Category: Detik.com Kesehatan

  • 5 Penyebab Stretch Mark di Paha dan Cara Menyamarkannya

    5 Penyebab Stretch Mark di Paha dan Cara Menyamarkannya

    Jakarta – Stretch mark adalah jenis bekas luka yang muncul saat kulit meregang atau menyusut dengan cepat. Perubahan mendadak ini menyebabkan kolagen dan elastin yang menopang kulit menjadi pecah.

    Mengutip situs American Academy of Dermatology, stretch mark biasanya terjadi di beberapa bagian tubuh, mulai dari paha, perut, pinggul, payudara, lengan atas, dan punggung bawah.

    Meski stretch mark tidak menimbulkan bahaya medis apapun, tetapi banyak orang yang merasa tidak percaya diri. Sebab, adanya stretch mark dapat mengganggu penampilan.

    Apabila detikers memiliki stretch mark di paha, jangan khawatir. Sebab, ada sejumlah cara untuk menyamarkan stretch mark dengan aman. Simak pembahasannya dalam artikel ini.

    Penyebab Stretch Mark di Paha

    Ada sejumlah faktor yang menyebabkan munculnya stretch mark di paha. Mengutip Healthline dan WebMD, berikut sejumlah penyebabnya:

    1. Berat Badan Bertambah

    Faktor yang pertama karena berat badan bertambah secara signifikan sehingga menyebabkan stretch mark di paha. Meski detikers sudah menurunkan berat badan, stretch mark akan tetap ada dan sulit dihilangkan. Namun, stretch mark di paha seiring waktu akan memudar dan tersamarkan.

    2. Pubertas

    Apabila seseorang tumbuh dengan sangat pesat selama pubertas, maka kulit bisa menjadi renggang dan menimbulkan efek stretch mark. Saat tulang bertambah panjang dan pinggul melebar, kulit terpaksa meregang dengan cepat sehingga menjadi penyebab timbulnya stretch mark di bagian tubuh tertentu, terutama area paha.

    3. Hamil

    Bagi wanita yang sedang hamil sangat umum mengalami stretch mark. Diperkirakan ada 8 dari 10 ibu hamil memiliki stretch mark.

    Salah satu faktornya karena kenaikan berat badan yang cukup signifikan saat sedang hamil. Selain di paha, stretch mark bisa muncul di lengan, perut, dan bagian tubuh lainnya.

    Meski begitu, tidak semua ibu hamil memiliki stretch mark karena ada beberapa wanita cenderung memiliki kulit yang lebih elastis.

    4. Ketidakseimbangan Hormon

    Penyebab berikutnya karena hormon yang tidak stabil. Selama masa pubertas atau kehamilan, kelenjar adrenal dapat menghasilkan banyak hormon yang dikenal sebagai glukokortikoid. Hormon ini menyebabkan serat kolagen dan elastin sobek saat kulit diregangkan, sehingga menimbulkan stretch mark di beberapa bagian tubuh.

    5. Kondisi Medis Tertentu

    Beberapa kondisi medis tertentu seperti sindrom Cushing, sindrom Marfan, sindrom Ehlers-Danlos, dan kelainan genetik lainnya bisa menyebabkan penurunan elastisitas pada kulit.

    Lalu, kelainan kelenjar adrenal lain juga dapat menjadi pemicu munculnya stretch mark karena bisa meningkatkan jumlah kortikosteroid di dalam tubuh.

    Cara Menyamarkan Stretch Mark

    Adanya stretch mark di paha membuat beberapa orang menjadi tidak percaya diri. Meski tidak ada obat untuk menghilangkannya, tetapi ada beberapa perawatan yang dapat menyamarkan stretch mark.

    Berikut cara menyamarkan stretch mark yang bisa dilakukan secara sendiri di rumah:

    1. Menggunakan Pelembap

    Kamu bisa mengoleskan pelembap di area stretch mark secara rutin. Selain menjaga kulit tetap lembap, cara ini dapat meningkatkan atau mempertahankan elastisitas kulit.

    2. Minyak Kelapa

    Selain pelembap, kamu bisa menggunakan kelapa untuk menyamarkan stretch mark. Kandungan vitamin E dalam minyak kelapa dapat menyamarkan sekaligus munculnya bekas luka atau stretch mark baru.

    3. Lidah Buaya

    Lidah buaya juga bisa dimanfaatkan untuk menyamarkan bekas stretch mark. Sebab, salah satu fungsi aloe vera adalah untuk menyamarkan guratan pada bagian tubuh tertentu.

    Selain itu, lidah buaya memiliki sifat antiinflamasi dan dapat bekerja memproduksi kulit baru.

    4. Retinol

    Mengutip WebMD, penggunaan retinol juga dapat menyamarkan bekas stretch mark. Soalnya, retinol mengandung retinoid, yakni senyawa kimia turunan dari vitamin A yang dapat mengatasi stretch mark, jerawat, dan penuaan dini.

    Saat ini, ada sejumlah krim perawatan kulit yang dijual bebas untuk menyamarkan stretch mark. Diperkirakan butuh waktu enam bulan untuk menyamarkan stretch mark dengan menggunakan krim retinol secara rutin.

    Sebagai catatan, terkadang stretch mark dapat memudar secara alami seiring berjalannya waktu. Jadi, detikers tak perlu merasa khawatir berlebih.

    Demikian lima penyebab stretch mark di paha dan cara menyamarkannya. Semoga bermanfaat!

    (ilf/fds)

  • Jangan Anggap Sepele, Warna Ingus Seperti Ini Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius    
        Jangan Anggap Sepele, Warna Ingus Seperti Ini Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius

    Jangan Anggap Sepele, Warna Ingus Seperti Ini Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius Jangan Anggap Sepele, Warna Ingus Seperti Ini Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius

    Jakarta

    Warna ingus yang keluar dari hidung rupanya dapat menjadi tanda penyakit tertentu. Perbedaan warna yang muncul juga disebabkan oleh perbedaan masalah kesehatan juga.

    Ingus yang keluar dari hidung atau mukus diproduksi oleh jaringan saluran hidung. Sering dianggap gangguan, keberadaan mukus ini sebenarnya sangat penting.

    Mukus bertindak sebagai pelindung, penjebak debu, bakteri, virus, dan iritan lainnya. Perlindungan ini mencegah iritan bisa masuk ke dalam sistem pernapasan yang lebih dalam lagi.

    Enzim seperti lisozim dan laktoferin yang ada di dalam mukus hidung juga memiliki sifat anti-mikroba. Kandungannya memecah dinding sel bakteri dan membantu membatasi pertumbuhan bakteri. Peran pelindung ini menjadikan mukus sebagai garis pertahanan yang penting, bahkan ketika tidak sedang sakit.

    Dikutip dari IFL Science, berikut ini berbagai warna mukus yang dapat menjadi pertanda masalah pada tubuh:

    1. Bening

    Ini adalah kondisi dasar saluran hidung yang sehat. Sebagian besar terdiri dari air, dikombinasikan dengan protein, garam, dan sel yang menjaga saluran hidung tetap lembab dan menangkap partikel.

    Alergi dan tahap awal infeksi virus dapat menyebabkan produksi mukus bening yang berlebihan. Ini juga dapat terjadi ketika tubuh bereaksi terhadap iritan atau patogen.

    2. Putih

    Mukus yang berwarna putih sering menjadi tanda hidung tersumbat. Peradangan pada jaringan hidung memperlambat aliran mukus dan akhirnya menyebabkannya mengental.

    Ini biasanya menandakan dimulainya infeksi, seperti pilek, karena sistem kekebalan tubuh mulai bergerak melawan ‘penyusup’.

    3. Kuning

    Mukus kuning menunjukkan sistem kekebalan tubuh secara aktif melawan infeksi. Sel darah putih yang dikirim untuk menyerang infeksi mati dan melepaskan enzim yang memberi warna kekuningan pada mukus.

    Ini adalah ciri khas respons tubuh terhadap banyak infeksi virus, termasuk flu biasa, influenza, dan virus pernapasan syncytial.

    4. Hijau

    Mukus hijau dihasilkan dari respons kekebalan yang meningkat. Warna hijau berasal dari enzim yang disebut mieloperoksidase, yang diproduksi oleh neutrofil atau sejenis sel darah putih. Enzim ini menghasilkan molekul khusus yang menghancurkan patogen.

    Meskipun mukus hijau seringkali mengindikasikan infeksi bakteri, ini juga bisa terjadi ketika tubuh meningkatkan respons imun yang kuat terhadap patogen virus yang agresif.

    NEXT: Ingus berwarna merah hingga hitam

  • Bule Ini Sembuh Usai Minum Tolak Angin, sampai Bawa Pulang ke Jerman

    Bule Ini Sembuh Usai Minum Tolak Angin, sampai Bawa Pulang ke Jerman

    Jakarta – Istilah ‘masuk angin’ tentu sudah familier di telinga masyarakat Indonesia. Istilah ini kerap dipakai untuk menggambarkan kondisi tubuh yang tidak bugar, ditandai dengan gejala seperti nggak enak badam, perut kembung, dan lainnya.

    Kendati demikian, rupanya nggak cuma orang Indonesia saja yang bisa merasakan gejala tidak enak badan tersebut, lho. Bule pun bisa mengalami masuk angin. Pengalaman ini dibagikan oleh salah seorang netizen, yang menceritakan pacarnya yang merupakan turis asal Jerman merasa nggak enak badan saat berlibur di Lombok.

    Dalam unggahannya, akun bernama @mgalizai menceritakan pacarnya, yang merupakan turis asal Jerman merasa nggak enak badan saat berlibur di Lombok. Ia memberitahukan kalau yang dialami sang kekasih itu adalah masuk angin. Dia pun menyarankan untuk minum Tolak Angin. Meski sempat kaget saat mencoba Tolak Angin pertama kali karena rasanya yang semriwing dan cukup unik, namun ternyata pacarnya suka. Nggak lama, kondisi tubuhnya pun membaik.

    “Awalnya my boyfriend ga percaya sama “masuk angin” ya ofc karena dia European, menurut dia aneh bgt istilah masuk angin . Trs pas kemarin liburan di Lombok, dia mulai ga enak badan setelah motoran & ke pantai. Aku bilang ke dia “kamu tuh masuk angin” akhirnya aku paksa dia minum Tolak Angin dan puji Tuhan besoknya fit lagi!,” tulis pemilik akun TikTok bernama @mgalizai dikutip Selasa (24/12/2024).

    Merasakan keampuhan Tolak Angin, sang pacar merekomendasikan herbal asli Imdonesia tersebut kepada ibunya, yang juga langsung suka dan ‘ketagihan’. Tak tanggung-tanggung, ibunya sampai membawa pulang 1 kotak Tolak Angin saat kembali ke kampung halamannya di Jerman.

    “Trs tbtb mama nya juga ga enak badan & my bf jelasin detail tentang masuk angin sampai mama nya coba Tolak Angin juga, dan suka! And at the end guys mama nya bawa sekotak ke German ,” ungkapnya.

    Reaksi unik bule saat minum Tolak Angin itu pun ramai di jagat media sosial. Hingga artikel ini ditulis, video tersebut disukai lebih dari 34 ribu pengguna TikTok, dan di-share lebih dari 270 kali. Tidak sedikit juga warganet yang ikut memberikan komentarnya.

    “dan mama nya ngenalin tolak angin ke tetangga nyaaa,” tulis salah seorang netizen.

    “jd inget tmn foreigner aku dia cerita badannya kerasa aneh demam engga tapi pusing, trs aku bilang masuk angin dia bengong ’emg ada ya sakit masuk angin’. di rekomenin tolak angin malah ketagihan,” komentar warganet lainnya.

    Sebagai informasi, cikal bakal Tolak Angin berangkat dari ramuan yang diracik oleh Ibu Rachmat Sulistyo sebagai ramuan keluarga. Kemudian jamu herbal ini mulai dijual ke masyarakat 10 tahun kemudian, tepatnya pada tahun 1940. Ternyata, jamu godogan Tolak Angin banyak diminati, bahkan dipercaya sampai sekarang.

    Diketahui generasi muda zaman now banyak yang mengandalkan Tolak Angin untuk mengatasi angin serta menjaga daya tahan tubuh. Tolak Angin menjadi favorit karena terbuat dari bahan-bahan alami berkualitas tinggi, yang telah diuji secara ilmiah, dan mengantongi sertifikat obat herbal terstandar BPOM RI serta jaminan halal dari BPJPH.

    Saat ini, Tolak Angin memiliki banyak varian yang siap membantumu kapan saja. Selain Tolak Angin cair saset kuning, tersedia juga Tolak Angin Sugar Free, Tolak Angin Flu, Tolak Angin Batuk, hingga Tolak Angin Anak. Nggak cuma versi ‘cair’, kamu juga bisa mencoba Tolak Angin dalam bentuk tablet dan soft capsule.

    Kamu bisa mendapatkan Tolak Angin di toko dan supermarket terdekat, atau secara online melalui link ini.

    (prf/ega)

  • Video: Detikers, Hindari Kerokan di Area Tubuh Ini!

    Video: Detikers, Hindari Kerokan di Area Tubuh Ini!

    Video: Detikers, Hindari Kerokan di Area Tubuh Ini!

  • Gaya Bercinta Ini Paling Sering Bikin Patah Mr P, Dokter Ungkap Tanda-tandanya

    Gaya Bercinta Ini Paling Sering Bikin Patah Mr P, Dokter Ungkap Tanda-tandanya

    Jakarta – Salah satu penyebab terjadinya kondisi ‘penis patah’ atau fraktur penis adalah posisi bercinta. Beberapa posisi dalam berhubungan seksual memang lebih berisiko menyebabkan penis menjadi ‘patah’.

    Sebagai informasi, ‘penis patah’ merupakan suatu kondisi saat terjadinya robekan pada tunika albuginea pada bagian penis bernama korpus kavernosa. Robekan ini menimbulkan perdarahan dan membuat penis menjadi bengkak.

    Spesialis urologi Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr Cipto Mangunkusumo (RSCM) dr Adhitama Alam Soeroto, SpU mengatakan salah satu penyebab terjadinya ‘penis patah’ ini adalah penetrasi ekstrem saat laki-laki bercinta.

    “Sebenarnya semua posisi (hubungan seksual) sama saja sih, memiliki risiko (penis patah). Cuma ternyata di penelitian (posisi seks) male dominant position (MDP) lebih berisiko terjadi (penis patah),” kata dr Adhitama saat berbincang dengan detikcom di RSCM, Jakarta Pusat, Senin (23/12/2024).

    “Jadi man on top, doggy style seperti itu akan lebih berisiko. Kenapa? dari penelitiannya sih alasannya, curiganya, karena laki-laki lebih ini kan, lebih beringas tergantung dia gitu. Jadi kalau dia lepas kendali, yang harusnya penis lurus ke depan, dia (penis) bisa belak-belok gitu,” sambungnya.

    Menurut dr Adhitama, posisi woman on top juga memiliki risiko menyebabkan kondisi fraktur penis tersebut. Namun, persentase risiko menurutnya lebih kecil daripada male dominant position.

    Dirinya menambahkan, satu-satunya pengobatan untuk fraktur penis adalah dengan tindakan bedah atau operasi. Menurutnya, fraktur penis biasanya disertai dengan bunyi khas.

    “Pengobatannya hanya operasi. Kalau fraktur penis itu harus langsung di-notice sama pasangan atau sama dirinya sendiri. Tanda-tandanya kadang-kadang ada suara ‘pop’ gitu, popping atau cracking sound,” kata dr Adhitama.

    “Jadi di tengah-tengah berhubungan seksual tiba-tiba ada suara ‘pop’ atau crack gitu ya. Berarti ada suatu hal yang robek. Terus dia detumesen mendadak, ereksinya turun mendadak,” tutupnya.

    (dpy/up)

  • Wanti-wanti Dokter untuk Para Pria, Berendam Air Panas Bisa Ganggu Kualitas Sperma

    Wanti-wanti Dokter untuk Para Pria, Berendam Air Panas Bisa Ganggu Kualitas Sperma

    Jakarta – Masalah ketidaksuburan menjadi hal yang kerap dibahas para pasangan, terutama yang ingin memiliki anak. Saat wanita belum hamil meski sudah menikah lama, mitos tentang kesuburan sering menghantui.

    Salah satunya terkait berendam air panas disebut-sebut bisa mengurangi kesuburan dan merusak kualitas sperma. Bagaimana faktanya?

    Testis merupakan organ yang sensitif terhadap suhu panas. Spesialis urologi Dr dr Ponco Birowo, SpU(K), PhD mengatakan berendam air panas memang bisa meningkatkan suhu testis dan membuat kualitas sperma buruk. Terlebih jika berendam yang dilakukan cukup lama atau berjam-jam.

    Hal ini dikarenakan testis yang kepanasan dapat berhenti menjalani fungsinya untuk memproduksi sperma.

    “Karena ada protein yang tidak bekerja kalau dia kepanasan,” kepada detikcom, di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (12/12/2024).

    Sementara mandi air panas umumnya tak terlalu memengaruhi lantaran tak berjam-jam seperti berendam air panas.

    “Kalau hanya mandi air panas itu nggak terlalu, berapa lama seorang mandi air panas itu nggak terlalu, nggak berjam-jam,” imbuh dr Ponco.

    Menurut dr Ponco suhu yang aman pada testis sekitar 32 sampai 34 derajat celcius, berbeda dengan suhu normal tubuh yang mencapai 36 derajat celcius. Hal ini dikarenakan letak organ tersebut berada di luar tubuh.

    “Karena kan letaknya di luar dia, bukan di dalam badan, sering kena angin,” sambungnya.

    (suc/up)

  • 4 Manfaat Rebusan Daun Sirih, Termasuk Redakan Sembelit

    4 Manfaat Rebusan Daun Sirih, Termasuk Redakan Sembelit

    Jakarta

    Sirih merupakan tanaman yang kerap digunakan untuk pengobatan tradisional oleh masyarakat Indonesia. Tanaman tersebut memiliki rasa pahit dan pedas yang khas, dapat memberikan kehangatan untuk tubuh.

    Selain itu, tanaman hijau ini memiliki manfaat untuk menetralkan keseimbangan pH dalam tubuh dan usus, serta meningkatkan kesehatan pencernaan.

    Umumnya, sirih dikonsumsi dengan cara dikunyah untuk diambil sarinya. Namun, sirih juga dapat dimasukkan ke dalam makanan atau dikonsumsi sebagai pasta, bubuk, atau direbus untuk diminum airnya.

    Manfaat Rebusan Daun Sirih Bila Diminum

    Dikutip dari laman NetMeds, berikut 4 manfaat rebusan daun sirih bila diminum:

    1. Meredakan sembelit

    Daun sirih merupakan sumber antioksidan yang membersihkan radikal dari tubuh. Daun ini mengembalikan kadar pH normal dalam tubuh dan membantu mengatasi sakit perut.

    Metode pengobatan di India secara luas merekomendasikan makan daun sirih untuk meredakan sembelit. Disarankan untuk minum air rebusan daun sirih di pagi hari saat perut kosong untuk memperlancar buang air besar.

    2. Melancarkan pencernaan

    Daun sirih direkomendasikan karena sifatnya yang dapat melancarkan pencernaan, anti-kembung, dan membantu melindungi usus. Tumbuhan dengan bau yang khas itu dapat meningkatkan metabolisme, memicu sirkulasi, dan merangsang usus untuk menyerap vitamin dan nutrisi penting.

    3. Mengurangi masalah pernapasan

    Manfaat rebusan daun sirih bila diminum juga dapat membantu mengurangi masalah pernapasan yang berhubungan dengan batuk dan pilek. Daun sirih merupakan obat yang sangat baik bagi mereka yang menderita sesak dada, paru-paru, dan asma.

    4. Mengatasi diabetes

    Beberapa penelitian telah mengungkapkan bahwa bubuk daun sirih berpotensi menurunkan lonjakan gula darah pada pasien diabetes tipe 2 yang baru didiagnosis. Daun sirih merupakan antioksidan kuat yang membantu melawan stres oksidatif dan mengurangi peradangan yang disebabkan oleh glukosa darah yang tidak terkontrol, serta mendukung pengelolaan diabetes melitus.

    (sao/naf)

  • Marlon Renaldy, Pak Taka di Sitkom OB Meninggal usai Keluhkan Nyeri Dada

    Marlon Renaldy, Pak Taka di Sitkom OB Meninggal usai Keluhkan Nyeri Dada

    Jakarta

    Bintang Sitkom hits OB (Office Boy) Marlon Renaldy meninggal dunia. Pria yang memerankan karakter Pak Taka itu mengembuskan napas terakhirnya pada Senin (23/12/2024).

    Dia diduga terkena serangan jantung. Kabar kepergian Marlon Renaldy dikonfirmasi Adit Sayuti alias Aditya Warman, akto yang juga rekan kerja Marlon pada sitkom OB.

    “[Meninggal] 23 Desember 2024, informasinya siang, jamnya kurang tahu. Dimakamkan tanggal 24 siang di TPU Kampung Kandang,” ujar Adit kepada detikcom.

    Sebelum meninggal dunia, aktor kelahiran 1972 tersebut tengah mengantar jenazah dengan anaknya. Dalam proses iring-iringan Marlon Renaldy sempat berhenti lantaran mengeluhkan nyeri di bagian dada.

    Kondisinya tidak lama langsung memburuk hingga dia dilaporkan ambruk dan langsung dibawa ke RS Fatmawati. Sayangnya, nyawa ‘Pak Taka’ tak tertolong.

    “Jantung kayaknya. Kalau dari cerita anaknya, saudaranya, beliau lagi antar iring-iringan jenazah naik motor, boncengan dengan anaknya,” ungkap Adit.

    Gejala Serangan Jantung

    Terlepas dari kasus terkait, gejala serangan jantung yang kerap dikeluhkan secara mendadak adalah nyeri dada. Nyeri dada karena serangan jantung disertai dengan rasa sesak atau merasakan beban yang berat tengah menghimpit hingga menekan dada.

    Nyeri di bagian dada bisa menyebar ke lengan, umumnya lengan bagian kiri, tetapi pada beberapa kasus juga berpengaruh kepada kedua lengan bahkan anggota tubuh lain termasuk rahang, leher, punggung, dan perut.

    Saat gejalanya terus memburuk, seseorang akan merasa pusing, berkeringan, sesak napas, hingga penglihatan berkunang-kunang atau mulai pudar.

    Nyeri dada saat serangan jantung seringnya terasa berat, tetapi beberapa orang mungkin hanya mengalami nyeri ringan, mirip dengan gangguan pencernaan.

    Meskipun gejala yang paling umum adalah nyeri dada, keluhan seragan jantung bisa bervariasi pada setiap orang. Beberapa orang mungkin memiliki gejala lain seperti sesak napas, merasa atau merasa mual dan nyeri punggung atau rahang tanpa nyeri dada.

    Dalam beberapa kasus, komplikasi yang disebut aritmia ventrikel dapat menyebabkan jantung berhenti berdetak. Ini dikenal sebagai henti jantung mendadak.

    Tanda dan gejala yang menunjukkan seseorang mengalami henti jantung meliputi:

    Tampak tidak bernapasTidak bergerakTidak memberikan respons apapun saat disentuh atau diajak berbicara

    Dalam kondisi seperti ini segera mencari bantuan medis dan mulai melakukan resusitasi jantung paru (RJP).

    Untuk melakukan RJP pada orang dewasa:

    Letakkan tumit tangan pada tulang dada di tengah dada orang tersebut. Letakkan tangan yang lain di atas tangan pertamamu dan kaitkan jari-jari.Dengan menggunakan berat badan, bukan hanya lengan, tekan lurus ke bawah sejauh 5 hingga 6 cm pada dada orang tersebut.Ulangi gerakan tersebut sampai ambulans tiba, atau sesegera mungkin membawa ke fasilitas medis.

    (naf/naf)

  • Sering Kerja Sambil Pangku Laptop? Kurang-kurangi, Bisa Merusak Sperma

    Sering Kerja Sambil Pangku Laptop? Kurang-kurangi, Bisa Merusak Sperma

    Jakarta – Ada banyak hal yang menyebabkan pasangan suami istri sulit mendapatkan momongan. Salah satu di antaranya adalah masalah kesuburan, termasuk kualitas sperma suami.

    Selain masalah genetik dan gaya hidup tidak sehat, ada beberapa kebiasaan yang turut memengaruhi kualitas sperma dan kesuburan pria. Salah satunya disebut-sebut karena memangku laptop dalam jangka waktu lama.

    Spesialis urologi Dr dr Ponco Birowo SpU(K), PhD mengatakan suhu panas berlebih yang diterima oleh testis seorang pria memang berisiko menurunkan kesuburan.

    Hal ini dikarenakan ada protein yang tak bekerja jika testis seorang pria kepanasan.

    “Misalnya suka ngetik di laptop nih, di pangkuan nih, itu ada penelitiannya akan naik 18 derajat suhu di testis,” kata dr Ponco saat berbincang dengan detikcom di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (12/12/2024).

    “Pabriknya spermatozoa kan di testis, testis letaknya di bawah bukan di perut. Untuk pembentukan spermatozoa suhunya harus 2-4 derajat lebih dingin. Testis itu kalau kita ukur, dia (suhu) 32-34 derajat,” sambung dia.

    Menurut dr Ponco pembentukan spermatozoa atau sperma yang baik, testis harus berada pada suhu dua hingga empat derajat lebih dingin, sehingga tak boleh kepanasan.

    Adapun suhu yang aman pada testis sekitar 32 sampai 34 derajat celcius, berbeda dengan suhu normal tubuh yang mencapai 36 derajat celcius. Hal ini dikarenakan letak organ tersebut berada di luar tubuh.

    (suc/up)

  • Kata IDI soal Bantuan Hukum 3 Tersangka Kasus Bullying ‘dr ARL’ PPDS Undip

    Kata IDI soal Bantuan Hukum 3 Tersangka Kasus Bullying ‘dr ARL’ PPDS Undip

    Jakarta

    Polda Jawa Tengah menetapkan tiga tersangka terkait kasus kematian dokter ARL yang diduga bunuh diri terkait perundungan atau bullying di Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Anestesiologi Universitas Diponegoro (Undip). Ketiga orang berinisial dokter TE, SM, dan dokter ZR ditetapkan tersangka pada Selasa (24/12/2024).

    Dokter TE merupakan Kaprodi Anestesiologi Fakultas Kedokteran Undip, sementara SM adalah staf administrasi Prodi Anestesiologi, lalu dokter ZR yakni senior korban di program pendidikan tersebut.

    Ketua Biro Hukum Pembinaan dan Pembelaan Anggota Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Beni Satria menyebut pihaknya tengah memberikan pendampingan kepada tiga tersangka terkait, sebagai langkah bantuan hukum.

    “Hari ini Tim PB IDI sedang berusaha terus berkomunikasi dengan tersangka dan kuasa hukum Undip,” beber Beni kepada detikcom, Jumat (27/12/2024).

    Beni menyebut bantuan ini tidak lantas diartikan pengabaian hak korban, tetapi IDI mengedepankan asas praduga tak bersalah, hingga benar-benar terbukti sebagai keputusan hukum yang berkekuatan tetap.

    “Oleh karena itu, sikap IDI yang memberikan dukungan kepada seorang dokter yang menjadi tersangka tidak bisa langsung diartikan sebagai pembenaran atas dugaan tindakan yang dilakukannya, melainkan lebih kepada memastikan bahwa hak-hak hukum dokter tersebut terpenuhi selama proses peradilan berlangsung,” terang Beni.

    Tersangka maupun korban dijelaskan Beni, memiliki hak yang sama di mata hukum untuk mendapatkan pendampingan maupun perindungan. IDI, dalam kasus ini, menjadi organisasi profesi yang bertanggung jawab secara moral dan hukum demi memberikan dukungan kepada anggota mereka, termasuk tersangka, selama proses hukum berlangsung.

    “IDI sebatas memastikan proses hukum berjalan adil dan tidak melanggar hak-hak anggota IDI. Proses hukum harus berjalan secara seimbang dan tidak memihak,” tegas Beni.

    “IDI mendukung tersangka dalam konteks memastikan hak-haknya terlindungi, bukan dalam kapasitas membela tindakan yang belum terbukti,” pungkasnya.

    (naf/kna)