Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Buka Judi Online dan Website Porno, HP Dibajak Rekening Terkuras

Buka Judi Online dan Website Porno, HP Dibajak Rekening Terkuras

Jakarta, CNBC Indonesia – Sebuah penelitian mengungkapkan penyebab perangkat terinfeksi malware karena pengguna mengakses situs web dewasa dan juga judi online.

Temuan itu diungkapkan Fabio Massacci dari Universitas Trento dan Universitas Vrije Amsterdam beserta timnya. Dia menggunakan data yang dikumpulkan melalui analisis telemetri dari Tren Micro dengan sampel mencapai 20 ribu entri.

Analisis itu, tim penelitian itu mengidentifikasi faktor risiko malware menginfeksi perangkat. Namun, jenisnya akan berbeda bergantung konten apa yang diakses pengguna.

Umumnya, makin banyak software yang digunakan akan makin tinggi risiko terkena virus atau ransomware. Namun ada perbedaan soal jenis malware karena perilaku pengguna.

Misalnya pengunjung situs judi online lebih mungkin mendapatkan penambang kripto. Sementara web porno dengan trojan dan alat peretasan yang lebih umum.

“Baik perilaku sistem atau konten meningkatkan risiko terkena berbagai jenis malware,” jelasnya dikutip dari Fast Company, Jumat (3/2/2025).

Tim peneliti menjelaskan tidak bisa mengidentifikasi satu solusi ajaib mengatasi risiko malware terinstal ke perangkat. Terpenting, mereka menjelaskan soal prilaku terkait mengapa jenis malware tertentu bisa masuk.

Diharapkan temuan ini bisa membuat perusahaan lebih bersiap diri. Termasuk mencoba dan mengurangi risiko yang ada.

“Dengan mengetahui perilaku pengguna terkait dengan malware yang mana, organisasi bisa mengurangi risiko keamanan siber dengan cara menghemat biaya ancaman tertentu yang dianggap penting,” kata Massaci.

(dem/dem)