Jaksa Panggil Hinca Pandjaitan Bersaksi di Sidang Ricky Ham Hari Ini

5 October 2023, 11:47

Makassar, CNN Indonesia — Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menghadirkan Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat Hinca Pandjaitan sebagai saksi pada kasus terdakwa Bupati Mamberamo Tengah nonaktif, Ricky Ham Pagawak di Pengadilan Tipikor Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (5/10).
Namun, Hinca Pandjaitan tidak dapat hadir secara di ruang persidangan, sehingga kesaksiannya di hadapan majelis hakim dilakukan secara daring.
“Saksi tanggal 5 Oktober ada 10 orang, termasuk Hinca (Pandjaitan),” kata penasihat hukum terdakwa, Petrus Pieter, Kamis.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia membeberkan, mereka dipanggil menjadi saksi hari ini di Pengadilan Tipikor Makassar adalah Yohanis Minggu, Hendi Penggu, Doni de Fretes, Andriana Tingkuliling, Hinca Pandjaitan, Reyhan khalifa, Andi arief, Anthonius Eddy, Frans Manibui, dan Donal Tri.
Pada sidang sebelumnya pada Rabu (4/10), jaksa menghadirkan 10 orang saksi, termasuk presenter televisi Brigita Purnawati Manohara ke pengadilan.

Dalam persidangan pada Rabu lalu, terdakwa Ricky Ham Pagawak menerangkan uang sebesar Rp 380 juta beserta mobil Honda Jazz yang diberikan kepada Brigita  merupakan bentuk apresiasi terhadap saksi yang telah mengajarinya berbicara di depan umum. Dia menyebut telah mengenal Brigita sejak 2013 silam.
Hal itu dikatakan terdakwa kasus suap dan gratifikasi, Ricky Ham Pagawak saat memberikan tanggapan terhadap kesaksian 10 orang saksi yang dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Pengadilan Tipikor Makassar, Rabu (4/10).
“Brigita memang benar-benar bekerja. Dia ajari sambutan dan MC harus ada dia di situ dan uang (Rp 380) itu apresiasi,” kata Ricky.
Kemudian Ricky membeberkan dirinya memberikan mobil Honda Jazz kepada saksi, karena selama bekerja Brigita hanya mengendarai sepeda motor.
“Saya mengapresiasi, termasuk mobil. Karena dia sampaikan naik motor kalau kerja, sehingga itulah saya kasih,” ungkapnya.
Dia pun membeberkan awal perkenalan dengan Brigita di lounge sebuah hotel pada 2013 silam. Kala itu, kata Ricky, bukan hanya ada dirinya sendiri dan Brigita.
“Jadi pada pertama ketemu saat itu, ada staf saya bukan saya sendiri, sehingga apa yang disampaikan Brigita itu benar, termasuk mobil itu apresiasi,” jelasnya.

Sebelumnya, dalam kesaksiannya Brigita menjawab pertanyaan jaksa terkait sejumlah uang yang diterima dari terdakwa. Jaksa lalu merinci total uang yang diterima Brigita dari Ricky Ham Pagawak sebanyak Rp380 juta.
“(Pernah) transfer seingat saya 380 juta tapi sudah saya kembalikan 400 juta,” jawabnya.
Kemudian jaksa menanyakan uang yang diberikan kepada Ricky Ham Pagawak dipergunakan untuk kebutuhan sehari-hari Brigita Purnawati Manohara.
“Untuk kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Selain uang, Brigita juga mengaku menerima sebuah mobil Honda Jazz warna putih dari Ricky Ham Pagawak.
“Iya waktu itu saya telepon sama staf dan disuruh ambil mobilnya sama BPKB. Mobil Honda Jazz warna putih,” tuturnya.
Pada tahun 2018 lalu, kata Brigita mobil pemberian terdakwa, Ricky Ham Pagawak kemudian dijual karena terdampak banjir.
“Dijual waktu 2018 dipakai di Surabaya terus dijual karena habis banjir. Dijual dengan harga Rp 100 juta,” ungkapnya.
Brigita Purnawati Manohara mengaku terakhir bertemu dengan Ricky Ham Pagawak pada tahun 2015 lalu, pada saat terdakwa Pilkada Papua.
“Pernah ketemu waktu Pilgub Papua saat partainya butuh moderator. Iya saya transfer saya kembalikan, karena itu diduga hasil dari korupsinya beliau jadi saya kembalikan sama penyidik,” kata dia. (mir/kid)

[Gambas:Video CNN]

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Topik

Agama

Brand

Club Sports

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi