Category: Liputan6.com News

  • Ubah Tantangan jadi Kesempatan, Pelajar Hulu Migas Rancang Inovasi Masa Depan

    Ubah Tantangan jadi Kesempatan, Pelajar Hulu Migas Rancang Inovasi Masa Depan

    Perwakilan siswi dari SMA 7 Tanjung Jabung Timur, Jambi, Hayana Hafizah membagikan antusiasmenya terhadap kesempatan langka tersebut, ia mengaku sangat senang karena dari banyaknya jumlah yang mendafta, ia salah satu yang lolos.

    Hayana menceritakan bagimana pengalaman nya untuk bekal dimasa depannya dengan mengikuti program tersebut, dari beberapa kali kunjungan seperti ke Depo LRT Jakarta, Kantor SKK Migas, dan Musium Nasional,.

    Hayana menegaskan seperti punya pandangan kedepannya untuk mimpinya.

    Tak hanya bertemu dengan teman baru yang berbeda provinsi, ia juga memanfaatkan kesempatan ini dengan merancang sebuah proyek sosial berbasis teknologi. Bersama dengan kelompoknya, Hayana mengangkat isu pernikahan dini yang marak terjadi di Tanimbar.

    “Kami mengangkat program PIK-R yang merujuk ke remaja yang menikah di usia dini. Solusinya, kami membuat suatu web ataupun media digital yang bisa diakses seluruh perempuan dan remaja di Indonesia,” jelasnya.

    Ia berharap proyek yang disusun timnya ini dapat berjalan baik dan benar-benar diimplementasikan

    Hayana adalah salah satu contoh siswi yang menjadi contoh bagaimana program yang dibuat Bina Antarbudaya dan SKK Migas ini adalah langkah menuju masa depan yang cerah dan membuktikan bahwa program pendidikan inklusif sangat penting untuk generasi muda.

  • Sikap Politik Golkar Kepala Daerah Dipilih DPRD

    Sikap Politik Golkar Kepala Daerah Dipilih DPRD

    Liputan6.com, Jakarta – Partai Golkar menyelenggarakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) I Tahun 2025. Agenda utama Rapimnas membahas organisasi, pembahasan program prioritas partai, serta pembahasan pernyataan politik.

    Rapimnas I Golkar ini menghasilkan 10 rekomendasi atau pernyataan politik salah satunya soal usulan agar kepala daerah dipilih DPRD.

    “Partai Golkar mengusulkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) melalui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) sebagai wujud pelaksanaan kedaulatan rakyat, dengan menitik beratkan pada keterlibatan dan partisipasi publik dalam proses pelaksanaannya,” ujar Ketum Golkar Bahlil Lahadalia dalam keterangannya, Minggu (21/12/2025).

    Bahlil menceritakan, Rapimnas I dilaksanakan sejak jam 9 pagi hingga setengah 12 malam. Dia mengklaim durasi yang cukup panjang menunjukkan keseriusan Partai Golkar dalam mengelola organisasi serta menyusun program prioritas dan rekomendasi politik secara matang.

    Bahlil menegaskan seluruh pembahasan dalam Rapimnas bersifat internal partai dan difokuskan sepenuhnya untuk memperkuat konsolidasi organisasi Partai Golkar di semua tingkatan.

    “Semua pembahasan dalam Rapimnas ini bersifat internal, sebagai bagian dari konsolidasi organisasi untuk memastikan Partai Golkar tetap solid dan siap menghadapi tantangan ke depan,” tegasnya.

    Sebelumnya, usulan itu juga pernah disinggung Bahlil Lahadalia saat puncak HUT ke-61 Partai Golkar. Bahlil kembali mendorong wacana pemilihan kepala daerah melalui DPRD kabupaten/kota, usulan yang sebelumnya telah disampaikan Golkar pada tahun lalu. Menurutnya, sistem tersebut dapat meningkatkan efisiensi dan stabilitas politik.

    “Setelah kami mengkaji, alangkah lebih baik memang kita lakukan sesuai dengan pemilihan lewat DPRD kabupaten/kota agar kita tidak lagi pusing-pusing,” tegasnya.

     

  • Anggota Komisi VI DPR Kawendra Tanam 888 Bibit Pohon di Lumajang Jatim, Gerakan Menanam untuk Masa Depan

    Anggota Komisi VI DPR Kawendra Tanam 888 Bibit Pohon di Lumajang Jatim, Gerakan Menanam untuk Masa Depan

    Liputan6.com, Jakarta – Bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera menjadi pengingat akan rapuhnya keseimbangan lingkungan.

    Dari refleksi tersebut, Anggota DPR Kawendra Lukistian bersama mitra Komisi VI DPR, Perusahaan Umum Kehutanan Negara (Perum Perhutani) menginisiasi Gerakan Menanam untuk Masa Depan di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu 20 Desember 2025.

    Dalam kegiatan tersebut, Kawendra bersama Perhutani menanam 888 bibit pohon sebagai upaya menjaga kelestarian alam.

    “Hari ini bersama Perhutani kami menginisiasi Gerakan Menanam untuk Masa Depan dari Lumajang, Jawa Timur. Hari ini kita menanam 888 bibit pohon yang terdiri dari bibit mahoni, damar, dan manting,” ujar Kawendra melalui keterangan tertulis, Minggu (21/12/2025).

    Ia menjelaskan, ketiga jenis pohon tersebut dipilih karena memiliki fungsi ekologis yang berbeda dan saling melengkapi dalam menjaga keseimbangan lingkungan.

    “Tentunya ketiga pohon itu memiliki karakter dan fungsi masing-masing, ada yang berfungsi menyerap polutan, ada yang untuk menahan longsor dengan akar yang sangat kuat, dan ada juga yang untuk reboisasi,” ucap Kawendra.

    Menurut dia, pengalaman bencana alam di Sumatera menjadi pelajaran penting bahwa alam harus dijaga secara serius dan berkelanjutan, bukan hanya dimanfaatkan untuk dimanfaatkan semata.

    “Bencana alam di Sumatera mengingatkan kita betapa rapuhnya keseimbangan bumi, dan betapa besar tanggung jawab kita untuk menjaganya. Alam bukan sekadar sumber daya, ia adalah warisan yang harus kita rawat dengan ikhtiar dan kesungguhan,” terang Kawendra.

     

    Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi tajam menyoroti bencana banjir dan tanah longsor yang melanda Aceh, Sumatera Barat dan Sumatera Utara. Menurutnya penyebab banjir bandang tersebut karena hutan yang habis dibabat dan ditanam sawit. Demul mengatakan sawit merupakan pohon yang tidak bisa menahan ai…

  • Penipuan Jastip Emas di Medsos, Korban Nyaris Rugi Rp 1 Miliar Sampai Uang Berobat Stroke Terkuras

    Penipuan Jastip Emas di Medsos, Korban Nyaris Rugi Rp 1 Miliar Sampai Uang Berobat Stroke Terkuras

    Liputan6.com, Jakarta – Dua perempuan berinisial AW (44) dan M mengaku menjadi korban penipuan jasa titip emas di media sosial. Uang ratusan juta rupiah raib, sementara dampak psikologis masih membekas hingga kini.

    Kasus ini sudah dilaporkan ke Polda Metro Jaya. Laporan teregister dengan nomor LP/B/8806/XII/2025/SPKT/Polda Metro Jaya, tertanggal 5 Desember 2025.

    AW, warga Cirebon, mulai terjerat sejak Oktober 2025. Ia tertarik setelah melihat akun @jastipin.lagi yang dinilai tampil rapi, aktif, dan rutin memajang testimoni serta bukti transaksi.

    Kepercayaan itu runtuh ketika sebagian besar emas pesanannya tak kunjung dikirim. Sementara uang sudah lebih dulu ditransfer.

    Total kerugian AW mencapai Rp 997 juta. Dana tersebut mengalir ke sejumlah rekening, antara lain atas nama Laila Mabruk Hidayat dan Nadia, yang disebut sebagai pemilik dan admin akun jasa titip tersebut.

    Sejak kejadian itu, AW hidup dalam bayang-bayang trauma. Setiap notifikasi ponsel berbunyi, jantungnya berdegup. Rasa takut tertipu terus menghantui.

    “Kalau ada notifikasi masuk, saya langsung panik. Saya takut ditipu lagi,” kata AW dalam keterangannya, Minggu (21/12/2025).

    AW kini menempuh jalur hukum. Ia mengajak korban-korban lain juga turut mengikuti langkahnya mendatangi Polda Metro Jaya.

  • Wisata Guji Diterjang Banjir: Bupati Sebut Kondisi Sudah Normal, Pipa Rusak Dalam Perbaika…

    Wisata Guji Diterjang Banjir: Bupati Sebut Kondisi Sudah Normal, Pipa Rusak Dalam Perbaika…

    Wisata Guji Diterjang Banjir: Bupati Sebut Kondisi Sudah Normal, Pipa Rusak Dalam Perbaika…

  • Jerit Warga di Aceh Tengah 3 Pekan Lebih Terisolir Pascabanjir: Kami Sudah Tidak Sanggup

    Jerit Warga di Aceh Tengah 3 Pekan Lebih Terisolir Pascabanjir: Kami Sudah Tidak Sanggup

    Menurutnya, warga setempat telah banyak yang mengalami kesulitan untuk mendapatkan bahan pangan. “Kami bukan mau mengemis, tapi tolong buka akses jalan kami agar kami bisa berusaha,” ujar Sertalia.

    Dia menambahkan, sudah tiga pekan berlalu pascabencana, belum ada upaya perbaikan dan pemulihan oleh pemerintah untuk desa mereka. Kondisi itu, katanya, menyulitkan warga desa yang mulai kehabisan bahan pangan, obat-obatan serta kebutuhan pokok lainnya untuk bertahan hidup.

    Sementara, bantuan logistik yang pernah diterima warga desa, kata Sertalia, jumlahnya sangat terbatas dan masih jauh dari kata cukup.

    “Tenaga kami sudah habis untuk gotong-royong, buat tenda pengungsian, mengumpulkan harta benda yang masih bisa dipakai, buka jalan, buat jembatan,” katanya.

  • HKSN 2025, Wamensos Agus Jabo Ajak Peserta Maraton di Magelang Bantu Korban Bencana Sumatra

    HKSN 2025, Wamensos Agus Jabo Ajak Peserta Maraton di Magelang Bantu Korban Bencana Sumatra

    Liputan6.com, Jakarta – Wakil Menteri Sosial (Wamensos) Agus Jabo Priyono secara resmi membuka Event Maraton Solidaritas untuk Sumatra yang digelar Kementerian Sosial (Kemensos) di Magelang, Jawa Tengah, Minggu (21/12/2025).

    Kegiatan yang diikuti sekitar 7.000 pelari dari berbagai daerah ini juga menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2025.

    Maraton bertajuk Desemberun itu mengambil titik start di halaman Candi Borobudur, salah satu ikon wisata dunia. Ribuan peserta tampak antusias mengikuti kegiatan lari yang tidak hanya mengusung semangat olahraga, tetapi juga solidaritas sosial.

    “Ini adalah kegiatan maraton untuk solidaritas saudara-saudara kita yang ada di Sumatra,” kata Agus Jabo.

    Dia menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian sosial masyarakat terhadap sesama, khususnya bagi korban bencana di tiga provinsi di Sumatra. Dukungan dari masyarakat di Magelang diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi para korban.

    “Semoga mereka segera bangkit, semoga mereka bisa hidup normal kembali seperti sedia kala. Selamat berlari, semangat,” ucap Agus Jabo.

    Pada kesempatan ini, kegiatan maraton diawali dengan doa bersama lintas agama dari Islam hingga Hindu. Doa berisi permohonan dan permintaan kepada Tuhan agar korban terdampak Sumatra dapat segera pulih.

    Sebagai bentuk dukungan konkret, Kemensos juga menyediakan kode batang atau QR code yang dapat diakses para peserta maraton untuk menyalurkan donasi. Donasi tersebut ditujukan bagi masyarakat yang terdampak bencana di sejumlah wilayah di Sumatra.

    Kegiatan ini pun mendapat sambutan positif dari para peserta yang menilai kegiatan tersebut mampu menggabungkan olahraga, wisata, dan aksi sosial dalam satu momentum yang bermakna.

    Salah satunya diungkapkan oleh Peserta Maraton asal Jakarta, Adi. Dia mengikuti maraton 5K atau 5 kilometer.

    “Walaupun ini kegiatan lari, saya biasanya juga hobi tapi ini ada nilai solidaritasnya bisa bantu korban dan saudara-saudara kita di Sumatra,” ucap Adi.

  • Kasus Bupati Bekasi, Ketika Anak dan Ayah Kompak Bermain Korupsi

    Kasus Bupati Bekasi, Ketika Anak dan Ayah Kompak Bermain Korupsi

    KPK mengungkap perang HM Kunang dalam kasus korupsi ini. HM Kunang berperan sebagai perantara.

    “HMK itu perannya sebagai perantara. Jadi, ketika SRJ ini diminta (uang suap), HMK juga minta. Kadang-kadang tanpa pengetahuan dari ADK, HMK itu minta sendiri gitu,” ujar Pelaksana Tugas Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Asep Guntur Rahayu di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Sabtu.

    HM Kunang juga turut meminta uang kepada satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi, terutama yang kantornya sudah disegel oleh KPK.

    “Beliau jabatannya memang kepala desa, tetapi yang bersangkutan itu adalah orang tua atau bapaknya dari bupati. Jadi, seperti itu perannya, kadang meminta sendiri, dan kadang juga menjadi perantara orang yang akan memberikan (uang) kepada ADK,” katanya.

    Ia menekankan KPK menduga pihak-pihak terkait memberikan uang kepada HM Kunang karena memiliki hubungan keluarga dengan Ade Kuswara.

    “Mungkin karena orang melihat bahwa yang bersangkutan ada hubungan keluarga gitu kan ya. Jadi, bisa melalui HMK. Orang juga pendekatan melalui HMK, seperti itu,” ujarnya.

  • 21 Desember Diperingati Hari Apa? Berikut Sederet Peringatannya!

    21 Desember Diperingati Hari Apa? Berikut Sederet Peringatannya!

    Dilansir reward for justice, Peristiwa Lockerbie merujuk pada tragedi pengeboman pesawat Pan Am Flight 103 yang terjadi pada 21 Desember 1988 di atas Lockerbie, Skotlandia.

    Pesawat Boeing 747 yang terbang dari London menuju New York itu hancur di udara akibat bom rakitan yang disembunyikan dalam koper, menewaskan seluruh penumpang dan awak pesawat serta sejumlah warga di darat.

    Serangan tersebut menewaskan ratusan orang, termasuk banyak warga Amerika Serikat, dan tercatat sebagai aksi terbesar terhadap warga AS sebelum tragedi 11 September 2001, sekaligus menjadi serangan teroris paling mematikan dalam sejarah Inggris.

    Pasca kejadian, aparat penegak hukum Skotlandia dan Amerika Serikat melakukan penyelidikan bersama yang mengarah pada keterlibatan agen intelijen Libya. Pada 1992, dua tersangka diajukan ke pengadilan, yakni Abdel Baset Ali al-Megrahi dan Lamen Khalifa Fhimah.

    Pada 2001, al-Megrahi dinyatakan bersalah dan dijatuhi hukuman penjara seumur hidup, sementara Fhimah dibebaskan.

    Al-Megrahi kemudian dibebaskan pada 2009 dengan alasan kemanusiaan karena sakit parah dan meninggal dunia pada 2012.

    Meski telah berlalu puluhan tahun, kasus ini belum sepenuhnya tertutup. Pada 21 Desember 2020, pemerintah Amerika Serikat kembali mengajukan tuntutan terhadap mantan agen intelijen Libya lainnya, Abu Agela Mas’ud Kheir al-Marimi, atas dugaan perannya dalam pengeboman tersebut. 

    Hal ini menegaskan bahwa Peristiwa Lockerbie tetap dikenang sebagai tragedi internasional besar yang meninggalkan luka mendalam dan terus diupayakan keadilan hukumnya hingga kini.

  • Jabodetabek Pagi Berawan Tebal, Siang hingga Malam Hujan

    Jabodetabek Pagi Berawan Tebal, Siang hingga Malam Hujan

    Selain itu, BPBD DKI Jakarta menyediakan Buku Panduan Kesiapsiagaan Banjir yang dapat diunduh oleh masyarakat secara luas melalui laman tiny.cc/bukusakusiagabanjir. Lebih lanjut, Isnawa memastikan bahwa BPBD DKI Jakarta terus berkoordinasi dengan instansi terkait

    “Dalam kondisi darurat yang membutuhkan pertolongan segera, masyarakat diminta untuk menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112,” kata dia.

    Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BBMKG) Wilayah II memperingatkan potensi cuaca ekstrem di Provinsi Banten pada periode 18–25 Desember 2025. Penyebabnya, bibit siklon tropis 93S yang terpantau di Samudra Hindia sebelah barat daya Jawa Timur.

    Kepala BBMKG Wilayah II, Hartanto menyatakan, kecepatan angin maksimum 35 knot atau sekitar 65 km/jam dengan tekanan minimum 1.000 hPa.

    “Bibit siklon tropis ini berpotensi dalam 24 jam ke depan menjadi siklon tropis dengan kategori sedang hingga tinggi. Kondisi ini dapat meningkatkan curah hujan dan angin kencang di wilayah Provinsi Banten,” ujarnya di Kota Serang, Jumat 19 Desember 2025. Dilansir Antara.

    BMKG mencatat pembentukan daerah perlambatan kecepatan angin atau konvergensi di sekitar wilayah Banten, yang mendukung pertumbuhan awan hujan.

    Selain itu, gelombang dengan frekuensi rendah (low frequency) di Pulau Jawa, kelembapan udara tinggi, dan atmosfer yang relatif labil berpotensi memperkuat hujan konvektif di skala lokal.