Category: Bisnis.com Tekno

  • AI DeepSeek Milik China Diklaim Lebih Efisien dari OpenAI, AS Ketar-Ketir

    AI DeepSeek Milik China Diklaim Lebih Efisien dari OpenAI, AS Ketar-Ketir

    Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) asal China, DeepSeek akan menjadi penantang berat bagi AI milik Amerika Serikat (AS). AI buatan China ini diklaim lebih murah dibandingkan OpenAI.

    Melansir dari Global Times, Minggu (26/1/2025), DeepSeek asal China ini berhasil memproduksi sistem AI yang kompetitif, setara dengan o1 OpenAI yang dikembangkan raksasa teknologi AS.

    Namun, perusahaan harus mengatasi pembatasan ketat terkait semikonduktor yang diberlakukan pemerintah AS terhadap China.

    “Model AI murah dan sumber terbuka milik China, DeepSeek menggetarkan para ilmuwan,” tulis laporan Nature.

    Menurut laporan tersebut, kinerja DeepSeek mencakup beberapa tugas dalam kimia, matematika, dan pengkodean setara dengan model o1 milik OpenAI.

    Adapun pada Desember 2024, perusahaan yang berbasis di Hangzhou itu resmi meluncurkan model AI skala besar bernama DeepSeek-V3. Model baru ini dengan cepat menarik perhatian di kalangan penggemar AI. Serta, memicu diskusi yang melampaui batas negara dan menyebar ke platform media sosial internasional serta forum teknologi.

    Menurut pengumuman yang dirilis DeepSeek, perusahaan menyatakan bahwa mereka tidak terlibat dalam kerja sama proyek eksternal, maupun memberikan layanan penerapan privatasi dan dukungan terkait.

    Selain itu, DeepSeek juga menekankan bahwa mereka akan fokus pada penelitian dan pengembangan untuk mengembangkan model yang lebih canggih.

    Mantan Dekan dari Institut Riset Industri Kecerdasan di perusahaan perangkat lunak AI China, SenseTime, Tian Feng berpendapat bahwa kemampuan DeepSeek dengan biaya pelatihan lebih rendah mendefinisikan ulang aturan dari pengembangan AI.

    Menurut dia, pendekatan yang diambil DeepSeek telah memberi tekanan yang belum pernah terjadi sebelumnya pada perusahaan AI AS. “Karena kemungkinan akan menarik lebih banyak pengguna dan pengembang global untuk berpartisipasi dalam pengembangan AI kelas atas, yang dapat melemahkan pangsa pasar dan pengaruh perusahaan AI Amerika,“ ujar Feng.

    Sementara itu, Profesor Madya Studi Kecerdasan di Universitas Nanjing Li Baiyang menilai pendekatan teknologi DeepSeek menantang dominasi dan monopoli teknologi AI AS. “Ini membuktikan bahwa pembatasan chip AS tidak efektif,” kata Baiyang.

    Menurutnya, saat ini AS tengah berusaha mempertahankan dominasi di bidang AI melalui berbagai kebijakan dan peraturan administratif, dengan fokus pada perlindungan keunggulannya dalam kemampuan komputasi dan algoritmik.

    Namun, dia menyebut bahwa persaingan sehat antara China dan AS dalam AI bergantung pada sikap AS. Kedua negara ini bersaing di industri AI, namun ada juga ruang signifikan untuk kerjasama, terutama dalam tata kelola AI.

    Teranyar, Presiden AS Donald Trump mengumumkan investasi infrastruktur AI senilai US$500 miliar di AS. Di mana, tiga perusahaan teknologi terkemuka akan membentuk perusahaan baru bernama Stargate untuk mengembangkan infrastruktur AI di AS.

  • 260 Miliar Serangan DDoS Banjiri RI Selama 2023-2024

    260 Miliar Serangan DDoS Banjiri RI Selama 2023-2024

    Bisnis.com, JAKARTA — Akamai, perusahaan penyedia layanan keamanan siber, mencatat terdapat 260 miliar serangan Distributed Denial-of-Service (DDoS) ke Indonesia selama periode 2023 hingga pertengahan 2024 yang menyasar sektor finansial hingga e-commerce.

    Serangan tersebut bertujuan untuk mengganggu hiingga melumpuhkan jaringan atau situs web suatu organisasi. 

    Director, Security Technology & Strategy Akamai Reuben Koh mengatakan jumlah serangan yang terjadi di Indonesia meningkat seiring dengan peningkatan yang terjadi di negara-negara Asia Pasifik dan Jepang. 

    Dalam laporan DDoS Layer 7, Akamai menyebut bahwa serangan siber ke negara-negara Asia Pasifik, termasuk Indonesia, meningkat pesat pada periode awal 2023 hingga pertengahan 2024. Rerata serangan DDoS yang diterima negara Asia Pasifik naik dari 50.000 serangan per bulan pada Januari 2023 menjadi 450.000 serangan per bulan Juni 2024. 

    Laporan juga tersebut menempatkan Indonesia sebagai negara urutan keempat dengan serangan DDoS terbanyak yaitu mencapai 260 miliar kali. Urutan pertama dipegang oleh Singapura dengan 2,9 triliun serangan DDoS dan India dengan 959 miliar serangan DDoS. 

    Reuben mengatakan percepatan transformasi digital di Indonesia menjadi salah satu faktor pendorong maraknya serangan siber ke RI. Peretas melihat ada peluang untuk mengeruk untung dari percepatan transformasi digital di Indonesia dan nilai ekonomi digital Indonesia yang besar, yang mencapai US$150 miliar. 

    “Dua industri teratas yang berkontribusi terhadap pendapatan digital Indonesia adalah e-commerce dan layanan keuangan digital. Sayangnya, kedua industri ini (layanan keuangan dan e-commerce) juga merupakan vertikal yang paling banyak menjadi sasaran serangan siber di Asia Pasifik,” kata Reuben Koh dalam sebuah paparan dikutip Minggu (26/1/2025). 

    Koh juga memperkirakan pada tahun ini Indonesia kemungkinan akan terus menjadi target signifikan serangan siber, karena tercatat sebagai negara ke-4 yang paling banyak menjadi target serangan DDoS lapis 7 pada tahun 2024.

    Serangan DDoS ke IndonesiaPerbesar

    Indonesia memiliki ekonomi digital terbesar dan salah satu yang tumbuh paling cepat di Asia Tenggara. Indonesia kemungkinan menghadapi peningkatan ancaman siber, terutama yang menargetkan sektor e-commerce dan jasa keuangan.

    Koh juga mengatakan dengan tren global ancaman siber yang digerakkan oleh AI yang terus berkembang, Indonesia mungkin juga menghadapi serangan berbasis AI yang lebih canggih pada 2025.

    Indonesia mungkin mengalami peningkatan aktivitas hacktivist jika ada ketegangan geopolitik atau peristiwa yang melibatkan Indonesia. 

    Akamai menyebut serangan DDoS layer 7 menargetkan layer paling atas, yakni Application Layer, yang membuat peretas dapat menguasai aplikasi suatu lembaga atau organisasi. 

  • Komdigi Siapkan Pita Frekuensi 1,4 GHz untuk BWA, Lebar Pita 80 MHz

    Komdigi Siapkan Pita Frekuensi 1,4 GHz untuk BWA, Lebar Pita 80 MHz

    Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) berencana mengalokasikan pita frekuensi 1,4 GHz untuk keperluan Broadband Wireless Access (BWA) atau layanan internet cepat tetap nirkabel. Komdigi menunggu masukan publik guna menyusun regulasi tersebut. 

    BWA adalah teknologi khusus akses internet berkecepatan tinggi secara nirkabel (tanpa kabel) di area yang luas.

    Beberapa teknologi yang termasuk dalam BWA antara lain Wi-Fi, WiMAX atau teknologi nirkabel jarak jauh yang dapat mencakup area yang lebih luas daripada Wi-Fi, 4G/5G, hingga satelit. 

    Hinet (Berca) dan Bolt adalah beberapa merek Wimax yang terkenal pada masanya. Merek-merek tersebut kini telah tutup seiring dengan masifnya perkembangan 4G dan 5G di Indonesia. 

    Komdigi menyampaikan terobosan kebijakan tersebut nantinya akan tertuang dalam Peraturan Menteri Komunikasi dan Digital tentang Penggunaan Spektrum Frekuensi Radio pada Pita Frekuensi Radio 1,4 GHz.

    Dikutip dari laman resmi, Sabtu (25/1/2025). Komdigi menyebut Indonesia saat ini tengah menghadapi tantangan besar dalam meningkatkan layanan Fixed Broadband (FBB), di mana dari segi penetrasi dan kualitas saat ini hanya mencapai 21,31% rumah tangga dari sekitar 69 juta rumah tangga di Indonesia. 

    “Selain itu, harga rata-rata bulanan untuk kecepatan internet mencapai hingga 100 Mbps masih cukup mahal. Tingginya biaya internet pelanggan dan biaya penggelaran jaringan Fiber Optic (FO) terutama di daerah rural dan sub-urban, serta regulasi dan infrastruktur yang belum mendukung secara optimal, menjadi tantangan utama,” tulis Komdigi. 

    Pemancar internet di sebuah menara telekomunikasiPerbesar

    Untuk mengatasi masalah itu, Komdigi menyiapkan terobosan kebijakan guna mendorong pembangunan layanan akses internet di rumah secara masif dan cepat dengan biaya yang relatif terjangkau sesuai kemampuan masyarakat. 

    Rencana kebijakan untuk internet murah ini akan fokus pada wilayah dengan tingkat penetrasi layanan internet yang masih terbatas atau bahkan yang belum ada penetrasi sama sekali. Adapun pelanggan dari layanan internet murah ini ditujukan bagi masyarakat kelas menengah ke bawah dengan daya beli terbatas.

    “Dalam mendukung kebutuhan internet murah tersebut, Komdigi akan menyiapkan spektrum frekuensi radio sebesar 80 MHz di pita frekuensi 1,4 GHz yang diperuntukkan khusus untuk melayani internet di rumah juga dapat mendukung sektor pendidikan dan kesehatan,” tulis Komdigi. 

    Pita frekuensi 1,4 GHz akan digunakan untuk menyediakan layanan telekomunikasi Broadband Wireless Access (BWA) yang merupakan akses komunikasi data menggunakan spektrum frekuensi radio. 

    Layanan BWA ini diberikan untuk penyelenggaraan jaringan tetap lokal berbasis packet-switched menggunakan teknologi International Mobile Telecommunications (IMT). 

    “Diharapkan terobosan kebijakan ini dapat mendorong hadirnya internet di rumah dengan kecepatan akses sampai dengan 100 Mbps dengan harga layanan yang terjangkau,” tulis Komdigi.

  • Update Kode Redeem ML Baru dan Valid Hari Ini, Sabtu 25 Januari 2025

    Update Kode Redeem ML Baru dan Valid Hari Ini, Sabtu 25 Januari 2025

    Bisnis.com, JAKARTA – Moonton masih membagi-bagikan kode redeem Mobile Legends (ML) agar para pemain bisa menukarkannya dengan hadiah.

    Berikut ini kumpulan kode redeem ML terbaru hari ini, Sabtu (25/1/2025), yang mengandung banyak reward seperti koin, diamond, skin, hingga hero. 

    Mereka yang tercepat menukarkannya bisa mendapat item legendaris secara gratis.

    Bagaimana cara klaim kode redeem untuk mendapat hadiah spesial dari Moonton? Caranya mudah. Anda dapat melakukan klaim kode redeem dengan membuka laman m.mobilelegends.com/en/codexchange.

    Akan tetapi, perlu diingat bahwa setiap kode memiliki limit waktu dan hanya bisa diklaim sekali.

    Sehingga apabila Anda gagal saat melakukan klaim, ada dua kemungkinan penyebabnya.

    Bisa jadi Anda pernah menukarkan kode tersebut atau masa penukarannya sudah melewati tenggat waktu yang ditentukan.

    Cara Klaim Kode Redeem ML

    Berikut cara melakukan klaim kode redeem Mobile Legends:

    Buka situs m.mobilelegends.com/en/codexchange 
    Masukkan salah satu kode redeem ML pada kotak Redemption Code
    Lalu tuliskan ID user gim Mobile
    Legends dan kode verifikasi pada kotak yang ada
    Klik Redeem, bila berhasil hadiah akan otomatis masuk ke dalam inbox game

    Daftar Kode Redeem ML Hari Ini, Sabtu (25/1/2025)

    Berikut daftar kode redeem Mobile Legens yang masih aktif hari ini:

    0nc9lhok9
    c26pvj2ejdhp22e72
    wget29onw
    ikfbrfonx
    ny2pzck6bsdx233zt

  • Baru dan Valid! Kode Redeem FF yang Bisa Diklaim Hari Ini, Sabtu 25 Januari 2025

    Baru dan Valid! Kode Redeem FF yang Bisa Diklaim Hari Ini, Sabtu 25 Januari 2025

    Bisnis.com, JAKARTA – Garena kembali memberikan update kode redeem Free Fire (FF) untuk diberikan kepada para pemain. Kode ini bisa langsung diklaim pada hari ini, Sabtu (25/1/2025).

    Pemain Free Fire tercepat yang menukarkannya dan beruntung bisa mendapat item menarik secara cuma-cuma, seperti senjata, skin, dan aneka voucher.

    Namun, perlu diketahui bahwa kode redeem FF terdiri dari 12 karakter berupa huruf kapital dan angka.

    Sehingga apabila kode tidak memenuhi kriteria tersebut, kemungkinan besar kode yang dimasukkan adalah palsu atau ada kesalahan.

    Kode redeem FF ini juga memiliki limit waktu dan kuota penggunaan. Dengan demikian, penukaran tak bisa dilakukan jika kode redeem telah melewati waktu yang ditentukan dan sebelumnya sudah pernah diklaim.

    Kode Redeem FF Hari Ini

    Berikut ini adalah kode redeem Free Fire yang masih berlaku pada hari ini, Sabtu (25/1/2025):

    NPCQ2FW7PXN2
    K6L8M1N3O5P7Q9R
    J3ZKQ57Z2P2P

    Cara Klaim Kode Redeem FF

    Cara melakukan klaim kode redeem yakni dengan mengunjungi situs resmi Garena di reward.ff.garena.com/id.

    Setelah itu, lakukan login dengan masuk ke akun Anda. Masukkan kode redeem yang sudah ada dapatkan ke dalam kotak yang tersedia.

    Klik “Confirm” untuk me-redeem kodenya agar kita mendapat hadiah. Apabila berhasil, hadiah akan masuk melalui bagian Vault pada beranda gim.

    Hadiah pun bisa langsung digunakan oleh para pemain setelah kode berhasil di-redeem.

    Pemain juga bisa melakukan redeem melalui aplikasi Free Fire secara langsung. Caranya yakni masuk ke aplikasi dan pilih ikon Event di bagian atas paling kiri.

    Masuk ke Info di dashboard dan pilih website kode redeem. Masukkan 12-16 digit kode redeem lalu klik tombol Konfirmasi.Kode redeem pun sudah ditukarkan.

  • Resmi Miliki Asosiasi Antariksa, RI Siap Jadi Pemain Utama

    Resmi Miliki Asosiasi Antariksa, RI Siap Jadi Pemain Utama

    Bisnis.com, JAKARTA – Praktisi di industri satelit nasional hingga pengusaha resmi mendirikan Asosiasi Antariksa Indonesia (AAI) untuk memperkuat posisi dan peran strategis di industri antariksa internasional.

    Ketua AAI, Adi Rahman Adiwoso mengatakan, Indonesia perlu meningkatkan kapabilitas serta kapasitas teknologi antariksa di tengah perkembangan inovasi teknologi agar dapat bersaing di industri antariksa global.

    Menurutnya, Tanah Air sudah waktunya beralih dari yang sebelumnya hanya pengguna ruang angkasa menjadi bisa memproduksi hingga meluncurkan teknologi-teknologi antariksa.

    “AAI dibentuk untuk menjadi landasan kuat dalam membangun kolaborasi yang berkelanjutan antara pemerintah, sektor swasta, pertahanan, serta institusi penelitian, sehingga Indonesia mempunyai kemampuan untuk mengakses antariksa secara mandiri,” kata Adi dalam keterangannya, Sabtu (25/1/2025).

    Dia menjelaskan Pendiri dan Dewan Pengurus AAI terdiri dari praktisi di industri satelit nasional, Adi Rahman Adiwoso dan pengusaha, Aryo Djojohadikusumo serta David Fernando Audy.

    Sekjen AAI, Aryo Djojohadikusumo menambahkan antariksa memiliki peranan penting bagi Indonesia dalam aspek geopolitik, ekonomi dan inovasi teknologi.

    Melalui pengelolaan antariksa secara mandiri dan memanfaatkan teknologi antariksa terkini, maka turut serta membantu Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto merealisasikan Asta Cita yang fokus meningkatkan sistem pertahanan negara, swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru.

    “Sebab, pemanfaatan antariksa beserta teknologinya akan memudahkan pemerintah dalam memantau dan mengelola sumber daya alam hingga menemukan potensi sumber daya energi baru,” katanya.

    Ketua National Air and Space Power Center of Indonesia (NASPCI), Marsekal Pertama TNI Penny Radjendra menilai dengan hadirnya asosiasi antariksa ini maka akan memperkuat Indonesia dalam memaksimalkan hak kedaulatan nasional terhadap akses antariksa untuk kepentingan pemerintah, militer, swasta, dan institusi penelitian.

    “Bagi militer, pemanfaatan teknologi antariksa seperti satelit komunikasi, penginderaan jarak jauh, dan navigasi akan semakin memperkuat keamanan nasional dari ancaman-ancaman asing terhadap kedaulatan nasional,” kata Penny.

    Dalam kesempatan yang sama, Kepala Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Robertus Heru Triharjanto siap mendukung Asosiasi Antariksa Indonesia untuk memaksimalkan potensi industri keantariksaan.

  • Kaspersky Ungkap Penipuan Pembelian Cokelat Dubai via Website, Cek Modusnya

    Kaspersky Ungkap Penipuan Pembelian Cokelat Dubai via Website, Cek Modusnya

    Bisnis.com, JAKARTA — Kaspersky mengidentifikasi serangkaian penipuan terkait penjualan coklat Dubai yang sedang viral dengan menargetkan konsumen di Uni Emirat Arab (UEA).

    Penipuan tersebut dilakukan dengan membuat situs web palsu dan para pelaku menyamar sebagai Deliveroo, layanan pengiriman terpercaya dan Fix Dessert Chocolatier, pembuat cokelat terkenal di Dubai.

    Dengan meniru tampilan toko dan platform resmi, para pelaku kejahatan dunia maya dapat mengeksploitasi kepercayaan konsumen dan reputasi merek untuk memikat pembeli yang tidak menaruh curiga agar membayar dan membeli cokelat palsu tersebut.

    Dalam kasus lain, penipu menciptakan platform e-commerce palsu, yang menyamar sebagai vendor independen dari seluruh dunia. 

    Situs web palsu ini menjanjikan cokelat Dubai tetapi menghilang setelah pembayaran diterima, sehingga konsumen tidak mendapatkan barang mereka.

    Pakar keamanan di Kaspersky, Olga Svistunova menyampaikan bahwa para penipu menggunakan taktik dengan memanfaatkan konsumen dan kepercayaan pada merek terkemuka. Cara ini, kata Olga merupakan hal yang efektif bagi penjahat dunia maya untuk berhasil.

    “Untuk melindungi diri mereka sendiri dan menghindari kekecewaan, sangat penting bagi pengguna untuk memperhatikan detail, meluangkan waktu untuk memverifikasi keaslian toko online,” kata Olga.

    Cara Menghindari Modus Penipuan Tersebut

    Untuk menghindari modus kejahatan penipuan di dunia maya itu, berikut sederet langkah yang bisa dilakukan:

    ● Verifikasi keaslian situs web: Periksa URL, nama domain, dan ulasan pelanggan sebelum melakukan pembelian daring.

    ● Waspadalah terhadap penawaran yang tidak diminta:Penipu sering kali menggunakan pop-up, iklan, atau email phishing untuk mengarahkan pengguna ke situs palsu.

    ● Hindari berbagi informasi pribadi: Berikan informasi sensitif hanya pada platform yang aman dan terverifikasi.

    ● Gunakan solusi keamanan yang komprehensif: Perangkat lunak keamanan siber yang andal dapat memblokir situs phishing dan mencegah infeksi malware.

  • Xiaomi Resmi Rilis Redmi Note 14 Series di RI, Dibanderol Mulai Rp2 Jutaan

    Xiaomi Resmi Rilis Redmi Note 14 Series di RI, Dibanderol Mulai Rp2 Jutaan

    Bisnis.com, JAKARTA – Xiaomi resmi meluncurkan ponsel teranyar yaitu Redmi Note 14 Series yang bisa dibanderol mulai dari Rp2 jutaaan di Indonesia.

    Xiaomi merilis Redmi Note 14 series yang terdiri dari Redmi Note 14 Pro+ 5G, Redmi Note 14 Pro 5G, Redmi Note 14 5G, dan Redmi Note 14.

    Country Director Xiaomi Indonesia Wentao Zhao mengatakan peluncuran Redmi Note 14 Series di Indonesia setelah tren positif yang didapatkan pendahulu sebelumnya.

    Zhao mencatat sejak pertama kali diluncurkan di Indonesia, Redmi Note Series selalu berhasil menarik perhatian pengguna melalui berbagai fitur, performa, desain, hingga value yang dimiliki. 

    “Tahun lalu, Redmi Note Series di Indonesia meraih pencapaian luar biasa dengan peningkatan penjualan lebih dari 20% dibandingkan tahun sebelumnya,” kata Zhao.

    Adapun, Redmi Note 14 Series dirancang untuk memberikan pengalaman fotografi iconic yang mampu menangkap momen dalam resolusi tinggi, dan detail tajam.

    Varian Pro Series menawarkan kamera utama 200MP dengan resolusi ultra-tinggi yang dilengkapi dengan Optical Image Stabilization (OIS) untuk stabilitas optimal. 

    Untuk series ini, Xiaomi membuka harga sebesar Rp2,39 juta untuk varian Redmi Note 14 dengan kapasitas memori sebesar 128GB dan Ram sebesar 8GB.

    Sementara itu, untuk harga tertinggi dibanderol Xiaomi seharga Rp5,99 juta untuk varian Redmi Note 14 Pro+ 5G dengan kapasitas memori sebesar 512GB dan Ram sebesar 12GB.

    Berikut harga Xiaomi Redmi Note 14 Series:

    1. Redmi Note 14 (8GB + 128GB) : Rp2.399.000

    2. Redmi Note 14 (8GB + 256GB) : Rp2.599.000

    3. Redmi Note 14 5G (8GB + 256GB) : Rp3.199.000

    4. Redmi Note 14 5G (12GB + 512GB) : Rp3.999.000

    5. Redmi Note 14 Pro (8GB + 256GB) : Rp4.399.000

    6. Redmi Note 14 Pro (12GB + 512GB) : Rp4.999.000

    7. Redmi Note 14 Pro+ (8GB + 256GB) : Rp5.499.000

    8. Redmi Note 14 Pro+ (12GB + 512GB) : Rp5.999.000

  • RI Fokus Kembangkan Artificial Intelligence (AI), Microsoft Bilang Begini

    RI Fokus Kembangkan Artificial Intelligence (AI), Microsoft Bilang Begini

    Bisnis.com, JAKARTA – Microsoft menilai Indonesia perlu menambah data center guna memaksimalkan adopsi dari kecerdasan buatan (AI) generatif atau generative AI.

    Menurut laporan yang disusun oleh Microsoft, Access Partnership dan ELSAM, adopsi generative AI di Indonesia yang semakin meningkat diproyeksikan dapat memberikan dampak positif terhadap ekonomi nasional.

    Laporan ini juga menyoroti bagaimana AI dapat meningkatkan produktivitas, menciptakan lapangan kerja baru, dan mempercepat pertumbuhan di berbagai sektor, sehingga menciptakan ekonomi AI baru.

    Untuk mewujudkan potensi besar tersebut, teknologi AI memiliki kebutuhan spesifik yang harus dipenuhi. Teknologi ini sangat bergantung pada kapasitas pengolahan data yang cepat dan efisien.

    AI memerlukan daya komputasi yang besar untuk menjalankan algoritma pembelajaran mesin (machine learning), analisis data yang kompleks, hingga pengambilan keputusan berbasis data secarareal-time. 

    “Data center, terutama yang berkapasitas besar, menjadi infrastruktur utama yang mampu memenuhi kebutuhan ini dan membuka potensi penuh AI,” tulis Microsoft dikutip, Jumat (24/1/2025).

    Akan tetapi pertumbuhandata center di Indonesia masih belum selaras dengan kebutuhan dan potensi besar ekonomi digitalnya. 

    Saat ini, total kapasitas daya data center berkategori “AI-ready” yang dioperasikan baru mencapai sekitar 200 megawatt atau 10% dari total kebutuhan yang diperkirakan. 

    Namun, dengan inovasi desain data center modern, kapasitas ini diharapkan terus tumbuh. Microsoft, misalnya mendesain setiap data center terbaru perusahaan untuk secara khusus mendukung beban kerja AI. 

    Pendekatan ini memungkinkan perusahaan memanfaatkan setiap megawatt daya secara efektif, dan bertanggung jawab untuk menekan biaya serta konsumsi daya AI. 

    Dalam desain tersebut, perusahaan juga menerapkan teknik pendinginan canggih yang disesuaikan dengan kebutuhan panas beban kerja AI, serta kondisi lingkungan di lokasi datacenter tersebut.

    Di siai lain, Presiden Direktur Microsoft Indonesia Dharma Simorangkir menyebut Indonesia memiliki peluang besar untuk menjadi pusat pertumbuhan AI di Asia Tenggara, dengan memanfaatkan potensi populasi mudanya yang kreatif dan inovatif. 

    Microsoft berkomitmen untuk mendampingi Indonesia dalam perjalanan transformasi digital ini melalui investasi strategis pada infrastruktur, pengembangan talenta, dan dukungan inovasi,” kata Dharma. 

    Menurut laporan Mordor Intelligence, pasar datacenter Indonesia diproyeksikan tumbuh dengan tingkatpertumbuhan tahunan gabungan (CAGR) sebesar 14% menjadiUS$3,98 miliar pada 2028. Dari sisi kapasitas pun diproyeksikan meningkat dari kebutuhan saat ini, yang berada di 2.000MW.

  • Lengkap! Daftar Harga Samsung Galaxy S25, S25+ dan S25 Ultra di RI

    Lengkap! Daftar Harga Samsung Galaxy S25, S25+ dan S25 Ultra di RI

    Bisnis.com, JAKARTA – Samsung menyebut target pasar dari Samsung Galaxy S25 Series adalah masyarakat yang ingin meningkatkan produktifitas pada smartphone dan keseharian mereka.

    MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia Verry Octavianus mengatakan bahwa S25 Series hadir sebagai jawaban bagi masyarakat yang ingin terus berekspresi dengan smartphone mereka.

    “Jadi target kita adalah semua konsumen yang ingin bisa meningkatkan produktivitas, bisa berekspresi dan memiliki smartphone terbaru, dia bisa menggunakan S25 seri ini,” kata Verry kepada Bisnis, Jumat (24/1/2025).

    Verry pun menyampaikan, yang menjadi pembeda S25 series dibanding dengan produk sebelumnya yaitu produk ini menggunakan chipset terbaru guna meningkatkan performance.

    Kemudian, untuk dimensi dari smartphone ini juga jauh berbeda dari pendahulunya. Serta, S25 series ini di desain jauh lebih fresh, rounded, dan slim.

    “Jadi kita balik kita prioritas adalah untuk konsumen Indonesia bisa mendapatkan yang pertama dan juga yang terbaik dari S25 Series,” ujarnya.

    Samsung Electronics Co., Ltd. resmi meluncurkan Galaxy S25, Galaxy S25+ dan Galaxy S25 Ultra pada Kamis (23/1/2025). Harga Samsung Galaxy S25 Series di Indonesia dibanderol mulai Rp15 juta.

    Galaxy S25 series memiliki spesifikasi Snapdragon 8 Elite for Galaxy. Dengan kustomisasi oleh Galaxy, yang diklaim merupakan prosesor paling kuat di Galaxy S Series dengan peningkatan performa sebesar 40% pada NPU, 37% pada CPU, dan 30% pada GPU dibanding generasi sebelumnya. 

    Kemampuan ini memungkinkan Galaxy S25 Series menangani lebih banyak fungsi-fungsi AI secara on-device tanpa kendala, termasuk fitur yang sebelumnya dilakukan melalui cloud seperti Generative Edit.

    Selain itu, Snapdragon 8 Elite for Galaxy juga dilengkapi dengan Vulkan Engine dan Ray Tracing yang telah ditingkatkan untuk pengalaman mobile gaming yang lebih smooth dan realistis.

    Dari sisi kamera, Galaxy S25 Series diklaim memberikan hasil jepretan yang sangat detail di jarak berkat sensor dengan resolusi tinggi dan ProVisual Engine. Sensor kamera ultrawide sebesar 50MP baru yang ditingkatkan dari 12MP pada seri sebelumnya.

    Daftar Harga Samsung Galaxy S25, S25+ dan S25 Ultra di Indonesia:

    1. Samsung Galaxy S25: Rp14.999.000

    Mengacu laman resmi Samsung, Galaxy S25 dibanderol seharga Rp14,99 juta dengan ukuran layar 6,2 inci.

    2. Samsung Galaxy S25+: Rp17.999.000 Selanjutnya

    Samsung Galaxy S25+ dibanderol seharga Rp17,99 juta. Model tersebut memiliki ukuran layar lebih besar yakni 6,7 inci.

    3. Samsung Galaxy S25 Ultra: Rp22.999.000 (512 GB) & Rp24.999.000 (1 TB)

    Ada dua pilihan memori penyimpanan untuk Samsung Galaxy S25 Ultra, yakni 512 GB seharga Rp22,99 juta, dan 1 TB sebesar Rp24,99 juta.