Category: Bisnis.com Tekno

  • Princeton Digital (PDG) Konversi Rp1,71 Triliun, Bangun Data Center JC2 Jakarta

    Princeton Digital (PDG) Konversi Rp1,71 Triliun, Bangun Data Center JC2 Jakarta

    Bisnis.com, JAKARTA — Princeton Digital Group (PDG), penyedia data center di Asia, mengonversi green loan sebesar US$105 juta atau Rp1,71 triliun (kurs: Rp16.311) menjadi green financing untuk pembangunan kampus pusat data JC2 berkapasitas 22 MW di Jakarta.

    PDG saat ini beroperasi di pasar-pasar Asia yang berkembang pesat, termasuk Singapura, Indonesia, Tiongkok, India, dan Jepang.

    Perusahaan ini menyediakan solusi pusat data yang skalabel dan andal untuk memenuhi kebutuhan perusahaan cloud, penyedia layanan internet, dan perusahaan besar lainnya.

    Adapun, pembiayaan pusat data ini sejalan dengan Green Financing Framework PDG, yang ditetapkan pada tahun 2024, serta mengikuti prinsip-prinsip dalam Green Loan Principles (GLP) yang diakui secara internasional. 

    Disusun melalui kolaborasi dengan para koordinator green loan (Green Loan Coordinators), PT Bank DBS Indonesia, dan PT Bank UOB Indonesia, green loan ini menegaskan komitmen PDG terhadap pertumbuhan yang berkelanjutan dan pengelolaan lingkungan hidup.

    Chairman, CEO, dan Co-founder PDG Rangu Salgame mengatakan green financing sangat penting untuk pengembangan infrastruktur rendah karbon demi ketahanan lingkungan jangka panjang. 

    “Menjadi pelopor dalam inovasi seperti energi biomassa, kami menghadirkan pusat data yang mendukung ekonomi digital Indonesia serta target net-zero negara ini,” kata Rangu, dikutip Kamis (13/3/2025).

    Adapun konversi tersebut juga bagian dari upaya PDG dalam membangun kampus data center baru JC2 Di Jakarta. JC2 merupakan campus pusat data pertama di Indonesia yang menawarkan kapasitas bertenaga biomassa kepada pelanggan.

    Dirancang untuk keandalan dan skalabilitas, JC2 menggabungkan sistem daya modular tanpa gangguan yang hemat energi serta sistem pendingin yang sangat efisien

  • Indosat (ISAT) Hanya Operasikan 107 BTS 5G, Kesiapan Ekosistem jadi Pertimbangan

    Indosat (ISAT) Hanya Operasikan 107 BTS 5G, Kesiapan Ekosistem jadi Pertimbangan

    Bisnis.com, JAKARTA — PT Indosat Tbk. (ISAT) mengoperasikan 107 base transceiver station (BTS) 5G pada 2024. Ekosistem yang kurang matang jadi alasan perusahaan hati-hati dalam mengembangkan teknologi cepat ini. 

    Adapun jika dibandingkan dengan total BTS Indosat, jumlah pemancar 5G Indosat sangat kecil tidak sampai 1% dari total BTS perusahaan yang lebih dari 200.000 unit. 

    Adapun, jaringan 5G Indosat menjangkau wilayah Solo, Karawang, Bandar Lampung, Surabaya, Balikpapan, Makassar, dan Bali.

    Director & Chief Business Officer Indosat Ooredoo Hutchison Muhammad Buldansyah mengatakan selain ekosistem, pihaknya juga melihat pengguna 5G sebelum mengembangkan kembali jaringan 5G.

    “Jadi kita mengikuti ekosistem yang ada. Semakin siap Ekosistemnya kita udah siap gelar. Dan yang Lebih penting lagi Pemerintah bagaimana menyiapkan spektrum,” kata Buldansyah di kantornya, Kamis (13/3/2025).

    Meski begitu, Buldansyah menyampaikan bahwa pihaknya sudah memetakan daerah mana saja yang berpotensi untuk ditanamkan jaringan 5G.

    Namun, sampai saat ini pihaknya masih belum terburu buru untuk memperluas jaringan 5G di Tanah Air.

    “Ada satu enterprise Yang butuh 5G Untuk private network nya dia, kita bangun. Tapi lebih spesifik Ke situ. Belum ke arah mass market kita bangun,” ujarnya.

    Persiapan Ramadan

    Sebelumnya, Indosat melakukan optimalisasi jaringan di 632 titik layanan di seluruh Indonesia guna menjaga kenyamanan pelanggan dalam menggunakan internet selama Ramadan dan Idulfitri 2025.

    President Director and CEO indosat Vikram Sinha mengatakan peningkatan jaringan bertujuan untuk memastikan pelanggan dapat menikmati layanan yang stabil, baik untuk berkomunikasi dengan keluarga, beribadah, maupun menjalankan aktivitas digital lainnya. 

    “Dengan jaringan yang kuat dan andal, Indosat menjamin setiap pelanggan dapat tetap terhubung tanpa hambatan hingga perayaan hari raya,” kata Vikram, Selasa (11/3/2025). 

    Vikram juga mengatakan pada momen Ramadan ini, Indosat kembali mengenalkan Unparalleled Network Services Guaranteed, yang merupakan upaya Indosat memberikan jaminan akan jaringan yang terintegrasi dan dikelola dengan teknologi mutakhir. Hal ini menegaskan komitmen Indosat dalam menghadirkan jaringan berkualitas tinggi bagi seluruh pelanggan. 

    Dalam menjaga layanannya, Indosat melakukan optimalisasi jaringan di 632 titik keramaian (Point of Interest/POI), 68 rute strategis, 29 jalur tol, 30 jalur non-tol, dan 9 jalur kereta api. Beberapa kota diprediksi akan mengalami lonjakan trafik data di masing-masing wilayah, seperti Bogor, Tasikmalaya, Sukabumi dan kawasan Jakarta Raya lainnya. 

    Sementara di wilayah Jawa, kenaikan trafik diprediksi terjadi di Purwokerto, Madiun, dan Pati. Untuk wilayah Sumatera, yakni di Metro-Kota Bumi, Baturaja, dan Padang. Sedangkan di wilayah Kalisumapa berlokasi di Bone, Gowa, dan Parepare. 

    Untuk mendukung komunikasi pelanggan, dilakukan peningkatan jaringan dengan menambah kapasitas di 9.600 BTS dan 800 jaringan transport. Selain itu, cakupan diperluas melalui penambahan 1.500 BTS baru dan 53 Mobile BTS. Stabilitas operasional juga disiapkan dengan 1.100 Mobile Genset dan 3.000 teknisi siaga di seluruh Indonesia.

    Seiring tren peningkatan layanan digital, beberapa aplikasi diperkirakan mengalami peningkatan penggunaan tertinggi selama Ramadan, termasuk TikTok, YouTube, Instagram, Facebook, dan WhatsApp. Sementara itu, Mobile Legends, Roblox, Free Fire, PUBG, dan Call of Duty diprediksi menjadi game paling populer selama periode ini.

  • Komdigi Ungkap Alasan Penarikan Pita 900 MHz EXCL

    Komdigi Ungkap Alasan Penarikan Pita 900 MHz EXCL

    Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) mengungkapkan sejumlah pertimbangan saat menarik 2×7,5 MHz (15 MHz) dari pita frekuensi 900 MHz milik PT XL Axiata Tbk. (EXCL) pada proses merger dengan PT Smartfren Telecom Tbk. (FREN). 

     Dirjen Infrastruktur Digital Komdigi Wayan Toni mengatakan dalam proses pengalihan hak penggunaan spektrum frekuensi radio untuk kasus merger, menurut regulasi, evaluasinya dilakukan dengan tujuan untuk optimalisasi manfaat dari penggunaan spektrum frekuensi radio. Optimalisasi ini antara lain mencakup perluasan cakupan layanan dan peningkatan kualitas layanan. 

    “Untuk menghasilkan peningkatan cakupan dan kualitas layanan tersebut, pita frekuensi 900 MHz yang semula dipegang izinnya oleh XL rupanya secara ekosistem perangkat memiliki keterbatasan teknis jika digabungkan dengan pita frekuensi 800 MHz yang dialihkan dari Smart Telecom,” kata Wayan kepada Bisnis, dikutip Jumat (14/3/2025).

    Diketahui, spektrum frekuensi merupakan nadi bagi bisnis operator seluler. Perusahaan telekomunikasi yang memiliki spektrum frekuensi lebar, dapat menghadirkan layanan internet yang lebih optimal kepada pelanggan, termasuk untuk 5G. 

    Awalnya, PT XLSmart Telecom Sejahtera Tbk. (XLSmart), entitas hasil merger XL Axiata dan Smartfren, diperkirakan mengoperasikan spektrum frekuensi sebesar 152 MHz untuk melayani 94,5 juta pelanggan.  

    Spektrum frekuensi tersebut berasal dari 90 MHz milik XL Axiata (15 MHz/900 MHz, 45 MHz/1800 MHz, dan 30 MHz/2100 MHz) dan 62 MHz milik Smartfren (22 MHz/850 MHz dan 40 MHz/ 2300 MHz). Dengan kebijakan yang diambil Komdigi, maka jumlah tersebut berubah menjadi 137 MHz. 

    Wayan menambahkan alasan lain pita 900 MHz ditarik karena lebar bandwidth dari pita frekuensi 900 MHz pada izinnya XL tidak ideal untuk mengimplementasikan teknologi broadband, baik 4G maupun 5G. 

    Untuk menjalankan teknologi 5G secara optimal, dibutuhkan pita frekuensi sebesar 100 MHz agar dapat menyentuh kecepatan dan latensi yang ideal. Sementara itu, XL-Smartfren hanya memiliki 15 MHz pada pita 900 MHz. 

    “Dengan pertimbangan ini, maka Komdigi memutuskan untuk meminta XL mengembalikan pita frekuensi 900 MHz tersebut sebagai salah satu syarat untuk dapat diberikan persetujuan final terkait dengan proses merger ini,” kata Wayan. 

    Dampak ke Telkomsel dan Indosat …..

  • Menkomdigi Ingin Operator Sharing Network (MOCN) untuk Akselerasi 5G

    Menkomdigi Ingin Operator Sharing Network (MOCN) untuk Akselerasi 5G

    Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) mengusulkan penerapan model Multi-Operator Core Network (MOCN) untuk mempercepat adopsi 5G di Tanah Air.

    Multi-Operator Core Network (MOCN) adalah model berbagi jaringan telekomunikasi yang memungkinkan beberapa operator seluler untuk berbagi infrastruktur jaringan akses radio (RAN) yang sama, termasuk menara, antena, dan spektrum frekuensi, sambil tetap mempertahankan jaringan inti (core network) mereka secara terpisah.

    Model ini diklaim berhasil diterapkan di Malaysia. Sehingga, cakupan 5G di Malaysia sudah mencapai 80%.

    Semantara itu, Indonesia masih tertinggal jauh dalam penetrasi jaringan 5G. Padahal, implementasi 5G di Malaysia dilakukan pada waktu yang sama dengan Indonesia di 2021.

    Adapun, usul ini dikatakan saat pertemuan antara Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid dengan Menteri Investasi dan Hilirisasi/BKPM sekaligus CEO Danantara, Rosan Roeslani.

    Meutya mengatakan, model ini memungkinkan operator berbagi infrastruktur, sehingga dapat mempercepat ekspansi jaringan sekaligus menekan biaya investasi. 

    Selain itu, pemanfaatan infrastruktur milik PLN juga menjadi solusi strategis dalam memperluas jaringan telekomunikasi ke daerah-daerah yang masih minim akses internet. 

    Dengan memanfaatkan tiang listrik PLN untuk distribusi serat optik, biaya investasi dapat ditekan hingga 67%, mempercepat penetrasi internet dengan lebih efisien.

    “Implementasi 5G yang optimal dapat mengurangi Total Cost of Ownership (TCO) hingga 54% dibandingkan dengan 4G. Dengan strategi yang tepat, kita dapat memenuhi kebutuhan industri, bisnis, dan masyarakat akan jaringan yang lebih cepat dan andal,” kata Meutya dalam keteranganya dikutip, Kamis (13/3/2025).

    Untuk mendukung pengembangan jaringan 5G, pemerintah juga akan segera merilis pita frekuensi 2,6 GHz pada 2025, meskipun masih menghadapi gugatan di PTUN dari MNC Group.

    Sementara itu, pita 3,5 GHz, yang merupakan spektrum utama 5G global, masih digunakan untuk layanan satelit hingga 2034.

    Dalam rangka memastikan transisi yang lancar dan berkelanjutan, diperlukan strategi migrasi spektrum yang komprehensif dan terkoordinasi. 

    Danantara memiliki peran strategis dalam mengawal proses ini, terutama karena tiga dari empat operator satelit nasional yang menggunakan pita 3,5 GHz berada di bawah portofolionya.

    Dengan pendekatan inovatif seperti Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) Unsolicited, investasi digital akan diarahkan untuk mempercepat penetrasi internet, meningkatkan daya saing industri, serta mendorong pertumbuhan ekonomi digital nasional.

    “Dengan migrasi spektrum yang terstruktur dan pemanfaatan aset BUMN secara optimal, kita dapat mewujudkan infrastruktur digital yang lebih merata dan inklusif. Ini adalah langkah penting dalam mewujudkan Visi Indonesia Digital 2045,” ujar Meutya.

    Pemerintah menargetkan kecepatan broadband mobile mencapai 100 Mbps pada 2029, sesuai dengan RPJMN 2025-2029. 

    Dengan sinergi antara Komdigi, Kementerian Investasi, Danantara, serta sektor industri, Indonesia optimistis dapat menghadirkan infrastruktur digital yang lebih merata, inovatif, dan berkelanjutan.

  • 5 Kode Redeem ML Spesial Ramadan yang Bisa Ditukar Hari Ini, Jumat 14 Maret 2025

    5 Kode Redeem ML Spesial Ramadan yang Bisa Ditukar Hari Ini, Jumat 14 Maret 2025

    Bisnis.com, JAKARTA – Simak kumpulan kode redeem Mobile Legends (ML) hari ini, Jumat (14/3/2025) yang bisa Anda klaim untuk mendapat item spesial Ramadan 2025.

    Mobile Legends merupakan game buatan Moonton. Selaku developer, Moonton terus berusaha menarik perhatian pengguna dengan merilis kode redeem setiap harinya.

    Terdapat banyak kode redeem ML yang bisa Anda tukar dengan berbagai hadiah spesial. Berikut ini daftar kode redeem yang masih bisa ditukar untuk mendapat hadiah. 

    Kode Redeem ML Hari Ini

    Kumpulan kode redeem ML hari ini, Jumat 14 Maret 2025:

    MLBBRAMADANREWARD
    ac433y29w8bw235hr
    m31cnskdjsiqpdls
    cf9rg5hcgt9c2357y
    qjnarmnb757t22b6q

    Cara Klaim Kode Redeem ML

    1. Buka situs m.mobilelegends.com/en/codexchange

    2. Masukkan salah satu kode redeem ML pada kotak Redemption Code 

    3. Lalu tuliskan ID user gim Mobile Legends dan kode verifikasi pada kotak yang ada

    4. Klik Redeem, bila berhasil hadiah akan otomatis masuk ke dalam inbox game

  • Masih Bisa Ditukar, Ini Daftar Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini, Jumat 14 Maret 2025

    Masih Bisa Ditukar, Ini Daftar Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini, Jumat 14 Maret 2025

    Bisnis.com, JAKARTA – Garena kembali memberikan update kode redeem Free Fire (FF) untuk diberikan kepada para pemain. Kode ini bisa langsung diklaim pada hari ini, Jumat (14/3/2025).

    Pemain Free Fire tercepat yang menukarkannya dan beruntung bisa mendapat item menarik secara cuma-cuma, seperti senjata, skin, dan aneka voucher.

    Namun, perlu diketahui bahwa kode redeem FF terdiri dari 12 karakter berupa huruf kapital dan angka.

    Sehingga apabila kode tidak memenuhi kriteria tersebut, kemungkinan besar kode yang dimasukkan adalah palsu atau ada kesalahan.

    Kode redeem FF ini juga memiliki limit waktu dan kuota penggunaan. Dengan demikian, penukaran tak bisa dilakukan jika kode redeem telah melewati waktu yang ditentukan dan sebelumnya sudah pernah diklaim.

    Cara Klaim Kode Redeem FF

    Cara melakukan klaim kode redeem yakni dengan mengunjungi situs resmi Garena di reward.ff.garena.com/id.

    Setelah itu, lakukan login dengan masuk ke akun Anda. Masukkan kode redeem yang sudah ada dapatkan ke dalam kotak yang tersedia.

    Klik “Confirm” untuk me-redeem kodenya agar kita mendapat hadiah. Apabila berhasil, hadiah akan masuk melalui bagian Vault pada beranda gim.

    Hadiah pun bisa langsung digunakan oleh para pemain setelah kode berhasil di-redeem.

    Pemain juga bisa melakukan redeem melalui aplikasi Free Fire secara langsung. Caranya yakni masuk ke aplikasi dan pilih ikon Event di bagian atas paling kiri.

    Masuk ke Info di dashboard dan pilih website kode redeem. Masukkan 12-16 digit kode redeem lalu klik tombol Konfirmasi.Kode redeem pun sudah ditukarkan.

    Kode Redeem FF Hari Ini

    Berikut ini adalah kode redeem Free Fire yang masih berlaku pada hari ini, Jumat (14/3/2025):

    RRQWINFFWSSP
    HGF3DSA8QWE1
    LOP9ERT5YHJ3
    NMI4VFR2BHT8
    MNB6ASDFGHJK
    BGT7KLP0ASD9

  • Canva Klaim Jumlah Pengguna di RI Naik Dua Digit

    Canva Klaim Jumlah Pengguna di RI Naik Dua Digit

    Bisnis.com, JAKARTA — Canva, platform desain grafis online, mengeklaim makin digemari di pasar Indonesia dengan pertumbuhan jumlah pengguna hingga 55% dalam 2 tahun terakhir. Fitur kecerdasan buatan (AI) yang tertanam dalam platform menjadi salah satu daya tarik. 

    Head of Marketing for Southeast Asia and Latin America Canva ⁠Ruoshan Tao mengatakan perusahaan mencatatkan pertumbuhan positif hingga dua digit di  Indonesia sebagai pasar utama Canva.  

    Pertumbuhan tersebut salah satunya didorong oleh rasa pengetahuan masyarakat Indonesia yang besar terhadap produk AI yang dikembangkan Canva. 

    “Apa yang kami lihat di Indonesia, kebebasan terhadap AI dan keinginan untuk mencoba. Saya pikir itu karakteristik yang sangat menarik yang kami tidak melihat di beberapa tempat lain di dunia di mana orang bisa lebih khawatir atau skeptis,” kata Ruoshan, Rabu (12/3/2025). 

    Ruoshan mengatakan berdasarkan data internal dalam sehari, pengguna Indonesia  membuat 2,7 juta desain menggunakan Canva. Hal ini menandakan Canva digemari oleh masyarakat Indonesia. Selain itu, komunitas di Indonesia juga telah membuat lebih dari 500 juta presentasi di platform Canva hingga Februari 2025. 

    Ruoshan menambahkan fitur AI yang tertanam pada Magic Media Canva, juga berhasil menarik minat masyarakat Indonesia. Fitur AI yang terdapat di Magic Media membantu pengguna memvisualisasikan ide ke format gambar dan video, mempercepat proses kreatif, hingga memungkinkan pengguna memilih gaya dan ukuran yang diinginkan. 

    Melihat antusias yang tinggi, pada tahun ini Canva berkomitmen untuk memperkuat posisinya di Indonesia, dengan terus berinvestasi dan menggelontorkan lebih banyak modal untuk pasar Indonesia. Sayangnya, Canva tidak memberitahu nilai komitmen investasi mereka di Indonesia, pun dengan rencana kolokasi data dan target pengguna baru yang ingin dirangkul

    Data Canva Visual Economy Report 2024 mengungkap bahwa 93% pemimpin bisnis Indonesia mengakui penggunaan komunikasi visual telah meningkatkan performa bisnis mereka, kemudian 81% pemimpin bisnis bersedia untuk menginvestasikan dana lebih besar dibandingkan tahun-tahun sebelumnya untuk komunikasi visual. 

    “Tahun ini kami akan membangun dan mendorong brand Canva, menambah jumlah pengguna, dan mempromosikan secara lebih luas adopsi produk visual,” kata Roushan. 

  • Internet Wilayah 3T Jalan Terus di Tengah Efisiensi

    Internet Wilayah 3T Jalan Terus di Tengah Efisiensi

    Bisnis.com, JAKARTA — Direktur Utama Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Komdigi Fadhilah Mathar memastikan layanan internet terus berjalan di wilayah daerah Tertinggal, Terdepan dan Terluar (3T) di tengah adanya efisiensi yang dilakukan oleh pemerintahan saat ini.

    Adapun, efisiensi di pemerintahan saat ini sesuai dengan Inpres No. 1/2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025.

    “Sampai saat ini layanan internet terus berjalan,” kata Fadhilah kepada Bisnis.com, Kamis (13/3/2025).

    Selain di wilayah 3T, Fadhilah juga memastikan layanan internet di beberapa daerah masih terus berjalan. Apalagi, desa-desa yang semakin tumbuh ekonominya, sehingga layanan internet dari swasta hadir secara mandiri.

    “Maka bantuan pemerintah dapat dialokasikan dan diprioritaskan ke wilayah lainnya,” ujarnya.

    Terkait dengan efisiensi anggaran, Fadhila menyampaikan pihaknya mendukung upaya efisiensi anggaran tersebut.

    Sebab, efisiensi dilakukan dalam rangka memastikan bahwa dana yang tersedia dapat difokuskan pada layanan-layanan masyarakat yang sangat dibutuhkan, salah satunya adalah penyediaan akses internet.

    “Pemerintah secara berkala melakukan assesment terhadap prioritas-prioritas pembangunan yang memang perlu didanai keberlanjutannya melalui APBN,” ucap Fadhilah.

  • Rocket Lab Pasok Panel Surya Satelit Airbus

    Rocket Lab Pasok Panel Surya Satelit Airbus

    Bisnis.com, JAKARTA – Rocket Lab USA Inc. bakal memasok kebutuhan panel surya bagi fabrikasi satelit Airbus Defence and Space untuk memenuhi 100 satelit milik Eutelsat Group.

    Rencananya, lewat kerja sama tersebut, Rocket Lab bakal menyediakan panel surya kelas antariksa dengan efisiensi tinggi pada proyek Airbus Constellation Satellites untuk fabrikasi satelit OneWeb. Satelit ini dirancang untuk dapat menyediakan akses internet global berkecepatan tinggi dan latensi rendah ke daerah-daerah terpencil dan kurang terlayani.

    Dalam kerja sama tersebut, Rocket Lab bakal menyediakan 200 panel surya, termasuk substrat panel komposit karbon, sel surya, dan rakitan fotovoltaik. Panel-panel tersebut akan diproduksi pada fasilitas produksi surya luar angkasa milik Rocket Lab seluas 150.000 kaki persegi di Albuquerque, New Mexico, Amerika Serikat.

    Panel surya milik Rocket Lab akan menyediakan konstelasi orbit rendah bumi (low earth orbit/LEO) besar dengan daya sekitar 80 kilowatt (KW), yang cukup untuk memasok daya 16 teleskop luar angkasa berukuran Hubble.

    Vice President of Space Systems at Rocket Lab Brad Clevenger mengaku gembira dapat memperluas kemitraan dengan Airbus untuk menyediakan panel surya luar angkasa terdepan di dunia untuk memberi daya pada konstelasi OneWeb generasi berikutnya milik Eutelsat.

    “Kolaborasi ini akan melengkapi 100 satelit lagi dengan teknologi Rocket Lab, yang akan memastikan solusi canggih dan andal, yang memajukan konektivitas global,” ujarnya dalam keterangan resminya, Rabu (12/3/2025) waktu California, Amerika Serikat, atau Kamis (13/3/2025) WIB.

    Adapun, pada 2021, Rocket Lab telah menyediakan 450 set panel surya untuk Airbus pada armada satelit OneWeb pertama mereka. Kini, Airbus siap untuk membangun gelombang pertama dari 100 satelit generasi berikutnya dengan target pengiriman pada 2026. Seluruh 100 satelit baru tersebut bakal dibangun di markas Airbus di Toulouse, Prancis.

    Sebelumnya, pada medio Desember 2024, Airbus Defence and Space telah menandatangani kontrak dengan Eutelsat untuk membangun perluasan konstelasi OneWeb LEO. 

    Dari kontrak tersebut, Airbus akan membangun gelombang pertama perluasan dengan jumlah 100 satelit,  dengan target pengiriman pada akhir 2026. Lewat kontrak ini diharapkan dapat memastikan kesinambungan dan peningkatan layanan bagi pelanggan saat ini dan di masa mendatang. 

    Head of Space Systems di Airbus Defence and Space Alain Faure mengungkapkan bahwa pihak telah memproduksi seluruh armada satelit OneWeb saat ini.

    “Kami berkomitmen untuk melanjutkan konstelasi OneWeb dengan sukses dan terus melayani bisnis Eutelsat seperti yang telah kami lakukan selama beberapa dekade terakhir,” katanya kala itu. 

    Chief Executive Officer Eutelsat Group Eva Berneke menjelaskan bahwa pihaknya mengandalkan mitra lama perusahaan, Airbus, untuk mulai membangun gelombang pertama konstelasi OneWeb LEO generasi berikutnya.

    “Ini akan memastikan kami memberikan kesinambungan layanan konstelasi yang ada dengan fitur layanan yang ditingkatkan, seiring kami bergerak menuju arsitektur yang sejalan dengan konstelasi IRIS 2  Eropa pada 2030. Pengalaman kami di pasar menunjukkan kepada kami bahwa kebutuhan akan kapasitas orbit rendah Bumi tumbuh pesat, dan kami bersemangat untuk memulai tahap berikutnya dalam perjalanan kami untuk memenuhi permintaan tersebut,” jelasnya.

    Adapun, satelit baru ini akan memungkinkan peningkatan teknologi utama, terutama integrasi 5G di darat dan memastikan kompatibilitas arsitektur teknologi dengan konstelasi multi-orbit IRIS 2 yang direncanakan Eropa bakal memasuki layanan operasional pada 2030. Pada rencana ini, Eutelsat akan menjadi salah satu operator utamanya.

  • Macquire dan Squared Capital Tertarik Akuisisi Bisnis Serat Optik Indosat (ISAT)

    Macquire dan Squared Capital Tertarik Akuisisi Bisnis Serat Optik Indosat (ISAT)

    Bisnis.com, JAKARTA — Manajer aset global I Squared Capital dan Macquarie dikabarkan terlibat dalam pertarungan untuk mendapatkan bisnis serat optik PT Indosat Tbk. (ISAT), yang nilainya diperkirakan dapat mencapai US$1 miliar atau Rp16,41 triliun (kurs: Rp16.410) 

    Dilansir dari Reuters, Kamis (13/3/2025), dua sumber anonim mengatakan rencana penjualan aset muncul seiring meningkatnya minat investor global terhadap infrastruktur digital di seluruh Asia, yang terpikat oleh prospek pertumbuhan di tengah meningkatnya permintaan layanan berbasis kecerdasan buatan (AI) dan komputasi awan.

    Indosat atau IOH, perusahaan telekomunikasi seluler terbesar kedua di Indonesia, berpeluang menjual saham hingga 75% dalam aset bisnis serat optiknya dengan penawaran akhir jatuh tempo pada bulan April, kata sumber-sumber tersebut. Namun, belum ada keputusan akhir yang dibuat, pun dengan besaran saham serta jadwal dapat berubah tergantung pada kondisi pasar, tambah mereka.

    Selain I Squared Capital dan Macquarie, kontestan lain yang terlibat adalah Protelindo, salah satu operator raksasa menara telekomunikasi di Indonesia, kata salah satu sumber.

    Sementara itu, pada Maret 2024, Reuters melaporkan bahwa IOH menunjuk Citigroup (C.N), untuk menjalankan penjualan tahun lalu setelah adanya minat dari investor dan perusahaan yang ingin bermitra dengannya untuk mengembangkan lebih lanjut bisnis telekomunikasi serat optik. 

    IOH dan Citi menolak berkomentar. I Squared dan Macquarie mengatakan tidak ada komentar. Sementara itu Protelindo mengatakan pihaknya mengejar strategi bisnis untuk tumbuh baik secara organik maupun anorganik, tetapi menolak menanggapi rumor pasar.

    “Semua pengungkapan kepada publik akan dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku,” kata seorang direktur Protelindo, Anita Anwar.

    Perusahaan sejenis yang lebih besar, Telkom Indonesia menunjuk Goldman Sachs (GS.N) dan Mandiri Sekuritas untuk membantunya mencari investor strategis untuk bisnis pusat datanya, seorang pejabat perusahaan mengatakan kepada Reuters pada bulan Agustus.

    Diketahui, Indosat mencetak laba bersih Rp4,91 triliun sepanjang tahun 2024. Jumlah laba bersih Indosat sepanjang 2024 tercatat naik 8,97% menjadi Rp4,91 triliun dibandingkan tahun 2023 yang sebesar Rp4,5 triliun.  

    Dalam info memonya, manajemen ISAT menjelaskan profitabilitas ini menegaskan kesehatan keuangan ISAT yang solid dan kapasitasnya untuk menghasilkan pengembalian yang substansial bagi pemangku kepentingan. Peningkatan laba bersih ini salah satunya didorong dari peningkatan pendapatan ISAT sepanjang 2024 sebesar 9,09%. 

    Pendapatan ISAT naik dari Rp51,2 triliun pada 2023 menjadi Rp55,88 triliun pada 2024.  Pendapatan ini didorong oleh pendapatan seluler sebesar Rp47,03 triliun, pendapatan MIDI sebesar Rp7,98 triliun, dan pendapatan telekomunikasi tetap senilai Rp864,3 miliar.  Adapun jumlah beban ISAT sepanjang tahun 2024 adalah sebesar Rp45,04 triliun, naik 8,97% dari tahun 2023 yang sebesar Rp40,8 triliun.