Jabar Ekspres – Arus lalu lintas di wilayah wisata tepatnya di Selatan Bandung seperti Pasirjambu, Ciwidey, Rancabali (Pacira) dan Pangalengan, terpantau ramai lancar pada H+2 lebaran, Rabu (2/4/2025).
Kasatlantas Polresta Bandung, Kompol Danu Raditya Atmadja mengatakan jika lalu lintas di wilayah tersebut tidak terjadi penumpukan yang berlebihan.
“Untuk wilayah selatan khususnya Ciwidey, Pengalengan ini masih ramai lancar terkendali. Tidak ada penumpukan yang terlalu berlebihan untuk tahun ini dari H+1 dan H+2 hari ini, masih cukup aman,” ujarnya saat ditemui di Pos Pelayanan Cikaledong, Nagreg.
Meski tidak mengalami kepadatan, Danu menyebut pihak kepolisian sudah menyiapkan skema atau Cara Bertindak (CB) jika akhirnya terjadi penumpukan baik di Ciwidey maupun di Pangalengan, Kabupaten Bandung.
“Iya, kalau di daerah Ciwidey kemudian mengarah ke Pengalengan ini juga CB-nya masih sama seperti harus mudik. Kami laksanakan CB untuk arus itu kita adanya tim urai, kemudian kita one way one way sepenggal. Jadi apabila padat dari atas mau turun ke bawah, kita tutup dulu yang dari bawah untuk naik ke atas, kemudian yang dari bawah apabila padat ingin naik ke lokasi wisata, kita tutup dulu yang dari atas menuju bawah,” ungkapnya.
Sementara itu, arus lalu lintas di Exit Tol Soreang-Pasirkoja (Soroja) mulai mengalami peningkatan dari hari H lebaran, Senin (31/3/2025) hingga Selasa (1/4/2025).
“Jadi pada hari Lebaran tanggal 31 Maret kemarin, untuk kendaraan yang masuk ke Tol Soroja ada 16.109. Sedangkan untuk yang keluar ada 18.294. Totalnya, ada 34.403 kendaraan di tanggal 31 Maret 2025. Sedangkan di tanggal 1 April 2025, total ada 36.649 kendaraan. Yang keluar masuk Tol Soroja,” ujar Arief Suryalaga, bagian Sentral Komunikasi Tol Soroja saat dikonfirmasi.
Arief menjelaskan, dengan angka tersebut arus lalu lintas di Tol Soroja mengalami peningkatan kendaraan sebanyak 2000. Namun untuk data per hari ini pihaknya masih mendata.
“Kalau untuk hari ini, jumlahnya belum bisa pastikan, tapi untuk kurang lebih itu sama dengan hari kemarin. Pada pukul 06.00-09.00 WIB itu ada 3.196 unit kendaraan yang keluar maupun masuk. Untuk hari ini, kami masih menunggu informasi lebih lanjut,” ungkapnya.