Hasil Liga Champions: Imbangi Tottenham Hotspur 0-0, AC Milan Maju ke Perempat Final

9 March 2023, 5:42

LONDON, suaramerdeka.com – AC Milan melaju ke perempat final Liga Champions usai menahan Tottenham Hotspur 0-0 pada leg kedua babak 16 besar, Kamis 9 Maret 2023 dini hari. Bermain di Tottenham Stadium, baik AC Milan dan Spurs sama-sama memiliki sejumlah peluang namun gagal dikonversi menjadi gol. Tottenham mengancam AC Milan pada menit 12, setelah umpan silang Dejan Kulusevski coba dituntaskan Emerson Royal, namun Fikayo Tomori masih bisa mengantisipasi. Baca Juga: Bayern Muenchen Lolos ke Perempat Final Liga Champions, Kalahkan PSG 2-0
Menit 18, AC Milan mengancam melalui tembakan mendatar Junior Messias, namun bola masih melebar ke sisi kanan gawang Tottenham. Menit 30, ancaman kembali dihadirkan AC Milan, kembali melalui sepakan Junior Messias, dan kembali melenceng jauh dari sasaran.

Tak mau kalah, Tottenham mengancam pada menit 35, usai sepakan Harry Kane mengenai Malick Thiaw, lalu diamankan Mike Maignan. Baca Juga: Bank BCA Luncurkan Fitur Baru Kontrol Kartu Kredit, Permudah Monitoring Transaksi Nasabah Tak ada gol di babak pertama, AC Milan dan Tottenham bermain seri 0-0. Di babak kedua, AC Milan mengancam melalui sepakan Brahim Diaz dan Rafael Leao, namun semuanya gagal membuahkan gol. Tottenham membalas pada menit 64 melalui sepakan kaki kanan Pierre-Emile Hojbjerg dari sudut sempit, namun Mike Maignan berhasil menepis bola. Baca Juga: Wacana Kebijakan Baru PSSI soal Naturalisasi, Irfan Bachdim Ungkap Kekecewaannya: Kenapa Kita Berbeda? Ancaman lain dari AC Milan hadir pada menit 67 melalui sepakan Olivier Giroud dari sudut sempit, namun keburu diantisipasi Fraser Forster. Menit 78, Tottenham kehilangan Cristian Romero, yang mendapat kartu kuning kedua, menyusul tekel yang dilepaskan pada Theo Hernandez. AC Milan sempat mengancam lagi melalui sepakan jarak jauh Ismael Bennacer, namun lagi-lagi mentah di tangan Fraser Forster. Baca Juga: Kata Cinta Zodiak Aries, Pisces, Aquarius, Kamis, 9 Maret 2023: Tenang, Saatnya Waktu Romantis dan Berpesta Di injury time, AC Milan nyaris mencetak gol andai tembakan Divock Origi tak membentur tiang. Laga berakhir, Tottenham dan AC Milan bermain imbang 0-0. Hasil seri membuat AC Milan lolos ke perempat final usai unggul agregat 1-0 atas Tottenham. Pada leg pertama lalu, AC Milan menang 1-0 melalui gol tunggal Brahim Diaz.***