Hasil Liga Inggris: De Bruyne & Haaland Cetak Gol, Man City Hajar Arsenal 4-1

27 April 2023, 4:03

Pertandingan Liga Inggris 2022/23 antara Manchester City vs Arsenal, Kamis (27/4) dini hari WIB. Foto: Phil Noble/REUTERSDuel Manchester City vs Arsenal tersaji di lanjutan Liga Inggris 2022/23, Kamis (27/4) malam WIB. Laga yang digelat di Stadion Etihad itu berakhir dengan skor 4-1 untuk Man City.Manchester City menurunkan Ederson, Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, Manuel Akanji, Kevin De Bruyne, Rodri, İlkay Gundogan, Bernardo Silva, Erling Haaland, dan Jack Grealish sebagai starter.Di sisi lain, Arsenal memainkan Aaron Ramsdale, Benjamin White, Rob Holding, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko, Martin Odegaard, Thomas Partey, Granit Xhaka, Bukayo Saka, Gabriel Jesus, dan Gabriel Martinelli dalam starting XI mereka.Pertandingan Liga Inggris 2022/23 antara Manchester City vs Arsenal, Kamis (27/4) dini hari WIB. Foto: Phil Noble/REUTERSManchester City menguasai jalannya pertandingan di babak pertama. Mereka mampu menciptakan beberapa peluang berbahaya dan menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0.Kevin De Bruyne mencetak gol cepat saat laga baru berjalan tujuh menit. Gol ini bermula dari operan Erling Haaland. De Bruyne kemudian menggiring bola dari tengah lapangan dan melepaskan tembakan akurat dari luar kotak penalti.Jelang babak pertama berakhir, John Stones menggandakan keunggulan Manchester City. Ia menyundul bola masuk ke gawang usai menerima umpan dari free kick De Bruyne. Gol ini sempat dianulir karena offside. Namun, setelah wasit melihat VAR, gol John Stones disahkan.Kevin De Bruyne kembali menunjukkan aksinya di babak kedua. Ia mencetak gol dan membawa Manchester City unggul 3-0 pada menit 54. De Bruyne melepaskan tembakan jarak dekat usai menerima bola dari Haaland.Arsenal memperkecil skor menjadi 1-3 pada menit 86 lewat tendangan Rob Holding. Gol ini lahir melalui skema umpan-umpan pendek di area pertahanan Manchester City.Erling Haaland memastikan kemenangan 4-1 Manchester City atas Arsenal di laga ini. Ia mencetak gol di menit 90’+5 dengan sepakan jarak dekat di depan gawang Arsenal.