Category: Detik.com Kesehatan

  • Wajah Baru HaiBunda di Bundafest 2024

    Wajah Baru HaiBunda di Bundafest 2024

    Jakarta

    Gelaran Bundafest 2024 di Lotte Mall, Jakarta Selatan, Jumat (6/11/2024), menghadirkan wajah baru HaiBunda. Tagline baru #PalingPahamBunda menegaskan komitmen HaiBunda sebagai one stop solution buat para bunda.

    Hal ini ditegaskan oleh CEO PT Trans Digital Lifestyle Group, Putri Tanjung. Menurutnya, HaiBunda akan menjadi paket lengkap yang fokus memberikan informasi, mulai dari workshop, kelas untuk para bunda, hingga review yang sesuai bagi bunda.

    “Kami ingin memberikan ekosistem yang aman dan lengkap pada perempuan dan untuk HaiBunda itu fokusnya adalah Bunda. Nah, tagline kami berubah menjadi #PalingPahamBunda karena kami ingin terus berkembang sebagai ekosistem parenting yang menginspirasi next generation,” ujar Putri.

    Riset terhadap 1.500 anggota HaiBund Squad, komunitas pembaca HaiBunda, menunjukkan 63 persen Bunda ingin lebih memahami manajemen stres, 62,5 persen ingin memahami parenting dan hubungan dengan pasangan.

    Selanjutnya, 56,8 persen ingin memperdalam wawasan soal karier dan pengembangan diri. Pendidikan anak juga menjadi minat 55 persen bunda, pengelolaan keuangan 49,1 persen, dan kesehatan keluarga 42,8 persen.

    Dukungan komunitas, menurut psikolog Samanta Elsener, merupakan kebutuhan yang wajar bagi para Bunda. Pada dasarnya, para Bunda ingin dipahami keinginannya, dan tidak selalu keluarga maupun suami bisa memenuhinya.

    “Kalau suami tidak bisa diandalkan, biasanya Bunda akan lari ke keluarga. Tapi kalau keduanya tidak berfungsi secara optimal, maka banyak Bunda memilih ikut komunitas, di mana sudah menjadi tren selama lima atau enam tahun terakhir,” katanya.

    Gelaran Bundafest 2024 berlangsung 6-8 Desember 2024 di Lotte Mall, Jakarta Selatan. Selama 3 hari, akan ada berbagai kegiatan menarik seperti Bundaversity, Family Fun Zone, dan Haibunda Swuad Meet Up.

    Tak ketinggalan, Pilihan Bunda Awards juga dihadirkan untuk mengapresiasi tokoh dan brand yang menginspirasi.

    (up/up)

  • Daftar 10 Obat Herbal Ilegal Berbahaya yang Ditemukan BPOM

    Daftar 10 Obat Herbal Ilegal Berbahaya yang Ditemukan BPOM

    Jakarta

    BPOM merilis obat herbal ilegal yang beredar tanpa izin di wilayah Jawa Barat. Produk-produk diedarkan ke toko jamu seduh di wilayah Bandung, Cimahi, Purwakarta, Depok, dan Subang.

    Jumlah barang bukti obat bahan alam ilegal yang disita mencapai 218 item dengan nilai ekonomi mencapai Rp 8,1 miliar. Obat-obatan tersebut diduga mengandung Bahan Kimia Obat (BKO) sildenafil sitrat, fenilbutazon, metampiron, piroksikam, parasetamol, dan deksametason.

    Lantas, apa saja obat yang ditemukan? Apa bahaya menggunakan obat-obatan tersebut?

    Daftar 10 Obat Herbal Ilegal Berbahaya yang Ditemukan BPOM

    Mengutip siaran pers dari laman BPOM, berikut daftar obat herbal ilegal karena mengandung BKO:

    Cobra XSpiderAfrica Black AntCobra IndiaTawon LiarWan TongKapsul Asam Urat TCUAntananTongkat arabXian Ling

    Obat herbal tak seharusnya mengandung BKO, apalagi dengan dosis yang tidak terukur sehingga berisiko membahayakan masyarakat. Seperti namanya, obat herbal seharusnya hanya mengandung bahan alam dan diharapkan tidak berbahaya serta minim efek samping.

    BPOM menyatakan, hasil operasi penindakan obat herbal ilegal ini masih dalam proses penyidikan lebih lanjut. Berdasarkan aturan dalam Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan, pelaku dapat diancam dengan pidana penjara paling lama 12 tahun atau denda paling banyak Rp5 miliar.

    Bahaya Mengonsumsi Obat Herbal yang Mengandung BKO

    Menurut Kepala BPOM RI Taruna Ikrar, konsumsi obat bahan alam tanpa izin edar atau mengandung BKO sangat berisiko bagi kesehatan. Dalam konsumsi dengan dosis yang lebih tinggi, obat-obatan ini bisa berakibat fatal.

    “Obat berbahan alam yang mengandung sildenafil, dijual dengan tujuan merangsang gairah laki-laki, kekuatan stamina, tetapi perlu diingat kalau kelebihan dosis, ini bisa fatal. Menyebabkan henti jantung,” kata Taruna dalam konferensi pers mengutip detikHealth.

    Taruna menambahkan, konsumsi obat-obatan ini bisa mengakibatkan kerusakan organ tubuh, seperti gagal ginjal, kerusakan hati, dan gangguan kesehatan lainnya bahkan kematian. Sehingga, BPOM mendorong semua pelaku usaha obat bahan alam, baik dari tingkat produsen, distributor/agen, dan retailer bisa berperan aktif dan menunjukkan komitmen yang konsisten dalam memastikan jaminan keamanan.

    Senada dengan hal tersebut, bahaya penggunaan bahan obat kimia dalam obat tradisional juga dipaparkan oleh Guru Besar Fakultas Farmasi Universitas Indonesia di Bidang Farmasi, Prof Dr apt Hayun, MSi dalam laman Universitas Indonesia. Menurutnya, bahaya tersebut bisa terjadi saat dosis yang dikonsumsi tidak tepat. Hal itu bisa memicu reaksi antara BKO dengan zat aktif dari obat tradisional, sehingga bisa menimbulkan efek samping yang serius.

    Sementara itu dari segi ekonomi, peredaran produk yang mengandung BKO juga bisa merugikan produsen obat tradisional legal karena adanya persaingan yang tidak sehat. Di sisi lain, ada pula peningkatan biaya kesehatan masyarakat akibat efek samping yang timbul. Selain itu, adanya obat tersebut bisa menurunkan penggunaan atau konsumsi dan citra jamu sebagai national heritage Indonesia.

    BKO Apa Saja yang Biasa Ditambahkan ke Dalam Obat Herbal?

    Mengutip laman BPOM, berikut beberapa contoh BKO yang ditambahkan ke dalam obat herbal:

    Jenis jamu ini sering ditambahkan BKO penghilang rasa sakit golongan analegetik.

    BKO yang ditambahkan pada jamu ini bekerja pada susunan saraf pusat untuk menekan rangsang lapar serta meningkatkan kemampuan aktivitas.

    Jamu peningkat stamina pria:

    Jenis jamu ini sering ditambahkan BKO penghilang rasa sakit. Ada juga yang ditambah BKO mengatasi gangguan disfungsi ereksi.

    BKO disfungsi ereksi umumnya bekerja dengan meningkatkan aliran darah pada corpus cavernosum, namun sering diikuti pelebaran pembuluh darah jantung. Hal ini bisa sangat berbahaya bahkan bisa mengakibatkan kematian pada penderita jantung yang diberi obat jantung golongan serupa.

    Obat herbal ilegal tak seharusnya dikonsumsi masyarakat. BPOM mengingatkan masyarakat agar selalu cerdas dan waspada menggunakan obat bahan alam. Masyarakat wajib selalu mengecek kemasan, label, izin edar, dan kedaluwarsanya melalui aplikasi atau situs BPOM.

    (elk/row)

  • Rutin Pakai Skin Care Sirih Cina, Ini Manfaatnya untuk Kecantikan

    Rutin Pakai Skin Care Sirih Cina, Ini Manfaatnya untuk Kecantikan

    Jakarta

    Sirih cina (Peperomia pellucida L Kunth) terkenal karena manfaatnya untuk kesehatan secara umum. Salah satunya adalah untuk kesehatan kulit dan merawat kecantikan.

    Tanaman ini bisa ditemukan di banyak tempat di Indonesia, tapi mungkin namanya berbeda-beda. Ada yang menyebut saladaan, suruhan, rangurangu, gotu garoko, gofu, goroho, ketumpang anyer, dan rumput ayam.

    Simak artikel ini untuk mengetahui apa saja kandungan dan 6 manfaat sirih cina untuk kesehatan kulit dan kecantikan.

    Kandungan Sirih Cina

    Dikutip dari Journal of Holistic and Health Science Vol 8 No 1, Januari-Juni 2024 Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Holistik, tanaman sirih cina memiliki sejumlah kandungan yang baik untuk tubuh, antara lain flavonoid, steroid, terpenoid, alkaloid, saponin, dan tanin.

    Senyawa dalam sirih cina memiliki sifat antibakteri. Misalnya alkaloid dapat mendenaturasikan protein pada sel bakteri yang bisa membuat bakteri mati. Sementara senyawa saponin dan tanin dapat membuat bakteri menjadi lisis, sehingga bisa membunuh bakteri.

    Potret herba sirih cina. Foto: Dinesh Valke/Wikimedia CommonsManfaat Sirih Cina untuk Kecantikan

    Sirih cina bisa digunakan untuk menjaga kesehatan kulit dan merawat kecantikan. Selain bisa diseduh sebagai minuman, kini muncul produk skin care dari bahan sirih cina, seperti masker wajah atau serum kecantikan.

    Berikut ini beberapa manfaat sirih cina untuk kecantikan:

    1. Mencegah Penuaan Dini

    Dilansir dari situs Universitas Brawijaya (UB), sirih cina mengandung antioksidan yang sangat berpotensi menjadi agen anti-aging, sehingga mampu mencegah penuaan dini.

    2. Menyegarkan Wajah

    Peneliti Universitas Negeri Medan dalam Community Development Journal Vol 4 No 4 Tahun 2023 meneliti sirih cina yang diolah menjadi serum kecantikan. Beberapa keunggulan dari serum ini adalah mampu memberikan sensasi dingin yang menyegarkan di kulit.

    Selain itu, serum sirih cina berbahan alami dan minim bahan kimia, sehingga ramah dan aman di kulit, sehingga cocok bagi pemilik kulit sensitif.

    3. Menyembuhkan Jerawat

    Dikutip dari Jurnal Pendidikan Tambusa Volume 8 Nomor 1 Tahun 2024 Universitas Negeri Padang, daun sirih cina dapat digunakan sebagai masker, yakni dengan menambahkan tepung beras agar mendapatkan tekstur masker.

    Manfaat daun sirih cina sebagai masker ini dapat digunakan untuk menangani kulit wajah berjerawat. Kandungan flavonoidnya bermanfaat sebagai antioksidan dan antibakteri sehingga bisa menangani kulit wajah berjerawat.

    4. Mengontrol Minyak Berlebih

    Berdasarkan situs IAIN Bukittinggi, daun sirih cina memiliki sifat astringen yang bisa membantu mengontrol produksi minyak berlebih pada kulit. Dampaknya dapat mengurangi tampilan wajah mengkilap dan mencegah penyumbatan pori-pori.

    Penyumbatan pori-pori yang tidak ditangani akan menyebabkan berbagai masalah kulit, seperti jerawat dan komedo. Selain itu, sifat astringen ini juga bermanfaat untuk mengencangkan pori-pori dan mengenyalkan kulit.

    5. Melembapkan Kulit

    Meski sifat astringen pada sirih cina dapat mencegah minyak berlebih, kandungannya juga tidak membuat kulit kering. Sirih cina bisa membantu melembapkan kulit tanpa membuatnya terasa berminyak.

    6. Membantu Penyembuhan Luka

    Manfaat terakhir dari sirih cina adalah membantu penyembuhan luka di kulit agar lebih cepat pulih. Luka dapat sembuh lebih cepat dan mencegahnya terkena infeksi jika diolesi pasta daun sirih.

    Menggunakan sirih cina dalam berbagai produk skin care tentu lebih mudah dan praktis untuk menjaga kesehatan kulit serta kecantikan. Tentunya, pastikan skin care sirih cina ini sesuai kebutuhan dan kondisi kulit detikers.

    (bai/row)

  • Bapak-bapak Mohon Dicatat, 4 Tanda Ada yang Salah dengan Kesehatan Mr P

    Bapak-bapak Mohon Dicatat, 4 Tanda Ada yang Salah dengan Kesehatan Mr P

    Jakarta

    Penis merupakan salah satu organ tubuh yang penting bagi seorang pria. Oleh sebab itu, setiap pria harus memerhatikan kesehatan penis supaya fungsinya tidak terganggu.

    Sebagian orang merasa bahwa penis yang sehat adalah penis yang mampu mempertahankan ejakulasi atau ereksi. Nyatanya, kesehatan penis lebih dari itu. Waspadai jika muncul masalah seperti berikut.

    1. Ada Masalah di Testis

    Benjolan yang terasa nyeri pada testis, dua organ berbentuk telur yang menghasilkan sperma, dapat menjadi tanda infeksi atau torsi testis. Cedera biasanya menyebabkan torsi testis atau saat tali yang memasok darah ke testis terpelintir dan terputus.

    Gejala dapat muncul dengan cepat dan disertai dengan demam, nyeri perut, dan mual. Tak hanya itu saja, benjolan pada testis dapat menjadi tanda kanker testis, kanker umum yang menyerang pria 15 sampai dengan 45 tahun.

    2. Kulit Penis Terasa Nyeri

    Adanya luka pada kulit penis dapat terasa nyeri, tergantung penyebabnya. Luka yang disebabkan oleh sifilis, penyakit menular seksual yang disebabkan oleh bakteri, biasanya tidak terasa nyeri.

    Penyakit herpes genital, sebaliknya, dapat menyebabkan luka yang menyakitkan pada penis. Herpes genital merupakan IMS (infeksi menular seksual) yang disebabkan oleh virus herpes simpleks (HSV).

    3. Benjolan karena Infeksi

    Beberapa hal dapat menyebabkan benjolan pada penis. Penis yang tidak sehat dapat mengalami kondisi lesi jinak (nonkanker), seperti jerawat, kista, atau papula. Kista merupakan pertumbuhan berisi cairan, sementara papula merupakan benjolan kecil yang menonjol.

    Benjolan tertentu dapat menandakan masalah kesehatan yang serius, seperti kutil kelamin. Benjolan tersebut dapat disebabkan oleh beberapa jenis human papillomavirus (HPV), yang merupakan infeksi menular seksual (IMS). Kutil kelamin umumnya tampak seperti kepala kembang kol.

    4. Penis Mendadak Melengkung

    Penis yang sedikit melengkung merupakan tanda penis yang normal. Sebaliknya, penis yang melengkung secara tiba-tiba dapat menjadi tanda penyakit Peyronie. Adanya penumpukan jaringan parut dapat menyebabkan masalah kesehatan umum ini.

    Kelengkungan yang lebih besar dari 30 derajat dapat menyebabkan ereksi yang menyakitkan dan mengganggu aktivitas seksual. Penelitian menunjukkan bahwa seseorang dengan penyakit Peyronie memiliki peningkatan risiko beberapa jenis kanker.

    (naf/naf)

  • Peringatan BPOM untuk Apotek yang Salurkan Ketamin Sembarangan

    Peringatan BPOM untuk Apotek yang Salurkan Ketamin Sembarangan

    Jakarta – Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI, Taruna Ikrar, ungkapkan tindak lanjut yang diambil dalam menanggapi tren penyaluran ketamin sembarangan. Ia sebut bakal menginvestigasi apotek dan memasukkan ketamin ke UU Kesehatan.

    (/)

  • Viral Pria Punya Jempol yang Bisa Memanjang, Ukurannya Bisa Capai 14 Cm

    Viral Pria Punya Jempol yang Bisa Memanjang, Ukurannya Bisa Capai 14 Cm

    Jakarta

    Viral seorang pria di Amerika Serikat memiliki jempol terpanjang yang pernah tercatat. Jempol kanannya bisa memanjang dan berukuran 14 cm.

    Jacob Pina (25) mulai menyadari bahwa jempol kanannya tergolong unik saat dia masih SMA. Dia sudah pernah mengunjungi dokter untuk mengetahui masalah apa yang ada di ibu jarinya itu.

    “Dokter berkata bahwa ini tidak normal, tapi tidak bisa menemukan kondisi medis untuk menjelaskannya,” kata Jacob dikutip dari Daily Mail, Kamis (5/12/2024).

    Jacob juga mendadak menjadi seleb TikTok setelah mengunggah beragam video jempolnya yang berukuran raksasa itu. Tapi punya jari yang panjang tak selalu menyenangkan, dia kadang kesulitan melakukan hal sederhana, misalnya main hp.

    Ia mengatakan bahwa meskipun kedua ibu jarinya dapat meregang secara tidak normal, ibu jari kanannya sedikit lebih panjang. Karena tangan kanannya dominan, tangan itu juga menjadi tangan yang paling sering ia pamerkan di media sosial.

    “Memiliki ibu jari yang panjang merupakan pengalaman yang positif. Hal itu tidak pernah menghentikan saya untuk melakukan apa pun, dan membagikannya di TikTok telah memberi saya begitu banyak pengikut yang merupakan penggemar ibu jari di seluruh dunia,” kata dia.

    Kondisi yang dialami Jacob bisa jadi karena joint hypermobility atau sindrom hipermobilitas sendi. Kondisi ini bisa terjadi ketika sendi sangat fleksibel.

    (kna/kna)

  • Video: Dampak Buruk Penyalahgunaan Ketamin

    Video: Dampak Buruk Penyalahgunaan Ketamin

    Video: Dampak Buruk Penyalahgunaan Ketamin

  • BPOM Sebut Distribusi Ketamin Melonjak 100%, Marak Disalahgunakan

    BPOM Sebut Distribusi Ketamin Melonjak 100%, Marak Disalahgunakan

    Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI, Taruna Ikrar, soroti distribusi ketamin di fasilitas pelayanan kefarmasian di Indonesia melonjak hingga 440.000 vial atau 100 persen dalam kurun waktu satu tahun. Mirisnya, obat itu marak disalahgunakan.

  • Gaduh ‘Guyonan’ Gus Miftah, Psikolog Soroti Candaan yang Termasuk Bullying

    Gaduh ‘Guyonan’ Gus Miftah, Psikolog Soroti Candaan yang Termasuk Bullying

    Jakarta

    Pemuka agama Miftah Miftah Maulana Habiburahman alias Gus Miftah mundur dari jabatan utusan khusus presiden. Dalam beberapa waktu terakhir, Gus Miftah kerap menjadi sorotan publik.

    Setelah menghina dan mengolok-olok penjual es teh bernama Sunhaji, kini jejak digital Gus Miftah yang dinilai merendahkan pesinden Yati Pesek ramai beredar. Perkataan Gus Miftah dalam potongan rekaman video vial tersebut menuai kecaman warganet.

    “Kulo niku bersyukur Bude Yati elek. Nek ayu dadi lont* to iki (Aku bersyukur Bude Yati jelek, kalau cantik jadi lont*),” kata Gus Miftah dalam video viral tersebut.

    Ucapan Gus Miftah itu juga direspons Yati Pesek. Pesinden itu menyebut ucapan Gus Miftah tersebut tak pantas dilontarkan. Yati lantas menyindir Gus Miftah yang bukan seorang ustaz maupun kiai.

    “Kok sekarang omonganmu kok jadi begitu? Untung Gus, kamu sekarang di sini bukan jadi ustaz, bukan juga jadi kiai,” jawab Yati dalam bahasa Jawa.

    Menyoal kasus tersebut, psikolog klinis Anastasia Sari Dewi menekankan konteks perkataan yang bisa dikategorikan bercanda. Tentu, dalam konteks tersebut, harus ada kesepakatan antara dua arah. Artinya, tidak hanya berasal dari satu pihak yang menganggap konteks tersebut hanyalah candaan.

    Hal ini juga bisa terlihat dari bagaimana respons seseorang saat menerima perlakuan dari lawan bicaranya.

    “Bercanda itu ketika dua-duanya menganggap lucu, dua-duanya tertawa, dan dilakukan di antara orang-orang yang punya hubungan baik, tetapi kalua tidak saling kenal atau bahkan mengeluarkan kata-kata yang jelas konotasi negatif, itu sudah termasuk melakukan perundungan, pembullyan,” terang Sari, saat dihubungi detikcom Kamis (5/12/2024).

    Sementara dalam pernyataan yang terlihat dalam percakapan Gus Miftah dengan pedagang es teh, reaksi pedagang terkait, justru sebaliknya. Tidak ada tawaan seperti yang terjadi pada Gus Miftah dan rekan-rekannya.

    “Yang jelas konotasi negatif, itu sudah masuk melakukan perundungan, pembullyan, itu sudah tidak lagi lucu, apalagi dikelilingi orang-orang yang tertawa bersama dia, (pedagang es teh) dari ekspresinya juga tidak menunjukkan ketawa, tidak menunjukkan menikmati kata-kata yang dilontarkan, bahkan yang kita ketahui dalam profesional saja, roasting, perlu ada consent,” sambung dia.

    Sari juga menyoroti konteks bercanda dalam level ‘roasting’. Secara profesional, sebelum melakukan aksi tersebut, juga diperlukan pemahaman antara keduanya agar proses roasting berjalan baik dan malah tidak menyakiti satu sama lain. Hal ini juga umum tertera dalam kontrak pekerjaan.

    “Roasting itu kan berdasarkan persetujuan, topik mana yang boleh, dan tidak boleh, yang sensitif, itu kan jadinya bisa dinikmati. Tapi kalau tidak secara consent, mendadak, dilakukan di tempat umum, yang satu ketawa, yang lain tidak ketawa, itu bukan lagi bercandaan,” pungkas dia.

    (naf/kna)

  • Daftar Obat-obatan yang Berpotensi Merusak Ginjal

    Daftar Obat-obatan yang Berpotensi Merusak Ginjal

    Jakarta

    Ada jenis obat-obatan tertentu yang berpotensi merusak ginjal jika dikonsumsi secara bebas, berlebihan dan tanpa resep dokter. Beberapa orang berisiko lebih tinggi mengalami kerusakan ginjal akibat obat-obatan rumah tangga termasuk mereka yang berusia di atas 60 tahun atau yang hidup dengan kondisi kronis seperti diabetes dan tekanan darah tinggi.

    Dikutip dari laman National Kidney Foundation, Setiap obat yang dikonsumsi akan melewati ginjal. Jika obat tidak diminum sesuai petunjuk dokter, atau jika obat tersebut merupakan zat ilegal, obat tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada ginjal.

    Berikut jenis obat yang berpotensi merusak ginjal jika dikonsumsi dengan bebas dan tanpa anjuran dokter.

    1. Obat pereda nyeri

    Obat pereda nyeri atau non-steroidal anti-inflammatory drugs (NSAID) seperti aspirin, ibuprofen dan naproxen bisa merusak ginjal jika dikonsumsi secara berlebihan dan tanpa resep dokter.

    NSAID dapat meningkatkan retensi cairan dan dapat menyebabkan berkurangnya aliran darah ke ginjal. Hal ini karena NSAID menghalangi prostaglandin, yang merupakan zat kimia alami yang melebarkan pembuluh darah dan memungkinkan oksigen mencapai ginjal agar ginjal tetap hidup dan sehat.

    “Obat-obatan ini tidak boleh diminum setiap hari atau terlalu sering tanpa berkonsultasi terlebih dahulu dengan penyedia layanan kesehatan,” kata Emily Beckman, APRN, perawat di Norton Community Medical Associates, kepada Healthline.

    2. Antibiotik

    Penggunaan antibiotik secara bebas memengaruhi ginjal dengan berbagai cara. Antibiotik bisa membentuk kristal yang tidak hancur dan dapat menghalangi aliran urine.

    Beberapa orang juga memiliki reaksi alergi terhadap antibiotik yang dapat memengaruhi ginjal mereka. Semua hal ini bisa terjadi jika mengonsumsi antibiotik dalam jangka waktu lama atau dosisnya sangat tinggi.

    3. Obat asam lambung

    Obat golongan proton pump inhibitor (PPI) membantu mengurangi asam lambung dan termasuk obat yang paling sering diresepkan. Namun penggunaan obat ini dalam jangka panjang juga berpotensi merusak ginjal.

    “Meskipun obat-obatan ini memiliki risiko rendah terhadap cedera ginjal, penggunaan jangka panjang dan dosis tinggi yang berkelanjutan terbukti meningkatkan risiko penyakit ginjal,” ujar pakar farmasi Havy Ngo-Hamilton.

    4. Suplemen herbal

    Suplemen herbal juga dapat memengaruhi fungsi ginjal. Meskipun tidak semua suplemen tak sehat, Hamilton menyarankan untuk berkonsultasi dengan penyedia layanan kesehatan untuk mendapatkan panduan tentang cara terbaik mengonsumsi suplemen sebagai bagian dari rencana kesehatan secara keseluruhan.

    Kekhawatiran terbesar dengan suplemen herbal adalah interaksinya dengan produk resep dan OTC, dan kemampuannya menyebabkan cedera ginjal.

    “Obat Cina umum yang mengandung asam aristolochic telah dikaitkan dengan cedera ginjal kronis. Suplemen herbal ini digunakan untuk meringankan gejala radang sendi, nyeri haid, dan penurunan berat badan,” katanya.

    (kna/kna)