Jakarta: Mudik lebaran 2025 semakin dekat, dan tiket kereta api ludes terjual dengan cepat!
PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat hingga 19 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, sebanyak 2.298.000 tiket sudah dibeli oleh calon pemudik.
Dari jumlah itu, 2.226.231 tiket merupakan Kereta Api Jarak Jauh (KA JJ) atau 64,61 persen dari total kapasitas yang tersedia. Sementara itu, KA Lokal telah terjual sebanyak 71.769 tiket atau sekitar 6,25 persen dari total kuota.
Meski tiket banyak yang sudah habis, masih ada kesempatan bagi kamu yang belum mendapatkan tiket mudik.
Berikut daftar tanggal keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen yang masih memiliki kursi kosong.
Tanggal keberangkatan dari Stasiun Gambir
Buat kamu yang ingin berangkat dari Stasiun Gambir, ini beberapa tanggal yang masih tersedia:
21 Maret 2025: 44 persen kursi terisi (tersisa 9.161 kursi dari 20.760)
22 Maret 2025: 47 persen kursi terisi (tersisa 9.790 kursi dari 20.760)
23 Maret 2025: 43 persen kursi terisi (tersisa 8.885 kursi dari 20.760)
24 Maret 2025: 52 persen kursi terisi (tersisa 10.829 kursi dari 20.760)
25 Maret 2025: 80 persen kursi terisi (tersisa 16.519 kursi dari 20.760)
26 Maret 2025: 97 persen kursi terisi (tersisa 20.184 kursi dari 20.758)
31 Maret 2025: 77 persen kursi terisi (tersisa 15.994 kursi dari 20.760)
1 April 2025: 75 persen kursi terisi (tersisa 15.526 kursi dari 20.760)
2 April 2025: 50 persen kursi terisi (tersisa 10.295 kursi dari 20.760)
3 April 2025: 31 persen kursi terisi (tersisa 6.340 kursi dari 20.760)
4 April 2025: 20 persen kursi terisi (tersisa 4.138 kursi dari 20.760)
5 April 2025: 17 persen kursi terisi (tersisa 3.592 kursi dari 20.760)
6 April 2025: 18 persen kursi terisi (tersisa 3.728 kursi dari 20.760)
7 April 2025: 11 persen kursi terisi (tersisa 2.299 kursi dari 20.760)
8 April 2025: 4 persen kursi terisi (tersisa 915 kursi dari 20.760)
9 April 2025: 3 persen kursi terisi (tersisa 537 kursi dari 20.760)
10 April 2025: 4 persen kursi terisi (tersisa 810 kursi dari 20.760)
11 April 2025: 6 persen kursi terisi (tersisa 1.316 kursi dari 20.760)
Tanggal keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen
Kalau kamu lebih nyaman berangkat dari Stasiun Pasar Senen, ini beberapa tanggal yang masih bisa kamu pilih:
3 April 2025: 84 persen kursi terisi (tersisa 21.081 kursi dari 24.964)
4 April 2025: 63 persen kursi terisi (tersisa 15.845 kursi dari 24.964)
5 April 2025: 61 persen kursi terisi (tersisa 15.220 kursi dari 24.956)
6 April 2025: 61 persen kursi terisi (tersisa 15.158 kursi dari 24.964)
7 April 2025: 44 persen kursi terisi (tersisa 11.107 kursi dari 24.964)
8 April 2025: 27 persen kursi terisi (tersisa 6.814 kursi dari 24.964)
9 April 2025: 18 persen kursi terisi (tersisa 4.440 kursi dari 24.964)
10 April 2025: 19 persen kursi terisi (tersisa 4.631 kursi dari 24.964)
11 April 2025: 26 persen kursi terisi (tersisa 6.403 kursi dari 24.964)
Pesan sekarang sebelum kehabisan!
Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, mengimbau masyarakat agar segera membeli tiket sebelum kehabisan.
“Kami harap masyarakat dapat memanfaatkan tanggal-tanggal tersebut agar segera membeli tiket. Update ketersediaan tiket dapat dilakukan melalui aplikasi Access by KAI dan website booking.kai.id,” ujar Anne dalam keterangan tertulis, Kamis, 20 Maret 2025.
Jangan sampai kehabisan tiket Sobat Medcom! Segera cek dan pesan sekarang!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
dan follow Channel WhatsApp Medcom.id
(ANN)