Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Google Maps Bakal Hapus Permanen Riwayat Lokasi Pengguna – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Google Maps Bakal Hapus Permanen Riwayat Lokasi Pengguna

Google Maps Bakal Hapus Permanen Riwayat Lokasi Pengguna

Jakarta

Google Maps akan segera mengubah cara pengelolaan data riwayat lokasi pengguna di aplikasi peta tersebut.

Fitur yang sebelumnya bernama Riwayat lokasi, kini disebut Timeline atau Linimasa, memungkinkan pengguna untuk melihat lokasi-lokasi yang pernah dikunjungi. Namun kabarnya, data lokasi tersebut akan dihapus Google dengan tujuan untuk meningkatkan privasi pengguna.

Kendati demikian, pengguna masih dapat mengakses fitur riwayat lokasi mereka. Sebagai gantinya, data lokasi tersebut tidak lagi akan disimpan di server Google, melainkan akan disimpan secara lokal di memori penyimpanan perangkat pengguna, baik ponsel maupun tablet.

“Fitur Linimasa di Maps membantu Anda mengingat tempat-tempat yang pernah Anda kunjungi dan didukung oleh pengaturan yang disebut Riwayat Lokasi. Jika Anda termasuk di antara sebagian pengguna yang memilih untuk mengaktifkan Riwayat Lokasi (secara default dimatikan), Timeline Anda akan segera disimpan di perangkat Anda – memberikan Anda kontrol lebih besar atas data Anda,” tulis Google di blognya.

Google juga menambahkan bahwa informasi tentang lokasi bersifat pribadi. Google berkomitmen untuk memastikan data tersebut tetap aman dan dalam kendali pengguna.

“Ingat, Google Maps tidak pernah menjual data Anda kepada siapa pun, termasuk pengiklan,” tambahnya.

Menurut laporan The Guardian, seperti dilihat Selasa (11/6/2024) pengguna memiliki waktu hingga 1 Desember 2024 untuk menyimpan semua perjalanan lama mereka sebelum data tersebut dihapus secara permanen dari server Google.

Pengguna masih dapat mencadangkan data mereka jika khawatir kehilangan atau ingin menyinkronkannya di seluruh perangkat. Namun langkah ini tidak akan dilakukan secara default.

Selain itu, Google Maps juga mengurangi jangka waktu default untuk menyimpan riwayat lokasi. Kini, aplikasi ini akan mulai menghapus riwayat lokasi setelah hanya tiga bulan, turun dari standar sebelumnya yang mencapai satu setengah tahun.

*Artikel ini ditulis oleh Fadhila Khairina Fachri, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.

(fay/fyk)

Merangkum Semua Peristiwa