Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Google Pixel 9a Rilis Resmi, iPhone 16e Jadi Kurang Menarik

Google Pixel 9a Rilis Resmi, iPhone 16e Jadi Kurang Menarik

Jakarta, CNBC Indonesia – Apple baru saja merilis iPhone 16e yang menggantikan seri iPhone SE pada 19 Februari 2025. Ponsel tersebut menyasar kelas menengah (mid-range), sebagai alternatif bagi pengguna yang memiliki bujet terbatas.

Meski harganya terjangkau, iPhone 16e sudah dilengkapi beberapa fitur ala flagship dari ‘keluarga’ iPhone 16, seperti chip A18 terbaru, fitur Apple Intelligence, serta desain layar lega 6,1-inci dengan bezel tipis dan tanpa home button.

Merespons kehadiran iPhone 16e, Google meluncurkan Pixel 9a dengan banderol harga lebih terjangkau. Jika iPhone 16e dihargai US$599 (Rp9,8 jutaan), Pixel 9a lebih murah dengan harga US$499 (Rp8,2 jutaan).

Tak cuma lebih murah, Pixel 9a juga menawarkan beberapa keunggulan dibandingkan iPhone 16e. Layar Pixel 9a lebih lega dengan ukuran 6,3-inci atau mirip dengan Pixel 9 reguler. Refresh rate-nya 120Hz dan tingkat kecerahan layar super tinggi menembus 2.700nits.

Jeroannya mengandalkan chip Tensor G4 yang mirip dengan Pixel 9 yang lebih mahal. Kapasitas baterainya terbilang standar, yakni 5.100 mAh.

Pixel 9a juga dilengkapi perlindungan anti air dan debu dengan sertifikasi IP68. Google berkomitmen memberikan pembaruan sistem operasi dan tambal keamanan hingga 7 tahun, dikutip dari Engadget, Kamis (20/3/2025).

Di sektor fotografi, Pixel 9a disesuaikan untuk perangkat murah, sehingga tidak se-‘wow’ Pixel 9. Tak ada fitur zoom optikal khusus yang disematkan.

Namun, Pixel 9a memanfaatkan fitur fokus makro berbasis AI yang memungkinkan pengguna menangkap objek dengan jarak super dekat.

Kamera Pixel 9a juga memiliki sensor beresolusi 13MP untuk fungsi ultrawide. Fungsi serupa tak ditemukan pada kamera iPhone 16e.

Kamera utama Pixel 9a sama dengan iPhone 16e dengan sensor beresolusi 48MP. Namun, teknologi yang disematkan tentunya berbeda dan hasil penjepretan menyesuaikan selera masing-masing pengguna.

Sama seperti iPhone 16e yang dilengkapi Apple Intelligence mirip seri iPhone 16, Pixel 9a juga mendapat jejeran fitur AI yang mirip dengan Pixel 9.

Beberapa fitur AI Google canggih yang tersedia adalah Gemini Live Video, Pixel Recorder, Pixel Studio, Google VPN, serta pendeteksi kecelakaan mobil.

HP ini memiliki RAM 8GB dan penyimpanan 128GB yang lumayan lumrah di HP kelas menengah.

(fab/fab)

Merangkum Semua Peristiwa