Hasil Liga Inggris: Arsenal Dibungkam Brighton 0-3 di Emirates

15 May 2023, 0:34

Pemain Arsenal Gabriel Jesus berebut bola dengan pemain Brighton & Hove Albion Pascal Gross pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium, London, Inggris, Minggu (14/5/2023). Foto: John Sibley/REUTERSArsenal berhadapan melawan Brighton & Hove Albion di pertandingan lanjutan Liga Inggris 2022/23, Minggu (14/5) malam WIB. Hasilnya, Arsenal kandas 0-3 dalam laga yang digelar di Emirates Stadium, London.Arsenal menurunkan Aaron Ramsdale, Benjamin White, Jakub Kiwior, Gabriel Magalhaes, Kieran Tierney, Martin Odegaard, Jorginho, Granit Xhaka, Bukayo Saka, Gabriel Jesus dan Gabriel Martinelli sebagai starter.Di sisi lain, starting XI Brighton diisi oleh Jason Steele, Moises Caicedo, Lewis Dunk, Levi Colwill, Pervis Estupinan, Pascal Grob, Billy Gilmour, Kaoru Mitoma, Alexis Mac Allister, Julio Enciso dan Evan Ferguson.Pemain Arsenal Jorginho berebut bola dengan pemain Brighton & Hove Albion Alexis Mac Allister pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium, London, Inggris, Minggu (14/5/2023). Foto: David Klein/REUTERSArsenal berusaha untuk tampil menekan di babak pertama. Di sisi lain, Brighton & Hove Albion juga beberapa kali mampu menciptakan peluang berbahaya. Kendati demikian, kedua tim tetap tak mampu mencetak gol sepanjang 45 menit.Nasib sial menimpa Arsenal saat babak kedua baru berjalan enam menit. Tim tamu mampu membuka keunggulan melalui gol dari Julio Enciso. Ia menyundul bola masuk ke gawang usai memanfaatkan umpan yang dikirim oleh rekannya, Pervis Estupinan.Setelah itu, Arsenal mencoba memberi respons cepat. Mereka kian agresif melancarkan serangan ke pertahanan Brighton. Sementara, Brighton terlihat mencoba memperlambat tempo pertandingan untuk menjaga keunggulan.Pemain Arsenal Jorginho berebut bola dengan pemain Brighton & Hove Albion Pervis Estupinan pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium, London, Inggris, Minggu (14/5/2023). Foto: David Klein/REUTERSArsenal kembali kebobolan memasuki menit 86. Deniz Undav membawa Brighton unggul setelah sebelumnya terjadi kesalahan di lini belakang Arsenal. Hal itu membuat Deniz Undav berada one on one dengan kiper Arsenal. Ia dengan tenang menceploskan bola ke dalam gawang.Di waktu tambahan babak kedua (90+6′), Brighton memperlebar keunggulan menjadi 3-0. Pervis Estupinan memanfaatkan bola liar di depan gawang dengan tembakan akurat.Skor 3-0 untuk kemenangan Brighton bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi