Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Geger Cairan Kimia Tumpah di Bandung Barat, Rusak Kendaraan-Lukai Pengendara

Geger Cairan Kimia Tumpah di Bandung Barat, Rusak Kendaraan-Lukai Pengendara

Jakarta: Ramai di media sosial tumpahan cairan kimia mengakibatkan kerusakan pada ratusan sepeda motor dan mobil yang melintas di Jalan Raya Padalarang-Purwakarta Kabupaten Bandung Barat pada Selasa, 24 Desember 2024.

Perisitwa ini pun menggerkan warga yang melintas di lokasi. Pasalnya, selain merusak kendaraan, para pengendara juga terkena cipratan cairan tersebut. Akibatnya pengendara mengalami gatal-gatal hingga mata perih.
Sumber Cairan Kimia
Berdasarkan pemeriksaan terhadap tumpahan cairan kimia ini berasal dari truk tangki milik perusahaan CV Yasindo Multi Prima itu. Diketahui cairan caustic liquid NaOH atau biasa dikenal dengan soda api.

“Kita ketahui dari sisa cairan di tangki yang dicocokkan dengan surat jalan pengemudi. Di sana tertulis caustic soda liquid,” Petugas Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (PPLH) DLH KBB Adi di Bandung Barat dikutip dari Antara, Rabu, 25 Desember 2024.

Tangki itu mengalami kebocoran di sepanjang jalur Cikalongwetan sampai Padalarang saat melaju dari arah Purwakarta menuju Bandung.

“Untuk penanganan pertama, kami berkoordinasi dengan Damkar untuk melakukan pemulihan badan jalan. Karena memang cairan ini juga menyebabkan jalanan licin,” katanya.
 

Setelah tanggap darurat dilakukan, katanya, DLH akan memanggil pihak perusahaan terkait pertanggungjawaban atas dampak negatif yang ditimbulkan dari kebocoran kendaraan tangki soda api itu.

“Selanjutnya tanggung jawab perusahaan. Karena setiap pelaku usaha punya tanggung jawab masing-masing. Nanti kita kerja sama dengan kepolisian untuk tindak lanjut,” kata Adi.
 

Jakarta: Ramai di media sosial tumpahan cairan kimia mengakibatkan kerusakan pada ratusan sepeda motor dan mobil yang melintas di Jalan Raya Padalarang-Purwakarta Kabupaten Bandung Barat pada Selasa, 24 Desember 2024.
 
Perisitwa ini pun menggerkan warga yang melintas di lokasi. Pasalnya, selain merusak kendaraan, para pengendara juga terkena cipratan cairan tersebut. Akibatnya pengendara mengalami gatal-gatal hingga mata perih.
Sumber Cairan Kimia
Berdasarkan pemeriksaan terhadap tumpahan cairan kimia ini berasal dari truk tangki milik perusahaan CV Yasindo Multi Prima itu. Diketahui cairan caustic liquid NaOH atau biasa dikenal dengan soda api.
 
“Kita ketahui dari sisa cairan di tangki yang dicocokkan dengan surat jalan pengemudi. Di sana tertulis caustic soda liquid,” Petugas Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (PPLH) DLH KBB Adi di Bandung Barat dikutip dari Antara, Rabu, 25 Desember 2024.
Tangki itu mengalami kebocoran di sepanjang jalur Cikalongwetan sampai Padalarang saat melaju dari arah Purwakarta menuju Bandung.
 
“Untuk penanganan pertama, kami berkoordinasi dengan Damkar untuk melakukan pemulihan badan jalan. Karena memang cairan ini juga menyebabkan jalanan licin,” katanya.
 

 
Setelah tanggap darurat dilakukan, katanya, DLH akan memanggil pihak perusahaan terkait pertanggungjawaban atas dampak negatif yang ditimbulkan dari kebocoran kendaraan tangki soda api itu.
 
“Selanjutnya tanggung jawab perusahaan. Karena setiap pelaku usaha punya tanggung jawab masing-masing. Nanti kita kerja sama dengan kepolisian untuk tindak lanjut,” kata Adi.
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
dan follow Channel WhatsApp Medcom.id

(RUL)