Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

JLS Mampu Mendongkrak Kunjungan Wisatawan ke Blitar

JLS Mampu Mendongkrak Kunjungan Wisatawan ke Blitar

Blitar (beritajatim.com) – Terbangunnya Jalur Lintas Selatan (JLS) Serang-Tambakrejo, Kabupaten Blitar ternyata mampu mendongkrak kunjungan wisatawan. Selama momen Hari Raya Idul Fitri 2024 kemarin pantai-pantai yang berada di JLS tersebut menjadi tujuan favorit wisatawan.

Data yang dimiliki Oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Blitar sedikitnya ada 104 ribu lebih wisatawan yang berkunjung ke Bumi Penataran selama momen lebaran kemarin. Mayoritas adalah berkunjung ke Pantai Tambakrejo serta Pantai Serang.

Selain keindahan Pantai Serang dan Tambakrejo, mudahnya akses jalan kerana sudah terbangunnya JLS tentu menjadi penyebab meningkatnya tingkat kunjungan wisatawan. Dengan adanya JLS maka memungkinkan wisatawan untuk berkunjung ke beberapa pantai di Kabupaten Blitar dalam satu waktu.

“Kunjungan wisatawan selama lebaran kemarin memang cukup tinggi, ada beberapa tempat favorit mulai dari Pantai Serang, Tambakrejo, Kampung Coklat, hingga Blitar Park,” kata Suhendro Winarso, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Blitar, Sabtu (20/04/24).

Tingkat kunjungan wisatawan ini meningkat jika dibandingkan tahun lalu. Diketahui tingkat kunjungan wisatawan di Kabupaten Blitar pada tahun lalu hanya mencapai 97.875 orang.

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Blitar berharap dengan terhubungnya JLS bisa mendongkrak tingkat kunjungan wisatawan di Bumi Penataran utamanya di sektor wisata pantai. Diketahui Kabupaten Blitar bakal dilewati 163 Kilometer JLS.

Total ada 42 pantai yang akan dilewati JLS Blitar. Meski sudah ada yang terkenal seperti Serang dan Tambakrejo, namun masih banyak pula pantai yang alami dan eksotik. Dengan terhubungnya JLS tentu diharapkan banyak wisatawan yang berkunjung ke sejumlah pantai yang belum terkenal.

Para pengunjung Pantai Serang Kabupaten Blitar.

“Kita punya Pantai Peh Pulo yang semua tahu itu sangat bagus tapi masih JLS kita belum sampai sana maka kita fokuskan yang sudah ada dulu,” imbuhnya.

Tingginya tingkat kunjungan wisatawan ini sebenarnya sudah diprediksi oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Blitar. Monitoring dan pengawasan pun terus dilakukan agar kepuasan wisatawan bisa terjamin saat berkunjung ke tempat wisata di Blitar.

“Tentu kita berharap kunjungan wisata di Kabupaten Blitar bisa tetap tinggi meski bukan hanya libur lebaran karena ada puluhan destinasi wisata baik alam maupun buatan di Kabupaten Blitar,” tegasnya. (owi/ian)