Category: Liputan6.com News

  • Agenda Pertama Prabowo di Tahun 2026, Kunjungi Aceh Tamiang Cek Pembangunan Hunian oleh Danantara

    Agenda Pertama Prabowo di Tahun 2026, Kunjungi Aceh Tamiang Cek Pembangunan Hunian oleh Danantara

    Sebelumnya, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, pada Rabu (31/12), mengatakan Presiden Prabowo dijadwalkan menuju Aceh Tamiang untuk meninjau pembangunan rumah hunian yang dilaksanakan BPI Danantara.

    Menurut Teddy, pembangunan rumah hunian yang diinstruksikan langsung Presiden Prabowo tersebut ditargetkan sekitar 500 hingga 600 unit.

    “Ada rumah hunian yang dibuat Danantara instruksi Bapak Presiden, besok kita cek. Seharusnya 500–600 (hunian). Insyaallah jadi, ya besok kita cek,” katanya.

    Diketahui, Pemerintah menargetkan pembangunan 15.000 unit hunian bagi warga terdampak bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat rampung dalam waktu tiga bulan, sebagai bagian dari percepatan penanganan pascabencana banjir di wilayah Sumatra.

    “Total 15.000 unit ditargetkan selesai dalam 3 bulan ke depan,” kata dia, saat dikonfirmasi ANTARA, Minggu (28/12).

    Dia menyampaikan Danantara telah memulai pembangunan 15.000 unit rumah dari BUMN. Dari jumlah tersebut, 500 unit pertama ditargetkan selesai dalam minggu ini.

     

  • Begini Cara Keliling Jakarta Gratis pada 1 Januari 2026

    Begini Cara Keliling Jakarta Gratis pada 1 Januari 2026

    Liputan6.com, Jakarta – Dinas Perhubungan atau Dishub DKI Jakarta mengumumkan pemberlakuan tarif gratis untuk layanan transportasi publik di Ibu Kota hingga hari ini, Kamis (1/1/2026).

    Kebijakan ini berlaku untuk layanan Transjakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta sebagai bentuk hadiah spesial dalam rangka pergantian tahun.

    Melalui unggahan resminya di akun Instagram @dishubdkijakarta, Dishub menyampaikan bahwa masyarakat dapat menggunakan angkutan umum tanpa dikenakan biaya pada 31 Desember 2025 dan 1 Januari 2026. Tarif gratis ini berlaku dari pukul 00.00 WIB hingga 23.59 WIB.

    “Hadiah spesial di pergantian tahun. Kamu dapat menggunakan angkutan umum secara GRATIS,” tulis Dishub DKI Jakarta dalam keterangannya, dikutip Kamis (1/1/2026).

    Tarif Rp 0 ini berlaku untuk seluruh pengguna Transjakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta, tanpa adanya pengecualian kategori penumpang. Dengan kebijakan tersebut, masyarakat dapat menikmati layanan transportasi publik di Jakarta secara gratis selama periode pergantian tahun.

    Dishub menjelaskan, tarif gratis ini mencakup layanan Transjakarta baik Bus Rapid Transit (BRT) maupun non-BRT, termasuk layanan Transjabodetabek. Selain itu, tarif gratis juga berlaku untuk MRT Jakarta dan LRT Jakarta, khususnya pada rute Velodrome–Pegangsaan Dua

    “Nikmati perjalanan dua hari minim ongkos, makin menyenangkan bepergian naik transportasi publik,” tulis Dishub.

     

  • Amnesty International Soroti Teror ke Influencer-Aktivis: Upaya Sistematis Ciptakan Iklim …

    Amnesty International Soroti Teror ke Influencer-Aktivis: Upaya Sistematis Ciptakan Iklim …

    Amnesty International Soroti Teror ke Influencer-Aktivis: Upaya Sistematis Ciptakan Iklim …

  • Tanya Jawab Pakar Hukum Lingkungan soal Bencana Sumatera, Bahas Terkait Pengelolaan Hutan

    Tanya Jawab Pakar Hukum Lingkungan soal Bencana Sumatera, Bahas Terkait Pengelolaan Hutan

    Q : Dari kejadian banjir dan longsor di Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat, bagian mana yang paling terlihat bermasalah dalam pengelolaan hutan?

    A: Kalau kita lihat banjir dan longsor di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat, masalah utamanya ada di kawasan hutan di bagian hulu sungai. Wilayahnya kebanyakan perbukitan dengan kemiringan yang cukup curam dan saling terhubung. Jadi, kalau ada kerusakan di satu wilayah, dampaknya bisa terasa sampai ke daerah lain, apalagi saat hujan turun deras.

    Q : Dampak bencana ini sudah sering dirasakan masyarakat. Mengapa kerusakan hutan di tiga provinsi tersebut masih terus terjadi?

    A: Ya, memang faktor pemicunya bukan masalah hutan saja. Dampak bencana ini sebenarnya sudah berkali-kali dirasakan masyarakat. Tapi kerusakan hutan masih saja terjadi. Bukan cuma karena cuaca ekstrem, tapi juga karena aktivitas manusia di wilayah hulu yang pengawasannya lemah, sehingga kondisi kawasan hutan terus berubah tanpa pengendalian yang jelas.

    Q : ⁠⁠Apakah penebangan pohon tanpa izin di kawasan hutan melanggar hukum, dan aturan apa yang mengaturnya?

    A: Ya harusnya kalau dia tanpa izin, itu sudah ada aturannya. Di Undang-Undang Kehutanan Nomor 41 Tahun 1999 dan Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2013 sudah jelas ada larangan dan sanksinya, termasuk kalau itu terjadi di kawasan lindung. Cuma masalahnya, pengawasan di lapangan masih lemah, jadi aturannya belum benar-benar jalan. 

    Q : ⁠Melihat situasi yang ada sekarang, langkah nyata apa yang seharusnya segera dilakukan agar kekadian serupa tidak terus berulang

    A: Sebetulnya, penanganan bencana itu tidak cukup hanya dengan memperbaiki wilayah yang terdampak. Kalau kondisi alamnya sudah berubah dan tidak lagi aman, masyarakat seharusnya dipindahkan ke tempat yang lebih layak agar kejadian banjir dan longsor tidak terus berulang.

  • Pakai Syal Pita Hitam, Atalia Hadir Sidang Perceraian Ridwan Kamil

    Pakai Syal Pita Hitam, Atalia Hadir Sidang Perceraian Ridwan Kamil

    Liputan6.com, Jakarta – Anggota DPR Atalia Praratya menghadiri sidang lanjutan gugatan cerai terhadap mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Pengadilan Agama Bandung dengan agenda pelaporan hasil mediasi serta tahapan pemeriksaan lanjutan, Rabu 31 Desember 2025. Itulah top 3 news hari ini.

    Atalia tiba di Pengadilan Agama atau PA Bandung sekitar pukul 09.40 WIB bersama tim kuasa hukumnya. Ia tampak mengenakan kemeja berwarna krem yang dipadukan dengan rok panjang hitam.

    Kemudian, Kuasa Hukum Atalia Praratya, Debi Agusfriansa mengatakan, kliennya akan mengikuti seluruh rangkaian sidang yang telah dijadwalkan, termasuk menghadirkan saksi.

    Sementara itu, aksi teror yang menimpa beberapa influencer, seperti DJ Donny dan Sherly Annavita menuai kecaman berbagai pihak. Salah satunya datang dari anggota DPR Deddy Sitorus.

    Ketua DPP PDIP ini menilai, aksi pengancaman biasanya dilakukan oleh orang-orang yang punya kekuasaan. Perilakunya menunjukkan belum matang dalam menyikapi persoalan dan kekanak-kanakan.

    Dalam pandangannya, tindakan teror dilakukan orang yang tak siap dikritik dan belum bisa menerima kritikan dengan akal sehat.

    Berita terpopuler lainnya di kanal News Liputan6.com adalah terkait Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya menyempatkan waktu sejenak untuk ngopi di warung pinggir jalan di Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara, Rabu sore 31 Desember 2025.

    Hal ini dilakukan Teddy disela-sela kunjungan Presiden Prabowo ke Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan.

    Teddy mengatakan dirinya diajak ngopi oleh Bupati Tapanuli Selatan, Gus Irawan Pasaribu, sekaligus untuk melihat kondisi warung dan UMKM pascabencana banjir. Teddy pun mengunjungi warung di pinggir jalan untuk melihat kondisi warung, toko, dan UMKM.

    Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Rabu 31 Desember 2025:

    Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil resmi digugat cerai oleh istrinya, Atalia Praratya, dengan gugatan yang telah terdaftar di Pengadilan Agama Bandung dan sidang perdana dijadwalkan digelar dalam waktu dekat.

    Keduanya menikah pada 1996 setelah bertemu pada 1994 dan telah membina rumah tang…

  • Ini Isi Pesan Menteri Agama di Awal Tahun Baru 2026

    Ini Isi Pesan Menteri Agama di Awal Tahun Baru 2026

    Liputan6.com, Jakarta – Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengajak umat untuk menguatkan doa bagi para korban bencana di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat.

    Ajakan tersebut disampaikannya saat menghadiri muhasabah malam akhir 2025 dan awal 2026 bertajuk Indonesia Berdzikir di Masjid Agung At-Tin, Jakarta Timur, Rabu 31 Desember 2025.

    “Kita menaruh perhatian dan doa untuk saudara-saudara kita yang tertimpa musibah di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat,” ujar Nasaruddin, seperti dikutip Kamis (1/1/2026).

    “Ribuan jiwa telah dipanggil Allah SWT. Kita doakan semoga mereka wafat dalam keadaan husnul khatimah dan tergolong syahid di jalan Allah, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, kesehatan, dan pemulihan secepatnya,” lanjutnya.

    Imam Besar Masjid Istiqlal ini pun mengajak umat untuk menjadikan pergantian tahun baru sebagai momentum meningkatkan kualitas syukur. Sebab syukur tidak cukup diwujudkan melalui ucapan, melainkan harus mendorong kepedulian dan berbagi kepada sesama.

    “Syukur sejati terwujud ketika nikmat itu mendorong kita untuk berbagi kepada sesama. Syukur tidak menunggu kaya. Sekecil apa pun yang kita miliki, selalu ada orang lain yang lebih membutuhkan,” terang Nasaruddin.

     

  • Pemprov DKI Jakarta Kumpulkan Rp3,6 Miliar untuk Korban Bencana Sumatra Saat Perayaan Tahun Baru

    Pemprov DKI Jakarta Kumpulkan Rp3,6 Miliar untuk Korban Bencana Sumatra Saat Perayaan Tahun Baru

    Liputan6.com, Jakarta – Pemerintah Provinsi atau Pemprov DKI Jakarta telah bmenghimpun donasi sebesar Rp3,6 miliar untuk korban bencana Sumatra dalam rangkaian perayaan malam Tahun Baru Kamis 1 Januari 2025.

    Donasi tersebut sepenuhnya berasal dari partisipasi masyarakat.

    “Ini merupakan kontribusi publik Jakarta, dan kami menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya atas kepedulian yang ditunjukkan,”kata Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung saat menghadiri acara malam Tahun Baru bertema ‘Jakarta Global City: From Jakarta with Love’ di Bundaran HI, Jakarta Pusat, pada Rabu 31 Desember 2025.

    Berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Perayaan Malam Tahun baru di Jakarta kali ini juga diisi dengan doa bersama sebagai wujud empati terhadap korban bencana yang terjadi di Sumatra dan sejumlah wilayah lain di Indonesia.

    Pramono menjelaskan, setiap rangkaian acara Tahun Baru 2026 di berbagai titik di Jakarta diawali dengan doa bersama yang melibatkan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB).

    Ia berharap doa serta bantuan moral, spiritual, dan sosial dari warga Jakarta dapat meringankan beban masyarakat di Aceh, Sumatra Utara, Sumatra Barat, serta wilayah terdampak lainnya.

    “Beberapa penampilan musik malam ini juga disesuaikan sebagai wujud solidaritas dan kepedulian kepada saudara-saudara kita di daerah yang terdampak,” jelas Pramono.

     

  • Amnesty International Soroti Teror ke Influencer-Aktivis: Upaya Sistematis Ciptakan Iklim …

    Ramai-ramai Kecam Aksi Teror ke Aktivis dan Pemengaruh: Alarm Buat Kebebasan Berekspresi

    Konten kreator yang juga influencer Ramon Dony Adam atau yang lebih dikenal dengan nama DJ Donny melapor ke Polisi. Laporan terkait teror berupa kiriman bangkai ayam dengan pesan berisi ancaman hingga pelemparan bom molotov pada dini hari oleh orang tak dikenal. 

    Aksi teror pertama terjadi pada Senin (29/12). Saat istrinya pulang ke rumah pada malam hari, ditemukan sebuah paket mencurigakan tanpa identitas pengirim. Setelah dibuka, isinya bangkai ayam yang dipenggal kepalanya.

    Di dalam paket itu juga terdapat secarik tulisan bernada ancaman agar DJ Donny menjaga ucapannya di media sosial, lengkap dengan foto dirinya yang diberi coretan di bagian leher.

    “Ada tulisan ancaman, ‘Kalau kamu masih berbicara, masih apa, jaga ucapanmu di sosial media, kalau masih, masih bla bla bla bla, kamu akan seperti ayam ini.’ Terus ada foto saya, terus di leher saya di kayak diiris gitu, dipotong,” ujar dia kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Rabu (31/12/2025).

    Belum hilang rasa khawatir, teror kembali berlanjut. Pada Rabu (31/12) sekitar pukul 03.00 WIB. Dua pria tak dikenal terekam kamera CCTV melempar bom molotov ke arah rumah DJ Donny.

    Beruntung, api tidak sempat membesar karena kondisi hujan, sehingga tidak menimbulkan kebakaran. Pecahan botol dan sisa molotov masih dibiarkan di lokasi sebagai barang bukti. 

    “Alhamdulillah juga, ya, yang saya bilang tadi, Allah masih baik. Padam. Kalau enggak, bisa kebakar. Itu kena mobil, kena atas mobil segala macam,” ujar dia.

  • Cerita di Balik Segelas Kopi Penjaga Malam Tahun Baru di Depok

    Cerita di Balik Segelas Kopi Penjaga Malam Tahun Baru di Depok

    Liputan6.com, Jakarta – Hujan sore tadi meninggalkan udara dingin di Kota Depok, namun semangat menjaga keamanan tak pernah surut bagi mereka yang bertugas di malam pergantian Tahun Baru.

    Di tengah keramaian menyambut Tahun Baru 2026, dua sosok menonjol yang memegang tongkat komando hadir di sana. Ialah, Kapolres Metro Depok, Kombes Abdul Waras, dan Dandim 0508 Depok, Kolonel Triano Iqbal. Keduanya bersiap melakukan patroli untuk memastikan kota tetap kondusif.

    Meski sejumlah mobil dinas telah disiapkan, kedua pimpinan dari matra berbeda itu memilih menembus malam dengan sepeda motor. Usia bukan halangan; semangat mereka tetap membara, membelah arus lalu lintas.

    Di simpang Jalan Raya Margonda-Juanda, Waras menghentikan motornya dan menengok pos pelayanan. Ia dan Iqbal berdiskusi singkat mengenai kondisi terkini kota.

    “Apapun ceritanya, bagaimanapun Kota Depok ini adalah tempat tinggal kita, rumah kita yang harus kita jaga bersama, tertib, damai, dan kondusif,” kata Waras di lokasi, Rabu 31 Desember 2025.

    Waras dan Iqbal tidak hanya memantau, tapi juga berbaur, menyapa, bahkan memesan segelas kopi dari pedagang keliling untuk menghangatkan badan sambil berbincang dengan warga.

    “Silahkan untuk merayakan pergantian tahun ini, tetapi tetap dengan menjaga kondusifitas, menjaga ketertiban,” pesan Waras.

    Kopi hangat, senyum warga, dan motor patroli, bukan hanya sekedar simbol semata. Menjaga keamanan bukan hanya tugas aparat, tapi didukung dan kerja sama bersama.

  • Kita Hadapi Tahun Baru dengan Semangat

    Kita Hadapi Tahun Baru dengan Semangat

    Liputan6.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto mengucapkan selamat Tahun Baru 2026 kepada masyarakat terdampak bencana banjir di posko pengungsian Desa Batu Hela, Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, Kamis (1/1/2026).

    Dia mendoakan semua masyarakat Indonesia mendapat kebaikan di tahun 2026.

    “Selamat Tahun Baru, tahun 2026, semoga Yang Maha Kuasa selalu memberi yang terbaik kepada kita semua,” kata Prabowo di hadapan pengungsi dan masyarakat terdampak bencana, disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Rabu (31/12/2025).

    Dia mengajak masyarakat terdampak bencana menghadapi Tahun Baru 2026 dengan penuh semangat dan optimisme. Prabowo meyakini Indonesia akan menjadi negara yang semakin kuat.

    “Kita hadapi masa depan kita hadapi tahun yang akan datang dengan penuh semangat dan optimisme, kita semakin kuat negara kita akn semakin kuat,” tuturnya.

    Di sisi lain, Prabowo memastikan pemerintah akan membantu mengatasi kesulitan masyarakat yang terdampak bencana. Prabowo telah memerintahkan menteri-menterinya untuk berpencar mengecek proses penanganan dan pemulihan pascabencana di berbagai daerah Sumatra.

    “Pembantu-pembantu saya terus menerus kita bergantian kita saya tugaskan untuk menteri-menteri semua berpencar mengecek, melihat, memeriksa semua perkembangan di semua daerah yang terdampak,” ujar Prabowo.

    Dia menyebut banyak kemajuan dalam penanganan bencana pasca satu bulan banjir dan longsor di Sumatra. Prabowo menerima laporan bahwa sudah tidak ada desa yang terisolasi di Tapanuli Selatan.

    “Juga di seluruh Sumut sebagian besar sudah mengalami perbaikan. Tadi gubernur (Sumut) melaporkan mungkin dari yqng awalnya sekian puluh desa (terisolasi) sekarang mungkin tinggal 5 desa, tinggal 5 desa yang masih terputus,” ucap Prabowo.