Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
IHSG Terdongkrak Efek Kumpul-kumpul Prabowo & Konglomerat di Istana – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

IHSG Terdongkrak Efek Kumpul-kumpul Prabowo & Konglomerat di Istana

IHSG Terdongkrak Efek Kumpul-kumpul Prabowo & Konglomerat di Istana

Jakarta

Presiden Prabowo Subianto menerima sejumlah konglomerat dalam negeri di Istana Presiden, Jakarta, Kamis (6/3/2025). Berdasarkan unggahan resmi Sekretariat Kabinet @sekretariat.kabinet, para pengusaha yang hadir dalam pertemuan itu antara lain Anthony Salim, Sugianto Kusuma, Prajogo Pangestu, Garibaldi Boy Thohir, Franky Widjaja, Dato’ Sri Tahir, James Riady, dan Tomy Winata.

Pertemuan Prabowo dengan sejumlah pengusaha kakap itu disinyalir menjadi katalis positif bagi pasar modal Indonesia, khususnya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Adapun IHSG saat ini berada di level 6.638 atau menguat 21.037 (0,32%) berdasarkan data RTI Business pukul 15.04.

“Pasti. Lihat saja indeks (IHSG), positifnya ada. Hari ini kan indeksnya positif,” kata Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) Iman Rachman kepada wartawan di Gedung BEI, Jakarta, Jumat (7/3/2025).

Iman mengatakan, pertemuan pengusaha bersama Prabowo di istana menjadi sentimen yang baik bagi pasar modal. Menurutnya, hal ini menjadi langkah dukungan pemerintah dan pengusaha kepada pasar modal dalam negeri.

“Buat kita ini support yang bagus dari pemerintah dan pengusaha kepada industri pasar modal kita. Bisa dilihat indeksnya hari ini kan,” tutupnya.

Dalam catatan detikcom, pertemuan Prabowo dan para pengusaha kakap tersebut membahas kondisi perekonomian Indonesia dan dunia. Termasuk, program-program andalan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Mulai dari Danantara hingga makan bergizi gratis.

“Pogram-program utama yang tengah dijalankan oleh pemerintah, termasuk program Makan Bergizi Gratis, infrastruktur, industri tekstil, swasembada pangan dan energi, industrialisasi, hingga Badan Pengelola Investasi Danantara,” dikutip dari akun Instagram Sekretariat Kabinet, Kamis (6/3/2025).

Sementara hari ini, Prabowo kembali mengundang sederet pengusaha kelas kakap, seperti Bos Jhonlin Group Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam. Kemudian disusul Bos Adaro Resource Garibaldi Thohir alias Boy Thohir.

Setelah itu sederet pengusaha lain hadir, mulai dari Bos Salim Group Anthony Salim, Bos Bakrie Group Anindya Bakrie, Bos Agung Sedayu Group Sugianto Kusuma alias Aguan, hingga Bos CT Corp Chairul Tanjung. Ada juga Bos Lippo Group James Riady, Bos Sinarmas Group Franky Widjaja, Bos Artha Graha Tommy Winata, dan Bos Barito Pacific Prajogo Pangestu.

(rrd/rrd)

Merangkum Semua Peristiwa