 miliknya, menurut Times. Blue Origin membagikan foto kru yang mengenakan setelan tersebut pada tanggal 12 April 2025.

“Kesederhanaan itu penting, begitu pula kenyamanan dan kecocokan,” kata Garcia kepada Times.

“Namun, kami juga menginginkan sesuatu yang sedikit berbahaya, seperti pakaian motocross atau pakaian ski. Menyanjung dan seksi,” ia menambahkan.

Penerbangan ini akan berlangsung sekitar 11 menit dan membawa kru lebih dari 100 km (62 mil) di atas Bumi, melintasi batas ruang angkasa yang diakui secara internasional dan memberikan kru beberapa saat tanpa bobot.

Kapsul tersebut akan kembali ke Bumi dengan pendaratan lunak yang dibantu parasut, sementara pendorong roket akan mendarat sendiri sekitar dua mil jauhnya dari lokasi peluncuran.

Harga Tiket dan Cara Nonton Katy Perry Meluncur ke Luar Angkasa

Meskipun Blue Origin belum merilis harga tiket penuh, deposit sebesar US$150.000 (Rp2,5 miliar) diperlukan untuk memesan tempat duduk. Hal ini menunjukkan eksklusivitas penerbangan ini, karena hanya bisa dilakukan oleh orang-orang kaya.

Para kru all-female Blue Origin akan meluncur pada pukul 09.30 pagi EDT atau 20.30 WIB malam. Anda bisa menyaksikan siaran langsungnya melalui channel YouTube Space.

[Gambas:Youtube]

(fab/fab)

Merangkum Semua Peristiwa