Bandara Juanda Siap Terbangkan 36 Ribu Calon Jemaah Haji dari Jatim

24 May 2023, 6:37

Surabaya, CNN IndonesiaBandara Internasional Juanda Surabaya siap melayani penerbangan langsung atau direct flight para calon jemaah haji dari Jawa Timur pada tahun ini.
Pelaksanaan angkutan haji 2023 akan dimulai pada periode embarkasi 24 Mei-22 Juni 2023, serta periode debarkasi dimulai 4 Juli-3 Agustus 2023.
“Dalam angkutan udara jemaah haji 2023, Bandara Juanda akan memberangkatkan sebanyak 36.938 calon jemaah yang berasal dari Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara Timur (NTT), yang tergabung dalam 84 kelompok terbang (kloter),” kata General Manager Bandara Internasional Juanda Sisyani Jaffar, Selasa (11/5).

Jumlah kloter tahun ini meningkat bila dibandingkan dengan jumlah kloter yang diberangkatkan tahun lalu, yakni sejumlah 38 kloter.
Sisyani mengatakan kloter pertama rencananya diberangkatkan Rabu (24/5) pukul 09.15 WIB. Sementara, kloter kedua yang mengangkut calon jemaah Kota Madiun, Bangkalan dan Surabaya pada pukul 11.15 WIB. Serta kloter ketiga calon jemaah Kabupaten Sampang, Kabupaten Bangkalan dan Kota Surabaya yang berangkat pada pukul 13.15 WIB.
“Selama periode embarkasi yang berlangsung 30 hari kami akan melayani 2 hingga 3 penerbangan haji per harinya. Kami mohon doa dan dukungan agar pelayanan Angkutan Haji dapat berjalan baik dan lancar,” ucapnya.
Jelang penerbangan itu, pihaknya sudah memastikan kesiapan pelayanan, fasilitas bandara, hingga infrastruktur landas pacu atau runway.

Dari sisi skema pelayanan yang diberikan, kata Sisyani, pemeriksaan keamanan calon jemaah dan barang bawaannya sudah dilakukan sejak para jemaah berada di Asrama Haji Sukolilo.
“Pemeriksaan keamanan calon jemaah di Asrama Haji penting dilakukan untuk mencegah adanya prohibited item yang terbawa calon jemaah ke dalam pesawat udara,” ucapnya.
Menurutnya, pihak Bandara Juanda menugaskan sebanyak 18 personil Avsec berlisensi di asrama tersebut. Pihaknya juga menempatkan peralatan pemeriksaan keamanan di antaranya adalah empat unit x-ray.

“Dua unit x-ray ditempatkan di bagasi dan dua unit x-ray di kabin serta dua unit Walk Through Metal Detector (WTMD),” ujarnya.
Ia menambahkan karena proses pemeriksaan keamanan, kesehatan, dan keimigrasian akan dilaksanakan di Asrama Haji Sukolilo, maka calon jemaah yang telah selesai menjalani rangkaian pemeriksaan kemudian dipersilakan untuk memasuki bus yang akan mengantar menuju ke Terminal 1 Bandara Juanda.
“Setibanya di bandara, bus akan langsung dikawal menuju area apron, kemudian calon jemaah dapat langsung masuk ke pesawat, karena seluruh pemeriksaan dan barangnya telah selesai dilaksanakan di Asrama Haji Sukolilo,” ujarnya.
[Gambas:Video CNN]
(frd/pta)

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Transportasi