Jakarta: Kebakaran merupakan salah satu bencana yang sering kali datang tanpa disangka-sangka, membawa dampak yang sangat besar bagi korban, mulai dari kerugian materi hingga kehilangan nyawa.
Ironisnya, banyak kebakaran yang sebenarnya bisa dicegah jika masyarakat lebih waspada terhadap kebiasaan sehari-hari yang tampak sepele. Kebiasaan-kebiasaan ini seringkali dianggap remeh, padahal memiliki potensi besar untuk memicu terjadinya kebakaran.
Berikut Medcom.id telah merangkum tujuh kebiasaan kecil yang sering disepelekan namun dapat menjadi penyebab kebakaran di rumah atau lingkungan sekitar.
7 Kebiasaan Sepele yang dapat menyebabkan Kebakaran
1. Lupa Mematikan Kompor
Ilustrasi Freepik
Tidak sedikit insiden kebakaran terjadi karena kelalaian mematikan kompor setelah memasak. Kompor yang dibiarkan menyala, apalagi di dekat bahan mudah terbakar, dapat menjadi sumber api yang berbahaya.
2. Kebocoran Tabung Gas
Kebocoran pada tabung gas sering tidak terdeteksi, tetapi memiliki potensi besar untuk menyebabkan kebakaran serius. Masyarakat diimbau untuk memeriksa tabung gas secara rutin dan memastikan tidak ada bau gas sebelum menyalakan kompor.
3. Korsleting Listrik
Kabel listrik yang aus atau rusak sering kali menjadi penyebab utama korsleting listrik. Penggunaan peralatan listrik melebihi kapasitas daya juga menambah risiko kebakaran.
4. Buang Puntung Rokok Sembarangan
Ilustrasi Freepik
Banyak kasus kebakaran terjadi akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan tanpa dipastikan padam sepenuhnya. Hal ini sangat berbahaya jika puntung tersebut berada di dekat bahan mudah terbakar seperti sampah kering.
5. Penggunaan Lilin Tanpa Pengawasan
Lilin yang menyala tanpa pengawasan berisiko tinggi menimbulkan kebakaran, terutama jika diletakkan di tempat yang mudah tersenggol atau dekat dengan bahan mudah terbakar.
6. Anak-anak Bermain Api
Anak-anak yang bermain dengan korek api, lilin, atau sumber api lainnya berpotensi besar memicu kebakaran. Pengawasan dari orang dewasa sangat diperlukan untuk mencegah hal ini.
7. Membakar Sampah Tanpa Hati-hati
Ilustrasi Freepik
Aktivitas membakar sampah yang dilakukan sembarangan, terutama saat angin kencang, dapat memicu kebakaran besar. Pastikan api terkendali dan tidak menyebar ke area lain.
Kewaspadaan terhadap hal-hal kecil ini menjadi kunci utama dalam mencegah kebakaran di rumah maupun lingkungan sekitar.
Langkah preventif sederhana seperti memeriksa kondisi peralatan rumah tangga, memastikan semua sumber api padam, serta mengedukasi anak-anak tentang bahaya bermain api, dapat membantu menghindari risiko kebakaran. Mari tingkatkan kesadaran bersama untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman. (Angel Rinella)
Jakarta: Kebakaran merupakan salah satu bencana yang sering kali datang tanpa disangka-sangka, membawa dampak yang sangat besar bagi korban, mulai dari kerugian materi hingga kehilangan nyawa.
Ironisnya, banyak kebakaran yang sebenarnya bisa dicegah jika masyarakat lebih waspada terhadap kebiasaan sehari-hari yang tampak sepele. Kebiasaan-kebiasaan ini seringkali dianggap remeh, padahal memiliki potensi besar untuk memicu terjadinya kebakaran.
Berikut Medcom.id telah merangkum tujuh kebiasaan kecil yang sering disepelekan namun dapat menjadi penyebab kebakaran di rumah atau lingkungan sekitar.
7 Kebiasaan Sepele yang dapat menyebabkan Kebakaran
1. Lupa Mematikan Kompor
Ilustrasi Freepik
Tidak sedikit insiden kebakaran terjadi karena kelalaian mematikan kompor setelah memasak. Kompor yang dibiarkan menyala, apalagi di dekat bahan mudah terbakar, dapat menjadi sumber api yang berbahaya.
2. Kebocoran Tabung Gas
Kebocoran pada tabung gas sering tidak terdeteksi, tetapi memiliki potensi besar untuk menyebabkan kebakaran serius. Masyarakat diimbau untuk memeriksa tabung gas secara rutin dan memastikan tidak ada bau gas sebelum menyalakan kompor.
3. Korsleting Listrik
Kabel listrik yang aus atau rusak sering kali menjadi penyebab utama korsleting listrik. Penggunaan peralatan listrik melebihi kapasitas daya juga menambah risiko kebakaran.
4. Buang Puntung Rokok Sembarangan
Ilustrasi Freepik
Banyak kasus kebakaran terjadi akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan tanpa dipastikan padam sepenuhnya. Hal ini sangat berbahaya jika puntung tersebut berada di dekat bahan mudah terbakar seperti sampah kering.
5. Penggunaan Lilin Tanpa Pengawasan
Lilin yang menyala tanpa pengawasan berisiko tinggi menimbulkan kebakaran, terutama jika diletakkan di tempat yang mudah tersenggol atau dekat dengan bahan mudah terbakar.
6. Anak-anak Bermain Api
Anak-anak yang bermain dengan korek api, lilin, atau sumber api lainnya berpotensi besar memicu kebakaran. Pengawasan dari orang dewasa sangat diperlukan untuk mencegah hal ini.
7. Membakar Sampah Tanpa Hati-hati
Ilustrasi Freepik
Aktivitas membakar sampah yang dilakukan sembarangan, terutama saat angin kencang, dapat memicu kebakaran besar. Pastikan api terkendali dan tidak menyebar ke area lain.
Kewaspadaan terhadap hal-hal kecil ini menjadi kunci utama dalam mencegah kebakaran di rumah maupun lingkungan sekitar.
Langkah preventif sederhana seperti memeriksa kondisi peralatan rumah tangga, memastikan semua sumber api padam, serta mengedukasi anak-anak tentang bahaya bermain api, dapat membantu menghindari risiko kebakaran. Mari tingkatkan kesadaran bersama untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman. (Angel Rinella)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
dan follow Channel WhatsApp Medcom.id
(WAN)