Category: Bisnis.com Tekno

  • GOTO Pastikan Kualitas Makanan MBG CSR Terjamin, Begini Cara Pemesanannya

    GOTO Pastikan Kualitas Makanan MBG CSR Terjamin, Begini Cara Pemesanannya

    Bisnis.com, JAKARTA – PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) melibatkan dinas kesehatan dan dinas pendidikan setempat untuk memastikan kualitas makanan dalam program Makan Bergizi Gratis (MBG) terjaga. 

    Chief of Public Policy and Government Relation GoTo Group Ade Mulya mengatakan demi menjamin kualitas makanan dan penyajiannya, GOTO sudah menyiapkan standar operasional yang rigid untuk memastikan makanan yang dikonsumsi memenuhi standar gizi yang baik dan juga aman untuk dikonsumsi oleh para siswa penerima. 

    Program MBG CSR GoTo di setiap sekolah telah mendapat persetujuan dari Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan setempat untuk memastikan setiap porsi makanan yang diberikan ke siswa memenuhi gizi dan nutrisi yang mendukung tumbuh kembang anak. 

    “UMKM yang terlibat juga dipastikan memenuhi standar higienitas dan keamanan yang disertifikasi oleh Biro Klasifikasi Indonesia (BKI),” kata Ade kepada Bisnis, Kamis (21/11/2024). 

    Sekadar informasi, GoTo Group meluncurkan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) melalui skema corporate social responsibility (CSR) perusahaan. Program ini telah menjangkau lebih dari 10.000 siswa di 31 sekolah yang tersebar di 13 Kota/Kabupaten, yakni Bogor, Jakarta Timur, Bekasi, Bandung, Solo, Semarang, Surabaya, Malang, Medan, Makassar, Banjarmasin, Pekanbaru, dan Palembang.

    Adapun untuk memesan paket GOTO, Ade menjelaskan proses pemesanan dimulai dengan perwakilan sekolah melakukan konfirmasi jadwal pembelajaran sekolah melalui layanan digital fitur Gerakan Orang Tua Asuh (GOTA) di aplikasi Gojek. 

    Selanjutnya, layanan digital fitur GOTA secara otomatis memesan makan bergizi gratis dari UMKM unggulan di sekitar sekolah, semua proses ini terintegrasi dengan dompet digital. 

    “Jumlah porsi makanan bergizi gratis disesuaikan dengan jumlah siswa yang menjadi penerima manfaat. Setelah dipesan, makanan akan diantar oleh mitra pengemudi ke masing-masing sekolah,” kata Ade. 

  • Bank Indonesia Blokir 7.500 Rekening, Diduga Penampung Hasil Judi Online

    Bank Indonesia Blokir 7.500 Rekening, Diduga Penampung Hasil Judi Online

    Bisnis.com, JAKARTA – Bank Indonesia (BI) mencatat sudah melakukan pembekuan terhadap 7.500 rekening yang terindikasi judi online.

    Deputi Gubernur BI, Juda Agung menyatakan, rekening yang dilakukan pembekuan tersebut disinyalir menjadi tempat penampungan hasil judi online.

    “Rekening-rekening yang telah ditemukan oleh PJP dan oleh Bank Indonesia itu ada 7500 dan hampir 100 persen sudah dibekukan,” kata Juda saat konferensi pers capaian Desk Pemberantasan Perjudian Daring di Komdigi, Kamis (21/11/2024).

    Juda menjelaskan, langkah pembekuan dilakukan sebagai upaya dari BI untuk melindungi sistem pembayaran yang digunakan sebagai fasilitas judi online. 

    Maka dari itu BI melakukan dua langkah pencegahan. Pertama, pencegahan pada penyedia jasa pembayaran, baik bank dan nonbank. 

    Dalam hal ini, PJP wajib memiliki fraud detection system atau sistem pendeteksi penipuan guna mengidentifikasi rekening yang digunakan dalam transaksi judi online dan fraud lainnya.

    Kemudian, memperkuat sistem deteksi kecurangan digital atau Fraud Detection System. Sehingga dapat mengidentifikasi rekening-rekening yang digunakan dalam transaksi terkait tindak pidana, seperti judi online.

    Sehingga, daftar rekening yang teridentifikasi digunakan untuk judi online atau fraud lainnya bisa dilakukan antisipasi, seperti pembekuan untuk mencegah terjadinya transaksi lebih jauh.

    “Rekening Itu juga disampaikan kepada Bank Indonesia dan oleh Bank Indonesia rekening data rekening itu kemudian masuk ke dalam sistem BI-Fast untuk memastikan bahwa begitu transaksi ini digunakan di dalam BI-Fast maka akan ditolak,” ucapnya.

    Sebelumnya, Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid pemerintah sudah membuat 651 permohonan pemblokiran rekening bank yang disinyalir berkaitan dengan judi online.

    Meutya mengatakan pemerintah melalui desk judi online sudah menutup lebih dari 104.000 situs judi online sedari tanggal 4 November hingga 19 November 2024.

    “Kemudian untuk permohonan pemblokiran rekening Bank untuk bulan November saja, kami sudah mengirimkan 651 permohonan untuk kemudian rekening Bank ini ditindaklanjuti atau diblokir,” kata Meutya dalam konferensi pers di Komdigi, Kamis (21/11/2024).

  • Menkomdigi Laporkan Masih Ada 600-an Rekening yang Terindikasi Judi Online

    Menkomdigi Laporkan Masih Ada 600-an Rekening yang Terindikasi Judi Online

    Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid mengatakan bahwa masih ada sekitar 600-an rekening yang berkaitan dengan judi online (judol).

    Padahal sebelumnya pihaknya sudah melakukan penutuan terhadap 104.000 situs judi online sejak awal November 2024. 

    “Kemudian untuk permohonan pemblokiran rekening Bank untuk bulan November saja, kami sudah mengirimkan 651 permohonan untuk kemudian rekening Bank ini ditindaklanjuti atau diblokir,” kata Meutya dalam konferensi pers di Komdigi, Kamis (21/11/2024).

    Meutya menyampaikan dilakukannya pengajuan pemblokiran rekening karena rekening bank merupakan nadi dari judi online. Maka dari itu, pemerintah sedang menggalakan hal tersebut dengan melakukan kerja sama bersama OJK dan Bank Indonesia.

    Lebih lanjut, Meutya menuturkan bahwa pemerintah sedang memantau seluruh bank dan salah satu yang paling dipantau adalah BCA. 

    “Teman-teman di industri bank juga untuk membantu, kami memantau salah satu yang paling banyak adalah Bank BCA, Bank BRI, Bank BNI, Mandiri, Niaga, BSI, Danamon, dan lain-lain,” ujarnya.

    Tercatat sedari Agustus 2023 hingga November 2024 berdasarkan catatan desk pemberantasan perjudian daring, terdapat 517 rekening bank BCA yang diajukan untuk di blokir karena terindikasi judi online.

    Posisi BCA diikuti oleh BRI dengan 126 rekening, Mandiri dengan 75 rekening, BNI dengan 58 rekening, dan CIMB Niaga dengan 24 rekening.

    Kemudian terdapat BSI dengan 12 rekening, Danamon dengan 3 rekening, dan 6 bank lainnya yaitu Sinarmas, Permata, Maybank, Seabank, Paninbank, dan Mega Bank yang masing masing 1 rekening.

    “Artinya sekali lagi kerja sama yang kuat dengan perbankan akan sangat dibutuhkan karena sekali lagi nadi dari judi online ini ada justru di rekening atau aliran dana,” ucap Meutya.

    Daftar Rekening Judi Online Diajukan ke Bank

    Daftar 600-an rekening yang terindikasi judi online (judol) periode 8 Agustus 2023 – 19 November 2024:

    1. BCA: 517 rekening

    2. BRI: 126 rekening

    3. BNI: 58 rekening

    4. Mandiri: 75 rekening

    5. CIMB Niaga: 24 rekening

    6. BSI: 12 rekening

    7. Danamon: 3 rekening

    8. Sinarmas: 1 rekening

    9. Permata: 1 rekening

    10. Maybank: 1 rekening

    11. Seabank: 1 rekening

    12. Paninbank: 1 rekening

    13. Mega: 1 rekening

  • Menkomdigi Minta 651 Rekening Bank Terindikasi Judol Diblokir, Ini Daftarnya

    Menkomdigi Minta 651 Rekening Bank Terindikasi Judol Diblokir, Ini Daftarnya

    Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid membuat 651 permohonan pemblokiran rekening bank yang disinyalir berkaitan dengan judi online. Mayoritas permohonan ditujukan kepada PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA).

    Meutya mengatakan pemerintah melalui desk judi online sudah menutup lebih dari 104.000 situs judi online sedari tanggal 4 November hingga 19 November 2024.

    “Kemudian untuk permohonan pemblokiran rekening Bank untuk bulan November saja, kami sudah mengirimkan 651 permohonan untuk kemudian rekening Bank ini ditindaklanjuti atau diblokir,” kata Meutya dalam konferensi pers di Komdigi, Kamis (21/11/2024).

    Meutya menyampaikan dilakukannya pengajuan pemblokiran rekening karena rekening bank merupakan nadi dari judi online. Maka dari itu, pemerintah sedang menggalakan hal tersebut dengan melakukan kerja sama bersama OJK dan Bank Indonesia.

    Lebih lanjut, Meutya menuturkan bahwa pemerintah sedang memantau seluruh bank dan salah satu yang paling dipantau adalah BCA. 

    “Teman-teman di industri bank juga untuk membantu, kami memantau salah satu yang paling banyak adalah Bank BCA, Bank BRI, Bank BNI, Mandiri, Niaga, BSI, Danamon, dan lain-lain,” ujarnya.

    Tercatat,  sedari Agustus 2023 hingga November 2024 berdasarkan catatan desk pemberantasan perjudian daring, terdapat 517 rekening bank BCA yang diajukan untuk di blokir karena terindikasi judi online.

    Posisi BCA diikuti oleh BRI dengan 126 rekening, Mandiri dengan 75 rekening, BNI dengan 58 rekening, dan CIMB Niaga dengan 24 rekening.

    Kemudian, terdapat BSI dengan 12 rekening, Danamon dengan 3 rekening, dan 6 bank lainnya yaitu Sinarmas, Permata, Maybank, Seabank, Paninbank, dan Mega Bank yang masing masing 1 rekening.

    “Artinya sekali lagi kerja sama yang kuat dengan perbankan akan sangat dibutuhkan karena sekali lagi nadi dari judi online ini ada justru di rekening atau aliran dana,” ucap Meutya.

    Rekening Judi Online Diajukan ke Bank (Periode 8 Agustus 2023 – 19 November 2024)

    1. BCA: 517 rekening

    2. BRI: 126 rekening

    3. BNI: 58 rekening

    4. Mandiri: 75 rekening

    5. CIMB Niaga: 24 rekening

    6. BSI: 12 rekening

    7. Danamon: 3 rekening

    8. Sinarmas: 1 rekening

    9. Permata: 1 rekening

    10. Maybank: 1 rekening

    11. Seabank: 1 rekening

    12. Paninbank: 1 rekening

    13. Mega: 1 rekening

  • Menkopolkam Budi Gunawan Bakal Gandeng Google Cs untuk Berantas Judi Online

    Menkopolkam Budi Gunawan Bakal Gandeng Google Cs untuk Berantas Judi Online

    Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menkopolkam) Budi Gunawan menyampaikan pemerintah akan memperkuat kerja sama dengan platform teknologi seperti Google, X.com, dan lain sebagainya untuk memberantas judi online. 

    Adapun, pada hari ini pemerintah melalui Desk Pemberantasan Perjudian Daring yaitu Kemenkopolkam, Kementerian Komunikasi dan Digital, Otoritas Jasa keuangan, Bank Indonesia, Jaksa Agung, Kepolisian dan TNI melakukan rapat yang membahas mengenai pemberantasan judi online

    Dalam rapat tersebut, Budi mengatakan terdapat 3 prioritas yang berhasil dicapai untuk memberantas judi online. 

    Pertama, desk pemberantasan judi daring bakal bekerja sama dengan platform-platform teknologi dan penyelenggara jasa internet seperti Telkom, Indosat dan lain sebagainya, untuk melakukan pemblokiran secara sistematis.

    Kedua, desk gabungan juga akan terus melakukan penegakan hukum dan penelusuran aliran keuangan judi online. 

    “Kita akan upayakan koordinasi hukum lintas negara dengan menyasar aktivitas pencucian uang untuk memudahkan penindakan,” kata Budi saat konferensi pers di Komdigi, Kamis (21/11/2024).

    Prioritas ketiga adalah desk gabungan akan memasifkan kampanye dan edukasi publik tentang bahaya akibat judi online. 

    Dalam edukasi tersebut pemerintah akan terus berkampanye bahwa slot atau judi online adalah penipuan dan selama ini masyarakat ditipu oleh operator judi online. 

    “Masyarakat diberi harapan bisa menang dalam permainan judi online, padahal program judi online sudah disetting agar masyarakat pasti kalah, ujung-ujungnya pasti kalah dan tidak bisa menarik uangnya,” ujarnya.

    Sebelumnya, Budi menyebut terdapat 8,8 juta masyarakat Indonesia yang bermain judi online. Angka tersebut mencakup 80 ribu anak dibawah umur yang bermain judi online.

    Budi menjelaskan sampai dengan saat ini pemerintah mencatat pemain judi online di dalam negeri mencapai angka 8 juta orang. 

    Dari angka tersebut, Budi menyebut mayoritas pemain judi online adalah masyarakat yang berada di kalangan menengah kebawah.

    Tak hanya kalangan menengah kebawah, Budi mencatat ada sekitar 97 ribu anggota TNI dan Polri yang bermain judi online. Pemerintah, kata Budi juga mencatat juta pegawai swasta yang bermain judi online.

    Lebih lanjut, Budi pun menyampaikan bahwa pemerintah menemukan ada sekitar 80 ribu anak dibawah usia 10 tahun yang bermain judi online.

  • 8,8 Juta Warga RI Kecanduan, Termasuk Anak di Bawah Umur

    8,8 Juta Warga RI Kecanduan, Termasuk Anak di Bawah Umur

    Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menkopolkam) Budi Gunawan menyebut terdapat 8,8 juta masyarakat Indonesia yang bermain judi online. Angka tersebut mencakup 80.000 anak dibawah umur yang bermain judi online.

    Budi menjelaskan sampai dengan saat ini pemerintah mencatat pemain judi online di dalam negeri mencapai angka 8 juta orang. 

    Dari angka tersebut, Budi menyebut mayoritas pemain judi online adalah masyarakat yang berada di kalangan menengah kebawah.

    “Pemainnya kurang lebih 8,8 juta masyarakat Indonesia, yang mayoritas para pemainnya adalah kelas menengah ke bawah,” kata Budi saat konferensi pers di Komdigi, Kamis (21/11/2024).

    Tak hanya kalangan menengah kebawah, Budi mencatat ada sekitar 97 ribu anggota TNI dan Polri yang bermain judi online. Pemerintah, kata Budi juga mencatat juta pegawai swasta yang bermain judi online.

    Lebih lanjut, Budi pun menyampaikan bahwa pemerintah menemukan ada sekitar 80 ribu anak dibawah usia 10 tahun yang bermain judi online.

    “Dan angka ini diprediksi akan terus bertambah jika kita tidak melakukan upaya massif di dalam memberantas judi online,” ujarnya.

    Di sisi lain, Budi menuturkan bahwa saat ini judi online di Indonesia cukup meresahkan. Bukan hanya meresahkan, Budi menilai kondisi judi online di Indonesia sudah darurat.

    Apalagi, Budi mencatat bahwa perputaran uang judi online di Indonesia mencapai Rp900 triliun pada tahun 2024.

    “Bapak presiden pada beberapa kesempatan telah menyampaikan perputaran judi online di Indonesia ini telah capai kurang lebih Rp900 triliun di tahun 2024,” ucap Budi

  • Apple Bantah Monopoli Pasar, Sebut Pembatasan Akses Pengembang Hal Wajar

    Apple Bantah Monopoli Pasar, Sebut Pembatasan Akses Pengembang Hal Wajar

    Bisnis.com, JAKARTA – Apple, produsen gawai asal Amerika Serikat, meminta hakim federal untuk menolak tuduhan Departemen Kehakiman AS yang menuduh iPhone mendominasi pasar smartphone secara ilegal.

    Melansir dari Reuters, Kamis (21/11/2024) Hakim Distrik AS, Julien Neals mendengarkan argumen dari pengacara Apple yang mengatakan bahwa kasus pemerintah harus dibatalkan karena beberapa alasan, dan meminta hakim untuk membatasi proses penemuan (discovery), yaitu pertukaran informasi antara pihak-pihak yang terlibat dalam kasus tersebut. 

    “Pemerintah gagal menunjukkan secara wajar bahwa Apple memiliki kekuatan monopoli,” kata pengacara Apple, Devora Allon.

    Maka dari itu, Apple berusaha membatalkan kasus tersebut dengan alasan bahwa pembatasan akses pengembang ke teknologinya adalah hal yang wajar.

    Adapun, kasus yang menjerat Apple ini diajukan oleh DOJ dan koalisi negara bagian pada Maret lalu. 

    Laporan ini menyoroti pembatasan dan biaya yang dikenakan kepada pengembang aplikasi serta hambatan teknis terhadap perangkat dan layanan pihak ketiga

    Kasus antitrust terhadap perusahaan-perusahaan teknologi besar ini semakin menjadi tren bipartisan. Kasus terhadap Apple dimulai pada masa pemerintahan Presiden Donald Trump dan diajukan pada masa pemerintahan Presiden Joe Biden.

    Dalam kasus lainnya, Alphabet ditemukan memiliki monopoli ilegal dalam pencarian daring, Meta Platforms menghadapi persidangan terkait klaim yang menyatakan bahwa mereka membungkam persaingan dengan mengakuisisi pesaing yang baru muncul.

    Sedangkan pihak Amazon.com sedang melawan kasus terkait kebijakan mereka terhadap penjual dan pemasok.

    Namun, beberapa klaim seperti yang ada dalam kasus Apple ini akhirnya gagal. Seorang hakim membatalkan klaim Komisi Perdagangan Federal (FTC) terhadap Meta terkait pembatasan pada pengembang aplikasi pihak ketiga. 

    Dalam kasus pencarian Google, hakim menolak klaim bahwa Google seharusnya lebih memperhatikan pengiklan di mesin pencari Bing milik Microsoft.

    Apple mengutip keputusan tersebut dalam kasusnya, dengan mengatakan bahwa keputusan itu menunjukkan bahwa menahan akses terhadap teknologi tidak seharusnya dianggap sebagai tindakan anti-persaingan.

  • GOTO Banderol Paket MBG Rp15.000 per Porsi, Ini Alasannya

    GOTO Banderol Paket MBG Rp15.000 per Porsi, Ini Alasannya

    Bisnis.com, JAKARTA – PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) membanderol harga per porsi makanan pada program Makan Siang Bergizi senilai Rp15.000 per porsi. Harga tersebut sudah termasuk biaya pengantaran. 

    Chief of Public Policy and Government Relation GoTo Group Ade Mulya mengatakan program MBG yang diinisiasi oleh Grup GoTo merupakan bagian dari kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan sekaligus untuk mendukung implementasi Program Makan Bergizi Gratis pemerintah. 

    GOTO menyelenggarakan program ini untuk menindaklanjuti arahan yang diberikan oleh Presiden Prabowo Subianto.

    Program ini merupakan salah satu wujud nyata dari  GoTo Group sebagai karya anak bangsa yang berjuang untuk Indonesia dan berjalan beriringan dengan pemerintah dalam berbagai inisiatif pembangunan ekonomi Indonesia. 

    Perusahaan mengenakan biaya belasan ribu rupiah untuk setiap porsi pada program ini untuk makanan yang disajikan, termasuk pengantaran.

    “Dalam program ini, harga per-porsi makanan adalah Rp15.000, sudah termasuk penjemputan dan pengantaran makanannya,” kata Ade kepada Bisnis, Kamis (21/11/2024). 

    Ade menuturkan penetapan harga tersebut tidak terlepas dari keterlibatan perusahaan selama 5 bulan dalam program uji coba MBG. Selama uji coba dilakukan, GOTO memperoleh kesempatan untuk mempelajari tantangan dan hambatan di lapangan dan juga dampak ekonomi atau multiplier effect dari MBG. 

    “Kami juga mendapat masukan mengenai variasi menu, ketepatan waktu penyediaan dan pengantaran makanan, serta harga produksi dari makanan yang diberikan kepada siswa-siswa penerima manfaat, hingga upaya untuk meminimalisir sampah sisa makanan,” kata Ade. 

    Sebelumnya, dalam rangka mendukung Program Makan Bergizi Gratis Presiden Prabowo Subianto, GOTO secara resmi meluncurkan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di 13 kota/kabupaten yaitu Bogor, Jakarta Timur, Bekasi, Bandung, Solo, Semarang, Surabaya, Malang, Medan, Makassar, Banjarmasin, Pekanbaru, dan Palembang.

    Program yang uji cobanya berjalan sejak 20 Mei 2024 ini telah menjangkau 31 sekolah dengan lebih dari 10.000 siswa penerima manfaat. Program ini ditargetkan dapat menyalurkan sekitar 3 juta porsi makan bergizi gratis. 

  • Nvidia Bantah Server Blackwell Bermasalah, Telah Terkirim 13.000 Sampel

    Nvidia Bantah Server Blackwell Bermasalah, Telah Terkirim 13.000 Sampel

    Bisnis.com, JAKARTA – Raksasa cip global Nvidia membanta laporan yang menyebut bahwa adanya masalah pendinginan pada server AI Blackwell.

    Melansir dari The Verge, Kamis (21/11/2024) Nvidia malah meyakinkan investor bahwa Blackwell sedang dalam produksi penuh dan berjalan lancar. Maka dari itu perusahaan akan terus mengirimkan lebih banyak chip setiap kuartal mulai sekarang.

    CEO Nvidia, Jensen Huang, mengklaim bahwa Blackwell telah mengirimkan 13.000 sampel kepada pelanggan pada kuartal ini, dengan hasil yang sudah dapat diukur dalam miliaran dolar.

    “Seperti yang dapat Anda lihat dari semua sistem yang sedang dibangun, Blackwell dalam kondisi sangat baik,” kata Huang.

    Adapun, Nvidia melaporkan pencapaian rekor pendapatan dan laba untuk kuartal ketiga tahun 2024.

    Pendapatan dari pusat data meroket hingga US$30,7 miliar pada kuartal lalu, lebih dari dua kali lipat dibandingkan dengan bisnis gaming yang bernilai sekitar US$2-3 miliar setiap kuartal. Hal ini mendorong Nvidia meraih laba bersih sebesar US$19,3 miliar pada kuartal ketiga, meskipun masih di bawah pencapaian Microsoft dan Apple yang masing-masing meraih US$24,7 miliar dan US$21,4 miliar pada periode yang sama.

    Di tengah persaingan sengit, terutama dengan AMD, Nvidia dan pesaingnya mempercepat pengembangan chip baru untuk memenuhi permintaan AI yang terus meningkat. 

    Meskipun Blackwell menjadi andalan terbaru Nvidia, perusahaan mengungkapkan bahwa chip H200, yang diumumkan tahun lalu, saat ini menjadi produk terlaris mereka, mengumpulkan miliaran dolar pada kuartal terakhir.

    Sementara Nvidia mendominasi pasar chip AI, Intel kini tertinggal dan tengah melakukan restrukturisasi besar-besaran untuk mengejar ketertinggalan di sektor yang semakin berkembang ini.

  • Kode Redeem ML Hari Ini Kamis 21 November 2024

    Kode Redeem ML Hari Ini Kamis 21 November 2024

    Bisnis.com, JAKARTA – Di bawah ini adalah kode redeem ML hari ini, Kamis 21 November 2024 yang bisa Anda tukar dengan berbagai hadiah spesial.

    Tak dapat dipungkiri bahwa kode redeem menjadi salah satu hal yang banyak dicari pemain Mobile Legends.

    Sebab dengan kode redeem, pemain bisa mendapatkan berbagai hadiah secara gratis.

    Pada hari ini, ada banyak kode redeem ML yang bisa Anda klaim untuk mendapatkan berbagai item gratis dari Moonton.

    Kode redeem ML hari ini, Kamis 21 November 2024:

    vtwbnh7zwquf22fz6

    mepjct6ewbgs22et7

    mlbbblackfriday

    Cara klaim kode redeem ML

    1. Buka situs m.mobilelegends.com/en/codexchange

    2. Masukkan salah satu kode redeem ML pada kotak Redemption Code 

    3. Lalu tuliskan ID user gim Mobile Legends dan kode verifikasi pada kotak yang ada

    4. Klik Redeem, bila berhasil hadiah akan otomatis masuk ke dalam inbox game