Kapolda Sulsel Lepas Personil BKO Pengamanan KTT G20 Bali

31 October 2022, 15:07

“Personil Ditlantas Polda Sulsel dan jajaran di BKO kan KTT G20 selama 20 hari. Selain menjalankan tugas pengamanan, kita juga berharap personil bisa menjaga kesehatan,”

RAKYATKU.COM, MAKASSAR – Kapolda Sulsel, Irjen Pol. Nana Sudjana melapas 100 personil untuk pengamanan Konfrensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali. Sebagaimana diketahui kegiatan ini akan dilaksanakan  pada tanggal 15 hingga Tanggal 16 November 2022.
Pelapasan dilakukan di Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Sulsel di Aula Biru Ditlantas Polda Sulsel pada Selasa (31/10/22). Pelepasan ini juga hadiri langsung oleh Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol Faizal dan para pejabat utama Ditlantas Polda Sulsel.
Kapolda dalam arahannya berharap seluruh personil yang bertugas di G20 dapat berkontribusi dan menjalankan amanah dengan baik dalam menjalankan tugas.
Baca Juga : Sukseskan KTT G20 Bali, XL Axiata Siapkan Jaringan 5G dan 4G”100 personil Ditlantas Polda Sulsel dan jajaran di BKO kan KTT G20 selama 20 hari. Selain menjalankan tugas pengamanan, kita juga berharap personil bisa menjaga kesehatan,” kata Kapolda Sulsel.
Kapolda Sulsel juga menekankan pada personil yang ditugaskan tersebut, dapat menjaga nama baik pimpinan dengan mengembang tugas sesuai yang diberikan. 
Para personel akan diberangkatkan dari Makassar menuju Bali pada Selasa (1/11) siang. Mantan Kapolda Nusa Tenggara Barat itu meminta semua personel yang diamanahkan bertugas di KTT G20 menjalankan tugas dengan baik.
Baca Juga : Kapolri Tekankan Kapolda yang Tak Mampu Kembalikan Kepercayaan Publik Akan di Evaluasi”Besok siang anggota kami akan berangkat menuju Bali. Pak Dirlantas sudah memberikan latihan kepada anggota. Saya harap mereka bisa menjalankan tugas dengan baik,” terangnya.
Usau melepas personil Pengamanan KTT, Irjen Pol. Nana Sudjana juga melakukan pengecekan di gerai pelayanan surat kendaraan bermotor. 

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi