Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Jalan Tol Trans Sumatera Dilalui 125.648 Kendaraan di H+1 Natal 2024 – Page 3

Jalan Tol Trans Sumatera Dilalui 125.648 Kendaraan di H+1 Natal 2024 – Page 3

Liputan6.com, Jakarta Libur Natal 2024 mencatatkan lonjakan signifikan pada volume lalu lintas kendaraan di ruas Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS). PT Hutama Karya (Persero) melaporkan bahwa pada H+1 Natal, yakni 26 Desember 2024, sebanyak 125.648 kendaraan melintasi ruas tol yang mereka kelola.

Angka ini meningkat 41 persen dibandingkan dengan volume lalu lintas harian normal, mencerminkan tingginya aktivitas masyarakat selama liburan.

Menurut EVP Sekretaris Perusahaan PT Hutama Karya, Adjib Al Hakim, lonjakan tersebut menjadi indikasi tingginya kepercayaan masyarakat terhadap infrastruktur tol sebagai sarana pendukung mobilitas. 

“Peningkatan ini terjadi di hampir seluruh ruas tol strategis yang berada di bawah pengelolaan perusahaan,” katanya, Jumat (27/12/2024).

Catatan Kendaraan

Ruas Tol Terbanggi Besar – Kayu Agung mencatatkan 17.379 kendaraan yang melintas, meningkat 36 persen dibandingkan hari biasa. Sementara itu, Tol Palembang – Prabumulih mencatat 13.323 kendaraan, dengan kenaikan sebesar 25 persen.

Di wilayah Bengkulu, Tol Bengkulu – Taba Penanjung menunjukkan peningkatan paling signifikan dengan 2.424 kendaraan yang melintas, naik hingga 82 persen.

Tidak hanya itu, Tol Betung – Tempino – Jambi seksi 3 (Bayung Lencir – Tempino) juga mengalami kenaikan volume sebesar 25,09 persen dengan total 6.163 kendaraan.

Ruas Tol Pekanbaru – XIII Koto Kampar melayani 10.862 kendaraan, mencatat lonjakan hingga 77,02 persen. Sementara Tol Pekanbaru – Dumai mencatatkan 16.756 kendaraan dengan peningkatan 22,86 persen dibandingkan trafik normal.

Di sisi lain, Jalan Tol Indrapura – Kisaran mencatat 11.689 kendaraan yang melintas, meningkat 46 persen, sementara Tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat melayani 30.584 kendaraan, naik 42 persen. Ruas Tol Binjai – Tanjung Pura juga mengalami kenaikan sebesar 46,51 persen dengan total 10.742 kendaraan, sedangkan Tol Sigli – Banda Aceh mencatat 5.737 kendaraan yang melintas, dengan peningkatan volume mencapai 98 persen.