Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Jadwal FFWS ID 2024 Spring Week 3, Penentuan Lolos ke Grand Final

Jadwal FFWS ID 2024 Spring Week 3, Penentuan Lolos ke Grand Final

Jakarta

Jadwal babak knockout stage FFWS ID 2024 Spring pekan ketiga dimulai hari ini sampai dengan 25 Februari mendatang. Pertandingannya menjadi penentu, siapa tim yang akan lolos ke grand final.

Kompetisi Free Fire tier satu ini masih digelar secara online. Para penggemarnya di Tanah Air bisa menyaksikan tayangannya, yang disiarkan langsung melalui channel YouTube FF Esports ID pada pukul 18.30 WIB.

Adapun peserta yang berpartisipasi di antaranya RRQ Kazu, Bigetron Delta, Morph Team, Onic Olympus, Indostars, Evos Divine, Tigerwong Esports, Thorrad, Dewa United Esports, Kagendra, Genesis Dogma SF, MBR Epsilon, Semangat Oke, Satu Esports, Kraken Esports, Scfpalingspan, Team Vagos, dan JS Luxs.

Sementara ini RRQ Kazu yang memimpin puncak klasemen, setelah berhasil mengumpulkan 409 poin. Lalu peringkat kedua ada Bigetron Delta dengan 374 poin, dan ketiga Morph Team 325 poin.

Bagi yang belum tau, di sini Garena Indonesia hanya menyediakan 12 slot di babak grand final. Jadi enam tim di posisi terbawah dipastikan gugur, apabila gagal memperoleh poin yang cukup untuk mendongkrak posisinya ke-12 besar.

Untuk saat ini, berikut daftar tim yang mengisi posisi 12 besar:

RRQ Kazu – 409 poinBigetron Delta – 374 poinMorph Team – 325 poinOnic Olympus – 321 poinIndostars – 300 poinEvos Divine – 298 poinTigerwong Esports – 285 poinThorrad – 267 poinDewa United Esports – 255 poinKagendra – 246 poinGenesis Dogma SF – 243 poinMBR Epsilon – 240 poin

Jika posisi di atas tidak berubah, maka mereka berhak lanjut ke babak point rush, sebelum akhirnya tampil di grand final. Di babak ini, 12 tim akan memperebutkan point headstart, yang ditentukan lewat konversi poin dari posisi mereka di Point Rush.

Sistem ini mirip seperti perebutan pole position di ajang balapan. Nah sebenarnya konsep poin seperti ini, juga sudah diterapkan di FFML Season 8 dengan sistem babak Semi Final dan Grand Final.

Untuk point rust diadakan pada 1-2 Maret. Sedangkan babak grand final mulainya tanggal 3 Maret, yang dilaksanakan di Surabaya Convention Center, Surabaya, Jawa Timur.

(hps/hps)